Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Persaingan 5 Dompet Digital Berebut Pasar di Masa Pandemi Covid-19

Reporter

image-gnews
Ilustrasi dompet digital. TEMPO/Nufus Nita Hidayati
Ilustrasi dompet digital. TEMPO/Nufus Nita Hidayati
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta -  Ada banyak dompet digital di Indonesia yang menyediakan jasa transaksi secara elektronik untuk mempermudah konsumen dalam pembayaran tanpa harus menggunakan uang tunai.

Perubahan sosial masyarakat terhadap penggunaan uang dari tunai dan perlahan beralih ke uang elektronik atau biasa disebut e-money tak lepas dari peran pengembang dompet digital.

Sebagian masyarakat kini merasa lebih nyaman bila menggunakan uang elektronik, karena  selain lebih mudah dan cepat, juga tentunya lebih aman. Data menunjukkan transaksi menggunakan dompet digital terus meningkat dari tahun ke tahun.

Bahkan, dalam situasi pandemi covid-19, transaksi ekonomi dan keuangan digital tetap tumbuh tinggi. Pembatasan kegiatan pada masa pandemi justru mendorong masyarakat untuk belanja online atau daring. 

Tren meningkatnya belanja online membawa dampak positif pada meluasnya pembayaran digital dan akselesari digital banking. 

Data Bank Indonesia menunjukkan nilai transaksi uang elektronik pada Februari 2021 lalu tercatat sebesar Rp 19,2 triliun atau tumbuh 26,4 persen year on year.  

Demikian pula dengan volume transaksi digital banking yang mencapai 464,8 juta transaksi dengan nilai transaksi yang menembus Rp 2.547,5 triliun atau tumbuh 22,9 persen year on year pada Februrai 2021 lalu.  

Mengacu pada pertumbuhan yang mengesankan itu, Bank Indonesia memprediksi tren digitalisasi ini akan terus meluas seiring dengan pesatnya perkembangan teknologi, inovasi, serta perluasan dan penguatan ekosistem digital.

Riset terbaru Neurosensum menggambarkan masyarakat Indonesia semakin terbiasa dengan dompet digital. Responden riset menunjukkan bahwa mereka lebih memilih dompet digital sebagai medium transaksi.  

Menurut riset Neurosensum, dompet digital perlahan mulai menggantikan peran uang tunai, termasuk kartu debit dan bahkan kartu kredit.   

Dari riset yang dirilis awal Maret 2021 itu terungkap pula betapa ketatnya persaingan dompet digital di Indonesia dalam menjaring pengguna dan memperluas penetrasi pasar.

Neurosensum mencari tahu tren penggunaan dompet digital pada 1.000 responden di 8 kota besar   selama 3 bulan, sejak November 2020  hingga Januari 2021. Hasilnya, riset ini memaparkan tentang pangsa pasar 5 dompet digital terbesar.

1. ShopeePay

Penetrasi pasar 68 persen. Tertinggi dibanding dompet digital lain.  Selain bisa menggunakan uang tunai ketika cash on delivery atau COD dan transfer melalui rekening bank, ketika berlanja di Shopee Anda juga bisa menggunakan ShopeePay, untuk melakukan transaksi pembayaran yang lebih mudah, aman dan cepat. ShopeePay juga bisa Anda gunakan di merchant-merchant yang sudah bekerja sama dengan Shopee untuk melakukan pembayaran secara elektronik.

2. OVO

Penetrasi pasar 62 persen.  Ovo pertama kali diluncurkan oleh Group Lippo, LippoX di bawah lisensi PT Visionet Internasional 4 tahun lalu pada Maret 2017, merupakan produk layanan dompet digital yang bisa Anda gunakan untuk transaksi di sejumlah mitra, seperti aplikasi penyedia jasa transportasi dan pengantaran seperti Grab.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

3. DANA

Penetrasi pasar 54 persen. Sebagian besar masyarakat mungkin sudah tidak asing lagi dengan aplikasi DANA, layanan sistem pembayaran uang elektronik, dompet elektronik, transfer dana, serta layanan transaksi lainnya, berbasis seluler yang dapat digunakan melalui Smartphone.

Dompet digital hasil pengembangan PT Espay Debit Indonesia Koe atau EDIK tentunya sudah tidak diragukan lagi keamanannya karena sudah memegang lisensi resmi dan juga sudah mendapatkan izin Uang Elektronik, Dompet Elektronik, Transfer Dana, dan Layanan Keuangan Digital atau LKD dari Bank Indonesia. Bagi pengguna Samsung Pay, DANA merupakan salah satu opsi yang bisa dipilih untuk jadi dompet digital.

