Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Kementerian Pariwisata Gandeng Traveloka Perkuat Sektor Wisata

Reporter

Editor

Agung Sedayu

image-gnews
Iklan

TEMPO.CO, JakartaKementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf) kembali menjalin kerja sama dengan Traveloka untuk mengembangkan dan memperkuat sektor pariwisata dan ekonomi kreatif.

Deputi Bidang Pemasaran Kemenparekraf, Ni Made Ayu Marthini mengatakan, kerja sama kali ini lebih fokus pada segmen pasar generasi Z, yang dinilainya lebih lincah dan adaptif pascapandemi, sehingga membuat mereka dapat bekerja di destinasi mana saja dan kapan saja.

Baca juga: Kota-kota ini Jadi Destinasi Domestik Favorit Wisatawan Tahun 2022

“Ini adalah modal atau kesempatan untuk kami menggali, memanfaatkan, dan memberikan beragam informasi menarik, sehingga selain bekerja di mana saja, mereka bisa berwisata di mana saja. Jadi ini kerja sama yang bagus sekali dan baru kami lakukan dengan Traveloka,” kata Made melalui keterangan tertulis yang diterima di Jakarta, Rabu, 25 Januari 2023.

Sementara itu, Co-Founder Traveloka, Albert menyampaikan promosi destinasi wisata akan diperkuat pada lima destinasi pariwisata super prioritas. “Kami juga bisa mengembangkan event-event terutama event pada Kharisma Event Nusantara yang bisa dipromosikan lagi bukan hanya untuk dalam negeri tetapi untuk masyarakat global,” ujarnya.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Melanjutkan kerja sama yang sudah terjalin erat sejak 2018, Menparekraf Sandiaga optimistis capaian target di sektor parekraf, khususnya kunjungan wisman maupun pergerakan wisnus di Indonesia dapat terpenuhi.

Pada  2023, devisa pariwisata ditargetkan antara 2,07 miliar – 5,95 miliar dolar AS. Kunjungan wisatawan mancanegara sebesar 3,5 juta - 7,4 juta kunjungan. Wisatawan Nusantara sebesar 1,2 miliar - 1,4 miliar pergerakan.
 
“Tapi yang terpenting lapangan kerja yang ingin kami ciptakan adalah 4,4 juta lapangan kerja baru hingga tahun 2024,” kata Sandiaga Uno.

Kolaborasi Kemenparekraf dan Traveloka ditandai dengan penandatanganan nota kesepahaman (MoU) dengan ruang lingkup pelatihan digital untuk SDM parekraf, promosi destinasi wisata, penguatan digitalisasi, hingga pendukungan penyelenggaraan kegiatan.
Ikuti berita terkini dari Tempo di Google News, klik di sini.
Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Akan ada Pungutan untuk Dana Abadi Pariwisata? Ini Penjelasan Sandiaga

11 jam lalu

Suasana arus puncak mudik lebaran di Bandara Internasional Hang Nadim Kota Batam, Sabtu 6 April 2024. TEMPO/Yogi Eka Sahputra
Akan ada Pungutan untuk Dana Abadi Pariwisata? Ini Penjelasan Sandiaga

Jika dikenakan Rp1 ribu saja per penumpang pesawat untuk Dana Abadi pariwisata, pemerintah bisa mengantongi Rp80 miliar setahun.


