"

Pengadilan Singapura Setuju terhadap Skema Restrukturisasi Pan Brothers

Pabrik Pan Brothers. Foto: Bisnis
Pabrik Pan Brothers. Foto: Bisnis

TEMPO.CO, Jakarta -Pengadilan Tinggi Singapura menyetujui skema restrukturisasi yang diajukan PT Pan Brothers Tbk dalam sidang yang berlangsung pada 17 Januari 2022. Informasi itu disampaikan oleh manajemen emiten berkode PBRX dalam surat berisi fakta material kepada Otoritas Jasa Keuangan.

"Skema pengaturan yang ditetapkan dalam Jadwal 1 skema pengaturan telah disetujui sesuai dengan Ayat 1 Pasal 71 Undang-undang Nomor 40 Tahun 2018 yang mengatur restrukturisasi dan pembubaran," ujar Direktur Pan Brothers Fitri Ratnasari Hartono dalam laporan keterbukaan informasi, Selasa, 18 Januari 2022.

Selanjutnya, Pengadilan Tinggi Singapura menunjuk dan menyetujui Geoffrey David Simms sebagai perwakilan asing dari pihak pemohon. Perwakilan itu akan mencarikan pengakuan atas proses yang telah berlangsung di Singapura ke luar negeri, termasuk Amerika Serikat, sesuai dengan Chapter 15 tittle 11 dari United States Codes.

Kemudian, Pengadilan Tinggi Singapura juga membebaskan pemohon serta kreditur mengajukan pengaturan lain yang diperlukan dalam proses restrukturisasi. "Perseroan akan terus memberikan update informasi terkait restrukturisasi yang sedang berjalan sesuai dengan ketentuan yang berlaku," ujar Fitri.

Pan Brothers sebelumnya memperoleh moratorium pembayaran utang dari Pengadilan Tinggi Singapura. Beban utang perusahaan mencapai US$ 309,6 juta.

Utang itu terdiri atas pinjaman sindikasi dengan nilai US$ 138,5 juta dan obligasi US$ 171,1 juta. Pada Desember 2021, perusahaan tekstil ini mendapatkan persetujuan dari mayoritas pemberi pinjaman atas term sheet dalam upaya restrukturisasi. Hasil voting menunjukkan mayoritas kreditur setuju dengan term sheet yang diajukan perseroan.

FRANCISCA CHRISTY ROSANA | BISNIS

Baca Juga: Pan Brothers Berharap Restrukturisasi Utang Rampung Sesuai Jadwal

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.

 







Mau Wisata ke Luar Negeri Saat Ramadan? Dua Negara ini Bisa Jadi Pilihan

2 jam lalu

Bulan muncul di langit selama Festival Pertengahan Musim Gugur di Gardens by the Bay di Singapura pada 1 Oktober 2020. (Xinhua/Then Chih Wey)
Mau Wisata ke Luar Negeri Saat Ramadan? Dua Negara ini Bisa Jadi Pilihan

Ada beberapa rekomendasi destinasi liburan saat Ramadan di dua negara tetangga, yakni Malaysia dan Singapura.


Profil CEO TikTok, Shou Zi Chew yang Berjuang Selamatkan TikTok dari Pelarangan Berbagai Pihak

1 hari lalu

Kepala Eksekutif TikTok, Shou Zi Chew bersaksi di depan sidang Komite Energi dan Perdagangan DPR berjudul
Profil CEO TikTok, Shou Zi Chew yang Berjuang Selamatkan TikTok dari Pelarangan Berbagai Pihak

CEO TikTok, Shou Zi Chew sedang berupaya untuk menyelamatkan platformnya dari larangan dan cecaran berbagai pihak di Amerika Serikat. Ini profilnya.


Lukas Enembe Mogok Minum Obat, Kuasa Hukum: Agar Dapat Izin KPK Berobat ke Singapura

2 hari lalu

Gubernur Papua (nonaktif), Lukas Enembe, menjalani pemeriksaan lanjutan, di gedung Komisi Pemberantasan Korupsi, Jakarta, Jumat, 10 Maret 2023. Dalam pemeriksaan ini penyidik melakukan perpanjangan penahanan selama 30 hari dalam rangka pengumpulan alat bukti untuk melengkapi berkas perkara penyidikan tersangka Lukas Enembe, dalam perkara tindak pidana korupsi pemberian dan penerimaan hadiah atau janji sebesar Rp.1 miliar dan gratifikasi sebesar Rp.10 miliar terkait proyek pembangunan infrastruktur di Provinsi Papua. TEMPO/Imam Sukamto
Lukas Enembe Mogok Minum Obat, Kuasa Hukum: Agar Dapat Izin KPK Berobat ke Singapura

Gubernur Papua non-aktif Lukas Enembe melakukan aksi mogok minum obat selama beberapa hari.


