Kemenkeu: Masalah Perubahan Iklim di Indonesia Besar, Tak Bisa Andalkan Uang Pemerintah

Warga memangku bayinya di depan rumahnya yang digenangi banjir di Kampung Baru, Palu, Sulawesi Tengah, Selasa, 10 Mei 2022. Bencana ini kontras dengan wilayah lainnya di Indonesia yang dilanda musim kemarau dan kekeringan. ANTARA/Basri Marzuki
Warga memangku bayinya di depan rumahnya yang digenangi banjir di Kampung Baru, Palu, Sulawesi Tengah, Selasa, 10 Mei 2022. Bencana ini kontras dengan wilayah lainnya di Indonesia yang dilanda musim kemarau dan kekeringan. ANTARA/Basri Marzuki

TEMPO.CO, Jakarta -Kepala Pusat Kebijakan Pembiayaan Perubahan Iklim dan Multilateral (PKPPIM) Badan Kebijakan Fiskal, Kementerian Keuangan, Dian Lestari mengatakan Indonesia seolah-olah seperti supermarket bencana yang disebabkan perubahan iklim, seperti banjir, tanah longsor, tsunami, dan lain sebagainya.

Karena itu membutuhkan nilai investasi yang besar untuk menangani dampak perubahan iklim di Indonesia. "Masalahnya untuk Indonesia sendiri saja sudah cukup besar, dan itu tidak bisa semata-mata dari uang pemerintah," kata Dian dalam diskusi yang diselenggarakan Bank Indonesia pada Senin, 22 Agustus 2022.

Dia mengatakan kalau Indonesia tidak mengatasi dampak perubahan iklim, akan menjadi korban secara sosial maupun ekonomi. "Mengendalikan supaya bisa mengurangi emisi dalam melalukan kegiatan ekonomi atau pembangunan bisa lebih rendah, itu tidak murah. Investasinya sangat mahal," kata dia. 

Menurutnya, sudah ada publikasi yang dikeluarkan oleh Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan dan Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral. Yakni sampai 2030, Indonesia butuh investasi sekitar Rp 3.400 triliun untuk mengurangi dampak perubahan iklim.

Indonesia juga berkomitmen hingga 2030 bisa menurun emisi 29 persen pakai sumber daya sendiri atau 41 persen kalau mendapat bantuan atau dukungan internasional.

Kemudian pemerintah mengeluarkan net zero emission target 2060 atau lebih awal. Hal itu agar dapat mengurangi laju pemanasan global sampai 2 derajat. 

Karena kalau pemanasan global sudah di atas 2 derajat, kata dia, dampaknya terhadap ekonomi hingga pertanian sudah destruktif. "Ini yang kemudian membuat negara-negaea untuk berkomitmen bersama-sama, ga bisa cuma satu negara," ujar dia.

Kementerian Keuangan, kata dia, dalam hal ini sudah sejak 2016 melakukan climate budget tagging pengeluaran pemerintah untuk mengatasi perubahan iklim. Jumlah itu sekitar 30 persen dari belanja negara dalam APBN.

"Itu ga cukup, sementara kita butuh biaya sangat besar. Maka kita perlu mengisi gap dengan memobilisasi partisipasi swasta dan masyarakat secara luas," ujarnya. 

Baca Juga: Hujan Lebat di Musim Kemarau, Kepala BMKG Ungkap 3 Faktor

Ikuti berita terkini dari Tempo di Google News, klik di sini.








Mahfud Md dan Sri Mulyani Sajikan Data Berbeda, Anggota DPR Lebih Percaya Mahfud

3 jam lalu

Menko Polhukam/Ketua Komite Koordinasi Nasional Pencegahan dan Pemberantasan Tindak Pidana Pencucian Uang (Komite TPPU), Mahfud Md menunjukkan dokumen saat menghadiri rapat dengar pendapat umum dengan Komisi III DPR RI di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Rabu, 29 Maret 2023. Mahfud sempat malah menantang balik Arteria Dahlan untuk melontarkan hal serupa kepada Kepala Badan Intelijen Negara (BIN) Budi Gunawan. Dia menjelaskan, Budi merupakan anak buah langsung Presiden yang bertanggung jawab kepada Jokowi. TEMPO/M Taufan Rengganis
Mahfud Md dan Sri Mulyani Sajikan Data Berbeda, Anggota DPR Lebih Percaya Mahfud

Anggota Komisi Hukum DPR Mulfachri Harahap mengusulkan agar DPR membentuk pansus untuk mengusut perbedaan data Mahfud Md dan Sri Mulyani tersebut.


Doakan Mahfud Md Tak Direshuffle Jokowi, Johan Budi: Presiden Tak Suka Menteri Berdebat Di Luar

4 jam lalu

Menko Polhukam/Ketua Komite Koordinasi Nasional Pencegahan dan Pemberantasan Tindak Pidana Pencucian Uang (Komite TPPU), Mahfud Md saat bersiap mengikuti rapat dengar pendapat umum dengan Komisi III DPR RI di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Rabu, 29 Maret 2023. TEMPO/M Taufan Rengganis
Doakan Mahfud Md Tak Direshuffle Jokowi, Johan Budi: Presiden Tak Suka Menteri Berdebat Di Luar

Johan Budi mengingatkan anggota Dewan maupun pemerintah agar tidak saling mengancam. Menurut Johan, tiap-tiap pihak punya kotoran dan sisi gelap.


