Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Kredit Tumbuh 6,83 Persen, Bank Jatim Bukukan Laba Bersih Rp 1,2 T

image-gnews
Bank Jatim. TEMPO/Eko Siswono Toyudho
Bank Jatim. TEMPO/Eko Siswono Toyudho
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - PT Bank Pembangunan Daerah Jawa Timur atau Bank Jatim (BJTM) membukukan laba bersih sebesar Rp1,20 triliun atau tumbuh 1,51 persen dibandingkan periode yang sama pada tahun lalu (year-on-year/yoy).

Direktur Utama Bank Jatim Busrul Iman mengatakan perolehan laba bersih didorong oleh kinerja penyaluran kredit yang tumbuh positif hingga akhir September 2022. Kredit meningkat 6,83 persen yoy dengan pertumbuhan terjadi di seluruh segmen.

Kredit di sektor usaha mikro kecil dan menengah (UMKM) menjadi penyumbang pertumbuhan tertinggi, naik 19,07 persen secara tahunan atau Rp5,73 triliun pada September 2022.

Sementara itu, kredit komersial juga terkerek 5,89 persen menjadi Rp11,75 triliun, sementara portofolio kredit konsumsi mencapai Rp28,50 triliun atau tumbuh 5,05 persen secara tahunan.

Baca: Tumbuh 1,49 Persen, Laba Bersih Bank Jatim Kuartal II 2022 Rp 815 M

“Penyaluran kredit Bank Jatim juga diikuti oleh perbaikan kualitas pinjaman dimana rasio loan at risk [LAR] yang melandai di angka 5,76 persen pada kuartal III/2022. Angka ini berbanding 6,96 persen pada tahun sebelumnya,” ujarnya di Jakarta, Jumat 28 Oktober 2022.

Sementara itu, rasio kredit bermasalah atau non-performing loan (NPL) juga ikut melandai ke angka 3,72 persen atau berbanding 4,40 persen pada tahun sebelumnya.

“Penurunan rasio NPL dan LAR tersebut mengindikasikan semakin sehatnya kualitas kredit Bank Jatim. Pergerakan ini linier dengan kondisi perekonomian Nasional yang semakin baik akibat adanya recovery dari beberapa sektor ekonomi,” kata Busrul.

Sejalan dengan pertumbuhan kredit dan kualitas pinjaman, perseroan mencatatkan pendapatan bunga bersih (net interest income/NII) sebesar Rp3,66 triliun, meningkat 8,57 persen secara tahunan. Adapun, biaya provisi turun sebesar 10,72 persen yoy atau tercatat Rp318 miliar.

Kinerja ini membawa Bank Jatim mencatatkan kenaikan laba bersih 1,51 persen yoy atau sebesar Rp1,20 triliun diikuti dengan capaian aset sebesar Rp98,48 triliun.

Adapun, komposisi rasio keuangan perseroan, antara lain, return on asset (ROA) sebesar 2,02 persen, return on equity (ROE) 15,85 persen dan net interest margin (NIM) terjaga di level 5,17 persen.

BISNIS

Baca: Pimpinan Cabang Bank Jatim Tersangka Kasus Kredit Macet Rp4,7 Miliar

Ikuti berita terkini dari Tempo di Google News, klik di sini

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Uang Beredar di Indonesia Mencapai Rp 8.888,4 Triliun per Maret 2024

1 jam lalu

Ilustrasi Uang Rupiah. ANTARA FOTO/Adeng Bustomi
Uang Beredar di Indonesia Mencapai Rp 8.888,4 Triliun per Maret 2024

BI mengungkapkan uang beredar dalam arti luas pada Maret 2024 tumbuh 7,2 persen yoy hingga mencapai Rp 8.888,4 triliun.


AgenBRILink Layani Kebutuhan Perbankan Masyarakat Selama Libur Lebaran

1 hari lalu

AgenBRILink Layani Kebutuhan Perbankan Masyarakat Selama Libur Lebaran

796 ribu agen laku pandainya yakni AgenBRILink siap melayani berbagai kebutuhan perbankan nasabah.


Bank KB Bukopin Turunkan Rasio Kredit Berisiko

1 hari lalu

Bank KB Bukopin. Istimewa
Bank KB Bukopin Turunkan Rasio Kredit Berisiko

PT Bank KB Bukopin menurunkan rasio kredit berisiko hingga di bawah 35 persen.


