"

Konflik Ukraina dan Rusia, Sri Mulyani: Bisa Berdampak Langsung ke Energi

Menteri Sri Mulyani Indrawati dalam diskusi TEMPO Economic Briefing 2022:
Menteri Sri Mulyani Indrawati dalam diskusi TEMPO Economic Briefing 2022: "Pemulihan Perekonomian Nasional Pasca Pandemi di Tengah Ancaman Krisis Lingkungan" secara daring di YouTube Tempo.co, Selasa, 14 Desember 2021.

TEMPO.CO, Jakarta - Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati mengatakan salah satu situasi yang perlu diwaspadai pada tahun ini adalah kondisi geopolitik di Eropa. Pasalnya, saat ini konflik Ukraina dan Rusia masih memanas.

"Karena yang terjadi seperti Rusia dengan Eropa, Nato, dan Amerika di Ukraina mempengaruhi dampaknya langsung ke komoditas energi, gas maupun minyak," ujar dia dalam rapat bersama Komisi Keuangan Dewan Perwakilan Rakyat, Kamis, 27 Januari 2022.

Belum lagi dengan hubungan antara Amerika Serikat dan Cina yang berpotensi menimbulkan berbagai tensi. "Ini akan menjadi lingkungan yang akan kita kelola di tahun 2022."

Sri Mulyani melihat dampak dari persoalan geopolitik itu bisa menimbulkan komplikasi bagi pemerintah untuk mengambil kebijakan.

"KSSK yang harus mengawal stabilitas sistem keuangan harus memiliki kewaspadaan tinggi," kata Sri Mulyani. "Karena dinamika global spill over-nya selalu melalui sektor keuangan."

Imbas yang ia maksud misalnya volatilitas di suku bunga, nilai tukar, hingga volatilitas indeks dan arus modal yang berimbas langsung ke sektor keuangan.








Diprotes Putin, Inggris Klarifikasi Pengiriman Amunisi Uranium ke Ukraina

28 menit lalu

Rekrutan militer Ukraina ikut ambil bagian dalam doa, berkat dan mengheningkan cipta bersama pasukan Inggris dan Kanada, untuk menandai peringatan satu tahun Invasi Rusia ke Ukraina, di sebuah pangkalan militer di tenggara Inggris, 24 Februari 2023. REUTERS/ Henry Nicholls
Diprotes Putin, Inggris Klarifikasi Pengiriman Amunisi Uranium ke Ukraina

Menteri Luar Negeri Inggris James Cleverly menjamin tidak ada eskalasi nuklir dalam perang Ukraina.


Rusia Sebut Risiko Perang Nuklir Meningkat ke Level Tertinggi

4 jam lalu

Presiden Putin sebelumnya telah menimbulkan kekhawatiran ketika mengaktifkan Komando Strategis Nuklirnya sebagai tanggapan atas sanksi yang melumpuhkan yang dijatuhkan oleh Barat. Rudal Kalibr telah digunakan dalam perang saat ini untuk menargetkan Ukraina. Foto : Twitter
Rusia Sebut Risiko Perang Nuklir Meningkat ke Level Tertinggi

Rusia mengingatkan potensi konflik nuklir mencapai ke level tertinggi. Akibat perang dengan Ukraina, Rusia berhadapan dengan AS.


Pangeran William Diam-diam Temui Pasukan Inggris di Perbatasan Polandia-Ukraina

5 jam lalu

Pangeran William dan Kate Middleton melambaikan tangan kepada Pengawal Irlandia di Mons Barracks pada 17 Maret 2023 di Aldershot, Inggris. Chris Jackson / Pool melalui REUTERS
Pangeran William Diam-diam Temui Pasukan Inggris di Perbatasan Polandia-Ukraina

Pangeran William melakukan perjalanan mendadak ke Polandia untuk menyampaikan dukungan kepada tentara Inggris di perbatasan Ukraina.


Rusia Bombardir Dua Kota Ukraina, 9 Orang Tewas

5 jam lalu

Tim penyelamat bekerja di lokasi bangunan yang rusak berat akibat serangan pesawat tak berawak Rusia, di tengah serangan Rusia di Ukraina, di kota Rzhyshchiv, di wilayah Kyiv, Ukraina 22 Maret 2023. Layanan pers Layanan Darurat Negara Ukraina/Handout via REUTERS
Rusia Bombardir Dua Kota Ukraina, 9 Orang Tewas

Presiden Ukraina Volodymyr Zelensky mengatakan gempuran baru ini menunjukkan Rusia tidak tertarik pada perdamaian.


