Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Harga Bitcoin Diprediksi Merosot Lebih Rendah dari Rp 334 Juta Pekan Ini

image-gnews
Ilustrasi bitcoin. Pexels
Ilustrasi bitcoin. Pexels
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Direktur PT Laba Forexindo Berjangka, Ibrahim Assuaibi memprediksi harga Bitcoin merosot ke bawah level US$ 22.000 atau Rp 334 juta (dengan acuan Rp 15.200 per dolar) pekan ini. Hal itu terjadi di tengah penurunan pasar yang lebih luas menyusul informasi raksasa bursa kripto Kraken telah setuju untuk menutup operasi staking kripto di Amerika Serikat.

“Saham perusahaan penyedia platform transaksi Coinbase juga ambruk 22 persen pekan ini menyusul berita terkait permasalahan yang dialami Kraken,” ujar dia lewat keterangan tertulis pada Senin, 13 Februari 2023.

Ibrahim juga menjelaskan penambang bitcoin Marathon Digital Holdings (MARA) juga diprediksi ambles 15 persen pekan ini. Serta saham perusahaan yang rajin menimbun Bitcoin, MicroStrategy (MSTR), turun 12 persen pekan ini.

Kabar soal permasalahan Kraken muncul sehari setelah CEO Coinbase Brian Armstrong memposting di Twitter bahwa soal rumor yang beredar soal industri kripto. Rumor itu menyebutkan bahwa Securities and Exchange Commission (SEC) atau komisi sekuritas dan bursa efek Amerika ingin menghapus operasi staking kripto di negara itu untuk pelanggan ritel.

“Ditambah lagi, jika Paxos kalah dengan gugatan SEC, maka investor mengkhawatirkan adanya penurunan harga lebih lanjut,” kata Ibrahim.

Namun, jika dilihat secara tren, ada beberapa pertimbangan yang harus diketahui oleh investor. Salah satu analis dengan nama samaran IncomeSharks di Twitter, menjelaskan bahwa pasar masih akan stagnan pekan ini.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Analis itu menyatakan, saat ini hal yang terpenting adalah pemulihan harga pada pekan ini, untuk menghapus berita-berita buruk dikarenakan oleh SEC. Pasalnya, dengan sejumlah kejadian yang terjadi belakangan ini ditakutkan bakal menghapus reli sejak Januari 2023 secara total, dan menciptakan all time low terbaru.

“Pengawas moneter global telah menyarankan El Salvador untuk berhati-hati dalam memperluas paparan pemerintah terhadap Bitcoin (BTC) karena sifat spekulatif pasar crypto,” ucap dia,

Pernyataan pada 10 Februari dari Dana Moneter Internasional (IMF) menekankan bahwa risiko Bitcoin terhadap El Salvador belum terwujud. Alasannya karena penggunaan Bitcoin yang terbatas oleh negara tersebut.

Dalam perdagangan pasar Amerika, hingga pukul 21.20 WIB, Senin, Bitcoin melemah di harga US$ 21,596.10/ koin (turun 1,03 persen). Volume transaksinya sebesar US$ 22,58 miliar dengan kapitalisasi pasar US$ 416,88 miliar. 

“Sedangkan untuk perdagangan Selasa (14 Februari 2023), Bitcoin kemungkinan dibuka fluktuatif, namun melemah di kisaran US$ 20.818.20/ koin - US$ 22.522,10/ koin,” tutur Ibrahim.

Ikuti berita terkini dari Tempo di Google News, klik di sini

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Mengenal ETF Bitcoin Spot: Dampaknya untuk Pasar Kripto dan Investasi

4 hari lalu

Bitcoin dan Etherium ETF   Spot. Dok. Rankpillar
Mengenal ETF Bitcoin Spot: Dampaknya untuk Pasar Kripto dan Investasi

ETF Bitcoin adalah instrumen investasi yang mencerminkan harga Bitcoin dan diperdagangkan di bursa tradisional, bukan di pasar kripto.