Wisatawan Cina Jatuh di Ijen, Sandiaga Uno Minta Pelancong Utamakan Aspek Keselamatan

1 hari lalu

Pengunjung melihat kawah dari kaldera Gunung Ijen di Banyuwangi, Jawa Timur, Minggu, 4 Juni 2023. TWA Ijen yang telah ditetapkan sebagai anggota UNESCO Global Geopark (UGG) itu ramai dikunjungi wisatawan domestik dan mancanegara saat liburan. ANTARA FOTO/Budi Candra Setya
Wisatawan Cina Jatuh di Ijen, Sandiaga Uno Minta Pelancong Utamakan Aspek Keselamatan

Sandiaga Uno menegaskan aspek keamanan dalam berwisata harus diutamakan, agar kecelakaan di kawasan wisata tidak kembali terulang


Rekomendasi Hotel Bintang 5 di Surabaya

1 hari lalu

Rekomendasi Hotel Bintang 5 di Surabaya

Surabaya sering kali menjadi tujuan utama bagi para wisatawan. Dalam mencari tempat menginap yang sempurna, hotel bintang 5 bisa menjadi pilihan yang tepat untuk mendapatkan pengalaman menginap yang nyaman dan mewah.


Rekomendasi Hotel Bintang 5 di Bandung

1 hari lalu

Rekomendasi Hotel Bintang 5 di Bandung

Anda bisa melihat berbagai pilihan akomodasi di Traveloka, sekaligus menikmati promo hotel mewah.


Kilas Balik Sengketa Pilpres atau PHPU 2019, Putusan MK Tolak Seluruh Permohonan Prabowo - Sandiaga Uno

1 hari lalu

Ketua Mahkamah Konstitusi (MK) Anwar Usman (tengah) menskors sidang Perselisihan Hasil Pemilihan Umum (PHPU) Presiden dan Wakil Presiden 2019 di gedung Mahkamah Konstitusi, Jakarta, Kamis, 27 Juni 2019. Sidang tersebut beragendakan pembacaan putusan oleh majelis hakim MK. ANTARA/Hafidz Mubarak
Kilas Balik Sengketa Pilpres atau PHPU 2019, Putusan MK Tolak Seluruh Permohonan Prabowo - Sandiaga Uno

Sengketa Pilpres 2024 tengah dibacakan MK. Pada PHPU 2019, putusan MK menolak seluruh permohonan Prabowo - Sandiaga Uno.


Overtourism di Kepulauan Canary Spanyol, Ribuan Orang Protes Tuntut Perubahan Model Pariwisata

1 hari lalu

Kepulauan Canary, Spanyol (Pixabay)
Overtourism di Kepulauan Canary Spanyol, Ribuan Orang Protes Tuntut Perubahan Model Pariwisata

Pengunjuk rasa percaya bahwa model pariwisata Kepulauan Canary tidak berkelanjutan dan harus diubah, merugikan penduduk lokal.


Liburan di Yogyakarta Semakin Menarik dengan Promo dari Traveloka

5 hari lalu

Liburan di Yogyakarta Semakin Menarik dengan Promo dari Traveloka

Yogyakarta adalah destinasi wisata yang memukau dan layak dikunjungi. Kekayaan budaya dan ragam kulinernya yang enak menjadi alasan terbaik untuk berlibur ke kota ini.


Reza Permadi Hadirkan Alat untuk Data Pengunjung Desa Wisata di 14th SIA 2023

6 hari lalu

Reza Permadi Hadirkan Alat untuk Data Pengunjung Desa Wisata di 14th SIA 2023

Keunggulan AVMS adalah ia mudah digunakan oleh pengelola destinasi wisata atau desa wisata


Viral WNI Rusak Pohon Sakura di Jepang, Kemenparekraf Ingatkan Wisatawan Harus Bertanggung Jawab

6 hari lalu

Ilustrasi video viral. shutterstock.com
Viral WNI Rusak Pohon Sakura di Jepang, Kemenparekraf Ingatkan Wisatawan Harus Bertanggung Jawab

Kemenparekraf angkat bicara soal video viral perusakan pohon sakura oleh WNI.


Rekreasi Hemat, Kulineran Mantap di Bogor Bersama Traveloka

6 hari lalu

Rekreasi Hemat, Kulineran Mantap di Bogor Bersama Traveloka

Tersedia promo liburan hingga Rp 2 juta khusus liburan ke Jabodetabek