Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Libur Imlek, PT KAI Sediakan Kereta Tambahan dan Tiket Promo dari Bandung

Penumpang kereta api argo parahyangan menunggu keberangkatan di Stasiun Bandung, Kamis, 10 Maret 2022. Tidak hanya KRL Jabodetabek, PT Kereta Api Indonesia (Persero) juga memberlakukan aturan baru untuk perjalanan jarak jauh dengan memberlakukan kapasitas angkut kereta jarak jauh menjadi maksimal 100 persen. ANTARA/Raisan Al Farisi
Penumpang kereta api argo parahyangan menunggu keberangkatan di Stasiun Bandung, Kamis, 10 Maret 2022. Tidak hanya KRL Jabodetabek, PT Kereta Api Indonesia (Persero) juga memberlakukan aturan baru untuk perjalanan jarak jauh dengan memberlakukan kapasitas angkut kereta jarak jauh menjadi maksimal 100 persen. ANTARA/Raisan Al Farisi
Iklan

TEMPO.CO, Bandung- PT Kereta Api Indonesia (KAI) Daerah Operasi 2 Bandung menyediakan dua kereta tambahan menghadapi libur tahun baru Imlek 2574 yang jatuh pada Minggu 22 Januari 2023. Dua kereta tambahan tersebut yakni KA Argo Parahyangan relasi Kiaracondong-Bandung dan KA Baturaden Ekspres relasi Bandung-Purwokerto.

“KA Argo Parahyangan beroperasi 19-23 Januari, sedangkan KA Baturraden 20-23 Januari,” kata Manager Humas PT KAI Daerah Operasi 2 Bandung, Mahendro Trang Bawono, Rabu, 18 Januari 2023.

PT KAI Daerah Operasi 2 Bandung mengoperasikan 153 perjalanan kereta jarak jauh pada periode 19-25 Januari 2023 untuk mengantisipasi lonjakan penumpang pada libur Imlek. Seluruhnya terdapat 80.152 tempat duduk yang disediakan untuk seluruh perjalanan kereta jarak jauh pada periode tersebut.

Mahendro mengatakan hingga saat ini dari seluruh tempat duduk yang tersedia tersebut tersisa 50.228 tiket.

“Tingkat penjualan tiket masih 39 persen dari jumlah tiket yang disediakan. Artinya masih banyak tiket yang masih tersedia. Pelanggan yang hendak menggunakan KA untuk bepergian, dapat segera melakukan pemesanan tiket,” kata dia.

PT KAI Daerah Operasi 2 Bandung mencatat tiket KA Malabar untuk keberangkatan tanggal 19-20 Januari 2023, serta KA Kahuripan untuk Keberangkatan tanggal 19-22 Januari 2023 sudah habis terjual. Begitu juga dengan tiket KA Turangga untuk keberangkatan tanggal 20. Sementara kereta tujuan Surabaya, Solo, Malang, dan Semarang masih tersedia untuk semua tanggal Keberangkatan.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Pada libur Imlek ini PT KAI Daerah Operasi 2 Bandung juga menyediakan tiket promo “New Year Deals” sebanyak 1.674 tiket dengan harga khusus mulai dari Rp 100 ribu. Tiket promo tersebut berlaku bisa diperoleh lewat pembelian tiket melalui aplikasi KAI Access mulai 20-31 Januari 2023 khusus untuk jadwal keberangkatan 21 Januari 2023 hingga 7 Februari 2023. Harga khusus tiket promo tersebut Rp 200ribu untuk kelas Eksekutif, Rp 150 ribu untuk kelas Bisnis, serta Rp 100 ribu untuk kelas Ekonomi.

Tiket promo libur Imlek tersebut ditujukan untuk pembelian tiket 7 kereta api yang berangkat dari Stasiun Bandung menuju Malang, Solo, dan Surabaya. Yakni KA Argo Wilis (Bandung - Surabaya Gubeng), Harina (Bandung - Surabaya Pasar Turi), Lodaya (Bandung - Solo Balapan), Malabar (Bandung - Malang), Mutiara Selatan (Bandung - Surabaya Gubeng), Pasundan (Kiaracondong - Surabaya Gubeng), serta Turangga (Bandung - Surabaya Gubeng).

Mahendro mengingatkan agar seluruh penumpang kereta tetap mematuhi protokol kesehatan. "Masker masih tetap diwajibkan di seluruh layanan KAI, meskipun pemerintah telah mencabut PPKM,” kata dia.

Baca Juga:  Deretan Promo PT KAI Sambut Imlek 2023, Harga Tiket Jarak Jauh Termahal Hanya Rp 200 Ribu

Ikuti berita terkini dari Tempo di Google News, klik di sini.

