Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Kopi Kenangan Buka 5 Gerai di Malaysia Usai Raih Pendanaan Rp 1,3 Triliun

image-gnews
Pembukaan gerai Kenangan Coffee di Suria KLCC, Malaysia yang dihadiri Deputi Pemasaran Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Ni Made Ayu Marthini, Senin, 17 Oktober 2022. TEMPO/Lani Diana
Pembukaan gerai Kenangan Coffee di Suria KLCC, Malaysia yang dihadiri Deputi Pemasaran Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Ni Made Ayu Marthini, Senin, 17 Oktober 2022. TEMPO/Lani Diana
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Kopi Kenangan membuka gerai internasional pertamanya di Malaysia. PT Bumi Berkah Boga yang mengelola kedai kopi lokal Indonesia ini memutuskan mengekspansi bisnisnya setelah meraih pendanaan seri C senilai US$ 96 juta atau setara dengan Rp 1,3 triliun.

"Dengan status kami yang sudah unicorn, tidak mungkin cuma berhenti di situ. Kami harus tetap growing (tumbuh)," kata Chief Business Development sekaligus Co-Founder Kopi Kenangan, James Prananto, di Suria KLCC, Malaysia, Senin, 17 Oktober 2022.

Sebelumnya, bisnis makanan minuman berkonsep new retail ini telah membuka 850 gerai di Indonesia. Kopi Kenangan memperoleh pendanaan Seri C tahap pertama pada Januari 2022 sehingga akhirnya melebarkan sayap ke luar negeri.

Suntikan dana tersebut membuat valuasi perusahaan kopi cepat saji ini menembus US$ 1 miliar. Perusahaan rintisan itu pun naik kelas menjadi unicorn.

Baca juga: Kenangan Brands Hadirkan Chigo Bukber Istimewah di Ramadan 2022

Berbeda dengan di Indonesia, gerai  kopi di Suria KLCC itu bernama Kenangan Coffee. Menurut James, kata 'kopi' pada merek Kopi Kenangan diganti istilah 'coffee' agar warga asing paham dengan arti kopi. Dia menuturkan merek Kenangan Coffee sengaja dibangun untuk meraih pasar international. 

"Kami pakai coffee, karena visi global," ucap dia.

James melanjutkan, ada beberapa perbedaan produk antara Kopi Kenangan yang dijual di Indonesia dengan di luar negeri. Kenangan Coffee yang dipasarkan di Malaysia menyediakan tiga ukuran gelas, yakni kecil, sedang, dan reguler. Ukuran tersebut berbeda dengan produk di Tanah Air yang hanya menyediakan ukuran sedang dan besar.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Kemudian, tingkat kemanisan kopi merek Kenangan pun diturunkan menyesuaikan selera warga Malaysia. Selanjutnya, Kenangan Coffee Malaysia akan menawarkan menu baru berupa teh tarik. 

"Teh tarik (minatnya) besar sekali di Malaysia. Jadi kami juga tambahkan teh tarik di menu kami," ujar James.

James menjelaskan, akan ada lima gerai Kenangan Coffee di Malaysia. Selain gerai di lantai concourse Suria KLCC, Kenangan Coffee akan membuka lapaknya di MyTown Cheras, Pavilion KL, NU Sentral KL, dan Sunway Pyramid PJ. 

Namun, tak semua kedai dibuka serempak. Empat gerai Kenangan Coffee dibuka sepanjang Oktober dan satu lainnya akan beroperasi sebulan kemudian. Adapun saat ini, gerai yang beroperasi baru di Suria KLCC. 

Baca juga: Kopi Kenangan Gandeng Artis NFT Rilis Edisi 8 Pejuang Masa Kini

Ikuti berita terkini dari Tempo di Google News, klik di sini

Iklan




Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Terkini: Jokowi Berterima Kasih kepada Aguan yang Bangun Hotel di IKN, Pendaftaran Seleksi CPNS Dibuka Hati-hati Penipuan

16 jam lalu

Presiden Joko Widodo berbincang dengan Mensesneg Pratikno (tengah), Menkeu Sri Muyani (kedua kiri), Menteri Investasi/Kepala BKPM Bahlil Lahadalia (kiri) dan Menteri PUPR Basuki Hadimuljono seusai pemasangan bilah pertama Garuda di Kantor Presiden, Ibu Kota Nusantara (IKN), Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur, Jumat, 22 September 2023. Presiden Jokowi menyebut progres pembangunan Kantor Presiden sudah mencapai 38 persen. ANTARA FOTO/Sigid Kurniawan
Terkini: Jokowi Berterima Kasih kepada Aguan yang Bangun Hotel di IKN, Pendaftaran Seleksi CPNS Dibuka Hati-hati Penipuan

Presiden Jokowi melakukan peletakan batu pertama atau groundbreaking pembangunan Hotel Nusantara di IKN pada Kamis, 21 September 2023.


Pembangunan Hotel Nusantara di IKN, Jokowi: Terima Kasih Pak Aguan

19 jam lalu

 Presiden Joko Widodo saat mengikuti acara Peletakan batu pertama Hotel Nusantara, Penajam Paser Utara, 21 September 2023. (Tangkapan Layar Youtube Sekretariat Presiden)
Pembangunan Hotel Nusantara di IKN, Jokowi: Terima Kasih Pak Aguan

Presiden Jokowi telah melakukan peletakan batu pertama pembangunan Hotel Nusantara di IKN. Berterima kasih kepada Aguan.


