"

Bangka Belitung Jadi Tuan Rumah Kongres Halal Internasional 2022

Pemerintah Tegaskan Label dan Sertifikat Halal Tetap Diwajibkan dalam Importasi Hewan.
Pemerintah Tegaskan Label dan Sertifikat Halal Tetap Diwajibkan dalam Importasi Hewan.

TEMPO.CO, JakartaProvinsi Kepulauan Bangka Belitung terpilih sebagai tuan rumah penyelenggaraan Kongres Halal Internasional 2022. Pemilihan lokasi ini telah ditetapkan Lembaga Pengkajian Pangan, Obat-Obatan dan Kosmetika Majelis Ulama Indonesia (LPPOM MUI). 

"Kongres ini akan diadakan di Babel, karena provinsi ini memiliki komoditas unggulan dan enam sektor industri halal," kata Direktur LPPOM MUI Lukmanul Hakim saat memimpin rapat persiapan Kongres Halal Internasional secara virtual di Pangkalpinang, Sabtu 26 Juni 2021.

Lukmanul Hakim, yang juga sebagai Staf Khusus Wakil Presiden RI, menuturkan Bangka Belitung memiliki kawasan industri halal seperti delapan daerah yang telah mengajukannya dan diminta panitia dalam penyelenggaraan Kongres Halal Internasional ini mematuhi protokol kesehatan.

"Untuk menjaga agar kegiatan ini tetap mengedepankan protokol kesehatan maka, dari enam pembahasan sektor tersebut akan dipecah di dua tempat yaitu Pulau Bangka dan Pulau Belitung," ujarnya.

Kongres Halal Internasional menjadi ajang atau wadah memperkenalkan sekaligus mempromosikan enam sektor unggulan industri halal. Di antaranya meliputi makanan-minuman (termasuk komoditas pertanian), media halal, fesyen muslim, pariwisata-rekreasi halal, farmasi-kosmetik halal dan bank berbasis syariah di Indonesia khususnya Babel kepada masyarakat dunia.

"Seperti arahan Wakil Presiden Republik Indonesia, Indonesia yang mayoritas muslim ini bisa menguasai perdagangan dunia. Selama ini Indonesia menduduki peringkat satu dalam sertifikasi halal, dan sudah diadopsi di beberapa negara, namun untuk industri halal Indonesia berada di nomor lima dunia," katanya.

Gubernur Kepulauan Babel Erzaldi Rosman Djohan mengatakan, terpilihnya Bangka Belitung sebagai tuan rumah ajang internasional itu harus dipersiapkan dengan sebaik-baiknya. Untuk itu diperlukan kolaborasi semua pihak demi suksesnya acara.

"Kita terus berupaya ingin mengembalikan ekonomi secara cepat dan tepat. Jangan sampai nanti kita tidak melakukan upaya apa-apa, malah daerah kita menjadi lebih buruk karena banyak kesempatan itu sudah diambil orang lain," kata Gubernur Kepulauan Bangka Belitung.

BACA: Sistem Jaminan Produk Halal, BPJPH Ungkap 5 Syarat yang Harus Dipenuhi




Berita Selanjutnya





Target Transaksi Bali Beyond Travel Fair 2023 Capai Rp6,77 Triliun

55 menit lalu

Para pengunjung dan penjual saling berinteraksi saat pameran pariwisata Bali and Beyond Travel Fair (BBTF) dalam masa pandemi COVID-19 di Bali International Convention Center, Nusa Dua, Bali, Kamis, 10 Juni 2021. Pameran pariwisata dan perjalanan tahunan itu digelar secara luring dan daring dengan penerapan protokol kesehatan. Johannes P. Christo
Target Transaksi Bali Beyond Travel Fair 2023 Capai Rp6,77 Triliun

Bali and Beyond Travel Fair 2023 memperkenalkan peserta dengan konsep pariwisata berkelanjutan dan pengembangan topik wisata kesehatan.


Sandiaga Sebut Kolaborasi Indonesia-Malaysia Perkuat Sektor Pariwisata

1 hari lalu

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Republik Indonesia Sandiaga Uno hadir dalam acara Red Carpet Bukalapak bersama Aktor Korea Selatan, Song Joong Ki di Jakarta International Expo, Jakarta Pusat, Ahad, 27 November 2022. Tempo/Mutia Yuantisya
Sandiaga Sebut Kolaborasi Indonesia-Malaysia Perkuat Sektor Pariwisata

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno berharap kolaborasi asosiasi pariwisata Indonesia dan Malaysia mampu memperkuat sektor pariwis


Dinas Pariwisata Bali Jelaskan Dasar Regulasi Larangan Turis Asing Sewa Motor

6 hari lalu

Personel Satlantas Polres Badung menghentikan warga negara asing (WNA) yang melanggar aturan lalu lintas di kawasan Canggu, Badung, Bali, Kamis 9 Maret 2023. Jajaran Polda Bali terus melakukan penindakan berupa tilang manual di berbagai titik kawasan wisata di Pulau Dewata menyusul maraknya WNA yang melanggar aturan berlalu lintas. ANTARA FOTO/Fikri Yusuf
Dinas Pariwisata Bali Jelaskan Dasar Regulasi Larangan Turis Asing Sewa Motor

Kebijakan ini mencuat sejak marak dan viralnya turis asing yang melanggar aturan lalu lintas.


