"

Alasan Telekomunikasi Indonesia Ubah Nama Jadi Telkom Indonesia

Reporter

Logo Telkom Indonesia
Logo Telkom Indonesia

TEMPO.CO, Jakarta - Emiten telekomunikasi pelat merah, PT Telekomunikasi Indonesia (Persero) Tbk mengumumkan penyesuaian nama menjadi PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk terhitung mulai hari ini, Jumat, 4 Desember 2020.

Senior Vice President Corporate Communication & Investor Relation PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk, Ahmad Reza mengatakan perubahan penyesuaian nama ini semata-mata agar penyebutan nama perseroan mengacu ke Anggaran Dasar Telkom. “Pada prinsipnya, kami tidak melakukan perubahan nama, hanya penyesuaian penyebutan dalam pencatatan di Bursa Efek Indonesia,” ungkap Ahmad dalam rilis yang diterima Bisnis, Jumat, 4 Desember 2020.

Penyesuaian ini dilakukan berdasarkan Anggaran Dasar (AD) perusahaan, dengan penulisan yang benar untuk penyebutan nama panjang Perusahaan adalah Perusahaan Perseroan (Persero) PT Telekomunikasi Indonesia Tbk atau dapat disingkat menjadi PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk.

Ahmad mengatakan BEI telah menyetujui dan baru mengumumkan penyesuaian penyebutan nama ke publik sebagaimana yang biasa dilakukan jika ada penyesuaian nama emiten.

Mengutip pengumuman BEI sebelumnya, perseroan menyampaikan perubahan nama yang telah memperoleh persetujuan Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Republik Indonesia.

Persetujuan itu tertera dalam Surat Keputusan No.AHU-0032595.AH.01.02. Tahun 2019 tentang Persetujuan Perubahan Anggaran Dasar Perseroan Terbatas Perusahaan Perseroan (Persero) PT Telekomunikasi Indonesia Tbk tanggal 24 Juni 2019.








Trimegah Bangun Persada Bakal IPO Bulan Depan, Bidik Dana Rp 9,7 Triliun

6 hari lalu

Konferensi pers initial public offering (IPO) perusahaan nikel PT Trimegah Bangun Persada Tbk (NCKL) pada Jumat, 17 Maret 2023 di Jakarta. NCKL akan menawarkan 12 hingga 13 persen sahamnya kepada publik. Tempo/Amelia Rahima Sari.
Trimegah Bangun Persada Bakal IPO Bulan Depan, Bidik Dana Rp 9,7 Triliun

PT Trimegah Bangun Persada Tbk (NCKL) berencana melepas saham ke publik melalui initial public offering atau IPO pada 5 - 10 April 2023.


Kejaksaan Agung Sidik Kasus Dugaan Proyek Fiktif Graha Telkom Sigma Senilai Rp 354 M

10 hari lalu

Dari kanan- Kepala Pusat Penerangan Hukum Kejaksaan Agung Ketut Sumedana dan Direktur Penyidikan Jampidsus Kuntadi memberikan keterangan pers penetapan tersangka importasi garam di Kejaksaan Agung, Rabu (2/11/2022). ANTARA/Laily Rahmawaty
Kejaksaan Agung Sidik Kasus Dugaan Proyek Fiktif Graha Telkom Sigma Senilai Rp 354 M

Kejaksaan Agung RI mengusut kasus dugaan korupsi anak perusahaan Telkom Indonesia, PT Graha Telkom Sigma yang menelan biaya hingga Rp.354,3 miliar.


Sebut Sistem Kabel Laut Sorong-Merauke Sudah Pulih, Telkom: Seluruh Layanan Normal Kembali

12 hari lalu

Menara pemancar Telkom di Pulau Kapotar, Nabire, Papua. Foto: Hari Suroto
Sebut Sistem Kabel Laut Sorong-Merauke Sudah Pulih, Telkom: Seluruh Layanan Normal Kembali

PT Telkom Indonesia wilayah Papua menyebutkan pemulihan Sistem Komunikasi Kabel Laut (SKKL) ruas Sorong-Merauke berhasil dituntaskan.


Gunakan Link Backbone SKKL, Telkom Sebut Layanan Telekomunikasi di Papua Kembali Normal

13 hari lalu

Menara pemancar Telkom di Pulau Kapotar, Nabire, Papua. Foto: Hari Suroto
Gunakan Link Backbone SKKL, Telkom Sebut Layanan Telekomunikasi di Papua Kembali Normal

PT Telkom Indonesia wilayah Papua memastikan layanan telekomunikasi di Kota Jayapura dan sekitarnya telah normal kembali.


