Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Kolaborasi Hilirisasi Mineral, PLN Bakal Pasok Listrik 150 MVA untuk Smelter PT Antam

image-gnews
PLN Dukung Listrik di Kawasan Industri Smelter Pertama di Konawe Utara, Sulawesi Tenggara
PLN Dukung Listrik di Kawasan Industri Smelter Pertama di Konawe Utara, Sulawesi Tenggara
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - PT  Perusahaan Listrik Negara (PLN) bakal memasok listrik untuk pabrik smelter feronikel milik PT Aneka Tambang atau Antam sebesar 150 Mega Volt Ampere (MVA). Adapun komitmen tersebut diwujudkan melalui penandatanganan Perjanjian Jual Beli Tenaga Listrik (PJBTL) antara PLN Unit Induk Distribusi Sulawesi Selatan, Sulawesi Tenggara dan Sulawesi Barat (UID Sulselrabar) dengan PT Antam.

“Sebelumnya PLN telah bekerja sama dengan Antam di Halmahera Timur. PLN telah siap melengkapi kebutuhan listrik untuk sektor industri smelter,” ujar Executive Vice President Penjualan dan Pelayanan Pelanggan Enterprise PLN Abdul Farid melalui keterangan resmi, Senin, 23 Januari 2023.

Farid juga mengatakan PLN menyediakan produk dan layanan yang inovatif dan ramah lingkungan. Salah satunya sertifikat EBT atau Renewable Energy Certificate (REC). Terlebih saat ini pembangkit EBT di sistem Sulawesi Bagian Selatan termasuk tertinggi di Indonesia. Dia menyebut pembangkit EBT PLN di Sulawesi berada di atas rata-rata nasional, yakni sebesar 45,8 persen. Karena itu, dia optimistis PLN siap melayani kebutuhan listrik bagi para investor.

Lebih lanjut, Farid mengatakan bahwa smelter merupakan salah satu proyek strategis untuk mendukung hilirisasi mineral di Indonesia. Karena itu, PLN berkomitmen memenuhi kebutuhan listrik dan memberikan pelayanan terbaik untuk industri smelter.

“Industri smelter membutuhkan energi listrik yang sangat besar. PLN siap memenuhinya dengan pasokan listrik yang andal, berkualitas, dan harga yang kompetitif,” ujar Farid.

Sebagai BUMN yang begerak di bidang penyediaan tenaga listrik, Farid mengatakan pihaknya siap berkolaborasi dan memastikan pasokan listrik ke seluruh pelosok negeri. Hal tersebut dilakukan untuk mendorong laju pertumbuhan perekonomian sehingga menciptakan multiplier effect melalui kesiapan pasokan listrik untuk industri dan bisnis.

Direktur Utama PT Antam, Niko Kanter, menuturkan sinergi antar BUMN merupakan salah satu strategi penting dalam hilirisasi industri mineral. Di samping itu, PT Antam juga terus melakukan continous improvement dalam teknologi, efisiensi operasional dan dekarbonisasi.

"Kerja sama ini akan bermanfaat bagi kedua belah pihak. Saya mengucapkan terima kasih atas dukungan PLN, mari kita bersama memberikan kontribusi terbaik bagi Republik Indonesia," ungkap Niko.

Direktur Operasi dan Portofolio MIND ID Danny Praditya menyebut perjanjian kerja sama tersebut akan membuat PLN mendapat tambahan revenue. Sementara Antam bisa berfokus mengurus operasionalnya. “Mari kita terus berkolaborasi dan bersinergi agar menjadi lebih baik guna mewujudkan transisi energi di tahun 2060,” ucap Danny.

Baca JugaPLN Bangun 3 Pembangkit Listrik Tenaga Surya di Kepulauan Selayar Sulawesi Selatan

Ikuti berita terkini dari Tempo di Google News, klik di sini.

 

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Denda PLN Tak Bisa Diganggu Gugat, Ini 3 Pelajaran yang Dibagikan Pelanggan di Cengkareng

4 jam lalu

Petugas PLN tengah memasang Smart meter AMI (Advance Metering Infrastructure) pada rumah pelanggan PLN kawasan Grogol Petamburan, Jakarta, Kamis, 20 Juli 2023. Dengan Smart Meter AMI, penggunaan energi listrik pelanggan dapat dilakukan diketahui PLN dari jarak jauh. Tempo/Tony Hartawan
Denda PLN Tak Bisa Diganggu Gugat, Ini 3 Pelajaran yang Dibagikan Pelanggan di Cengkareng

Pelanggan PLN di Cengkareng, SL dan keluarganya, membagikan tiga pelajaran dan pengalaman untuk sesama konsumen perusahaan listrik negara itu.