Sering Mengkritik Putin, Penyanyi Rusia 35 Tahun Tewas Jatuh dari Es

6 jam lalu

Penyanyi Rusia, Dima Nova. Instagram
Sering Mengkritik Putin, Penyanyi Rusia 35 Tahun Tewas Jatuh dari Es

Seorang penyanyi Rusia berusia 35 tahun te was tiba-tiba. Ia dikenal sering mengkritik Presiden Putin.


Kirim Jet Tempur ke Ukraina, Slovakia Dapat Tawaran Helikopter Tempur dari AS

7 jam lalu

Helikopter AH-1Z Viper merupakan helikopter serang Marinir Amerika Serikat. Heli buatan Bell ini dipersenjatai dengan kanon 20 mm dengan 750 putran, rudal anti tank AGM-114A/B/C Hellfire, rudal anti kapal AGM-114F Hellfire, rudal udara ke udara AIM-9. Heli AH-1Z Viper mampu melaju hingga kecepatan maksimum 337 km/jam. Viper memiliki kecepatan jelajah 296 km/jam, daya jelajah 425 km, dan terbang setinggi 6,1 km lebih. wikipedia.org
Kirim Jet Tempur ke Ukraina, Slovakia Dapat Tawaran Helikopter Tempur dari AS

Slovakia menjadi negara NATO kedua setelah Polandia yang menyatakan kesediaannya mengirim jet tempur MiG-29 kepada Ukraina


Duta Besar Rusia Harap Visa on Arrival untuk Warganya Tak Dicabut

8 jam lalu

Petugas menggiring warga negara Rusia berinisial SS (tengah) dan warga negara Australia berinisial JDA (kanan) yang akan dideportasi saat konferensi pers di Kantor Imigrasi Kelas I TPI Denpasar, Bali, Selasa, 14 Maret 2023. Imigrasi Denpasar mendeportasi SS karena menyalahgunakan izin tinggalnya dengan bekerja sebagai artis stand-up comedy di Bali serta mendeportasi JDA yang dilimpahkan Polda Bali ke imigrasi karena diduga melakukan tindak pidana narkotika selama berada di Bali. ANTARA/Fikri Yusuf
Duta Besar Rusia Harap Visa on Arrival untuk Warganya Tak Dicabut

Usulan dari Gubernur Bali soal pencabutan VoA bagi WNA Rusia dan Ukraina itu telah disampaikan ke Menteri Hukum dan HAM.


8 Tips Mengatur Keuangan Saat Bulan Ramadan

9 jam lalu

Ilustrasi mengelola keuangan. Shutterstock
8 Tips Mengatur Keuangan Saat Bulan Ramadan

Momen Ramadan selayaknya disambut dengan suka cita dan persiapan yang baik, termasuk masalah keuangan. Berikut tips mengatur keuangan di bulan Ramadan


Bank Dunia: Pemulihan dan Pembangunan Kembali Ukraina Butuh US$411 miliar

9 jam lalu

Warga berjalan di samping rumah yang rusak akibat serangan militer Rusia, di kota Hlevakha, di luar Kyiv, Ukraina 26 Januari 2023. REUTERS/Valentyn Ogirenko
Bank Dunia: Pemulihan dan Pembangunan Kembali Ukraina Butuh US$411 miliar

Ukraina bukan hanya perlu memperbaiki kerusakan fisik tetapi juga membangun ekonomi yang hancur karena invasi Rusia.


Patriark Ekumenis Kecam Dukungan Gereja Ortodoks Rusia atas Konflik Ukraina

10 jam lalu

Perdana Menteri Lituania Ingrida Simonyte dan Patriark Ekumenis Konstantinopel Bartholomew bertemu di kantor pusat pemerintah Lituania di Vilnius, Lituania, 21 Maret 2023. Kantor Perdana Menteri Lituania/Laima Penek/Handout via REUTERS
Patriark Ekumenis Kecam Dukungan Gereja Ortodoks Rusia atas Konflik Ukraina

Menurut Patriark Ekumenis Bartholomew, Gereja Ortodoks Rusia harus ikut bertanggung jawab atas konflik di Ukraina