Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Memahami Plus Minus Bank Digital, Seberapa Besar Risiko Bagi Nasabah?

Reporter

image-gnews
Ilustrasi bank digital. Shutterstock
Ilustrasi bank digital. Shutterstock
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Kemajuan teknologi membuat sistem perbankan pun menyentuh era digital. Di Indonesia sudah mulai ramai dengan munculnya bank-bank digital, salah satunya PT Bank Jago Tbk.

Dilansir dari bisnis.com, bank digital merupakan layanan perbankan konvensional namun dijalankan dengan otomatisasi serta Berbadan Hukum Indonesia (BHI). Bank digital mampu menjalankan dan menyediakan kegiatan usaha melalui saluran elektronik.

Namun, tak hanya melayani nasabah melalui mobile banking atau aplikasi, ternyata bank digital juga dapat merencanakan keuangan sesuai yang diinginkan nasabah dengan hanya menggunakan smartphone.

Seorang Ekonom CORE Indonesia, Piter Abdullah Redjalam mendefinisika seluruh proses online banking dapat dilakukan dengan bank digital melalui smartphone.

Piter menyebutkan bank digital adalah sebuah platform end-to-end. Sebagai sebuah end-to-end platform, digital banking mencakup front end yang dilihat oleh nasabah, back end yang dilihat oleh bankers melalui server dan panel control admin mereka dan middleware yang menghubungkan front end dan back end.

Middleware sendiri merupakan software penghubung antara operating systems atau databases dengan macam-macam aplikasi yang nasabah gunakan.

Bank digital memfasilitasi seluruh fungsi bank fisik dalam layanan platform digital. Bank digital memiliki seluruh fungsi dari head office, branch office, online service, bank cards, ATM and point of sale machines.

Bank digital telah diatur OJK dalam POJK No.12 tahun 2021 pasal 23 hingga pasal 31.

OJK mendefinisikan bank digital sebagai Bank Berbadan Hukum Indonesia (BHI) yang menyediakan kegiatan usaha melalui saluran elektronik tanpa kantor fisik selain kantor pusat (KP), atau kantor fisik yang terbatas.

Advisor Pengembangan Bisnis Bursa Efek Indonesia, Poltak Hotradero, memaparkan beberapa bank digital dari luar negeri yang memiliki nasabah yang besar, yaitu Kakao Bank dari Korea Selatan dengan 13 juta nasabah dan NuBank di Brasil dengan 30 juta nasabah.

Bank digital Kakao Bank bahkan tercatat mampu menggaet 1 juta nasabah hanya dalam lima hari usai diluncurkan pada 3 April 2017 lalu.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Menurutnya bank digital sangat berguna bagi perbankan Indonesia. Dengan bank digital dapat menekan biaya operasional serta menjangkau segmen pasar baru. Dengan itu sebuah bank dapat terus berkembang.

Bank digital hadir untuk memberikan kemudahan dan kenyataan bagi para nasabah. Nasabah tak perlu lagi mengatur waktu untuk Kantor cabang hanya untuk pembuatan rekening, sebab semuanya dapat dilakukan secara online.

Bank digital juga dapat digunakan kapanpun dan dimanapun. Dengan fitur layanan online yang amat sangat mempermudah nasabah, mulai dari buka rekening, pembayaran, hingga investasi.

Selain itu bank digital juga lebih efisien dari segi biaya, sebab hampir semua bentuk pelayanannya dilakukan secara online dan mandiri. Contohnya, saat pembukaan rekening nasabah tak perlu lagi mengeluarkan dana untuk tenaga administrasi.

Menariknya lagi, bunga di bank digital cenderung lebih besar. Biasanya bank digital akan memberikan bunga hingga 4 persen, lebih tinggi 1 persen dari bank konvensional.

Namun kekurangannya yaitu sangat bergantung kepada jaringan Internet. Maknanya bila jaringan Internet tak ada atau tidak stabil, fitur perbankan di bank digital pun tak dapat diakses dan digunakan. Selain itu, beberapa analis keuangan juga memperkirakan besarnya risiko yang akan ditanggung nasabah bila bank mengalami likuidasi.

ANNISA FIRDAUSI 

Baca: Deretan Bank Digital yang Ada di Indonesia

Ikuti berita terkini dari Tempo di Google News, klik di sini.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Jokowi Pimpin Rapat Indonesia Darurat Judi Online, Omset Rp327 Triliun Setahun

15 jam lalu

Ilustrasi judi online.
Jokowi Pimpin Rapat Indonesia Darurat Judi Online, Omset Rp327 Triliun Setahun

Presiden Jokowi memimpin langsung rapat internal Indonesia darurat judi online, yang omsetnya setahun Rp327 triliun hampir 10 persen dari APBN


Luhut Beberkan Rencana Investasi Besar Apple di RI: Minat di IKN, Bali hingga Solo

17 jam lalu

Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman Luhut Binsar Pandjaitan dalam kunjungannya ke Washington DC antara lain bertemu dengan Utusan Khusus Presiden AS untuk iklim John Kerry, Presiden World Bank David Malpass, Penasihat Keamanan Nasional AS Jake Sullivan, dan Managing Director International Monetary Fund (IMF) Kristalina Georgieva. Ia juga bertemu dengan pimpinan sejumlah perusahaan AS seperti Apple, Tesla, Starlink, dan Chevron. Pertemuan itu di antaranya membahas isu lingkungan hingga investasi. Instagram
Luhut Beberkan Rencana Investasi Besar Apple di RI: Minat di IKN, Bali hingga Solo

Luhut Binsar Pandjaitan mengungkapkan rencana investasi perusahaan raksasa Apple di Indonesia dalam jumlah besar.