Tak Kuasa Tolak Denda Rp 33 Juta, Pelanggan Cengkareng Titip Pesan Ini untuk PLN

7 jam lalu

Ilustrasi Listrik dan PLN. Getty Images
Tak Kuasa Tolak Denda Rp 33 Juta, Pelanggan Cengkareng Titip Pesan Ini untuk PLN

Pesan dan harapan untuk PLN berdasarkan pengalaman yang telah dialami. Urusan pembayaran denda, akan diusahakan oleh keluarga.


PLN Journalist Award Kembali Dibuka

18 jam lalu

PLN Journalist Award Kembali Dibuka

PLN Journalist Award Kembali Dibuka, Mengulik Transisi Energi dari Sudut Pandang Jurnalis


Pelanggan Didenda PLN Rp 33 Juta Termasuk Golongan Pelanggaran Terbanyak

18 jam lalu

Warga melakukan isi ulang pulsa listrik di salah satu perumahan, Jakarta, 6 Januari 2016. PT PLN (Persero) berencana akan membebaskan biaya tambah daya listrik untuk pelanggan 450 dan 900 ke 1.300 Volt Ampere (VA) yang berlaku bagi pelanggan rumah tangga. ANTARA/M Agung Rajasa
Pelanggan Didenda PLN Rp 33 Juta Termasuk Golongan Pelanggaran Terbanyak

Sempat melawan sejak Agustus lalu, satu keluarga pelanggan PLN di Cengkareng, Jakarta Barat, ini akhirnya menyerah.


ANTAM Tanam 2.000 Pohon di Jakarta Timur

21 jam lalu

ANTAM Tanam 2.000 Pohon di Jakarta Timur

ANTAM melalui UBPP Logam Mulia telah memberikan sarana urban farming, vertical garden, hingga pelestarian tanaman endemik


Aplikasi Geotextile ANTAM UBP Maluku Utara untuk Lingkungan Berkelanjutan

21 jam lalu

Aplikasi Geotextile ANTAM UBP Maluku Utara untuk Lingkungan Berkelanjutan

Pengelolaan lingkungan yang dilakukan ANTAM di wilayah operasi UBP Nikel Maluku Utara telah sesuai dengan standar dari Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan


Pelanggan PLN di Cengkareng Stop Perlawanan: Tak Ada Lagi Dana, Tenaga, dan Waktu

1 hari lalu

Ilustrasi Listrik dan PLN. Getty Images
Pelanggan PLN di Cengkareng Stop Perlawanan: Tak Ada Lagi Dana, Tenaga, dan Waktu

Menolak langkah ke pengadilan, pelanggan PLN ini kini hanya berharap keringanan cicilan denda Rp 33 juta sepanjang mungkin.


Terkini: PLN Group Kerja Sama dengan 4 Startup, Kereta Cepat Whoosh Jadi Tranportasi Liburan

1 hari lalu

Petugas PLN tengah melakukan perawatan Saluran udara tegangan ekstra tinggi (SUTET) di kawasan Desa Sumber Jaya, Tambun Utara, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat, Senin, 25 September 2023. Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) telah menargetkan pengembangannya akan mencapai  9,3 giga watt (GW) pada tahun 2030 mendatang. Tempo/Tony Hartawan
Terkini: PLN Group Kerja Sama dengan 4 Startup, Kereta Cepat Whoosh Jadi Tranportasi Liburan

PLN Group meneken perjanjian kerja sama dengan empat startup Indonesia, yaitu Kanggo, Rekosistem, Imajin, dan Fresh Factory.


Heru Budi Tanam Pohon Durian, untuk Peringatan Hari Penanaman Pohon Indonesia Tahun 2023

1 hari lalu

Penjabat Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono melakukan penanaman pohon bersama PT Antam pada Senin, 27 November 2023 di Taman Interaksi, Jakarta Timur. TEMPO/Aisyah Amira Wakang.
Heru Budi Tanam Pohon Durian, untuk Peringatan Hari Penanaman Pohon Indonesia Tahun 2023

Penanaman pohon dilakukan Heru Budi bersama PT Antam untuk memperingati hari penanaman pohon Indonesia tahun 2023.


PLN Group Teken Kerja Sama dengan 4 Startup RI

1 hari lalu

Petugas PLN tengah melakukan perawatan Saluran udara tegangan ekstra tinggi (SUTET) di kawasan Desa Sumber Jaya, Tambun Utara, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat, Senin, 25 September 2023. Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) telah menargetkan pengembangannya akan mencapai  9,3 giga watt (GW) pada tahun 2030 mendatang. Tempo/Tony Hartawan
PLN Group Teken Kerja Sama dengan 4 Startup RI

PLN Group meneken perjanjian kerja sama dengan empat startup tanah air, yaitu Kanggo, Rekosistem, Imajin dan Fresh Factory.