Kala Menhub Sebut Dampak Kenaikan Harga BBM Subsidi ke Transportasi Tak Signifikan

Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi memimpin upacara HUT RI ke-77 di halaman kantor Kementerian Perhubungan. (ISTIMEWA)
Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi memimpin upacara HUT RI ke-77 di halaman kantor Kementerian Perhubungan. (ISTIMEWA)

TEMPO.CO, Jakarta - Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi menyebut dampak kenaikan harga Bahan Bakar Minyak (BBM) bersubsidi terhadap moda transportasi laut, udara, dan kereta api kelas ekonomi tidak terlalu signifikan.

Menhub menyampaikan khususnya untuk sektor transportasi udara justru terlihat adanya tren penurunan harga tiket pesawat pada waktu tertentu. Kondisi tersebut merupakan hal baik di tengah kenaikan harga BBM dan imbasnya untuk sektor transportasi darat.

"Dampak dari adanya kenaikan harga BBM bersubsidi pada moda transportasi laut, udara, dan kereta api kelas ekonomi tidak terlalu signifikan," kata Menhub melalui keterangan resmi yang dikutip, Selasa 6 September 2022.

Meskipun imbas kenaikan BBM subsidi tak signifikan untuk ketiga sektor transportasi tersebut di kelas ekonomi, tetapi Menhub menyampaikan kajian terhadap tarif tetap dilakukan dan akan diumumkan dalam waktu dekat.

Mantan Dirut AP II tersebut juga membeberkan langkah-langkah yang dilakukan Kemenhub untuk menangani dampak kenaikan harga BBM bagi sektor transportasi, menyusul diumumkannya penerapan kebijakan pengalihan subsidi BBM untuk bantuan yang lebih tepat sasaran oleh Presiden RI Joko Widodo pada Sabtu 3 September 2022, lalu.

Menhub mengaku telah melakukan koordinasi dengan Kementerian/Lembaga, termasuk dengan pemerintah daerah dan para pemangku kepentingan, serta mendengarkan saran dan masukan dari berbagai pihak.

Budi menyebutkan bahwa komponen bahan bakar menjadi komponen yang cukup besar pada operasional layanan transportasi, yaitu berkisar antara 11-40 persen, sehingga berbagai penyesuaian pun harus dilakukan. Di sisi lain, dia juga menyadari dampak penyesuaian harga BBM terhadap angka inflasi.

Sebagai tindak lanjutnya, Kemenhub bakal melakukan penyesuaian tarif angkutan umum kelas ekonomi, khususnya pada moda transportasi darat. Kajian yang akan dilakukan yaitu terkait tarif penumpang ekonomi angkutan antar kota antar provinsi (AKAP).

“Besaran tarif akan ditentukan oleh kajian yang tengah kami lakukan, dan hasilnya akan kami sampaikan dalam waktu dekat,” ungkapnya.

BISNIS

Ikuti berita terkini dari Tempo di Google News, klik di sini








Jelang Diresmikan Jokowi Besok, Menhub Cek KA Makassar-Parepare

2 jam lalu

Rangkaian kereta api yang melayani jalur Makassar-Parepare di Sulawesi Selatan. Kemenhub
Jelang Diresmikan Jokowi Besok, Menhub Cek KA Makassar-Parepare

Menhub Budi Karya Sumadi mengecek KA Makassar-Parepare lintas Maros-Garongkong yang rencananya akan diresmikan Presiden Jokowi besok.


Evakuasi Berhasil, Kapal Pengangkut BBM Pertamina Bersandar di Dermaga PDS Lombok Barat

1 hari lalu

PT Pertamina International Shipping (PIS) berhasil melakukan kegiatan salvage atau pertolongan terhadap Kapal MT Kristin yang kini telah bersandar di dermaga PT Pantai Damai Sejahtera (PDS), Lombok Barat. Dok. Pertamina
Evakuasi Berhasil, Kapal Pengangkut BBM Pertamina Bersandar di Dermaga PDS Lombok Barat

Kapal MT Kristin akhirnya berhasil bersandar di dermaga PT Pantai Damai Sejahtera (PDS), Lombok Barat, Senin siang, 27 Maret 2023.


Keberhasilan BBM Subsidi Tepat Sasaran, Pengamat: Kuncinya Bukan Teknologi, Tapi Konsistensi

1 hari lalu

Petugas membagikan selebaran tata cara pendaftaran pembelian BBM Subsidi di salah satu stasiun pengisian bahan bakar umum (SPBU) di Manado, Sulawesi Utara, Jumat 1 Juli 2022. PT Pertamina (Persero) melalui Pertamina Patra Niaga menguji coba pendaftaran pembelian BBM subsidi menggunakan laman subsidi.tepat.mypertamina.id, untuk memastikan pemanfaatan subsidi tepat sasaran ke masyarakat. ANTARA FOTO/Adwit B Pramono
Keberhasilan BBM Subsidi Tepat Sasaran, Pengamat: Kuncinya Bukan Teknologi, Tapi Konsistensi