Laba BCA Rp 12,9 T pada Kuartal Pertama, Ditopang Restrukturisasi yang Berangsur Normal

2 hari lalu

Suasana BCA Singapore Airlines Travel Fair Jakarta 2024 pada hari terakhir, Ahad, 25 Februari 2024 di Main Atrium, Gandaria City Mall, Jakarta Selatan. Gelaran ini menghadirkan promo tiket liburan murah ke sejumlah destinasi. TEMPO/Defara Dhanya
Laba BCA Rp 12,9 T pada Kuartal Pertama, Ditopang Restrukturisasi yang Berangsur Normal

Laba bank BCA mencapai Rp 12,9 triliun pada kuartal pertama 2024. Ada sejumlah kredit restrukturisasi yang mulai berangsur normal.


Meski Sama-sama Entitas Perbankan Ketahui 6 Perbedaan BPR dan Bank Umum

5 hari lalu

Bank Jepara Artha. Dok: BPR
Meski Sama-sama Entitas Perbankan Ketahui 6 Perbedaan BPR dan Bank Umum

Bank perkreditan rakyat (BPR) dan bank umum merupakan dua entitas keuangan yang memberikan layanan perbankan. Apa perbedan keduanya?


OJK Cabut Izin Usaha 10 BPR hingga April 2024, Ini Sebabnya

5 hari lalu

Ilustrasi Otoritas Jasa Keuangan atau OJK. Tempo/Tony Hartawan
OJK Cabut Izin Usaha 10 BPR hingga April 2024, Ini Sebabnya

Dalam empat bulan di 2024 ada 10 bank perkreditan rakyat (BPR) yang bangkrut dan dicabut izin usahanya oleh Otoritas Jasa Keuangan atau OJK.


15 Perusahaan Terbaik untuk Kembangkan Karier Versi LinkedIn, Banyak di Sektor Keuangan

8 hari lalu

Ilustrasi wanita karier atau bekerja. shutterstock.com
15 Perusahaan Terbaik untuk Kembangkan Karier Versi LinkedIn, Banyak di Sektor Keuangan

Jaringan profesional LinkedIn merilis daftar Top Companies 2024 edisi ketiga untuk Indonesia.


Bank Indonesia Sebut 176 Ribu Orang Tukarkan Uang Baru Menjelang Idul Fitri

16 hari lalu

Kondisi penukaran uang baru yang digelar Bank Indonesia (BI) di Istora Senayan, Sabtu, 30 Maret 2024. Bank Indonesia menyediakan kuota penukar sebanyak 5 ribu orang dengan maksimal nilai tukar sebesar Rp 4 juta. TEMPO/Savero Aristia Wienanto
Bank Indonesia Sebut 176 Ribu Orang Tukarkan Uang Baru Menjelang Idul Fitri

Bank Indonesia (BI) mencatat total penukaran uang baru mencapai Rp 1,13 triliun per 3 April 2024 atau H-7 Lebaran.


Bank BJB Buka Layanan Operasional Terbatas dan Weekend Banking selama Libur Lebaran

18 hari lalu

Bank BJB hadirkan Ramadan Fair di rest area Tol Cipali. (Foto: Bank BJB)
Bank BJB Buka Layanan Operasional Terbatas dan Weekend Banking selama Libur Lebaran

Selama periode libur Hari Raya Idul Fitri, Bank BJB tetap membuka beberapa jaringan kantor melalui kegiatan operasional terbatas dan layanan weekend banking.


Terkini: Tol Bocimi Ambrol Penanganan Permanen Setelah Lebaran, Anggota DPR Usul Jasa Marga Buat Rest Area Fungsional

21 hari lalu

Petugas melintas di sekitar jalan tol yang amblas di ruas tol Bocimi KM 64, Sukabumi, Jawa Barat, Kamis, 4 April 2024. Jalan tol Bocimi KM 64 yang amblas pada Rabu (3/4) malam tersebut mengakibatkan satu mobil dan dua orang terperosok dan arus lalu lintas dari Jakarta menuju Sukabumi dialihkan ke pintu keluar tol Cigombong. ANTARA FOTO/Henry Purba
Terkini: Tol Bocimi Ambrol Penanganan Permanen Setelah Lebaran, Anggota DPR Usul Jasa Marga Buat Rest Area Fungsional

Ruas jalan Tol Bogor-Ciawi-Sukabumi atau Tol Bocimi mengalami longsor, diduga karena intensitas hujan deras pada Rabu malam