TEMPO.CO, Jakarta - PT Angkasa Pura I (Persero) atau AP I menerima 18 penghargaan dalam ajang Airport Service Quality Awards 2022 (ASQ Awards 2022) yang diselenggarakan oleh organisasi pengelola bandara di dunia, Airports Council International (ACI).
Jumlah tersebut menjadi penghargaan terbanyak sepanjang sejarah Angkasa Pura I sejak keikutsertaan dalam ASQ Awards.
"Sebanyak 18 penghargaan yang berhasil diraih oleh delapan bandara kami merupakan sebuah capaian bersejarah bagi Angkasa Pura I. Prestasi yang sangat luar biasa ini merupakan wujud apresiasi, pengakuan, dan bukti nyata dari upaya kami dalam menepati komitmen pelayanan prima kepada seluruh pengguna jasa bandara," ujar Direktur Utama Angkasa Pura I Faik Fahmi dalam keterangan yang diterima di Jakarta, Kamis, 7 September 2023.
Dari 15 bandara yang dikelola oleh Angkasa Pura I, delapan bandara yang menerima 18 penghargaan ASQ Awards 2022 tersebut adalah Bandara Sultan Hasanuddin Makassar (lima penghargaan), Bandara Pattimura Ambon (empat penghargaan), Bandara I Gusti Ngurah Rai Bali (dua penghargaan), Bandara Juanda Surabaya (dua penghargaan), Bandara Internasional Yogyakarta (dua penghargaan), Bandara SAMS Sepinggan Balikpapan (satu penghargaan), Bandara Jenderal Ahmad Yani Semarang (satu penghargaan), dan Bandara Adi Soemarmo Solo (satu penghargaan).
Acara penyerahan 18 penghargaan tersebut dilaksanakan pada Rabu malam, 6 September 2023 di tengah agenda ACI Customer Experience Global Summit (ACI CEGS) yang berlangsung di Incheon, Korea Selatan. Sebelumnya, pengumuman pemenang ASQ Awards 2022 telah dilaksanakan pada awal Maret 2023.
Selanjutnya: "Capaian bersejarah tersebut juga...."