Iklan




Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.




Video Pilihan


Terkini Bisnis: Waktu Tempuh Kereta Lebih Cepat Sejam, Pesan BSI soal Data Nasabah Bocor

16 jam lalu

Penumpang duduk di dalam rangkaian gerbong KA Bima rute Stasiun Gambir-Malang PP di Stasiun Gambir, Jakarta, Sabtu, 11 Juli 2020. PT Kereta Api Indonesia (KAI) (Persero) kembali menambah lima perjalanan kereta api (KA) jarak jauh di area Daop 1 Jakarta untuk tujuan Bandung, Cirebon dan Surabaya yang diberangkatkan dari Stasiun Gambir dan Pasar Senen yang hanya dioperasikan pada hari Jumat, Sabtu, dan Minggu. ANTARA FOTO/Aprillio Akbar
Terkini Bisnis: Waktu Tempuh Kereta Lebih Cepat Sejam, Pesan BSI soal Data Nasabah Bocor

Berita terkini ekonomi dan bisnis pada Sabtu sore, 27 Mei 2023, dimulai dari perjalanan kereta api menjadi lebih singkat.


Jadwal Kereta Bogor-Sukabumi dan Harga Tiketnya

1 hari lalu

KA nomor K.3 170 92, saat diujicobakan pada jalur ganda Bogor-Sukabumi. Pascaujicoba, layanan kereta ini akan dioperasikan pada April besok. Setidaknya, bisa mengangkut pemudik pada lebaran tahun ini. Selasa, 29 Maret 2022. TEMPO/M.A MURTADHO
Jadwal Kereta Bogor-Sukabumi dan Harga Tiketnya

Pergi ke Sukabumi dari Bogor dan sebaliknya bisa dilakukan dengan mode transportasi kereta, berikut jadwal beserta harga tiketnya.


Gapeka Berlaku 1 Juni, Kereta Bima Rute Gambir - Gubeng Surabaya Lebih Cepat 61 Menit

1 hari lalu

Penumpang duduk di dalam rangkaian gerbong KA Bima rute Stasiun Gambir-Malang PP di Stasiun Gambir, Jakarta, Sabtu, 11 Juli 2020. PT Kereta Api Indonesia (KAI) (Persero) kembali menambah lima perjalanan kereta api (KA) jarak jauh di area Daop 1 Jakarta untuk tujuan Bandung, Cirebon dan Surabaya yang diberangkatkan dari Stasiun Gambir dan Pasar Senen yang hanya dioperasikan pada hari Jumat, Sabtu, dan Minggu. ANTARA FOTO/Aprillio Akbar
Gapeka Berlaku 1 Juni, Kereta Bima Rute Gambir - Gubeng Surabaya Lebih Cepat 61 Menit

Manajer Humas PT Kereta Api Indonesia atau KAI (Persero) Daerah Operasi (Daop) 7 Madiun, Jawa Timur Supriyanto mengatakan bahwa perjalanan kereta api yang melintasi wilayahnya bakal lebih singkat.


Mulai Awal Juni KRL Yogyakarta-Solo Punya Jadwal Baru, Berikut Detailnya

1 hari lalu

Kereta Rel Listrik (KRL) Jogja-Solo (Joglo) produksi PT INKA (Persero) resmi beroperasi di jalur Yogyakarta-Solo setelah diresmikan oleh Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) di Stasiun Yogyakarta, Senin, 1 Maret 2021. Antara/HO-Humas INKA
Mulai Awal Juni KRL Yogyakarta-Solo Punya Jadwal Baru, Berikut Detailnya

Jadwal perjalanan KRL atau Commuter Line Yogyakarta-Solo dan Prambanan Ekspress akan mengalami sejumlah perubahan .


Per 1 Juni 2023 KAI Tambah 56 Perjalanan KRL Manggarai-Bandara Soekarno Hatta, Simak Jadwalnya

2 hari lalu

Penumpang melintas di Stasiun BNI CIty, Jakarta, Kamis, 28 Juli 2022. PT Kereta Commuter Indonesia (KCI) akan menjadikan Stasiun BNI City yang sebelumnya hanya melayani penumpang kereta Bandara Soekarno Hatta, sebagai stasiun pemberhentian KRL Commuter Line. ANTARA/Rivan Awal Lingga/
Per 1 Juni 2023 KAI Tambah 56 Perjalanan KRL Manggarai-Bandara Soekarno Hatta, Simak Jadwalnya

KAI Commuter akan mengoperasikan 56 perjalanan Commuter Line Soekarno Hatta (Basoetta) relasi Stasiun Manggarai-Stasiun Basoetta pulang pergi (PP). Perjalanan ini akan mulai berlaku pada 1 Juni 2023.