4. Gopay

Penetrasi pasar 53 persen. Pengguna Gojek pasti tidak asing lagi dengan Gopay, alat pembayaran elektronik yang diluncurkan PT Aplikasi Karya Anak Bangsa untuk mempermudah transaksi di aplikasi Gojek. Dulunya Gopay diberi nama Go Wallet, produk dompet digital yang digunakan untuk menyimpan Gojek Kredit untuk transaksi pengguna layanan di dalam aplikasi Gojek.

Gopay bisa digunakan untuk bertransaksi seperti pembayaran Gocar, Godrive atau pun Gofood, dan tentunya juga banyak transaksi lain yang bisa dibayar menggunakan Gopay di dalam aplikasi Gojek.

5. LinkAja

Penetrasi pasar 23 persen. LinkAja dulunya adalah TCASH, dompet digital untuk menyimpan uang elektronik besutan Telkomsel dan anggota Badan Usaha Milik Negara (BUMN) yang bisa digunakan untuk transaksi secara digital. Unduh aplikasi LinkAja di Play Store atau App Store untuk menikmati layanan dompet digital ini di telepon genggam Anda. Selain praktis dan gampang, LinkAja juga aman digunakan untuk bertransaksi secara non tunai.

Sejumlah factor yang menjadi pertimbangan konsumen atau pengguna dalam memilih layanan dompet digital. Selain karena faktor pemasaran, kemudahan bertransaksi digital, dan akselerasi penggunaan dompet digital untuk pembayaran non-fisik menjadi aspek yang menjadi pertimbangan pengguna.

Karena itulah, ShopeePay mampu mencatat transaksi tertinggi sebesar 29 persen, diikuti oleh OVO 25persen, GoPay 21 persen, DANA 20 persen dan terakhir LinkAja hanya sekitar 6 persen.

Demikian pula frekuensi transaksi per bulan, ShopeePay tercatat dengan frekuensi transaksi tertinggi  yakni 14,4 kali per bulan, OVO 13,5 kali per bulan, GoPay 13,1 kali per bulan, DANA 12,2 kali per bulan dan LinkAja 8,2 kali per bulan.

Neurosensum mencatat data yang mengesankan tentang dompet digital ini menunjukkan adopsi gaya hidup mobile cashless, terutama e-wallet yang semakin menggantikan peran utama uang tunai dalam kehidupan sehari-hari.

HENDRIK KHOIRUL MUHID

Baca juga: Strategi Platform Dompet Digital Setelah Era Cashback Berakhir

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Prof Tjandra Yoga Aditama Penulis 254 Artikel Covid-19, Terbanyak di Media Massa Tercatat di MURI

1 hari lalu

Guru Besar Pulmonologi di FKUI Tjandra Yoga Aditama, yang juga Eks Direktur Penyakit Menular WHO Asia Tenggara. dok pribadi
Prof Tjandra Yoga Aditama Penulis 254 Artikel Covid-19, Terbanyak di Media Massa Tercatat di MURI

MURI nobatkan Guru Besar Pulmonologi dan Kedokteran Respirasi Fakultas Kedokteran UI, Prof Tjandra Yoga Aditama sebagai penulis artikel tentang Covid-19 terbanyak di media massa


Cara Isi Saldo e-Toll via Tokopedia, BRI, BCA, BNI, dan Mandiri

5 hari lalu

Seorang pengendara mobil menggunakan kartu E-Toll untuk memasuki Pintu Tol Dumai di Dumai, Riau, Jumat, 25 September 2020. Tol Trans Sumatera ruas Dumai-Pekanbaru ini diresmikan Presiden Jokowi melalui konferensi video dari Istana Kepresidenan Bogor Jawa Barat hari ini. ANTARA/Aswaddy Hamid
Cara Isi Saldo e-Toll via Tokopedia, BRI, BCA, BNI, dan Mandiri

Bagi Anda yang berencana bepergian menggunakan mobil, pastikan sudah mengisi e-toll atau uang elektronik. Ini cara isi saldo e-Toll.


KAI Sebut Pengguna Commuter Line Mudik Lebaran Ini Tertinggi Pasca Pandemi Covid-19

11 hari lalu

Sebagai pengguna commuter line, Anda perlu mengetahui rute KRL Jabodetabek 2024 terbaru. Berikut ini rute terbaru dan harga tiketnya. Foto: Canva
KAI Sebut Pengguna Commuter Line Mudik Lebaran Ini Tertinggi Pasca Pandemi Covid-19

Pergerakan pengguna Commuter Line Jabodetabek juga masih terpantau di stasiun-stasiun yang terletak di kawasan pusat perbelanjaan atau sentra bisnis.


