Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Cicil Duit Nasabah Jiwasraya, Erick: Insyaallah Mulai Maret Akhir

Reporter

Editor

Rahma Tri

Menteri BUMN Erick Thohir usai menghadiri pertemuan bersama pada duta besar di Kantor Kementerian Luar Negeri, Jakarta Pusat, Kamis, 9 Januari 2020. Tempo/Fajar Pebrianto
Menteri BUMN Erick Thohir usai menghadiri pertemuan bersama pada duta besar di Kantor Kementerian Luar Negeri, Jakarta Pusat, Kamis, 9 Januari 2020. Tempo/Fajar Pebrianto
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir mengungkapkan bahwa situasi keuangan PT Asuransi Jiwasraya (Persero) saat ini sedang mengalami masalah yang sangat berat. Namun ia memastikan, perseroan akan mulai menyicil kewajibannya untuk membayar klaim nasabah mulai akhir Maret 2020.

"Insya Allah dari jajaran kementerian, tim Jiwasraya sesuai saran yang disampaikan kita akan berupaya selesaikan mulai pembayaran awal di akhir Maret. Tapi kalau memang bisa lebih cepat kita coba lakukan," kata Erick Thohir saat rapat bersama Panitia Kerja (Panja) Komisi VI DPR di gedung parlemen Senayan, Jakarta, Rabu, 29 Januari 2020.

Selain karena masalah investasi yang buruk,  Erick  menjelaskan, kisruh Jiwasraya terjadi karena manajemen telah melakukan kesalahan dalam menawarkan produk asuransi dengan bunga jauh lebih tinggi dibandingkan bunga pasar. 

"Menjadi hal penting ke depan, kita perlu adanya safety investasi seperti ini. Enggak kejar bunga saja tapi pensiun jangka panjang perlu kepastiannya," ujar Erick Thohir.

Erick juga mengungkapkan bahwa saat ini kewajiban Jiwasraya adalah untuk membayar dana nasabah senilai Rp 16 triliun. Di sisi lain, Jiwasraya juga mengalami kekurangan solvabilitas (kewajiban membayar kewajiban) sekitar Rp 28 triliun. Nilai sebesar itu diperlukan untuk memenuhi ketentuan risk base capital (RBC) sebesar 120 persen. 

"Kementerian BUMN, berkoordinasi dengan Menkeu (Kementerian Keuangan), OJK (Otoritas Jasa Keuangan) dan lembaga lain dalam penyelamatan yang sesuai dengan pembicaraan kita, mau ada pencairan di akhir Maret," ucap Erick Thohir.

Selanjutnya Erick Thohir mengucakan terima kasih pada anggota Panja Komisi VI DPR RI lantaran pada rapat kali ini diberi kesempatan tertutup. "Terima kasih juga kita diberi kesempatan untuk menerangkan tertutup juga karena memang kita tak mau ada salah persepsi dalam penanggulangan yang akan kita lakukan," ungkapnya.

EKO WAHYUDI


Iklan




Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.




Video Pilihan


Terkini: Jokowi Bicara Pilpres 2024 di Depan Investor Singapura, Menteri PUPR Basuki Hadimuljono soal Merger BUMN Karya

1 jam lalu

Presiden Joko Widodo sebelum menuju ke  Singapura dan Malaysia melalui Bandara Halim Perdanakusuma, Jakarta, Rabu 7 Juni 2023. Kunjungan Presiden ke Singapura dan Malaysia untuk membicarakan hubungan bilateral dan investasi kedua negara. TEMPO/Subekti.
Terkini: Jokowi Bicara Pilpres 2024 di Depan Investor Singapura, Menteri PUPR Basuki Hadimuljono soal Merger BUMN Karya

Jokowi menghadiri acara Temasek's Ecosperity Week 2023 di Singapura hari ini. Di hadapan para investor Singapura, dia berseloroh ihwal Pilpres 2024.


Laporan Keuangan Disebut Dipoles: Waskita Diinvestigasi, WIKA?

3 jam lalu

Wijaya Karya. wika.co.id
Laporan Keuangan Disebut Dipoles: Waskita Diinvestigasi, WIKA?

Wamen BUMN II Kartika Wirjoatmodjo mengungkapkan tiga isu besar di BUMN Karya, seperti di Waskita Karya dan WIKA.


Profil Shadiq Akasya, Dirut Baru Bio Farma Berharta Rp 8,4 Miliar

3 jam lalu

Shadiq Akasya. Bio-Farma
Profil Shadiq Akasya, Dirut Baru Bio Farma Berharta Rp 8,4 Miliar

Profil Dirut Utama baru Bio Farma Shadiq Akasya, eks Dirut BNI Life Insurance yang punya harta kekayaan senilai Rp 8,4 miliar.


