Manager Public Relations LRT Jabodebek Kuswardojo mengatakan pemerintah masih belum memutuskan tarif LRT. TLRT Jabodebek mengusulkan tarif dasar antara Rp 5.000-Rp 7.000.
“Kemudian akan ada penambaham biaya per kilometernya Rp 850 dan Rp 1.200. Makanya kita sama-sama tunggu dari kementerian seperti apa," ujar dia.
Kuswardojo menyebut besaran tarif LRT nanti tentu tergantung dari pemerintah. Artinya, seberapa besar pemerintah memberikan subsidi kepada warga masyarakat pengguna jasa LRT. Pasalnya, menurut dia, semakin besar subsidi yang diberikan, maka pasti tarifnya semakin murah.
Ketua Institut Studi Transportasi (Instran) Ki Darmaningtyas merespons soal usulan tarif LRT Jabodebek. “Saya sepakat kalau misalnya mereka mematok tarif terendah Rp 5.000,” ujar dia di Hotel Mercure, Mangga Besar, Jakarta Barat, Selasa, 11 Juli 2023.
Darmaningtyas mengatakan keunggulan LRT Jabodebek adalah ketepatan waktunya. Namun, ada masalah di akses dari dan menuju ke stasiun. Karena, menurut dia, jika aksesnya bagus, masyarakat juga akan dengan mudah pindah menggunakan kereta layang itu.
“Daripada macet-macet, waktunya enggak pasti, ya sudah naik LRT saja,” tutur Darmaningtyas.
Pilihan Editor: Pertashop Minta Bisa Jual BBM Bersubsidi Pertalite, ESDM dan Pertamina: Sedang Dikaji