Imbas Israel Serang Balik Iran, Rupiah Makin Keok

17 jam lalu

Karyawan menunjukkan uang pecahan 100 dolar Amerika di penukaran mata uang asing di Jakarta, Selasa 16 April 2024, Nilai tukar rupiah tercatat melemah hingga menembus level Rp16.200 per dolar Amerika Serikat (AS) setelah libur Lebaran 2024. Kepala Departemen Pengelolaan Moneter dan Aset Sekuritas Bank Indonesia (BI) Edi Susianto menyampaikan bahwa pelemahan nilai tukar rupiah terjadi seiring dengan adanya sejumlah perkembangan global saat libur Lebaran. TEMPO/Tony Hartawan
Imbas Israel Serang Balik Iran, Rupiah Makin Keok

Selain terhadap nilai tukar rupiah, gejolak konflik ini juga berefek pada harga emas dan minyak dunia.


Otoritas Jasa Keuangan Blokir 5 Ribu Rekening Ditengarai Terlibat Judi Online

21 jam lalu

Ilustrasi judi online.
Otoritas Jasa Keuangan Blokir 5 Ribu Rekening Ditengarai Terlibat Judi Online

OJK menjelaskan perputaran uang judi online selama ini ada yang tidak dilakukan di dalam negeri atau lintas batas.


Tony Blair Temui Jokowi, Bahas Rencana Investasi Energi di IKN

1 hari lalu

Mantan Perdana Menteri Inggris Tony Blair menemui Presiden Joko Widodo di Istana Kepresidenan, Jakarta, Kamis, 18 April 2024. Blair sebelumnya diminta Jokowi membantu mempromosikan IKN ke dunia internasional. Tony Blair menyebut pemerintah dapat melakukan promosi ke beberapa negara lain seperti pemerintah Persatuan Emirat Arab (PEA) dan Republik Rakyat Tiongkok (RRT), serta sejumlah perusahaan asing di kawasan Asia untuk berinvestasi di IKN. TEMPO/Subekti.
Tony Blair Temui Jokowi, Bahas Rencana Investasi Energi di IKN

Jokowi dan Tony Blair mengadakan pertemuan di Istana Kepresidenan hari ini.


Satgas Pasti Blokir 537 Pinjol Ilegal Sepanjang Februari-Maret 2024

1 hari lalu

Ilustrasi pinjaman online. Freepik
Satgas Pasti Blokir 537 Pinjol Ilegal Sepanjang Februari-Maret 2024

Satuan Tugas Pemberantasan Aktivitas Keuangan Ilegal (Satgas Pasti) memblokir 537 pinjaman online atau pinjol ilegal dan 48 konten penawaran pinjaman pribadi (pinpri) sepanjang Februari hingga Maret 2024.


Indonesia dan Cina akan Perkuat Investasi Pembangunan Infrastruktur hingga Ketahanan Pangan

1 hari lalu

Menteri Luar Negeri Cina Wang Yi dan Menteri Luar Negeri RI Retno Marsudi saat konferensi pers di gedung Kementerian Luar Negeri, Jakarta Pusat pada Kamis, 18 April 2024. TEMPO/Nabiila Azzahra A.
Indonesia dan Cina akan Perkuat Investasi Pembangunan Infrastruktur hingga Ketahanan Pangan

Indonesia dan Cina akan memperkuat kerja sama ekonomi di berbagai bidang, termasuk investasi.


Jokowi dan Tony Blair Bahas Investasi Solar Panel IKN hingga Digitalisasi

1 hari lalu

Presiden Joko Widodo atau Jokowi bertemu dengan mantan Perdana Menteri Inggris Tony Blair di Istana Kepresidenan Bogor, Selasa, 8 Maret 2022 (Sumber: YouTube Sekretariat Presiden)
Jokowi dan Tony Blair Bahas Investasi Solar Panel IKN hingga Digitalisasi

Presiden Jokowi dan mantan Perdana Menteri Inggris Tony Blair membahas investasi dan digitalisasi dalam pertemuan selama satu jam di Istana.


Selain Tim Cook, Siapa Saja Bos Perusahaan Teknologi Dunia yang Pernah Bertemu Jokowi?

1 hari lalu

Bos Apple Tim Cook bertemu Presiden Jokowi di Istana Kepresidenan Jakarta, 17 April 2024. Foto: BPMI Setpres/Kris
Selain Tim Cook, Siapa Saja Bos Perusahaan Teknologi Dunia yang Pernah Bertemu Jokowi?

Selain CEO Apple Tim Cook, Jokowi tercatat beberapa kali pernah bertemu dengan bos-bos perusahaan dunia. Berikut daftarnya:


Ini Tugas Luhut sebagai Koordinator Investasi Apple di IKN

1 hari lalu

Tangkapan layar Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi (Menko Marves) Luhut Binsar Pandjaitan dalam unggahan di akun Instagram @luhut,pandjaitan yang dipantau di Jakarta, Rabu (17/1/2024). (ANTARA/Ade Irma Junida)
Ini Tugas Luhut sebagai Koordinator Investasi Apple di IKN

Presiden Jokowi menunjuk Luhut Binsar Pandjaitan sebagai koordinator dalam investasi perusahaan teknologi Apple di IKN. Apa tugas Luhut?