Mahfud MD Berkukuh Transaksi Janggal di Kemenkeu Rp 349 Triliun, Sri Mulyani Sebut Rp 3,3 Triliun

7 jam lalu

Sri Mulyani dan Mahfud MD. FOTO/instagram
Mahfud MD Berkukuh Transaksi Janggal di Kemenkeu Rp 349 Triliun, Sri Mulyani Sebut Rp 3,3 Triliun

Ketua Komite Koordinasi Pemberantasan TPPU Mahfud MD berbeda pendapat dengan Menkeu Sri Mulyani soal transaksi janggal di Kemenkeu. Kok bisa?


Sri Mulyani Dilaporkan ke Bareskrim Buntut Transaksi Janggal Rp 349 T, Ini Kata Stafsus Menkeu

15 jam lalu

Yustinus Prastowo. antaranews.com
Sri Mulyani Dilaporkan ke Bareskrim Buntut Transaksi Janggal Rp 349 T, Ini Kata Stafsus Menkeu

Stafsus Kemenkeu Yustinus Prastowo merespons pelaporan terhadap Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati oleh MAKI ke Bareskrim soal transaksi janggal Rp 349 triliun.


Ford Ungkap Kendala Transisi Elektrifikasi Mobilnya

17 jam lalu

Logo Ford. REUTERS/Mike Segar
Ford Ungkap Kendala Transisi Elektrifikasi Mobilnya

Ford memiliki tujuan untuk mencapai target nol emisi karbon, namun semua terkendala. Apa itu?


Kemenkeu Sebut Minat Lelang SUN Cukup Baik di Tengah Berita Negatif Perbankan AS

1 hari lalu

Kantor Kementerian Keuangan, Jakarta, Jumat (3/3/2023) Tempo/Tony Hartawan
Kemenkeu Sebut Minat Lelang SUN Cukup Baik di Tengah Berita Negatif Perbankan AS

Kemenkeu menyebutkan minat investor pada lelang SUN pada Selasa, 28 Maret 2023 cukup baik di tengah berita negatif soal sektor perbankan di AS.


Warganet Mengeluh Pejabat Pajak Pamer Harta, Indef: Mayoritas Masih Taat Lapor Pajak

1 hari lalu

Tempo menemukan sejumlah informasi bagaimana Rafael Alun mengumpulkan pundi-pundi uangnya saat menjadi pegawai pajak. Alumni STAN angkatan 1986 itu diduga punya modus tersendiri mengeruk uang wajib pajak.
Warganet Mengeluh Pejabat Pajak Pamer Harta, Indef: Mayoritas Masih Taat Lapor Pajak

Peneliti atau Data Analyst Continuum dari Indef Maisie Sagita mengungkap hasil analisis big data unggahan atau tweet warganet bahwa dampak dari beberapa isu besar soal Kemenkeu tidak membuat masyarakat malas bayar pajak.


Partai Buruh Dukung Mahfud MD yang Akan Hadir Besok di DPR

1 hari lalu

Sri Mulyani dan Mahfud MD. FOTO/instagram
Partai Buruh Dukung Mahfud MD yang Akan Hadir Besok di DPR

Partai Buruh akan menggerakkan massa dan bakal diikuti oleh ratusan buruh di depan Gedung DPR RI untuk mendukung Mahfud MD.


Laporkan Mahfud MD, Kepala PPATK dan Sri Mulyani, MAKI: Ini Logika Terbalik Saya Dukung Mereka

1 hari lalu

Koordinator Masyarakat Anti-Korupsi Indonesia (MAKI), Boyamin Saiman, seusai memenuhi panggilan penyidik untuk diperiksa sebagai saksi, di gedung KPK, Jakarta, Selasa, 17 Mei 2022. Boyamin diperiksa kapasitasnya sebagai Direktur PT Bumirejo, terkait pengembangan perkara pencucian uang dengan tersangka Bupati Banjarnegara (nonaktif), Budhi Sarwono, dalam korupsi terkait pengadaan barang dan jasa di Pemerintah Kabupaten Banjarnegara, Jawa Tengah tahun 2017-2018. TEMPO/Imam Sukamto
Laporkan Mahfud MD, Kepala PPATK dan Sri Mulyani, MAKI: Ini Logika Terbalik Saya Dukung Mereka

MAKI melaporkan Kepala PPATK Ivan Yustiavandana, Kementerian Keuangan Sri Mulyani dan Menkopolhukam Mahfud MD ke Bareskrim


Sri Mulyani Rapat 5 Jam Soal Transaksi Janggal, Alphard Masuk Apron Malah Jadi Berita Populer

1 hari lalu

Menteri Keuangan Sri Mulyani saat menghadiri rapat kerja dengan Komisi XI DPR RI di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Senin, 27 Maret 2023. Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati menjelaskan bahwa dari transaksi mencurigakam senilai Rp 349 triliun, hanya Rp 3,3 triliun saja yang berkaitan dengan pegawai Kemenkeu.  TEMPO/M Taufan Rengganis
Sri Mulyani Rapat 5 Jam Soal Transaksi Janggal, Alphard Masuk Apron Malah Jadi Berita Populer

Sri Mulyani panjang lebar membahas reformasi birokrasi di DPR kemarin. Topik Alphard masuk apron ternyata jadi topik terpopuler dari rapat 5 jam itu.