Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Sejumlah Negara Lakukan Lockdown, Harga Minyak Turun ke USD 28,7

image-gnews
Kilang Minyak di kota Angarsk, Rusia. [themoscowtimes.com]
Kilang Minyak di kota Angarsk, Rusia. [themoscowtimes.com]
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Harga minyak dunia kembali melemah dan kini mendekati level terendah dalam empat tahun terakhir pada perdagangan hari ini, Selasa, 17 Maret 2020. Penurunan harga emas hitam ini terjadi setelah sejumlah negara memperketat pembatasan akses masuk untuk membendung penyebaran virus Corona atau Covid-19.

Data Bloomberg harga minyak West Texas Intermediate (WTI) untuk kontrak April menguat 4,04 persen atau 1,16 poin ke level US$ 29,86 per barel di New York Mercantile Exchange pada pukul 12.50 WIB. Pada hari Senin kemarin, WTI ditutup anjlok 3,03 poin ke US$ 28,7 per barel.

Pada waktu yang sama, siang ini minyak mentah Brent untuk kontrak Mei menguat 2,1 persen atau 0,63 poin menuju US$ 30,68 per barel. Sebelumnya Brent ditutup melemah 3,80 poin ke level US$ 30,05 per barel, setelah sempat turun di bawah US$30 untuk pertama kalinya sejak 2016.

Para pemimpin negara G-7 mengatakan mereka akan melakukan apa pun yang diperlukan untuk memastikan tanggapan yang terkoordinasi secara global terhadap pandemi Covid-19 dan dampak ekonominya. 

Presiden AS Donald Trump telah mengimbau warga Amerika harus menghindari berkumpul dalam kelompok lebih dari 10 orang, sedangkan Kanada menutup perbatasannya dan melarang warga asing masuk. Adapun Prancis tengah mempertimbangkan memperketat lockdown nasional, sementara Jerman menutup perbatasannya dengan lima negara tetangga.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Anjloknya harga minyak pada Senin kemarin karena langkah darurat besar-besaran oleh The Federal Reserve untuk melindungi ekonomi gagal memadamkan ketakutan pasar, dengan indeks S&P 500 jatuh 12 persen. Proyeksi permintaan minyak minyak global pun dipangkas ketika langkah-langkah pemerintah menahan penyebaran Covid-19 direspons positif pasar.

Pada saat yang sama, produsen raksasa menggenjot pasokan ke pasar setelah runtuhnya aliansi OPEC+. Arab Saudi tidak menunjukkan tanda-tanda mundur dalam perang harga dengan Rusia, setelah Aramco mengatakan 'sangat nyaman' dengan harga minyak di bawah US$ 30 per barel.

"Bahan bakar semakin hancur," kata Phil Flynn, analis pasar senior di Price Futures Group Inc, seperti dikutip Bloomberg. "Hancurnya permintaan yang kami khawatirkan sudah terjadi."

BISNIS

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Kemendag Minta Masyarakat Bijak Berbelanja Menyusul Penguatan Dolar dan Kenaikan Harga Minyak Akibat Konflik Iran-Israel

4 hari lalu

Ilustrasi mata uang dolar.  REUTERS/Guadalupe Pardo
Kemendag Minta Masyarakat Bijak Berbelanja Menyusul Penguatan Dolar dan Kenaikan Harga Minyak Akibat Konflik Iran-Israel

Kenaikan harga minyak juga disebabkan penguatan dolar AS.


Harga Minyak Melonjak Buntut Dugaan Serangan Israel ke Iran

4 hari lalu

Kilang Minyak Pertamina Dumai. antaranews.com
Harga Minyak Melonjak Buntut Dugaan Serangan Israel ke Iran

Konflik Israel Iran yang diprediksi masih panjang membuat harga minyak dunia melambung.


