Tak Ada Antigen dan PCR, Jumlah Penumpang Kereta Api Tembus 1 Juta saat Nataru

Suasana di stasiun Gambir, Jakarta, Senin, 26 Desember 2022. PT Kereta Api Indonesia Jakarta telah menyiapkan 19 kereta api tambahan perhari nya, karena jumlah penumpang kereta api pada libur Natal 2022 dan Tahun Baru diprediksi akan mengalami peningkatan. TEMPO/MAGANG/Abdullah Syamil Iskandar
Suasana di stasiun Gambir, Jakarta, Senin, 26 Desember 2022. PT Kereta Api Indonesia Jakarta telah menyiapkan 19 kereta api tambahan perhari nya, karena jumlah penumpang kereta api pada libur Natal 2022 dan Tahun Baru diprediksi akan mengalami peningkatan. TEMPO/MAGANG/Abdullah Syamil Iskandar

TEMPO.CO, Jakarta - PT Kereta Api Indonesia (Persero) atau KAI mencatat 1.095.714 pelanggan bepergian menggunakan kereta api jarak jauh selama periode libur Natal dan tahun baru atau Nataru. Sepanjang 22-29 Desember, KAI melayani rata-rata 136.964 penumpang kereta per hari dengan tingkat keterisian tempat duduk 102 persen per hari.

Vice President Public Relations KAI Joni Martinus mengatakan jumlah penumpang kereta jarak jauh, secara keseluruhan, melonjak 204 persen ketimbang periode yang sama 2021. Menurut dia, kenaikan jumlah penumpang terjadi karena perubahan syarat perjalanan via kereta api.

Pemerintah kini tak lagi ada mensyaratkan screening Covid-19 melalui Antigen atau PCR. “Di samping itu, kapasitas angkut yang telah diperbolehkan menjadi 100 persen serta meningkatnya mobilitas masyarakat yang diiringi penambahan jumlah perjalanan kereta api secara keseluruhan (menjadi faktor peningkatan jumlah penumpang)," kata Joni dalam keterangannya, Jumat, 30 Desember 2022. 

Joni menjelaskan rute favorit penumpang selama Nataru adalah Jakarta-Yogyakarta pulang pergi (PP) dan Jakarta-Solo PP. Rute lainnya Jakarta-Surabaya, Jakarta-Purwokerto, Bandung-Surabaya pulang pergi, Yogyakarta-Surabaya, Yogyakarta-Banyuwangi, dan lainnya.

Baca: Syarat Naik Kereta Api Terbaru: Anak Usia di Bawah 12 Tahun Tak Perlu Vaksin

Sampai 30 Desember 2022, total tiket kereta api jarak jauh yang telah terjual untuk masa angkutan Nataru hingga 8 Januari 2023 sebanyak 1,6 juta tiket. Angka itu setara dengan 69 persen dari kapasitas yang disediakan sebanyak 2,4 juta tempat duduk.

“Jumlah itu akan bertambah karena penjualan masih terus berlangsung. Kami berharap masyarakat dapat merencanakan perjalanannya dengan baik karena tiket kereta api masa libur Natal dan tahun baru 2023 masih cukup banyak tersedia," ucap Joni.

Pada masa Nataru ini pula, KAI meningkatkan pelayanan dengan menghadirkan kereta panoramic. Kereta itu merupakan inovasi KAI yang memiliki jendela berdimensi besar di kedua sisinya dan atap kaca memanjang dari depan hingga belakang yang dapat dibuka tutup secara otomatis.

KAI juga mulai menerapkan penggunaan seragam baru untuk para frontliner karya Anne Avantie, perancang busana dan pelopor kebaya kontemporer. Seragam baru ini akan dipakai oleh kondektur atau kondektris, customer service, announcer, petugas loket, dan prama atau prami di berbagai stasiun dan perjalanan.

Selain itu, PT KAI menghadirkan KAI Game Zone di Stasiun Gambir, Bandung, Yogyakarta, dan Surabaya Pasarturi. Zona ini merupakan fasilitas bagi pelanggankereta api jarak jauh untuk dapat bermain game konsol secara cuma-cuma sambil menunggu keberangkatannya. 