Penumpang Kereta Jarak Jauh 4 Rute ini Bisa Berangkat dari Stasiun Jatinegara Mulai 1 Juni

2 hari lalu

Stasiun Jatinegara, Jakarta, Jumat 18 Desember 2020. Dirjen Perkeretaapian Kemenhub mengoperasikan kembali layanan di Stasiun Jatinegara yang kini memiliki 8 jalur dengan 4 peron dan mengubah level crossing (lintas bawah) menjadi overpass (lintas atas) demi meningkatkan keselamatan penumpang. Stasiun Jatinegara juga dilengkapi eskalator serta lift untuk memudahkan penumpang, terutama bagi lansia, ibu hamil, dan disabilitas serta fasilitas penunjang seperti ruang kesehatan dan laktasi. Revitalisasi Stasiun Jatinegara yang berada di atas lahan 3.600 meter persegi tersebut diharapkan mampu meningkatkan kenyamanan baik bagi penumpang KRL maupun kereta jarak jauh. TEMPO/Subekti.
Penumpang Kereta Jarak Jauh 4 Rute ini Bisa Berangkat dari Stasiun Jatinegara Mulai 1 Juni

Saat ini, Stasiun Jatinegara hanya melayani turun penumpang kereta jarak jauh.


30 Ton Bahan Kimia Peledak Hilang dalam Ekspedisi Kereta Amerika Serikat

4 hari lalu

Pabrik Dyno Nobel dekat Cheyenne, Amerika Serikat. independent.co.uk
30 Ton Bahan Kimia Peledak Hilang dalam Ekspedisi Kereta Amerika Serikat

Sekitar 30 ton amonium nitrat, bahan kimia pupuk dan bahan baku peledak, hilang dalam pengiriman via kereta di Amerika Serikat


PT KAI Bakal Perbanyak Face Recognition di Stasiun, di Mana Saja Sudah Terpasang?

5 hari lalu

Calon penumpang kereta api berjalan di peron Stasiun Pasar Senen, Jakarta, Senin, 19 Desember 2022. PT KAI Daop 1 Jakarta telah menyiapkan 20 Kereta tambahan per hari dari Stasiun Senen dan Gambir karena diproyeksikan jumlah penumpang kereta api di DAOP 1 Jakarta pada libur Natal 2022 dan Tahun Baru akan mengalami kenaikan 10 persen dibanding 2021. ANTARA/Muhammad Adimaja
PT KAI Bakal Perbanyak Face Recognition di Stasiun, di Mana Saja Sudah Terpasang?

PT KAI akan menggunakan fasilitas face recognition pada boarding gate atau area pintu masuk peron.


Tes Kelistrikan Jalur Kereta Cepat Jakarta Bandung Berjalan Lancar, Ini Kata KCIC

7 hari lalu

Rangkaian Electrical Multiple Unit (EMU) KCIC 400 AF menuju Stasiun Kereta Cepat Jakarta Bandung (KCJB)  usai menjalani Hot Sliding Test di Tegalluar, Kabupaten Bandung, Jawa Barat, Jumat 19 Mei 2023. PT Kereta Cepat Indonesia Cina (KCIC) melakukan Hot Sliding Test pada rangkaian EMU KCIC 400 AF dari Stasiun Tegalluar Kabupaten Bandung menuju Stasiun Halim Jakarta dengan kecepatan maksimal 80 kilometer per jam. ANTARA FOTO/Raisan Al Farisi
Tes Kelistrikan Jalur Kereta Cepat Jakarta Bandung Berjalan Lancar, Ini Kata KCIC

Manager Corporate Communication PT Kereta Cepat Indonesia China Emir Monti mengatakan hot sliding test dengan kereta inspeksi berjalan lancar.


Aliran Listrik Atas Kereta Cepat Jakarta Bandung Mulai Aktif, Warga Diminta Jauhi Jalur Kereta

8 hari lalu

Pekerja berdiri di dekat rangkaian Kereta Cepat Jakarta Bandung (KCJB) di Depo Kereta Cepat Tegalluar, Bandung, Jawa Barat, Rabu, 17 Mei 2023. Kereta Cepat Jakarta Bandung (KCJB) tersebut ditargetkan beroperasi pada Agustus 2023. ANTARA FOTO/Aprillio Akbar
Aliran Listrik Atas Kereta Cepat Jakarta Bandung Mulai Aktif, Warga Diminta Jauhi Jalur Kereta

PT Kereta Cepat Indonesia China mulai mengalirkan listrik di jalur kereta. Warga diminta menjauhi jalur kereta.