2. Zulhas: Uni Eropa Larang Ekspor Kopi tapi Batu Bara Masih Dibeli
Menteri Perdagangan RI Zulkifli Hasan menyinggung sikap Uni Eropa yang tiba-tiba membuat Undang-Undang Bebas Produk Deforestasi (EUDR) sehingga menghambat ekspor kopi Indonesia, namun di saat yang sama mengizinkan masuknya batu bara yang merupakan produk energi fosil.
“Kalau EU kan tiba-tiba bikin EU Bebas Deforestasi, kopi mesti punya legalitas yang begitu rupa, tapi batu bara dia masih beli juga,” kata Zulhas, di sela Pertemuan Menteri Ekonomi ASEAN (AEM) ke-55 di Semarang, Jawa Tengah, Minggu, 20 Agustus 2023.
Zulhas menyinggung aturan EUDR yang akan berdampak pada ekspor Indonesia ke Uni Eropa.
Baca berita selengkapnya di sini.