Terkini: Partai Buruh Nilai Reformasi Menkeu Sri Mulyani Belum Berhasil, Ada Gangguan Telekomunikasi di Papua

13 hari lalu

Menteri Keuangan Sri Mulyani menyampaikan keterangan pers secara daring disaksikan Wakil Menteri Keuangan Suahasil Nazara (tengah), Direktur Jenderal Pajak Kemenkeu Suryo Utomo (kiri) dan Staf Khusus Menteri Keuangan Bidang Komunikasi Strategis Yustinus Prastowo (kanan) saat rilis penanganan internal Kementerian Keuangan atas kasus Rafael Alun Trisambodo di Kantor Pusat Ditjen Pajak, Jakarta, Jumat, 24 Februari 2023. Dalam konfrensi pers tersebut, Sri Mulyani mencopot jabatan struktural dan tugas-tugas Rafael Alun Trisambodo sebagai Kepala Bagian Umum Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Pajak Kemenkeu. ANTARA FOTO/Galih Pradipta
Terkini: Partai Buruh Nilai Reformasi Menkeu Sri Mulyani Belum Berhasil, Ada Gangguan Telekomunikasi di Papua

Presiden Partai Buruh Said Iqbal menilai reformasi birokrasi yang dijalankan Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati belum berhasil.


Dugaan Gangguan Telekomunikasi di Papua Kabel Optik Putus, Telkom: Pemulihan Butuh Waktu

13 hari lalu

Menara pemancar Telkom di Pulau Kapotar, Nabire, Papua. Foto: Hari Suroto
Dugaan Gangguan Telekomunikasi di Papua Kabel Optik Putus, Telkom: Pemulihan Butuh Waktu

PT Telkom Indonesia Regional 7 melakukan investigasi penyebab gangguan telekomunikasi pada ruas Sarmi-Biak.


Samuel Sekuritas Prediksi IHSG Melemah Hari Ini, 5 Saham Menjadi Sorotan

18 hari lalu

Layar pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan di Bursa Efek Indonesia, Jakarta, Jumat, 19 November 2021. IHSG naik 1,26 persen atau 83,79 poin menjadi 6.720,26 pada akhir perdaganganhari ini. IHSG bahkan sempat mencapai level tertinggi intraday 6.720,98. Tempo/Tony Hartawan
Samuel Sekuritas Prediksi IHSG Melemah Hari Ini, 5 Saham Menjadi Sorotan

Samuel Sekuritas memprediksi Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) hari ini masih melanjutkan penurunan dalam perdagangan hari ini.


FUTR Resmi Melantai di Bursa, Saham Dibuka Turun 5 Persen

25 hari lalu

Aktivitas pergerakan saham di lantai Bursa Efek Indonesia, Jakarta, Kamis, 10 September 2020. Penghentian perdagangan saham dilakukan pada pukul 10.36 WIB. Tempo/Tony Hartawan
FUTR Resmi Melantai di Bursa, Saham Dibuka Turun 5 Persen

PT Lini Imaji Kreasi Ekosistem Tbk. (kode saham FUTR) resmi mencatatkan saham perdana di Bursa Efek Indonesia (BEI).


Kemacetan di Jakarta Tak Kunjung Turun, Heru Budi Hartono Ajak Telkom dan PLN Tinjau Lokasi Galian Kabel

25 hari lalu

Penjabat (Pj) Heru Budi Hartono dalam kegiatan Setia Waspada Run pada peringatan Hari Bhakti Paspampres ke-77 di Monumen Nasional (Monas), Jakarta Pusat, Ahad, 12 Februari 2023. Dok. Pemprov DKI Jakarta.
Kemacetan di Jakarta Tak Kunjung Turun, Heru Budi Hartono Ajak Telkom dan PLN Tinjau Lokasi Galian Kabel

Heru Budi akan mengajak Asosiasi Penyelenggara Jaringan Telekomunikasi (APJATEL) Indonesia, PLN dan Telkom sebagai upaya menekan kemacetan di Jakarta.


Minta BUMN Bangun Ekosistem Pariwisata, Begini Pesan Anggota Komisi VI DPR

25 hari lalu

Sebuah kapal pesiar yang membawa wisatawan bersandar di dekat air terjun Situmurun, Lumban Julu, Kabupaten Toba Samosir, Sumatera Utara, Kamis, 23 Februari 2023. Air terjun dengan ketinggian sekitar 70 meter tersebut merupakan salah satu daya tarik wisatawan untuk menikmati Destinasi Super Prioritas (DSP) Indonesia di kawasan Danau Toba. ANTARA/M Risyal Hidayat
Minta BUMN Bangun Ekosistem Pariwisata, Begini Pesan Anggota Komisi VI DPR

Anggota Komisi VI DPR RI Deddy Yevri Hanteru Sitorus mengatakan Badan Usaha Milik Negara (BUMN) penting untuk memahami persoalan pariwisaya dengan membangun ekosistemnya.