"Berbagai peningkatan pelayanan akan terus kami hadirkan agar perjalanan Anda saat menggunakan kereta pada masa libur Nataru ini menjadi makin bermakna dan berkesan," tutur Joni.

Baca juga: Libur Natal dan Tahun Baru, MTI Ingatkan Risiko Kenaikan Kecelakaan Transportasi

Ikuti berita terkini dari Tempo di Google News, klik di sini.








Terpopuler: Sri Mulyani Jelaskan Foto Viral di Apron Bandara, Larangan Buka Bersama Dipertanyakan

15 jam lalu

Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati (tengah) mengecek persiapan Asian Games 2018 di Terminal 3 Bandara Soekarno - Hatta, Tangerang, Senin, 13 Agustus 2018. Sri Mulyani menekankan kepada petugas mengenai pentingnya memberikan layanan yang terbaik saat Asian Games berlangsung. Tempo/Hendartyo Hanggi
Terpopuler: Sri Mulyani Jelaskan Foto Viral di Apron Bandara, Larangan Buka Bersama Dipertanyakan

Berita terpopuler ekonomi kemarin dimulai dari Sri Mulyani Indrawati buka suara soal fotonya viral menggunakan mobil Alphard yang masuk Bandara.


Mulai Besok PT KAI Jual 10.920 Tiket Promo Angkutan Lebaran, Cek Detailnya

1 hari lalu

Calon penumpang kereta api sedang melakukan pencetakan tiket di stasiun Gambir, Jakarta, Senin, 26 Desember 2022. TEMPO/MAGANG/Abdullah Syamil Iskandar
Mulai Besok PT KAI Jual 10.920 Tiket Promo Angkutan Lebaran, Cek Detailnya

PT KAI siapkan 10.920 tiket promo untuk kereta angkutan Lebaran. Tiket bisa dibeli mulai besok di aplikasi KAI Access.


Ada Promo Tiket Kereta Api untuk Angkutan Lebaran 2023, Ini Daftar Rute dan Harganya

1 hari lalu

Calon penumpang antre untuk menaiki kereta di Stasiun Pasar Senen, Jakarta, Selasa, 3 Mei 2022. Arus mudik pada hari kedua Lebaran dari stasiun ini terpantau masih ramai. TEMPO/Nufus Nita Hidayati
Ada Promo Tiket Kereta Api untuk Angkutan Lebaran 2023, Ini Daftar Rute dan Harganya

Program promo tersebut juga ditujukan agar masyarakat dapat bepergian pada tanggal dan rute alternatif di masa angkutan Lebaran 2023.


Mudik Lebaran 2023, PT KAI Catat Lebih dari 1 Juta Orang Bakal Gunakan Kereta Api

5 hari lalu

Penumpang menaiki gerbong kereta jarak jauh di Stasiun Gambir saat masa mudik Lebaran di Jakarta, Kamis, 28 April 2022. Sejak 22 April sampai 1 Mei sebanyak 312.200 tiket telah terjual. TEMPO/Subekti
Mudik Lebaran 2023, PT KAI Catat Lebih dari 1 Juta Orang Bakal Gunakan Kereta Api

Relasi favorit mudik lebaran sejauh ini didominasi untuk kereta api dari arah barat yakni Jakarta dan Bandung.


Tiket Kereta Angkutan Lebaran Masih Tersedia, KAI: Tidak Ada Celah Buat Calo

5 hari lalu

Satu hari menjelang larangan mudik ratusan calon penumpang kereta api memadati Stasiun Pasar Senen, Jakarta, Rabu 5 Mei 2021. Meskipun padat, PT Kereta Api Indonesia tidak menambah jumlah kereta, serta membatasi kuota 70 persen setiap keberangkatan. TEMPO/Subekti.
Tiket Kereta Angkutan Lebaran Masih Tersedia, KAI: Tidak Ada Celah Buat Calo

Dalam menyediakan tiket kereta pada musim Lebaran, PT Kereta Api Indonesia (Persero) atau PT KAI menjamin tidak ada celah buat calo.