Dolar AS Semakin Menguat, Nilai Tukar Rupiah Capai Rp 16.301

5 hari lalu

Ilustrasi rupiah. Pexels/Ahsanjaya
Dolar AS Semakin Menguat, Nilai Tukar Rupiah Capai Rp 16.301

Nilai tukar dolar Singapura terhadap rupiah malah cenderung lebih turun yakni Rp 11.854


Analis Sebut Harga Minyak Terus Naik Akibat Konflik Iran-Israel dan Penguatan Dolar

5 hari lalu

Ilustrasi Harga Minyak Mentah. REUTERS/Dado Ruvic
Analis Sebut Harga Minyak Terus Naik Akibat Konflik Iran-Israel dan Penguatan Dolar

Harga minyak dunia cenderung naik gara-gara konflik Iran - Israel dan penguatna dolar AS terhadap sejumlah mata uang dunia.


Analis Sebut Harga Minyak Dunia Naik Akibat Konflik Iran-Israel dan Penguatan Dolar AS

8 hari lalu

Ilustrasi kilang minyak dunia. REUTERS/Shannon Stapleton
Analis Sebut Harga Minyak Dunia Naik Akibat Konflik Iran-Israel dan Penguatan Dolar AS

Analis menyebut harga minyak alami kenaikan akibat konflik Iran-Israel.


Iran Serang Israel, Harga Emas dan Minyak Dunia Masih Standar

9 hari lalu

Ilustrasi Emas Batangan. TEMPO/Tony Hartawan
Iran Serang Israel, Harga Emas dan Minyak Dunia Masih Standar

Direktur Laba Forexindo Berjangka, Ibrahim Assuaibi mengatakan harga emas dan minyak dunia saat ini masih standar.


Irak Kirim 10 Juta Liter Bahan Bakar ke Gaza dan Tawarkan Bantuan Medis

16 hari lalu

Warga Palestina mengantri untuk membeli roti di tengah kekurangan pasokan makanan dan bahan bakar, saat konflik antara Israel dan Hamas di Khan Younis di selatan Jalur Gaza 22 Oktober 2023. REUTERS/Mohammed Salem
Irak Kirim 10 Juta Liter Bahan Bakar ke Gaza dan Tawarkan Bantuan Medis

Irak pada Minggu setuju untuk mengirim 10 juta liter bahan bakar ke Jalur Gaza demi mendukung rakyat Palestina


Aktivis Greta Thunberg Ditangkap Dua Kali Saat Unjuk Rasa di Belanda

16 hari lalu

Seseorang memegang gambar aktivis iklim Greta Thunberg ketika para aktivis menandai dimulainya Pekan Iklim di New York selama demonstrasi yang menyerukan pemerintah AS untuk mengambil tindakan terhadap perubahan iklim dan menolak penggunaan bahan bakar fosil di New York City, New York, AS, 17 September 2023. REUTERS/Eduardo Munoz
Aktivis Greta Thunberg Ditangkap Dua Kali Saat Unjuk Rasa di Belanda

Aktivis Greta Thunberg ditangkap lagi setelah dibebaskan dalam unjuk rasa menentang subsidi bahan bakar minyak.


Tiga Truk Bantuan Tiba di Gaza, Angkut Obat hingga Bahan Bakar

16 hari lalu

Truk bantuan yang membawa pasokan kemanusiaan ke Gaza menunggu di Gerbang 96, pintu masuk yang baru dibuka memungkinkan akses lebih cepat ke Gaza utara, di Israel, 21 Maret 2024. REUTERS/Amir Cohen
Tiga Truk Bantuan Tiba di Gaza, Angkut Obat hingga Bahan Bakar

Tiga truk bantuan tiba di Gaza dengan mengangkut obat-obatan dan pasokan medis.


Blokade Mulai Dibuka, Tiga Truk Bantuan Tiba di Rumah Sakit di Utara Gaza

17 hari lalu

Truk bantuan yang membawa pasokan kemanusiaan diparkir di dekat pagar perbatasan sebelum memasuki Gaza melalui Gerbang 96, pintu masuk yang baru dibuka yang memungkinkan akses lebih cepat ke Gaza utara, di Israel, 21 Maret 2024. REUTERS/Amir Cohen
Blokade Mulai Dibuka, Tiga Truk Bantuan Tiba di Rumah Sakit di Utara Gaza

Sebanyak tiga truk bantuan berisi bahan bakar, obat-obatan, dan pasokan medis pada Sabtu memasuki Gaza utara yang sebelumnya menghadapi blokade Israel