TEMPO.CO, Jakarta - Berita-berita ekonomi dan bisnis terkini hingga Kamis, 4 Mei 2023 dimulai dari Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati bersama Menteri Keuangan Jepang Shun'ichi Suzuki dan Menteri Keuangan India Nirmala Sitharaman bertemu dengan Presiden Asian Development Bank (ADB) Masatsugu Asakawa dan Presiden Korea Selatan Yoon Suk Yeol.
Disusul, Tunjangan hari raya atau THR aparatur sipil negara (ASN) dan pensiunan ada yang belum dibayarkan 100 persen meski Lebaran telah usai. Hal ini diketahui melalui penjelasan Direktur Pelaksanaan Anggaran Direktorat Jenderal Perbendaharaan (DJPb) Kementerian Keuangan (Kemenkeu) Tri Budhianto.
Berikutnya, PT Kereta Commuter Indonesia (KCI) atau KAI Commuter telah menyiapkan investasi sebesar Rp 4 triliun untuk pengadaan atau pembelian 16 kereta api baru produksi PT Industri Kereta Api (Persero) atau PT INKA.
Selanjutnya, PT PLN (Persero) menorehkan laba Rp 14,4 triliun dalam laporan keuangannya pada 2022. Direktur Utama PLN Darmawan Prasodjo mengatakan, angka itu lebih tinggi 124 persen dari target pemerintah Rp 6,4 triliun.
Terakhir, PT Kereta Commuter Indonesia (KCI) menegaskan tarif Kereta Rel Listrik (KRL) Jabodetabek tidak naik pasca Lebaran 2023. Penegasan tersebut disampaikan oleh VP Corporate Secretary KAI Commuter Erni Sylviane Purba.
Kelima berita itu paling banyak diakses pembaca kanal Ekonomi dan Bisnis Tempo.co. Berikut ringkasan lima berita yang trending tersebut:
Selanjutnya: 1. Sri Mulyani Bersama Menteri Keuangan Jepang dan India....