Wijaya Karya Blak-blakan Tanggapi Dugaan Persaingan Ketat Timbulkan Masalah Tata Kelola Keuangan

4 jam lalu

Wijaya Karya. wika.co.id
Wijaya Karya Blak-blakan Tanggapi Dugaan Persaingan Ketat Timbulkan Masalah Tata Kelola Keuangan

Manajemen Wijaya Karya blak-blakan menanggapi dugaan adanya persaingan ketat antarBUMN Karya menimbulkan masalah tata kelola keuangan perusahaan.


Soal Merger BUMN Karya, Menteri PUPR: Sudah Ada Ide dengan Menteri Keuangan, tapi Belum Diputuskan

4 jam lalu

Menteri Keuangan RI Sri Mulyani bersama Menteri PUPR Basuki Hadimuljono saat inspeksi lapangan di proyek Jalan Tol Solo - Yogyakarta - Kulon Progo di wilayah Kabupaten Boyolali, Jawa Tengah, Senin, 27 Februari 2023. TEMPO/SEPTHIA RYANTHIE
Soal Merger BUMN Karya, Menteri PUPR: Sudah Ada Ide dengan Menteri Keuangan, tapi Belum Diputuskan

Basuki Hadimuljono berujar pemerintah tengah mengevaluasi apakah memungkinkan bila sembilan BUMN Karya yang ada digabungkan atau merger.


Korban Kebakaran Depo Pertamina Sindir Erick Thohir: Gak Bisa Lihat Argentina vs Timnas

4 jam lalu

Suasana warga yang korban kebakaran Depo Pertamina Plumpang berkumpul saat penyerahan surat kuasa untuk tuntaskan masalah pasca kebakaran ke tim advokasi, Rabu, 7 Juni 2023. Tempo/M. Faiz Zaki
Korban Kebakaran Depo Pertamina Sindir Erick Thohir: Gak Bisa Lihat Argentina vs Timnas

Warga Kampung Tanah Merah yang menjadi korban kebakaran Depo Pertamina Plumpang tagih ganti rugi


Korban Kebakaran Depo Pertamina Tagih Ganti Rugi, Minta Jokowi Turun Tangan

5 jam lalu

Suasana warga yang korban kebakaran Depo Pertamina Plumpang berkumpul saat penyerahan surat kuasa untuk tuntaskan masalah pasca kebakaran ke tim advokasi, Rabu, 7 Juni 2023. Tempo/M. Faiz Zaki
Korban Kebakaran Depo Pertamina Tagih Ganti Rugi, Minta Jokowi Turun Tangan

Warga Kampung Tanah Merah korban kebakaran Depo Pertamina Plumpang berharap masalah ganti rugi bisa cepat selesai


Waskita dan Wijaya Karya Diduga Poles Laporan Keuangan, OJK: Sedang Kami Kaji

6 jam lalu

Logo OJK. wikipedia.org
Waskita dan Wijaya Karya Diduga Poles Laporan Keuangan, OJK: Sedang Kami Kaji

OJK buka suara soal indikasi penipuan atau fraud dalam laporan keuangan PT Waskita Karya Tbk. (Persero) dan PT Wijaya Karya Tbk. (Persero) atau WIKA.


Laporan Keuangan Wijaya Karya Disebut-sebut Tak Sesuai Kondisi Riil, Ini Penjelasan Lengkap Manajemen

6 jam lalu

Wijaya Karya. wika.co.id
Laporan Keuangan Wijaya Karya Disebut-sebut Tak Sesuai Kondisi Riil, Ini Penjelasan Lengkap Manajemen

Sekretaris Perusahaan Wijaya Karya Mahendra Vijaya buka suara menanggapi dugaan bahwa laporan keuangan perusahaan tersebut diduga dipoles.


Ungkap 3 Isu Besar di BUMN Karya, Wamen BUMN Contohkan Laporan Keuangan Waskita dan WIKA Tak Sesuai Kondisi Riil

8 jam lalu

Wakil Menteri BUMN II Kartika Wiriatmodjo saat diwawancarai awak media di Gedung DPR/MPR/DPD RI, Senayan, Jakarta pada Senin, 5 Juni 2023. TEMPO/Amelia Rahima Sari.
Ungkap 3 Isu Besar di BUMN Karya, Wamen BUMN Contohkan Laporan Keuangan Waskita dan WIKA Tak Sesuai Kondisi Riil

Wakil Menteri BUMN II Kartika Wirjoatmodjo mengungkapkan sedikitnya ada tiga isu besar yang membelit BUMN Karya. Apa saja?