Peneliti Institute for Energy Economics and Financial Analysis (IEEFA) Putra Adhiguna menyebut penggunaan teknologi-seperti aplikasi MyPertamina-bukan kunci utama keberhasilan pendistribusian bahan bakar minyak (BBM) bersubsidi tepat sasaran


Bandara Kertajati Sudah Dirancang Sejak Era Megawati, Kini Akan Dilego ke Pihak Asing, Ini Profilnya

1 hari lalu

Bandara Internasional Kertajati membuka dua rute barunya oleh maskapai Lion Air, yakni Kertajati (KJT) - Halim Perdanakusuma (HLP) dan Kertajati - Yogyakarta (JOG) pada 11 Januari mendatang.
Bandara Kertajati Sudah Dirancang Sejak Era Megawati, Kini Akan Dilego ke Pihak Asing, Ini Profilnya

Bandara Kertajati rencananya akan di lego ke pihak asing. Jokowi disebut sudah menerima laporan tersebut dari Menhub Budi Karya Sumadi.


6 Tips Agar Konsumsi BBM Irit Saat Mudik Lebaran 2023

1 hari lalu

Antrean mobil pemudik di Pintu Tol Cikampek pada Kamis siang, 28 April 2022. FOTO: TEMPO/Wawan Priyanto
6 Tips Agar Konsumsi BBM Irit Saat Mudik Lebaran 2023

Berikut tips hemat BBM saat mudik Lebaran 2023 menggunakan mobil pribadi, dilansir Tempo.co dari berbagai sumber hari ini, Senin, 27 Maret 2023:


IHSG Anjlok di Sesi Pertama Hari Ini ke Level 6.760,8

1 hari lalu

Ilustrasi saham atau IHSG. TEMPO/Tony Hartawan
IHSG Anjlok di Sesi Pertama Hari Ini ke Level 6.760,8

Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) melemah dalam sesi pertama perdagangan hari ini, Senin, 27 Maret 2023


Satu Jenazah ABK Kapal MT Kristin yang Terbakar di Mataram Ditemukan

1 hari lalu

Kapal tanker MT Kristin terbakar di perairan Pantai Ampenan, Mataram, NTB, Ahad, 26 Maret 2023. Kapal tanker yang mengangkut BBM tersebut terbakar di tengah laut tidak jauh dari Terminal BBM Ampenan sekitar pukul 15.00 Wita dan mengakibatkan tiga anak buah kapal meninggal dan sisanya  berhasil dievakuasi. ANTARA/Ahmad Subaidi
Satu Jenazah ABK Kapal MT Kristin yang Terbakar di Mataram Ditemukan

Satu Jenazah ABK Kapal MT Kristin yang terbakar di perairan Pantai Ampenan, Kota Mataram ditemukan. Jenazah dibawa ke RS Bhayangkara.


Fakta Terbakarnya Kapal Pengangkut BBM Pertamina: Kronologi hingga Penanganan

1 hari lalu

Kapal tanker MT Kristin terbakar di perairan Pantai Ampenan, Mataram, NTB, Ahad, 26 Maret 2023. Kapal tanker yang mengangkut BBM tersebut terbakar di tengah laut tidak jauh dari Terminal BBM Ampenan sekitar pukul 15.00 Wita dan mengakibatkan tiga anak buah kapal meninggal dan sisanya berhasil dievakuasi. ANTARA/Ahmad Subaidi
Fakta Terbakarnya Kapal Pengangkut BBM Pertamina: Kronologi hingga Penanganan

Berikut kronologi, penyebab hingga penanganan pasca-terbakarnya kapal pengangkut BBM Pertamina.


Kapal Tanker Pertalite Pertamina Terbakar di Lombok, Pasokan BBM Diklaim Aman

1 hari lalu

Ilustrasi Pertalite. Dok.TEMPO/Aris Novia Hidayat
Kapal Tanker Pertalite Pertamina Terbakar di Lombok, Pasokan BBM Diklaim Aman

Pertamina sementara akan mengubah pola suplai Pertalite, yakni lewat darat dari Terminal BBM Manggis, Bali, ke Terminal BBM Ampenan, Kota Mataram.


Pertamina Lakukan Alih Suplai BBM Paska Terbakarnya Kapal Tanker MT Kristin

1 hari lalu

Kapal tanker MT Kristin terbakar di perairan Pantai Ampenan, Mataram, NTB, Ahad, 26 Maret 2023. Kapal tanker yang mengangkut BBM tersebut terbakar di tengah laut tidak jauh dari Terminal BBM Ampenan sekitar pukul 15.00 Wita dan mengakibatkan tiga anak buah kapal meninggal dan sisanya  berhasil dievakuasi. ANTARA/Ahmad Subaidi
Pertamina Lakukan Alih Suplai BBM Paska Terbakarnya Kapal Tanker MT Kristin

PT Pertamina Patra Niaga Jatimbalinus melakukan pola alih suplai untuk memastikan stok BBM di Lombok aman, paska terbakarnya kapal tanker MT Kristin.