Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Dapat Kredit 2,25 T, Bio Farma Genjot Produksi dan Ekspansi Pasar

image-gnews
Gedung Biofarma di Jalan Pasteur, Bandung, Jawa Barat. TEMPO/Prima Mulia
Gedung Biofarma di Jalan Pasteur, Bandung, Jawa Barat. TEMPO/Prima Mulia
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - PT Bio Farma mendapat kredit investasi sindikasi tujuh bank nasional Rp 2,25 triliun. Direktur Keuangan dan Mitra Bisnis PT Bio Farma, IGN Suharta Wijaya menyatakan pendanaan kredit investasi ini digunakan untuk menambah fasilitas penunjang produksi dan perangkatnya.

"Seperti fasilitas Quality Control, persiapan pre produksi, uji klinis, dan juga maintenance fasilitas produksi, sejalan dengan bertambahnya fasilitas produksi terbaru yang masih dalam tahap penyelesaian,” kata Suharta seperti dikutip dari keterangan tertulisnya, Kamis, 24 Oktober 2019.

Sindikasi tujuh bank nasional itu dikomandoi Bank BRI, Bank Mandiri, dan BNI selaku Joint Mandated Lead Arranger and Bookrunner (JMLAB) dengan nilai keseluruhan Rp 2,25 triliun. Dua skema kredit yang digunakan yakni kredit konvensional dan syariah.

Skema kredit konvensional senilai Rp 1,6 triliun dan sisanya skema syariah (pembiayaan musyarakah) Rp 6 miliar. Tujuh bank yang terlibat adalah BRI, Bank Mandiri, BNI, BNI Syariah, BRI Syariah, Mandiri Syariah, dan Indonesia Eximbank.

Suharta mengatakan, kredit tersebut akan digunakan untuk membangun fasilitas penunjang produksi. “Baik produksi eksisting maupun produk baru untuk membantu rencana ekspansi pasar Bio Farma ke depan,” kata dia.

Penandatanganan perjanjian kredit investasi itu dilakukan pada hari Kamis, 24 Oktober 2019 di Jakarta, antara Direktur Keuangan dan Mitra Bisnis PT Bio Farma dan masing-masing perwakilan tujuh bank sindikasi tersebut disaksikan Direktur Utama PT Bio Farma Honesti Basyir.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Direktur Utama PT Bio Farma Honesti Basyir mengatakan, akan memperluas pasar dengan mengincar Afrika. Di antaranya dengan penandatanganan MOU di gelaran Indonesia-Africa Dialogue di Bali pada Agustus 2019 lalu, serta persiapan transfer teknologi untuk negara-negara anggota OKI (Organsiasi Kerjasama Islam) untuk mencapai tujuan Sustainable Development Goals 2030 dengan menekan angka kematian bayi dan balita lewat pemberian vaksinasi.

Program vaksinasi berupaya untuk menghapuskan penyakit yang dapat dicegah dengan vaksin, serta untuk mendukung pencapaian Pembangunan Berkelanjutan nomor 3, yaitu tentang kesehatan universal. Dengan begitu, diharapkan semua anak dan balita dan orang dewasa bisa mendapatkan vaksin dengan mudah.

"Oleh karenanya Bio Farma perlu untuk meningkatkan kapsitas produksinya baik untuk produk yang sudah ada, maupun untuk produk baru Bio Farma,” kata Honesti.

Bio Farma juga sudah ditunjuk menjadi induk holding BUMN Farmasi, yang tertuang dalam Peraturan Pemerintah Nomor 76 tahun 2019 tentang Penambahan Penyertaan Modal Negara Republik Indonesia Ke Dalam Modal Saham Perusahaan Perseroan (Persero) PT Bio Farma tanggal 15 Oktober 2019. Dengan penunjukan itu, Bio Farma sudah menyiapkan rencana untuk menambah pangsa pasar baik di dalam dan luar negeri lewat pemenuhan kebutuhan vaksin.

Sejumlah produk vaksin akan ditingkatkan kapasitas produksinya, di antaranya vaksin Pentavalen, bahan aktif untuk bulk tetanus dan difteri. Bio Farma juga tengah menyiapkan fasilitas produksi baru di Bandung untuk produksi vaksin MR, vaksin Typoid, dan vaksin Rotavirus.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Kinerja Keuangan Dinilai Baik, Bank DBS Raih 2 Peringkat dari Fitch Ratings Indonesia

56 menit lalu

Bank DBS Indonesia. Foto : DBS
Kinerja Keuangan Dinilai Baik, Bank DBS Raih 2 Peringkat dari Fitch Ratings Indonesia

Bank DBS Indonesia meraih peringkat AAA National Long-Term Rating dan National Short-Term Rating of F1+ dari Fitch Ratings Indonesia atas kinerja keuangan yang baik.


Uang Beredar di Indonesia Mencapai Rp 8.888,4 Triliun per Maret 2024

7 jam lalu

Ilustrasi Uang Rupiah. ANTARA FOTO/Adeng Bustomi
Uang Beredar di Indonesia Mencapai Rp 8.888,4 Triliun per Maret 2024

BI mengungkapkan uang beredar dalam arti luas pada Maret 2024 tumbuh 7,2 persen yoy hingga mencapai Rp 8.888,4 triliun.