Jika Trump Jadi Presiden, Ini Jabatan untuk Elon Musk

5 hari lalu

Donald Trump dan Elon Musk. REUTERS
Jika Trump Jadi Presiden, Ini Jabatan untuk Elon Musk

Trump mengatakan komisi ini yang bakal dipimpin Elon Musk akan mengaudit seluruh pemerintah federal dan menyarankan "reformasi drastic".


Indodax Sebut Transaksi Kripto Kembali Naik: Cerminkan Minat masyarakat Makin Tinggi

10 hari lalu

Token Kripto Pesohor Indonesia
Indodax Sebut Transaksi Kripto Kembali Naik: Cerminkan Minat masyarakat Makin Tinggi

Data Badan Pengawas Perdagangan Berjangka Komoditi, total nilai transaksi aset kripto dari Januari hingga Juli 2024 mencapai Rp 344,09 triliun


Binance Sita Dana Kripto Warga Palestina Atas Perintah Tentara Israel

13 hari lalu

Binance Sita Dana Kripto Warga Palestina Atas Perintah Tentara Israel

Binance menyita dana kripto milik warga Palestina atas perintah Israel yang memicu kemarahan di media sosial.


Satgas Pasti Blokir 1001 Entitas Ilegal dalam 2 Bulan, Ada Investasi hingga Perdagangan Kripto

21 hari lalu

Ilustrasi pinjol ilegal. Foto: Canva
Satgas Pasti Blokir 1001 Entitas Ilegal dalam 2 Bulan, Ada Investasi hingga Perdagangan Kripto

Satgas Pasti juga menemukan 27 entitas yang menawarkan investasi atau kegiatan keuangan ilegal.


Indodax Apresiasi OJK yang Izinkan Influencer Promosikan Aset Kripto

24 hari lalu

Token Kripto Pesohor Indonesia
Indodax Apresiasi OJK yang Izinkan Influencer Promosikan Aset Kripto

CEO Indodax Oscar Darmawan mengapresiasi langkah Otoritas Jasa Keuangan (OJK) yang mengizinkan influencer mempromosikan aset kripto di Indonesia


OJK Izinkan Influencer Promosi Kripto di Media Sosial

29 hari lalu

Kepala Eksekutif Pengawas Inovasi Teknologi Sektor Keuangan, Aset Keuangan Digital dan Aset Kripto OJK Hasan Fawzi usai acara Launching Bulan Fintech Nasional and the 5th Indonesia Fintech Summit and Expo 2023 di Bunga Rampai, Jakarta Pusat, pada Jumat, 10 November 2023. Tempo/Yohanes Maharso Joharsoyo
OJK Izinkan Influencer Promosi Kripto di Media Sosial

OJK memperbolehkan influencer mempromosikan aset kripto di media sosial


20 Juta Investor Kripto di Indonesia, Luno Beberkan Manfaat Emas Digital

30 hari lalu

Ilustrasi aset kripto. REUTERS
20 Juta Investor Kripto di Indonesia, Luno Beberkan Manfaat Emas Digital

Badan Pengawas Perdagangan Berjangka Komoditi (Bappebti) mencatat per April 2024, sekitar 20 juta investor mengadopsi aset kripto meski risikonya tinggi.


Bantah 3 Mitos Negatif soal Kripto, Ini Penjelasan Luno Indonesia

30 hari lalu

Interim Country Manager Luno Indonesia, Aditya Wirawan. TEMPO/Charisma Adristy
Bantah 3 Mitos Negatif soal Kripto, Ini Penjelasan Luno Indonesia

Interim Country Manager Luno Indonesia Aditya Wirawan membantah tiga mitos yang kerap dibicarakan masyarakat perihal investasi aset kripto.


Kominfo akan Batasi Transfer Pulsa karena Indikasi Judi Online, Pengamat: Perlu jika Terbukti

38 hari lalu

Ilustrasi pengguna aplikasi MyPulsa. Bisnis aplikasi yang telah luas melayani pembayaran tagihan elektronik ini berkembang dari sebuah konter jual pulsa pinggir jalan. ISTIMEWA
Kominfo akan Batasi Transfer Pulsa karena Indikasi Judi Online, Pengamat: Perlu jika Terbukti

Harus dipastikan dahulu validasi data bahwa banyak transfer pulsa Rp1 juta per hari yang terkait dengan judi online.