Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Telkomsel Klaim Tak Istimewakan Kasus Denny Siregar

Logo Telkomsel. Twitter/@telkomsel
Logo Telkomsel. Twitter/@telkomsel
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - PT Telekomunikasi Seluler (Telkomsel) mengklaim tidak mengistimewakan penanganan kasus kebocoran data pegiat media sosial Denny Siregar. Telkomsel menyatakan memperlakukan semua laporan secara adil.

"Semua pelanggan sama," kata Vice President Corporate Communications Telkomsel Denny Abidin dalam konferensi pers di Jakarta, Senin, 13 Juli 2020.

Sebelumnya pada 5 Juli 2020, data pribadi milik Denny Siregar tersebar media sosial. Data milik Denny ini diunggah oleh akun twitter @opposite6891 berupa unggahan foto dan tertulis Access Point Name (APN) Telkomsel.

Melalui akun twitter @Dennysiregar7, Ia meminta penjelasan kepada pihak Telkomsel mengenai kebocoran ini. "Saya menuntut jawaban dari #Telkomsel & @kemkominfo," tulis Denny. Kedua insiden kebocoran data pribadi ini kemudian yang membuat publik kembali mendesak RUU segera diselesaikan.

Telkomsel pun melakukukan investigasi dan melaporkannya ke polisi. Hasilnya, kebocoran data ini ternyata berasal dari FPH, seorang karyawan outsourcing yang berprofesi sebagai Customer Service (CS) DI Grapari Rungkut Surabaya, Jawa Timur.

Meski demikian, Telkomsel menjamin data pelanggan lainnya tetap aman dan tidak ada kebocoran. Denny pun membantah sistem di Telkomsel rentan atas aksi seperti ini. Sebab, sistem yang ada terbukti sudah berhasil mendeteksi aksi dari FPH ini.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Namun di tengah kasus ini, sejumlah kalangan kemudian mempertanyakan cepatnya penanganan atas kasus Denny. Sebab, Menteri Komunikasi dan Informatika Johnny G Plate pun sampai meminta Telkomsel melakukan investigasi atas kasus ini.

Dari catatan yang ada, Denny sebenarnya bukanlah orang pertama yang melaporkan kebocoran data ini. April 2019, inisiator dan co-founder AyoJagaTPS Mochammad James Falahuddin sempat melaporkan di media sosial soal kebocoran data yang dialaminya ke Telkomsel.

Namun saat itu, kasus ini berakhir begitu saja dan tidak ada laporan Telkomsel ke kepolisian. Dari informasi yang dihimpun Tempo, kebocoran data James ini bukan dari Telkomsel, namun dari sumber lain. James pun tidak membuat pengaduan langsung ke Telkomsel maupun ke polisi.

Tapi dari kasus Denny Siregar ini, Telkomsel berjanji untuk berbenah. "Sistem IT kami update, SOP kami sempurnakan," kata Direktur Utama Telkomsel Setyanto Hantoro.

Iklan




Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.




Video Pilihan


Tips Mengenali dan Mengamankan Data Pribadi

1 hari lalu

Ilustrasi data pribadi (antara/shutterstock)
Tips Mengenali dan Mengamankan Data Pribadi

Pengamat membagikan tips mengenali dan mengamankan data pribadi agar pengguna internet waspada membagikan hal-hal di ruang siber.


Karyawan Intip Video Pelanggan, Amazon Dihukum Rp460 Miliar

9 hari lalu

Amazon. Kredit: Amazon.com
Karyawan Intip Video Pelanggan, Amazon Dihukum Rp460 Miliar

Amazon.com membayar 5,8 juta dolar AS untuk menyelesaikan tuntutan hukum gara-gara seorang karyawan unit bel pintu Ring memata-matai pelanggan wanita


Libur Panjang Hari Lahir Pancasila, KAI Catat Jumlah Penumpang Kereta Api Jarak Jauh Naik 22 Persen

9 hari lalu

Sejumlah calon penumpang menunggu keberangkatan kereta api di Stasiun Pasar Senen, Jakarta, Ahad, 23 April 2023. Keberangkatan pemudik di Stasiun Gambir dan Pasar Senen pada 23 April 2023 volume penumpang masih diatas 90 persen dari total ketersediaan tempat duduk. TEMPO/Nufus Nita Hidayati
Libur Panjang Hari Lahir Pancasila, KAI Catat Jumlah Penumpang Kereta Api Jarak Jauh Naik 22 Persen

PT Kereta Api Indonesia (KAI) mencatat kenaikan jumlah penumpang pada momen libur panjang akhir pekan Hari Lahir Pancasila pada Kamis, 1 Juni 2023 dan cuti bersama Hari Raya Waisak pada Jumat, 2 Jun 2023.


