Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Jelajah Seru di Taman Ismail Marzuki

image-gnews
Iklan

INFO BISNIS - Usai direvitalisasi, Taman Ismail Marzuki (TIM) tampil lebih estetik dan modern. Kawasan pusat kebudayaan ini semakin menarik minat warga Jabodetabek dan wisatawan daerah lainnya untuk berkunjung.

Kawasan ini juga memiliki banyak fasilitas apik, mulai dari perpustakaan modern dengan banyak koleksi buku, galeri seni, planetarium, pusat pelatihan seni, museum, teater, wisma seni, dan lainnya. Tak heran, tempat ini menjadi salah satu spot wisata untuk mengisi waktu liburan.

Bagi Anda yang tinggal di luar Jabodetabek dan ingin liburan ke Jakarta –khususnya berkunjung ke TIM–, Anda bisa cek tiket pesawat di Pegipegi untuk mendapatkan harga yang lebih terjangkau.

Faktanya, ada empat aktivitas seru yang bisa Anda lakukan selama berada di TIM. Apa saja? Simak rekomendasi dari Pegipegi berikut ini.

Baca Buku di Perpustakaan

Perpustakaan Jakarta yang ada di TIM hadir dengan nuansa yang lebih modern dan estetik. Jika Anda suka buku, perpustakaan ini menawarkan pengalaman membaca yang menyenangkan. Apabila duduk dekat jendela, Anda akan disuguhkan pemandangan kompleks TIM dan Jalan Cikini Raya yang memanjakan mata.

Selain menyimpan sekitar 190.000 koleksi buku, Perpustakaan Jakarta memiliki sejumlah ruangan yang bisa dimanfaatkan oleh pengunjung, seperti ruang baca terbuka, ruang baca privasi, dan bilik bermain anak.

Dikarenakan antusiasme pengunjung yang tinggi, ada baiknya Anda melakukan reservasi kunjungan secara online melalui situs perpustakaan.jakarta.go.id. Anda bisa membuat akun dan registrasi terlebih dahulu. Setelah itu, lakukan reservasi kunjungan secara gratis berdasarkan hari dan slot waktu yang tersedia.

Berburu Foto di Instagramable

Rancangan arsitektur TIM yang estetik nan modern ini dibuat oleh tim arsitek Andra Matin, yang terinspirasi dengan lagu ciptaan Ismail Marzuki berjudul Rayuan Pulau Kelapa. Salah satu karyanya yang mencolok adalah Gedung Ali Sadikin dengan 14 lantai yang terlihat berundak-undak –jika dilihat dari kejauhan dengan elemen motif tumpal dari batik Betawi pada bangunannya.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Kawasan gedung ini terdiri dari Perpustakaan Jakarta, Pusat Dokumentasi Sastra H. B. Jassin, Galeri Emeria Soenassa, Galeri S. Sudjojono, Wisma Seni, dan lainnya. Anda juga akan menemukan berbagai bangunan megah lainnya dari Andra Matin, seperti Masjid Amir Hamzah, Graha Bakti Budaya (GBB), planetarium, teater halaman, dan sebagainya. Berbagai sudut kawasan TIM yang estetik menjadi spot menarik bagi Anda yang ingin berburu foto untuk diunggah ke media sosial.

Belajar Astronomi di Planetarium

Jika Anda berkunjung ke Gedung Planetarium TIM, Anda bisa mempelajari astronomi secara menyenangkan dan interaktif. Beberapa waktu lalu, pihak Planetarium dan Observasi Jakarta (POJ) menggelar "Piknik Malam bersama Bloodmoon".

Para pengunjung bisa ikut mengamati fenomena alam gerhana bulan total. Membawa si kecil saat berkunjung ke sini bisa menjadi ide wisata yang seru. Selain refreshing, tentunya Anda dan si kecil bisa mendapatkan wawasan tambahan seputar astronomi.

Menikmati Pameran Seni dan Teater

Pihak pengelola TIM menghadirkan berbagai pameran seni yang diselenggarakan secara rutin. Pameran seni yang bersifat temporer tersebut menampilkan karya dari para seniman, tentunya berdasarkan tema yang berubah-ubah dalam jangka waktu tertentu. Biasanya, pameran seni tersebut digelar di Galeri Seni dan Galeri Annex TIM.

TIM juga memiliki sejumlah gedung teater yang kerap dimanfaatkan untuk menampilkan pentas dengan tema yang berbeda-beda pula. Oleh karena itu, bagi siapa pun yang menikmati seni pertunjukan teater, TIM menjadi destinasi yang tepat.

