Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Elon Musk Dipastikan Hadir di B20 Bali, Ini Investasi yang Diharapkan Kadin

image-gnews
Elon Musk. REUTERS/Mike Blake
Elon Musk. REUTERS/Mike Blake
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Ketua Umum Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Indonesia, Arsjad Rasjid telah mengkonfirmasi kedatangan CEO Tesla Inc. Elon Musk di Presidensi B20 di Nusa Dua, Bali pada 13-14 November 2023 mendatang. Arsjad pun mengungkapkan sejumlah harapan Kadin atas kedatangan pendiri SpaceX itu.  

"Harapan kita bisa datang ke semua (acaranya) supaya bisa berinvestasi di Indonesia," ucapnya saat ditemui di Menara Kadin, Jakarta Selatan pada Jumat, 4 November 2023. 

Baca: Elon Musk Ajak Presiden Jokowi Berkeliling Kantor SpaceX

Elon Musk dijadwalkan hadir sebagai pembicara dalam B20 Summit Indonesia 2022 pada sesi yang bertajuk Navigating Future Disruption of Global Technological Innovation.

Ia berharap Elon Musk dapat berinvestasi, salah satunya di bidang teknologi agar ekonomi digital Indonesia semakin berkembang. Namun, tuturnya, tak menutup kemungkinan Elon akan berinvestasi di sektor lainnya, seperti infrastruktur, manufaktur, hingga pendidikan. 

Hal terpenting, menurut Arsjad, kedatangan Elon Musk akan mendorong kehadiran tokoh-tokoh bisnis lainnya yang bisa membuka peluang bisnis dan investasi di Indonesia. Ia berujar akan hadir juga perwakilan dari Alibaba dan 96 pembicara lainnya dari 30 negara. 

"Elon Musk saja datang ke Indonesia, nah masa yang lain nggak. Akan banyak lagi CEO top dunia yang datang ke B20," kata dia. 

Kadin terus mendorong investasi melalui penyelenggaraan B20 untuk memperkuat Indonesia dalam menghadapi tantangan ekonomi kedepannya. Selain itu, ia menilai investasi di Indonesia harus terus ditingkatkan untuk membangun pasar domestik di tengah ancaman krisis global yang diprediksi akan memanas pada tahun depan. 

"Banyak negara sudah bangkrut, kita alhamdulillah posisinya lebih baik, kita harus jaga itu," tuturnya. 

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Namun, Arsjad mengaku belum mengetahui bagaimana rencana investasi Elon Musk saat ke Indonesia nanti. Namun, ia meyakini Elon Musk kemungkinan besar, Elon Musk tidak hanya akan berinvestasi atas nama Tesla, SpaceX, Twitter, atau perusahaan lain miliknya. Menurutnya, Elon Musk pun akan tertarik berinvestasi pada sektor-sektor strategis di Indonesia secara pribadi, khususnya pada bidang pariwisata. 

Ia berharap Elon Musk tidak hanya mengunjungi Bali, tetapi juga melihat destinasi wisata Indonesia lainnya seperti Labuan Bajo. Dengan kunjungan tersebut, ia memperkirakan minat wisatawan untuk mengeksplor Indonesia akan semakin meningkat.  

Sebelumnya Elon Musk akan menjadi pembicara bersama dengan Ketua Dewan Pengawas, CEO dan Presiden Direktur KADIN Indonesia, PT Bakrie & Brothers Tbk, Anindya Bakrie. 

"Komunitas bisnis, pemimpin pemerintah, dan pembuat kebijakan akan menghadiri forum bisnis internasional yang sangat dinanti ini," tulis akun Instagram B20 Indonesia 2022, dikutip pada Rabu, 2 November 2022.  

Forum internasional tersebut akan membahas rekomendasi kebijakan B20 Indonesia 2022 dan program warisan untuk menciptakan perubahan yang berdampak pada lingkungan bisnis global.

Selain Elon Musk dan Anindya Bakrie, B20 Indonesia 2022 juga mengumumkan akan hadir pendiri dan Ketua Eksekusi Institute for Global Change, Tony Blair. Kemudian akan hadir juga CEO Unilever, Alan Jope, dan Direktur Pelaksana Kebijakan Pembangunan dan Kemitraan, Bank Dunia, Mari Elka Pangestu. 

Kemudian, akan hadir juga Direktur Pelaksana Global, McKinsey & Company Bob Sternfels, CEO Manulife, Roy Gori dan Presiden Freeport-McMoRan, Kathleen L. Quirk.

RIANI SANUSI PUTRI 

Baca: Elon Musk Kenakan Biaya Centang Biru Twitter Mulai Senin

Ikuti berita terkini dari Tempo di Google News, klik di sini

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Elon Musk Berdebat dengan Pemerintah Australia Soal Konten Penikaman Uskup di Sydney

18 jam lalu

CEO SpaceX dan Tesla, dan Pemilik Twitter, Elon Musk. REUTERS/Gonzalo Fuentes
Elon Musk Berdebat dengan Pemerintah Australia Soal Konten Penikaman Uskup di Sydney

Pemilik media sosial X Elon Musk menolak untuk menghapus konten media sosial tentang insiden penikaman uskup di Sydney, menentang perintah komisaris sensor Australia.


