Unggahan video Ronald tersebut lantas mendapat respons yang beragam dari warganet. Tak sedikit pula yang mendesak Erick Thohir selaku Menteri BUMN untuk membenahi badan-badan usaha milik negara.
“Kirain adanya erick tohir bisa benahin semuanya, ternyata makin berantakan ya??” kata akun @ba**7s
“Berarti ada karyawan BUMN karya mau ambil KPR dari Bank Mandiri ada bakalan dipersulit ini,” tulis @abelzuga**_517
“Pegawainya yang lurus2 aja kena getahnya.. udah ngga gajian, ga bisa ngajuin pembiayaan di Bank BUMN otomatis pembiayaan swasta juga pikir2 nih..ujung2nya pinjol.. efek dominonya banyak,” tulis akun @greyae**liftback
“Pak @erickthohir ayo donk buka suaranya untuk klatifikasi hal ini. Krna setiap melihat medsos pasti ada aja hal beginian. Pikirku kok parah banget bumn ini, ayo donk pak diklarifikasi,” tulis @ric***iringoringo
“klo bisa hindari proyek2 yg berhubungan dgn plat merah . Ribet ya birokrasinya.” Tulis akun @d25_***
Adapun Menteri BUMN Erick Thohir mengatakan belum dapat informasi tersebut. "Saya belum dapat beritanya, nanti saya panggil Bank Mandiri," ujar Erick kepada awak media di Kementerian BUMN, Jakarta pada Selasa, 25 Juli 2023.
Meski begitu, Erick menyatakan bank-bank pelat merah yang tergabung dalam Himbara harus terus mendukung BUMN Karya yang tengah mendapat penugasan pemerintah. Apalagi, menurut Erick, kinerja BUMN Karya sudah diperbaiki. Bahkan, ada BUMN yang mendapat suntikan Penyertaan Modal Negara (PMN) hingga restrukturisasi.
"Jadi, Himbara saya rasa harus memetakan ulang, ya," kata Erick Thohir. "Nanti Himbara saya panggil, supaya keberlanjutan pembangunan Indonesia jangan terhambat walaupun ada juga investasi private sector."
RIZKY DEWI AYU | AMELIA RAHAYU SARI
Pilihan Editor: Profil Wamenlu Baru Pahala Mansury: dari Konsultan Keuangan, hingga Pernah Jadi Wamen BUMN