63 Persen Tiket Kereta untuk Libur Lebaran Masih Tersedia, PT KAI: Tanggal Favorit 20, 21, dan 26 April 2023

5 hari lalu

Sejumlah penumpang berjalan setibanya di Stasiun Pasar Senen, Jakarta, Kamis 5 Mei 2022. PT KAI mencatat pada H+2 Ramadhan sebanyak 14.700 pemudik kembali ke Jakarta melalui Stasiun Pasar Senen, sementara 14.900 lainnya kembali melalui Stasiun Gambir. ANTARA FOTO/Akbar Nugroho Gumay
63 Persen Tiket Kereta untuk Libur Lebaran Masih Tersedia, PT KAI: Tanggal Favorit 20, 21, dan 26 April 2023

PT KAI mencatat tiket kereta jarak jauh masa Angkutan Lebaran 2023 masih tersedia sekitar 67 persen dari total penjualan tiket keseluruhan.


Libur Nyepi, KAI Daop 1 Jakarta Catat Lonjakan Penumpang, Total 61.074 Orang

5 hari lalu

Suasana di stasiun Gambir, Jakarta, Senin, 26 Desember 2022. PT Kereta Api Indonesia Jakarta telah menyiapkan 19 kereta api tambahan perhari nya, karena jumlah penumpang kereta api pada libur Natal 2022 dan Tahun Baru diprediksi akan mengalami peningkatan. TEMPO/MAGANG/Abdullah Syamil Iskandar
Libur Nyepi, KAI Daop 1 Jakarta Catat Lonjakan Penumpang, Total 61.074 Orang

Hiingga Kamis pagi, 23 Maret 2023, secara total terdapat sekitar 87 ribu tiket telah terjual untuk keberangkatan di momen libur hari raya Nyepi.


Pastikan Angkutan Lebaran Aman, Kemenhub Ramp Check dan Inspeksi Kereta

11 hari lalu

Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi (tengah) bersama Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Fadil Imran (kiri) berbincang dengan penumpang kereta api jarak jauh saat meninjau Stasiun Pasar Senen, Jakarta, Rabu, 27 April 2022. Kunjungan tersebut untuk meninjau persiapan dalam rangka arus mudik Lebaran 2022. ANTARA FOTO/Hafidz Mubarak A
Pastikan Angkutan Lebaran Aman, Kemenhub Ramp Check dan Inspeksi Kereta

Dirjen Perkeretaapian Kemenhub memastikan kereta Api angkutan lebaran aman terkendali, bagaimana persiapannya?


Jalur Kereta Longsor Sudah Diperbaiki, PT KAI: Kereta Pangrango Kembali Beroperasi

12 hari lalu

Sejumlah warga dan petugas melihat kondisi tanah longsor di jalur rel Kereta Api (KA) Pangrango lintas Bogor-Sukabumi di Kelurahan Empang, Kota Bogor, Jawa Barat, Rabu, 15 Maret 2023. Tanah longsor disebabkan curah hujan yang tinggi di wilayah Kota Bogor pada Selasa (14/3/) malam. ANTARA FOTO/Arif Firmansyah
Jalur Kereta Longsor Sudah Diperbaiki, PT KAI: Kereta Pangrango Kembali Beroperasi

Kereta Api (KA) Pangrango kembali beroperasi melayani penumpang pada Kamis, 16 Maret 2023.


Rute Sukabumi-Bogor Terdampak Longsor, PT KAI Upayakan Bisa Dilalui Satu Jalur

12 hari lalu

Penampakan rel kereta yang menggantung akibat tanah longsor di Kelurahan Empang, Kecamatan Bogor Selatan, Kota Bogor, Jawa Barat, Rabu, 15 Maret 2023. Petugas lapangan mendata terdapat jalur rel yang terdampak longsor yaitu sepanjang 25 meter dengan kedalaman 8 meter dan lebar 5,7 meter. ANTARA/Linna Susanti
Rute Sukabumi-Bogor Terdampak Longsor, PT KAI Upayakan Bisa Dilalui Satu Jalur

PT Kereta Api Indonesia atau KAI Daop 1 Jakarta saat ini tengah mengupayakan agar jalur KA rute Bogor-Sukabumi dapat dilintasi kembali setelah terdampak longsor pada jalur rel KM 2+6/7 antara Bogor Paledang - Batu Tulis.