TEMPO.CO, Jakarta - Indeks Harga Saham Gabungan atau IHSG menutup sesi pertama di level 6.661,9 atau turun -0,04 persen di perdagangan Selasa, 27 Juni 2023.
"Per akhir sesi pertama perdagangan hari ini, sebanyak 246 saham menguat, sementara 296 melemah, dan 231 stagnan, dengan nilai transaksi mencapai Rp3,8 triliun, frekuensi trading sebanyak 559.196 kali dan volume trading sebanyak 85,5 juta lot," dinukil dari Tim Analis PT Samuel Sekuritas Indonesia pada Selasa siang.
Saham emiten properti PT Bima Sakti Pertiwi Tbk (PAMG) menjadi saham yang paling aktif diperdagangkan di sesi pertama hari ini, dengan frekuensi transaksi mencapai 38,338 kali, disusul BBKP (23.898) dan WIFI (20.188).
Dari segi volume, saham emiten teknologi GoTo Gojek Tokopedia (GOTO) menjadi yang terbanyak diperdagangkan di sesi pertama hari ini, dengan volume mencapai 19.4 juta lot, disusul PAMG (9,1 juta) dan BUMI (3,5 juta).
Indeks sektor transportasi (IDXTRANS) menjadi indeks sektoral yang naik paling tinggi di sesi pertama hari ini (+0,93 persen), disusul indeks sektor keuangan (IDXFINANCE) (+0,33 persen), dan indeks sektor consumer siklikal (IDXCYCLIC) (+0,24 persen).
Sementara itu, indeks sektor energi (IDXENERGY) menjadi indeks sektoral yang turun paling dalam di sesi pertama hari ini (-1,43 persen), disusul indeks sektor teknologi (IDXTECHNO) (-0,80 persen), dan indeks sektor kesehatan (IDXHEALTH) (-0,54 persen).