Sri Mulyani Bicara Transisi Energi: Butuh Investasi Sangat Besar

2 hari lalu

Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati menyampaikan keterangan kepada wartawan terkait pemberian tunjangan hari raya (THR) dan gaji ke-13 untuk aparatur sipil negara (ASN) di Jakarta, Jumat 15 Maret 2024. Pemerintah menganggarkan  sebesar Rp48,7 triliun untuk pembayaran THR dan Rp50,8 triliun untuk gaji ke-13 ASN pada 2024 atau total tersebut naik Rp18 triliun dibandingkan anggaran pada 2023. ANTARA FOTO/Aditya Pradana Putra
Sri Mulyani Bicara Transisi Energi: Butuh Investasi Sangat Besar

Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati menyebut, investasi untuk mewujudkan transisi energi sangatlah besar.


Bentuk Laboratorium Bersama dengan Kominfo, Ant Group Jajakan Alipay Plus ke Indonesia

3 hari lalu

Alibaba. REUTERS/Dado Ruvic/Illustration
Bentuk Laboratorium Bersama dengan Kominfo, Ant Group Jajakan Alipay Plus ke Indonesia

Kominfo membahas kerjasama dengan Ant Group untuk pembentukan Joint Lab. Alibaba menawarkan Alipay Plus buat UMKM Indonesia.


Rupiah Terus Melemah, Kadin Khawatir Dunia Usaha Terdampak

5 hari lalu

Karyawan menunjukkan uang pecahan 100 dolar Amerika di penukaran mata uang asing di Jakarta, Selasa 16 April 2024, Nilai tukar rupiah tercatat melemah hingga menembus level Rp16.200 per dolar Amerika Serikat (AS) setelah libur Lebaran 2024. Kepala Departemen Pengelolaan Moneter dan Aset Sekuritas Bank Indonesia (BI) Edi Susianto menyampaikan bahwa pelemahan nilai tukar rupiah terjadi seiring dengan adanya sejumlah perkembangan global saat libur Lebaran. TEMPO/Tony Hartawan
Rupiah Terus Melemah, Kadin Khawatir Dunia Usaha Terdampak

Nilai tukar rupiah yang terus melemah terhadap dolar menyebabkan para pengusaha khawatir.


Elon Musk Usulkan Biaya Langgan bagi Pengguna X Baru, Ini Alasannya

7 hari lalu

CEO SpaceX dan Tesla, dan Pemilik Twitter, Elon Musk. REUTERS/Gonzalo Fuentes
Elon Musk Usulkan Biaya Langgan bagi Pengguna X Baru, Ini Alasannya

Elon Musk, CEO platform media sosial X, pada Senin mengusulkan biaya langganan bagi pengguna baru


7 Orang Terkaya di Dunia Versi Forbes, Pemilik Louis Vuitton Kalahkan Bos Amazon dan Tesla

10 hari lalu

Elon Musk and Bernard Arnault bertemu di Paris. Ndtv.com
7 Orang Terkaya di Dunia Versi Forbes, Pemilik Louis Vuitton Kalahkan Bos Amazon dan Tesla

Forbes merilis orang terkaya di dunia, nomor 1 Bernard Arnault pemilik Louis Vuitton. Selanjutnya Jeff Bezos dan Elon Musk. Prajogo Pangestu ke berapa


Bos Kadin Ingatkan Pemerintah untuk Patuhi Disiplin Fiskal: Kalau Tidak, Bahaya..

10 hari lalu

M. Arsjad Rasjid P.M , President Director dari Indika Energy. TEMPO/Jacky Rachmansyah
Bos Kadin Ingatkan Pemerintah untuk Patuhi Disiplin Fiskal: Kalau Tidak, Bahaya..

Ketua Kadin Arsjad Rasjid menyatakan penyusunan RAPBN harus dilakukan secara bijaksana. Selain itu, pemerintah juga wajib mematuhi disiplin fiskal.


Prajogo Pangestu Masuk Daftar 5 Orang Terkaya Dunia, Kekayaannya Paling Banyak Bertambah Sepanjang 2023

12 hari lalu

Konglomerat pendukung IKN Nusantara antara lain Aguan, Prajogo Pangestu, Boy Thaher bertemu sesuai unggahan di Instagram politisi Maruarar Sirat, 7 Desember 2023. Foto: IG @maruararsirait
Prajogo Pangestu Masuk Daftar 5 Orang Terkaya Dunia, Kekayaannya Paling Banyak Bertambah Sepanjang 2023

Prajogo Pangestu orang terkaya bersama Jeff Bezos, Mark Zuckerberg, dan Elon Musk yang kekayaannya terbanyak bertambah sepanjang 2023 versi Forbes.


Kadin Ingatkan Pengusaha Transparan jika Tak Sanggup Bayar THR: Harus Ada Komunikasi dan Interaksi

12 hari lalu

Ketua Umum Kadin Arsjad Rasjid di sela-sela acara KTT G20, di Nusa Dua, Bali, Ahad, 13 November 2022 Tempo | Francisca Christy Rosana
Kadin Ingatkan Pengusaha Transparan jika Tak Sanggup Bayar THR: Harus Ada Komunikasi dan Interaksi

Ketua Kadin Arsjad Rasjid menyebut pengusaha harus transparan jika tak dapat memberikan Tunjangan Hari Raya (THR) kepada pekerja.


Chatbot Grok Tersedia untuk Pengguna Premium X

12 hari lalu

Chat bot AI Grok. Istimewa
Chatbot Grok Tersedia untuk Pengguna Premium X

Media sosial X memperluas akses ke chatbot Grok xAI untuk pelanggan premium, mengikuti pengumuman Elon Musk