Soal Harga Avtur, Kementerian BUMN Belum Akan Panggil Pertamina

Petugas Depot Pengisian Pesawat Udara (DPPU) PT. Pertamina (Persero) berjalan di tangki penampungan avtur DPPU Bandara Domine Eduard Osok (DEO) Kota Sorong, Papua Barat, Kamis, 21 November 2019. PT. Pertamina (Persero) meresmikan DPPU sebagai bentuk komitmen nyata peningkatan pelayanan PT. Pertamina kepada konsumen di wilayah timur Indonesia dalam bisnis penerbangan. ANTARA/Olha Mulalinda
Petugas Depot Pengisian Pesawat Udara (DPPU) PT. Pertamina (Persero) berjalan di tangki penampungan avtur DPPU Bandara Domine Eduard Osok (DEO) Kota Sorong, Papua Barat, Kamis, 21 November 2019. PT. Pertamina (Persero) meresmikan DPPU sebagai bentuk komitmen nyata peningkatan pelayanan PT. Pertamina kepada konsumen di wilayah timur Indonesia dalam bisnis penerbangan. ANTARA/Olha Mulalinda

TEMPO.CO, Jakarta - Kementerian BUMN belum berencana untuk memanggil manajemen PT Pertamina (Persero) terkait membicarakan harga avtur yang disinggung oleh Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi saat rapat dengan Komisi V DPR-RI kemarin. "Sampai saat ini belum ada," ujar Staf Khusus Menteri BUMN Arya Sinulingga, Selasa, 26 November 2019. 

Lalu terkait harga avtur, Arya mengungkapkan, pihaknya belum bertemu dengan Menteri Perhubungan karena Menteri BUMN Erick Tohir masih melaksanakan tugas kenegaraan ke Korea Selatan. "Setelah Pak ET turun di sini bisa lah ngomong bareng-bareng,"  kata dia.

Namun Arya menuturkan, Kementerian BUMN akan berkoordinasi untuk menyelesaikan permasalahan Pertamina tersebut. Sehingga diharapkan nanti akan terlihat hasilnya dalam waktu dekat.

Arya menuturkan, Kementerian BUMN bisa saja memerintahkan Pertamina untuk menurunkan harga avtur, namun sebelumnya harus ada evaluasi terkait efisiensi harga avtur. "Jangan suka-suka (menentukan) harga (avtur). Kalau akibatnya membuat Pertamina drop, gak bisa juga. Makanya semuanya tergantung pada Pertamina," ucapnya.

Sebelumnya, Menteri Budi Karya menyatakan harapannya agar ada pemain lain selain Pertamina sehingga pemasok avtur bertambah dan pasar kian bersaing. “Sambil menunggu ‘rebalancing’ (penyeimbangan harga), kami memberikan kesempatan ke operator lainnya. Kita meminta keputusan menteri BUMN, sehingga nanti juga tidak terjadi monopoli,” katanya dalam rapat kerja Komisi V Dewan Perwakilan Rakyat atau DPR di kompleks parlemen, Senayan, Senin, 25 November 2019.

Budi Karya mengaku telah menghubungi Menteri BUMN terkait harga avtur agar segera menemukan solusinya. "Saya sudah hubungi Pak Erick Thohir. Kami akan menggelar rapat pekan ini. Case-nya di Sulawasi Utara pesawat tidak menerbangi beberapa pulau karena avtur," ujarnya.

Budi Karya mengatakan harga avtur di dalam negeri lebih mahal ketimbang Singapura. Harga avtur di Jakarta, misalnya, berselisih 25 persen dengan harga di ketimbang harga avtur yang dipatok di Singapura. Adapun harga di pulau lain, seperti daerah timur, 15 persen lebih tinggi dari harga di Jakarta.

FRANCISCA CHRISTY ROSANA








Pendapatan Kredit Karbon Pertamina Geothermal Tembus US$ 747 Ribu, Dirut: Membuka Peluang Baru

1 jam lalu

Petugas melakukan pengecekan sumur KMJ-51 di Pertamina Geothermal Energy (PGE) Area Kamojang, Kabupaten Bandung, Jawa Barat, 18 Oktober 2017. TEMPO/Amston Probel
Pendapatan Kredit Karbon Pertamina Geothermal Tembus US$ 747 Ribu, Dirut: Membuka Peluang Baru

PT Pertamina Geothermal Energy Tbk. atau PGE telah mencatat pendapatan baru (new revenue generator) dari kredit karbon senilai US$ 747.000.


Terkini Bisnis: Wamenkeu Jelaskan Kasus Impor Emas Batangan, Rp 500 Juta untuk Johnny Plate

20 jam lalu

Suahasil Nazara. ANTARA
Terkini Bisnis: Wamenkeu Jelaskan Kasus Impor Emas Batangan, Rp 500 Juta untuk Johnny Plate

Berita terkini dimulai dari kasus dugaan pencucian uang di Ditjen Bea Cukai Kementerian Keuangan yang berkaitan impor emas.


