Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan menyampaikan pesan kepada warga muslim memasuki bulan suci Ramadan ini. Pesan yang disampaikan dalam video pendek ini diunggah di YouTube, Jumat dini hari, 24 April 2020. Youtube Kemenko Bidang Kemaritiman dan Investasi RI
Luhut juga mengaku senang sudah mulai ada daerah yang mulai membuka secara bertahap pariwisatanya. Ia mencontohkan Bali pada 30 Juli mendatang mulai membuka kawasan Nusa Dua untuk turis domestik.
Lebih jauh Luhut menyebutkan peran UMKM di sektor pariwisata juga menjadi penting dan perlu terus didorong keberlangsungannya. Oleh karena itu, pemerintah telah mengambil langkah untuk memulai pembangunan destinasi prioritas.
Pemerintah juga berupaya memantik pergerakan pariwisata melalui penyerapan anggaran belanja pemerintah. Hal ini direalisasikan salah satunya melalui belanja produk barang dan jasa kementerian atau lembaga untuk UMKM melalui LKPP hingga akhir tahun.
Selama pandemi Covid-19, kunjungan wisatawan mancanegara dan devisa turun tajam. Perjalanan wisatawan turun hampir 100 persen pada Mei dibanding dan devisa periwisata jeblok hingga 97 persen yoy dari US$ 1,1 miliar menjadi US$ 31 juta.