TEMPO.CO, Jakarta - Berita terpopuler di kanal ekonomi dan bisnis pada Senin kemarin, dimulai dengan Kepala Badan Pusat Statistik (BPS) Margo Yuwono memperingatkan kenaikan inflasi akan semakin tinggi pada Desember 2022.
Berikutnya soal permintaan Presiden Joko Widodo alias Jokowi yang ingin penanganan inflasi layaknya Covid-19. Jokowi memerintahkan Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian memprioritaskan penanganan inflasi di daerah.
Berita selanjutnya tentang lockdown ketat di Cina yang membuat pengusaha Indonesia khawatir. Berikut ini lima berita terpopuler di kanal ekonomi dan bisnis:
1. BPS Peringatkan Tren Inflasi Semakin Meningkat di Bulan Ini
Kepala Badan Pusat Statistik (BPS) Margo Yuwono memperingatkan kenaikan inflasi akan semakin tinggi pada Desember 2022 ini. Pasalnya, BPS mencatat inflasi selama tiga tahun terakhir selalu meningkat di akhir tahun.
"Waspada dan hati-hati tren inflasi meningkat di Desember 2022," ujarnya dalam Rapat Koordinasi Pengendalian Inflasi di kantor Kementerian Dalam Negeri, Jakarta Pusat pada Senin, 5 Desember 2022.
Baca: Inflasi November Turun jadi 5,42 Persen, BPS: Tertinggi di Tanjung Selor
Meningkatnya inflasi disebabkan oleh faktor musiman pada akhir tahun. Pada musim ini, tak hanya sisi suplai yang berkurang tapi juga terjadi lonjakan permintaan akibat perayaan Natal dan Tahun Baru.
Baca selengkapnya di sini.