Cara Bayar Jalan Tol Tanpa Kartu: Pakai OBU

14 hari lalu

QRIS merupakan QR Code yang kini marak digunakan sebagai model pembayaran, tak terkecuali untuk bayar tol. Simak cara bayar tol pakai QRIS berikut. Foto: Canva
Cara Bayar Jalan Tol Tanpa Kartu: Pakai OBU

Anda lupa tidak bawa kartu e-tol? Jangan panik. Anda bisa bayar jalan tol tanpa kartu menggunakan OBU. Begini caranya.


Kenapa Ada THR Menjelang Lebaran? Begini Asal-usulnya

19 hari lalu

Ilustrasi pekerja menerima THR. Pexels
Kenapa Ada THR Menjelang Lebaran? Begini Asal-usulnya

Atropolog Unair menjelaskan asal-usul tradisi THR menjelang Lebaran. Awalnya berupa hadiah dari para raja dan bangsawan.


CEO Boeing Dave Calhoun Bersiap Mundur, Melawan Badai Sepanjang Kepemimpinannya

23 hari lalu

CEO Boeing Dave Calhoun. Foto : Boeing
CEO Boeing Dave Calhoun Bersiap Mundur, Melawan Badai Sepanjang Kepemimpinannya

CEO Boeing Dave Calhoun memutuskan mengundurkan diri pada akhir tahun ini. Apa alasannya?


Dugaan Korupsi Anggaran Covid-19, Kejaksaan Tahan Kadis Kesehatan Sumatera Utara

37 hari lalu

Kadis Kesehatan Sumatera Utara Alwi Mujahit dan rekanannya, Robby Messa Nura menjadi tersangka korupsi penyelewengan dan mark-up pengadaan APD Covid-19 di Dinas Kesehatan Sumut Tahun Anggaran 2020. Foto: Istimewa
Dugaan Korupsi Anggaran Covid-19, Kejaksaan Tahan Kadis Kesehatan Sumatera Utara

Kedua tersangka bisa dijerat dengan hukuman mati karena dugaan korupsi pengadaan barang saat situasi bencana pandemi Covid-19.


Mengenang Perjuangan Tenaga Medis Saat Pagebluk Pandemi Covid-19

38 hari lalu

Tenaga medis dengan alat dan pakaian pelindung bersiap memindahkan pasien positif COVID-19 dari ruang ICU menuju ruang operasi di Rumah Sakit Persahabatan, Jakarta, Rabu, 13 Mei 2020. REUTERS/Willy Kurniawan
Mengenang Perjuangan Tenaga Medis Saat Pagebluk Pandemi Covid-19

Setidaknya ada 731 tenaga medis meninggal saat bertugas pandemi Covid-19, sekitar 4 tahun lalu.


4 Tahun Pandemi Covid-19, TPU di Jakarta sempat Kehabisan Tempat Penguburan Korban Virus Corona

38 hari lalu

Petugas pemakaman beristirahat usai memakamkan sejumlah jenazah dengan protokol COVID-19 di TPU Rorotan, Cilincing, Jakarta, Minggu, 4 Juli 2021. Jumlah kematian akibat COVID-19 per hari Minggu 4 Juli 2021 mencapai 555 kasus, yang menjadi rekor tertinggi sejak kasus pertama COVID-19 di Indonesia diumumkan Presiden Joko Widodo pada awal Maret 2020.  ANTARA FOTO/Muhammad Adimaja
4 Tahun Pandemi Covid-19, TPU di Jakarta sempat Kehabisan Tempat Penguburan Korban Virus Corona

Di Jakarta, setidaknya ada dua TPU yang jadi tempat permakaman korban saat pandemi Covid-19, yakni TPU Tegal Alur dan Pondok Ranggon.


Kilas Balik Hari-hari Menegangkan 4 Tahun Lalu Saat Mula Wabah Pandemi Covid-19

39 hari lalu

Ilustrasi virus corona atau Covid-19. REUTERS
Kilas Balik Hari-hari Menegangkan 4 Tahun Lalu Saat Mula Wabah Pandemi Covid-19

WHO tetapkan 11 Maret 2020 sebagai hari pertama pandemi global akibat wabah Covid-19. Kini, 4 tahun berlalu, masihkan patuhi protokol kesehatan?