Sandiaga Uno: Indonesia Peroleh Potensi Devisa Rp 5,3 Triliun di Pameran ITB Berlin 2023

6 hari lalu

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno memberikan sambutan dalam acara Forum Wisata Tempo 2023 di Jakarta pada Selasa, 28 Februari 2023. Dok. TEMPO
Sandiaga Uno: Indonesia Peroleh Potensi Devisa Rp 5,3 Triliun di Pameran ITB Berlin 2023

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno sebut Indonesia membukukan potensi nilai devisa sebesar Rp 5,3 triliun.


Dinilai Ancam Bisnis Pariwisata, Rencana Tambang Laut PT Timah Tbk di Blok Olivier Ditolak

6 hari lalu

Ilustrasi timah. ANTARA
Dinilai Ancam Bisnis Pariwisata, Rencana Tambang Laut PT Timah Tbk di Blok Olivier Ditolak

PT Timah Tbk. dikabarkan akan membuka penambangan timah di blok laut Olivier Perairan Manggar Kabupaten Belitung Timur.


Tradisi Perang Ketupat di Bangka, Simbol Melawan Lanun Menjelang Ramadan

8 hari lalu

Perang ketupat di Bangka barat. bangkabaratkab.go.id
Tradisi Perang Ketupat di Bangka, Simbol Melawan Lanun Menjelang Ramadan

Tradisi Perang Ketupat saat ini telah berkembang dan menjadi ajang silahturahmi masyarakat di Pulau Bangka.


Pesta Perang Ketupat Jelang Ramadhan di Bangka, Simbol Perangi Perbuatan Jahat

8 hari lalu

Dalam rangka menyambut datangnya bulan suci Ramadan, masyarakat Desa Tempilang Kecamatan Tempilang Kabupaten Bangka Barat menggelar pesta adat Perang Ketupat dan ritual memberi makan makhluk halus yang hidup di laut. Kegiatan tersebut digelar di Pantai Pasir Kuning Desa Tempilang, Ahad, 12 Maret 2023. TEMPO/Servio Maranda
Pesta Perang Ketupat Jelang Ramadhan di Bangka, Simbol Perangi Perbuatan Jahat

Warga Tempilang Kabupaten Bangka Belitung menggelar pesta adat Perang Ketupat di Pantai Pasir Kuning dalam rangka menyambut datangnya bulan Ramadhan.


Usul Kenaikan Royalti Timah ke Jokowi, Pj Gubernur Bangka Belitung: Beliau Respons Positif

8 hari lalu

Ilustrasi timah. ANTARA
Usul Kenaikan Royalti Timah ke Jokowi, Pj Gubernur Bangka Belitung: Beliau Respons Positif

Kenaikan royalti timah untuk mendorong pembangunan dan ekonomi masyarakat.


Jangan Lewatkan Hari Terakhir Pameran Franchise IFBC Expo 2023, Ada One Stop Service Entrepreneurship

8 hari lalu

Pameran franchise dan peluang usaha, Info Franchise & Business Concept atau IFBC Expo 2023 di ICE BSD, Tangerang pada Ahad, 12 Maret 2023. Tempo/Amelia Rahima Sari.
Jangan Lewatkan Hari Terakhir Pameran Franchise IFBC Expo 2023, Ada One Stop Service Entrepreneurship

Pameran franchise Info Franchise & Business Concept atau IFBC Expo 2023 menyediakan one stop service entrepreneurship. Apa maksudnya?


Tradisi Nganggung Sedekah Ruwah Masyarakat Bangka Menyambut Ramadhan

9 hari lalu

Seorang warga Pangkalpinang, Bangka Belitung membawa makanan di dulang ke masjid untuk melaksanakan tradisi Nganggung pada Hari Raya Idul Fitri, Minggu 24 Mei 2020. Foto: Antaranews
Tradisi Nganggung Sedekah Ruwah Masyarakat Bangka Menyambut Ramadhan

Nganggung merupakan kebiasaan warga membawa makanan dari rumahnya menuju ke masjid atau surau dalam perayaan agama Islam seperti menyambut Ramadhan