Singapura Siap Investigasi Kasus Pengiriman Sepatu Bekas ke Indonesia

4 hari lalu

ilustrasi sepatu Oxford (pixabay.com)
Singapura Siap Investigasi Kasus Pengiriman Sepatu Bekas ke Indonesia

Proyek daur ulang sepatu di Singapura akan diinspeksi buntut dari investigasi Reuters, yang menemukan kalau dalam proyek itu dikirim ke Indonesia.


Singapura Jadi Negara Pertama di Asia Tenggar Penerima Vaksin Pneumokokus Baru

6 hari lalu

Logo Pfizer. REUTERS/Carlo Allegri
Singapura Jadi Negara Pertama di Asia Tenggar Penerima Vaksin Pneumokokus Baru

Pneumonia adalah penyebab kematian ketiga dan penyebab rawat inap terbanyak keempat di Singapura.


Resmi Bubarkan Dana Pensiun Milik Wanaartha Life, OJK Imbau Peserta Tetap Tenang

7 hari lalu

Wanaartha Life. Facebook
Resmi Bubarkan Dana Pensiun Milik Wanaartha Life, OJK Imbau Peserta Tetap Tenang

Otoritas Jasa Keuangan atau OJK mengumumkan pembubaran Dana Pensiun Lembaga Keuangan Adisarana Wanaartha. Apa sebabnya?


Investasi Singapura Masuk IKN Nusantara, Ekonom: Ini Perkembangan Signifikan

9 hari lalu

Foto udara suasana pembangunan Bendungan Sepaku Semoi, di Kabupaten Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur, Selasa, 21 Februari 2023. Menurut Kasatgas Pembangunan Bendungan Sepaku Semoi Zulyadi, progres bendungan per 21 Februari 2023 telah mencapai 84,4 persen dan ditargetkan selesai pada April 2023, sementara untuk penggenangan air bendungan akan dilaksanakan pada Mei-Juni 2023 yang berfungsi sebagai pasokan air baku ke Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara. ANTARA/Indrianto Eko Suwarso
Investasi Singapura Masuk IKN Nusantara, Ekonom: Ini Perkembangan Signifikan

Ekonom Indef Eko Listiyanto menyatakan masuknya investasi Singapura ke IKN Nusantara sebagai perkembangan signifikan Indonesia gaet investor.


Indonesia dan Singapura Kerja Sama Kembangkan Kota Layak Huni di IKN Nusantara

9 hari lalu

Presiden Joko Widodo alias Jokowi didampingi Menteri PUPR Basuki Hadimulyo meninjau pembangunan rumah jabatan Menteri di Kawasan Inti Pusat Pemerintahan Ibu Kota Nusantara (KIPP IKN), Kalimantan, Kamis 23 Februari 2023. Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) melalui Direktorat Jenderal Perumahan memulai pembangunan rumah jabatan Menteri di Kawasan Inti Pusat Pemerintahan Ibu Kota Nusantara (KIPP IKN).  TEMPO/Subekti
Indonesia dan Singapura Kerja Sama Kembangkan Kota Layak Huni di IKN Nusantara

Otorita Ibu Kota Nusantara (OIKN) Republik Indonesia dan Center for Livable Cities (CLC) Singapura kerja sama kembangkan kota layak huni IKN Nusantara


Bertemu Lee Hsien Loong, Jokowi Senang Indonesia Pasok Ayam ke Singapura

9 hari lalu

Perdana Menteri Singapura Lee Hsien Loong tiba di Bandara Internasional Ngurah Rai menjelang KTT G20 di Bali, Indonesia 14 November 2022. REUTERS/Ajeng Dinar Ulfiana/Pool
Bertemu Lee Hsien Loong, Jokowi Senang Indonesia Pasok Ayam ke Singapura

Presiden RI Joko Widodo bertemu Perdana Menteri Singapura Lee Hsien Loong. Jokowi mengaku senang Indonesia memasok ayam ke Singapura.


Jokowi Terima 20 Letter of Intent Investasi IKN dari Pengusaha Singapura

9 hari lalu

Presiden Joko Widodo memimpin Sidang Kabinet Paripurna di Istana Negara, Jakarta, Kamis 2 Maret 2023. Sidang kabinet membahas terkait Rencana Kerja Pemerintah Tahun 2024 TEMPO/Subekti.
Jokowi Terima 20 Letter of Intent Investasi IKN dari Pengusaha Singapura

Pertemuan Jokowi dan Lee hari ini di Singapura adalah lanjutan dari Leader's Retreat yang sudah digelar Januari tahun lalu di Bintan.