KAI Luncurkan Kereta Api Manahan dan Banyu Biru, Layani Pelanggan 2 Kali Sehari di Akhir Pekan

9 hari lalu

Para penumpang kereta api di Stasiun Solo Balapan Solo. Istimewa
KAI Luncurkan Kereta Api Manahan dan Banyu Biru, Layani Pelanggan 2 Kali Sehari di Akhir Pekan

KAI resmi meluncurkan kereta api baru, yaitu Kereta Api Manahan di hari pertama diberlakukannya Grafik Perjalanan Kereta Api (Gapeka) 1 Juni 2023.


3 Bahaya Jika Data Pribadi Dibocorkan ke Dark Web

22 hari lalu

Ilustrasi hacker. mic.com
3 Bahaya Jika Data Pribadi Dibocorkan ke Dark Web

Puluhan ribu data pribadi, termasuk nasabah BSI disebut-sebut telah bocor di dark web. Lantas apa bahayanya data pribadi yang terkekspos di dark web?


Dugaan Peretasan Data Perbankan, Dosen Unpad: BSI Harus Jelaskan ke Nasabah

22 hari lalu

Dugaan Peretasan Data Perbankan, Dosen Unpad: BSI Harus Jelaskan ke Nasabah

Dosen Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Padjadjaran, Hamzah Ritchi mengatakan, Bank Syariah Indonesia (BSI) harus menjelaskan kepada nasabah soal kasus pencurian data lewat peretasan


Cara Akses Masuk Dark Web yang Aman

23 hari lalu

Ilustrasi hacker. mic.com
Cara Akses Masuk Dark Web yang Aman

Barangkali Anda ingin mengakses dark web untuk keperluan tertentu. Lantas bagaimana cara mengakses dark web yang aman?


Jadi Tersangka, Simak 6 Pernyataan Kontroversial Johnny Plate Saat Menjabat Menkominfo

23 hari lalu

Menteri Komunikasi dan Informatika, Johnny G Plate baru saja ditetapkan sebagai tersangka kasus dugaan korupsi penyediaan menara base transceiver station (BTS) 4G dan infrastuktur pendukung 1, 2, 3, 4 dan 5 Bakti Kementerian Kominfo tahun 2020-2022. TEMPO/M Taufan Rengganis
Jadi Tersangka, Simak 6 Pernyataan Kontroversial Johnny Plate Saat Menjabat Menkominfo

Selama menjabat Menkominfo, Johnny Plate tercatat beberapa kali mengeluarkan pernyataan kontroversial. Apa saja pernyataan itu?


Pastikan Transaksi Online Aman, Lazada Perketat Pengawasan Platform E-Commerce

24 hari lalu

Berbagai produk dijual dengan potongan harga hingga 83 persen di marketplace Lazada dalam Festival Belanja Online 9.9. Salah satunya sepatu sneakers pria merek Cavallero Jody Suede Leather Black, dari harga Rp 1.699.000 menjadi Rp 293.000. Minggu, 9 September 2019. Lazada.co.id
Pastikan Transaksi Online Aman, Lazada Perketat Pengawasan Platform E-Commerce

Executive Director Lazada Indonesia Ferry Kusnowo menyebutkan kemajuan teknologi tak hanya menawarkan peluang, tapi juga tantangan.


KAI Cirebon Sediakan Tiket Kereta Api Murah ke Bandung, Jakarta, Yogyakarta, dan Purwokerto Mulai 19 Mei 2023

24 hari lalu

Stasiun Cirebon. TEMPO/Subekti.
KAI Cirebon Sediakan Tiket Kereta Api Murah ke Bandung, Jakarta, Yogyakarta, dan Purwokerto Mulai 19 Mei 2023

KAI Daop 3 Cirebon, Jawa Barat, menyediakan tiket murah untuk berbagai tujuan daerah, seperti ke Yogyakarta, Jakarta, Bandung, dan Purwokerto.