Terkini Bisnis: Kemenkeu Tanggapi Dugaan TPPU Impor Emas, Kasus Korupsi BTS Kominfo

1 hari lalu

Emas batangan 50g siap dicetak di foto di pabrik penyulingan dan pabrikan batangan Argor-Heraeus di Mendrisio, Swiss, 13 Juli 2022. REUTERS/Denis Balibouse
Terkini Bisnis: Kemenkeu Tanggapi Dugaan TPPU Impor Emas, Kasus Korupsi BTS Kominfo

Yustinus Prastowo mengatakan pada saatnya nanti Kemenkeu akan menyampaikan secara detail mengenai dugaan TPPU impor emas.


Begini Rencana Pertamina Jika Depo Plumpang Direlokasi ke Kalibaru

1 hari lalu

Direktur Utama PT Pertamina (Persero) Nicke Widyawati saat mengikuti rapat dengar pendapat dengan Komisi VI DPR RI di kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa, 14 Maret 2023. Rapat tersebut membahas tindak lanjut hasil rapat dengar pendapat pada tanggal 31 Januari 2023 terkait ketahanan energi nasional serta membahas isu-isu terkini khususnya kebakaran yang terjadi di Depo milik PT Pertamina (Persero) di Plumpang, Jakarta Utara. TEMPO/M Taufan Rengganis
Begini Rencana Pertamina Jika Depo Plumpang Direlokasi ke Kalibaru

Pemerintah berencana merelokasi Depo Pertamina Plumpang ke lahan reklamasi PT Pelindo di Kalibaru.


Pertamina: Pembangunan Buffer Zone Depo Plumpang Jadi Pilot Project

1 hari lalu

Suasana pengungsian korban kebakatan Depo Pertamina Plumpang Rawa Badak pengungsian RW 09 RW 13 Kampung Tanah Merah Kelurahan Badak Selatan, Kecamatan Koja, Jakarta Utara. Desty Luthfiani/TEMPO
Pertamina: Pembangunan Buffer Zone Depo Plumpang Jadi Pilot Project

Setidaknya ada 9 depo Pertamina di wilayah lain yang berisiko tinggi karena mepet permukiman warga.


Menhub: Operasional Kendaraan Barang Dibatasi Selama Mudik Lebaran 2023

1 hari lalu

Truk pengangkut peti kemas melintas di ruas tol kawasan Tanjung Priok, Jakarta, Selasa, 19 April 2022. Kementerian Perhubungan akan membatasi jumlah kendaraan truk logistik yang melewati 15 ruas jalan tol dalam rangka mudik Lebaran 2022. TEMPO/Tony Hartawan
Menhub: Operasional Kendaraan Barang Dibatasi Selama Mudik Lebaran 2023

Menteri Perhubungan (Menhub) menyampaikan aturan baru soal operasional kendaraan barang pada masa angkutan Lebaran 2023, seperti apa?


Relokasi Depo Plumpang Butuh Waktu, Pertamina Bikin Buffer Zone Dulu

1 hari lalu

Sejumlah petugas berada di lokasi kebakaran Depo Pertamina Plumpang, Jakarta Utara, Jakarta, Senin, 6 Maret 2023. Menteri BUMN Erick Thohir memutuskan untuk merelokasi Depo Pertamina Plumpang ke lahan milik PT Pelabuhan Indonesia (Pelindo) dalam waktu relokasi selama 3,5 tahun mendatang untuk mencegah kebakaran seperti yang terjadi pada Jumat (3/3) lalu. ANTARA FOTO/Aditya Pradana Putra
Relokasi Depo Plumpang Butuh Waktu, Pertamina Bikin Buffer Zone Dulu

PT Pertamina menyatakan relokasi Depo Plumpang, Jakarta Utara, membutuhkan waktu antara 3-4 tahun.


Menhub Budi Dukung Gerakan Lebaran ke Jakarta

1 hari lalu

Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi saat menjadi pembicara di acara Ngobrol Tempo, yang bertema Kesiapan Menjelang Mudik Lebaran 2023 di Gedung Tempo Jakarta, Kamis 30/03/2022.
Menhub Budi Dukung Gerakan Lebaran ke Jakarta

Jawa Tengah menjadi tujuan mudik banyak orang. Sementara bagi yang ingin berlibur di Hari Raya, Bali menjadi destinasi yang banyak diincar


Menhub Paparkan Kesiapan Jelang Mudik Lebaran 2023

1 hari lalu

Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi saat menjadi pembicara di acara Ngobrol Tempo, yang bertema Kesiapan Menjelang Mudik Lebaran 2023 di Gedung Tempo Jakarta, Kamis 30/03/2022.
Menhub Paparkan Kesiapan Jelang Mudik Lebaran 2023

Puncak arus mudik lebaran diperkirakan terjadi pada 20-21 April 2023


Pemudik Melonjak 45 Persen, Menteri Budi Karya: Pengguna Sepeda Motor Paling Rawan Kecelakaan

1 hari lalu

Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi saat menjadi pembicara di acara Ngobrol Tempo, yang bertema Kesiapan Menjelang Mudik Lebaran 2023 di Gedung Tempo Jakarta, Kamis 30/03/2022.
Pemudik Melonjak 45 Persen, Menteri Budi Karya: Pengguna Sepeda Motor Paling Rawan Kecelakaan

Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi memprediksi jumlah pemudik akan naik 45 persen. Pengendara sepeda motor paling rawan kecelakaan.