Mengenal Apa Itu Dividen dan Cara Menghitungnya

2 hari lalu

Salah satu hal yang paling dinantikan oleh para pemegang saham adalah pembagian dividen. Berikut informasi cara menghitungnya. Foto: Canva
Mengenal Apa Itu Dividen dan Cara Menghitungnya

Salah satu hal yang paling dinantikan oleh para pemegang saham adalah pembagian dividen. Berikut informasi cara menghitungnya.


Terkini: Politikus PKS Sebut Ada Dugaan Persaingan Tidak Sehat Swasta di Harga Beras, Deretan Catatan Walhi Potensi Dampak Lingkungan di Pulau Rempang

2 hari lalu

Pembeli tengah memilih kualitas beras di Pasar Induk Beras Cipinang, Jakarta, Jumat 1 September 2023. Secara bulanan, inflasi beras pada Agustus 2023 sebesar 1,43 persen merupakan tertinggi sejak Maret 2023. Sebelumnya, pada Februari 2023, harga beras mengalami inflasi sebesar 2,34 persen. Tempo/Tony Hartawan
Terkini: Politikus PKS Sebut Ada Dugaan Persaingan Tidak Sehat Swasta di Harga Beras, Deretan Catatan Walhi Potensi Dampak Lingkungan di Pulau Rempang

Harga beras kian melambung. Anggota DPR Fraksi Partai Keadilan Sejahtera (PKS) menemukan dugaan persaingan tidak sehat yang dilakukan swasta.


IHSG Hari Ini Mencoba Menguat ke Atas 6.970, Cek 4 Saham Pilihan Samuel Sekuritas

2 hari lalu

Layar pergerakan Index Harga Saham Gabungan di Jakarta, Jumat, 22 Januari 2021. Indeks harga saham gabungan (IHSG) ditutup di zona merah dengan pelemahan 1,66 persen atau 106,76 poin ke level 6.307,13. Tempo/Tony Hartawan
IHSG Hari Ini Mencoba Menguat ke Atas 6.970, Cek 4 Saham Pilihan Samuel Sekuritas

Tim Riset PT Samuel Sekuritas Indonesia memperkirakan Indeks Harga Saham Gabungan atau IHSG kembali mencoba menguat ke atas 6.970.


Samuel Sekuritas: IHSG Bangkit di Sesi I Perdagangan Hari Ini, 268 Saham Menguat

3 hari lalu

Pekerja memotret layar yang menampilkan pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) di Bursa Efek Indonesia, Jakarta, Rabu, 26 April 2023. Usai cuti bersama Lebaran 2023, Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada Rabu (26/4) dibuka menguat 60 poin (0,88 persen) ke 6.877. ANTARA FOTO/Hafidz Mubarak A
Samuel Sekuritas: IHSG Bangkit di Sesi I Perdagangan Hari Ini, 268 Saham Menguat

Indeks Harga Saham Gabungan atau IHSG menutup sesi di level 6.967.6 atau +0.46 persen.


Investor Rempang Eco City Didesak Lakukan Uji Tuntas HAM Sesuai Amanat PBB

3 hari lalu

Warga bentrok dengan aparat gabungan dari beragam kesatuan dengan mengendarai 60 armada kendaraan saat berupaya masuk ke Pulau Rempang, Kota Batam, Provinsi Riau. Twitter
Investor Rempang Eco City Didesak Lakukan Uji Tuntas HAM Sesuai Amanat PBB

ELSAM mendesak para investor proyek Rempang Eco City segera mengidentifikasi dan menilai dampak kerugian hak asasi manusia (HAM) yang aktual atau potensial.


Terpopuler: Ombudsman Sarankan Bapanas Cabut HET Beras, Batas Waktu Pengosongan Pulau Rempang 28 September

3 hari lalu

Pembeli tengah memilih kualitas beras di Pasar Induk Beras Cipinang, Jakarta, Jumat 1 September 2023. Secara bulanan, inflasi beras pada Agustus 2023 sebesar 1,43 persen merupakan tertinggi sejak Maret 2023. Sebelumnya, pada Februari 2023, harga beras mengalami inflasi sebesar 2,34 persen. Tempo/Tony Hartawan
Terpopuler: Ombudsman Sarankan Bapanas Cabut HET Beras, Batas Waktu Pengosongan Pulau Rempang 28 September

Anggota Ombudsman menyarankan Badan Pangan Nasional (Bapanas) untuk mencabut sementara kebijakan harga eceran tertinggi (HET) beras.


Antler Ajak Startup Tahap Awal Indonesia Raih Pendanaan Rp 1,9 Miliar

4 hari lalu

Antler mengajak para founder startup tahap awal di Indonesia untuk mendaftarkan diri di program residensi Antler bulan Oktober untuk berkesempatan mendapatkan pendanaan sebesar US$ 125.000 (Rp 1,9 miliar). (Antler)
Antler Ajak Startup Tahap Awal Indonesia Raih Pendanaan Rp 1,9 Miliar

Program residensi dirancang bagi para founder startup untuk menunjukkan spirit Day Zero ala Antler.


Pakar Bandingkan Otorita IKN dengan Badan Otorita Borobudur dan BP Batam

4 hari lalu

Bambang Susantono dan Dhony Rahajoe diambil sumpahnya saat dilantik sebagai Kepala dan Wakil Kepala Otorita Ibu Kota Nusantara (IKN) oleh Presiden Joko Widodo di Istana Negara Jakarta, Kamis, 10 Maret 2022. Foto: Muchlis Jr - Biro Pers Sekretariat Presiden
Pakar Bandingkan Otorita IKN dengan Badan Otorita Borobudur dan BP Batam

Pakar hukum keuangan publik dari Universitas Indonesia (UI) Yuli Indrawati membandingkan Otorita IKN dengan lembaga otorita lainnya, seperti Badan Otorita Borobudur dan BP Batam.