Jenis Vaksin yang Dianjurkan Pakar untuk Jemaah Haji

10 jam lalu

ilustrasi Haji (pixabay.com)
Jenis Vaksin yang Dianjurkan Pakar untuk Jemaah Haji

Empat jenis vaksin sangat penting bagi jemaah haji, terutama yang masuk populasi berisiko tinggi seperti lansia dan pemilik komorbid.


Bank KB Bukopin Turunkan Rasio Kredit Berisiko

2 hari lalu

Bank KB Bukopin. Istimewa
Bank KB Bukopin Turunkan Rasio Kredit Berisiko

PT Bank KB Bukopin menurunkan rasio kredit berisiko hingga di bawah 35 persen.


Kejagung Tegaskan Penyitaan dalam Kasus Korupsi Timah Bukan untuk Hentikan Eksplorasi yang Merugikan Masyarakat

2 hari lalu

Tangkapan layar Jaksa Agung Muda Pidana Khusus (Jampidsus) Kejaksaan Agung Febrie Adriansyah. ANTARA/Putu Indah Savitri
Kejagung Tegaskan Penyitaan dalam Kasus Korupsi Timah Bukan untuk Hentikan Eksplorasi yang Merugikan Masyarakat

Kejagung menjelaskan kerugian kasus korupsi timah yang mencapai Rp 271 Triliun.


Nilai Rupiah Ditutup Menguat pada Perdagangan Akhir Pekan

2 hari lalu

Ilustrasi kurs rupiah dan mata uang Indonesia. Getty Images
Nilai Rupiah Ditutup Menguat pada Perdagangan Akhir Pekan

PT Laba Forexinfo Berjangka Ibrahim Assuaibi mencatat, mata uang rupiah ditutup menguat dalam perdagangan akhir pekan.


Apindo Sebut Keputusan MK dalam Sengketa Pilpres Berdampak Positif bagi Investasi dan Dunia Usaha

2 hari lalu

Foto presiden dan wakil presiden terpilih periode 2024 - 2029 di jual di lapak penjual bingkai foto di Pasar Baru, Jakarta, Selasa 23 April 2024. Pasangan Prabowo - Gibran resmi keluar sebagai pemenang Pilpres 2024 setalah dalam sidang putusan PHPU Pilpres 2024 Mahkamah Konstitusi menolak semua permohonan sengketa pemilu yang diajukan oleh pasangan Anies Baswedan - Muhaimin Iskandar dan pasangan Ganjar Pranowo - Mahfud MD. TEMPO/Subekti
Apindo Sebut Keputusan MK dalam Sengketa Pilpres Berdampak Positif bagi Investasi dan Dunia Usaha

Asosiasi Pangusaha Indonesia atau Apindo merespons soal keputusan Mahkamah Konstitusi (MK) menolak seluruh gugatan dalam sengketa Pilpres.


Australia-Indonesia Kerja Sama Bidang Iklim, Energi Terbarukan dan Infrastruktur

3 hari lalu

Seremoni program Kemitraan Australia-Indonesia untuk Iklim, Energi Terbarukan dan Infrastruktur, yang akan menggabungkan modal pemerintah dan swasta untuk mempercepat investasi, 19 April 2024. Sumber: dokumen Kedutaan Besar Australia di Jakarta
Australia-Indonesia Kerja Sama Bidang Iklim, Energi Terbarukan dan Infrastruktur

Australia lewat pendanaan campuran mengucurkan investasi transisi net zero di Indonesia melalui program KINETIK


Sri Mulyani Bicara Transisi Energi: Butuh Investasi Sangat Besar

4 hari lalu

Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati menyampaikan keterangan kepada wartawan terkait pemberian tunjangan hari raya (THR) dan gaji ke-13 untuk aparatur sipil negara (ASN) di Jakarta, Jumat 15 Maret 2024. Pemerintah menganggarkan  sebesar Rp48,7 triliun untuk pembayaran THR dan Rp50,8 triliun untuk gaji ke-13 ASN pada 2024 atau total tersebut naik Rp18 triliun dibandingkan anggaran pada 2023. ANTARA FOTO/Aditya Pradana Putra
Sri Mulyani Bicara Transisi Energi: Butuh Investasi Sangat Besar

Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati menyebut, investasi untuk mewujudkan transisi energi sangatlah besar.


Kominfo Ungkap Kisaran Rencana Investasi Microsoft di Indonesia, Lebih dari Rp 14 Triliun?

4 hari lalu

Menteri Kominfo Budi Arie Setiadi bersama Wakil Menteri Kominfo Nezar Patria berfoto bersama Sekjen Kementerian Kominfo Mira Tayyiba, dan Presiden Direktur Microsoft Indonesia Dharma Simorangkir usai penandatanganan nota kesepahaman kolaborasi antara Kementerian Kominfo dan Microsoft Indonesia di Kantor Kementerian Kominfo, Jakarta Pusat, Kamis, 14 Maret 2024. ANTARA/Livia Kristianti
Kominfo Ungkap Kisaran Rencana Investasi Microsoft di Indonesia, Lebih dari Rp 14 Triliun?

Menkominfo Budi Arie mengungkap Microsoft akan menggelontorkan investasi dengan nilai yang cukup besar di Tanah Air. Berapa nilainya?