Itulah informasi menarik seputar Taman Ismail Marzuki, beserta rekomendasi aktivitas seru yang bisa Anda lakukan selama di sana. Bagi Anda yang tinggal di luar kota seperti Surabaya dan tertarik #PegipegiLagi ke berbagai tempat wisata favorit di Jakarta, segera persiapkan itinerary perjalanan, ya!

Agar perjalanan lebih hemat, Anda bisa book tiket pesawat Surabaya-Jakarta di Pegipegi. Dapatkan juga promo Pegipegi lainnya untuk pemesanan hotel, tiket kereta, serta tiket bus dan travel yang ditawarkan setiap harinya! Jangan lupa, terus menerapkan protokol kesehatan kapan pun dan di mana pun demi keamanan, kenyaman, dan keselamatan Anda. (*)

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Higgs Domino, Permainan yang Cocok untuk Pemula

1 jam lalu

Higgs Domino, Permainan yang Cocok untuk Pemula

Terdapat permainan lainnya seperti Ludo, Cangkulan, Kamar 5 Kartu, Kartu 41, Dam, Congklak, Puzzle, Jagoan Ayam, Susun Kata, hingga Wood Blast.


Tampil Kasual dengan Baju Flanel

2 jam lalu

Tampil Kasual dengan Baju Flanel

Baju flanel dapat dibeli baik di toko fisik ataupun toko online seperti Shopee


Telkomsel Sukses Kawal Aktivitas Digital Pelanggan saat Ramadan dan Idul Fitri

3 jam lalu

Telkomsel Sukses Kawal Aktivitas Digital Pelanggan saat Ramadan dan Idul Fitri

Melalui optimalisasi jaringan broadband terdepan serta ketersediaan produk dan layanan bernilai tambah, Telkomsel sukses mengawal momen Ramadan dan Idul Fitri.


Telin dan Dialog Axiata Tandatangani Kemitraan Strategis

4 jam lalu

Chief Commercial Officer Telin Kharisma (keempat dari kanan) dan Group Chief Executive of Dialog Axiata PLC Supun Weerasinghe (kelima dari kiri) saat penandatanganan kemitraan strategis untuk pengelolaan layanan terminasi suara dan SMS internasional antara Telin dan Dialog Axiata beberapa waktu lalu.
Telin dan Dialog Axiata Tandatangani Kemitraan Strategis

Telin secara eksklusif akan menyediakan Layanan Terkelola untuk trafik SMS A2P atau Application to Person internasional dan trafik terminasi suara internasional untuk Dialog.


Bamsoet Resmikan Sirkuit Gokart Electric Tercepat Pertama di Indonesia

17 jam lalu

Bamsoet Resmikan Sirkuit Gokart Electric Tercepat Pertama di Indonesia

Bambang Soesatyo meresmikan Barcode Gokart Electric di Mall of Indonesia (MOI).


PNM Mekaar Kembangkan Usaha Jamu Nasabah

17 jam lalu

PNM Mekaar Kembangkan Usaha Jamu Nasabah

Di PNM Mekaar, nasabah tidak harus mensyaratkan agunan dan tidak harus memiliki usaha yang sudah mapan. Bahkan orang yang baru akan memulai usaha bisa mendapatkan pinjaman.


Jelang Pernikahan Anaknya, Bamsoet Gelar Pengajian dan Siraman

18 jam lalu

Jelang Pernikahan Anaknya, Bamsoet Gelar Pengajian dan Siraman

Bamsoet bersama keluarga menyelenggarakan prosesi pengajian dan siraman menggunakan adat Sunda untuk putri ke limanya, Saras Shintya Putri atau Cacha yang akan menikah dengan Avicenna Athalla Zaki Ghani Alli atau Athalla, pada Sabtu, 20 April 2024.


Kabel yang Akibatkan Kecelakaan di Medan Dipastikan Bukan Milik Telkom

20 jam lalu

Kabel yang Akibatkan Kecelakaan di Medan Dipastikan Bukan Milik Telkom

Telkom berusaha untuk memberikan pelayanan terbaik melalui perangkat dan aset-aset yang dimiliki.


Fatalitas Korban Laka Menurun di Periode PAM Lebaran 2024

20 jam lalu

Fatalitas Korban Laka Menurun di Periode PAM Lebaran 2024

Selama periode PAM Lebaran 2024, Jasa Raharja mencatat santunan yang diserahkan sejumlah Rp30,72 miliar, turun 6,88 persen dibandingkan periode PAM Lebaran tahun sebelumnya yang mencapai Rp32,98 miliar.


Bamsoet Dukung Gelaran Pecah VW 2024 Dapatkan Rekor MURI

20 jam lalu

Bamsoet Dukung Gelaran Pecah VW 2024 Dapatkan Rekor MURI

Event akan melibatkan berbagai komunitas VW di Indonesia.