Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

YLKI Nilai Penurunan Tarif Tiket Pesawat hanya Gimik Marketing

image-gnews
Sejumlah turis asing melihat jadwal penerbangan di Bandara Internasional Ngurah Rai yang kembali dibuka, di Kuta, Bali, 29 November 2017. REUTERS/Johannes P. Christo
Sejumlah turis asing melihat jadwal penerbangan di Bandara Internasional Ngurah Rai yang kembali dibuka, di Kuta, Bali, 29 November 2017. REUTERS/Johannes P. Christo
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Ketua Harian Yayasan Lembaga Konsumen Indonesia, Tulus Abadi menilai penurunan harga tiket pesawat yang akan dilakukan pada pekan ini merupakan gimik marketing saja. "Karena turunnya di jam dan hari tidak sibuk," kata Tulus saat dihubungi, Selasa, 2 Juli 2019.

BACA: KPPU Terus Selidiki Garuda Soal Kartel Tiket Pesawat

Menurut dia, tanpa diturunkan pun maskapai juga akan menjual tarif lebih rendah dari biasanya. "Seharusnya pemerintah menurunkan PPN dan PPN avtur. Itu baru fair," ujarnya.

Tulus mendesak agar penurunan PPN dan PPN Avtur bisa direalisasikan, karena signifikan menurunkan tarif. Hal itu karena dia melihat penerapan di luar negeri yang tidak kena PPN.

"Jadi pemerintah harus bagi-bagi beban dengan maskapai. Jangan hanya maskapai yang diinjak terus, tapi pemerintah tidak mau berbagi beban untuk menurunkan tarif," kata Tulus.

BACA: Tarif Batas Atas Turun, Tiket Pesawat Sumbang Deflasi 0,04 Persen

Kemarin pemerintah kembali mengevaluasi penurunan Tarif Batas Atas harga tiket pesawat setelah pada 20 Juni 2019 ditetapkan tiga kebijakan terkait penurunan tarif angkutan udara. Sekretaris Kementerian Koordinator Perekonomian Susiwijono mengatakan dalam rakor, Senin, 1 Juli 2019, pemerintah bersama seluruh pihak terkait merumuskan untuk menjamin ketersediaan penerbangan murah bagi masyarakat.

“Kami berkomitmen untuk tetap menyediakan penerbangan murah bagi masyarakat. Terkait jadwal flight dan sharing cost secara spesifik akan dibahas kembali di rakor yang akan datang,” kata Susiwijono di kantornya, Jakarta, Senin, 1 Juli 2019.

Dia mengatakan seluruh maskapai LCC domestik akan memberikan diskon 50 persen dari TBA. Hal itu, kata dia akan berlaku pekan ini atau pada Kamis, 4 Juli 2019. Menurut Susiwijono, diskon itu berlaku pada setiap Selasa, Kamis, dan Sabtu.

Dengan jam keberangkatan antara pukul 10.00 hingga 14.00 waktu lokal berdasarkan masing - masing bandara. "Diskon dialokasikan untuk kursi tertentu dari total kapasitas pesawat," ujar dia.

Susiwijono mengatakan biaya penerbangan murah ini akan ditanggung bersama oleh maskapai, pengelola bandara, penyedia bahan bakar, dan Airnav.

Di lokasi yang sama, Deputi Bidang Usaha Jasa Keuangan, Jasa Survei dan Konsultan Kementerian Badan Usaha Milik Negara Gatot Trihargo mengatakan sharing cost tidak akan mengorbankan sisi safety dari AirNav, maskapai, maupun pengelola bandara.

"Yang pasti kami tidak akan mengorbankan sisi keselamatan penumpang. Sharing costnya nanti tidak terlalu membuat beban pada perusahaan BUMN ini," ujarnya.

Baca berita tentang Tiket Pesawat lainnya di Tempo.co.

FRANCISCA CHRISTY ROSANA

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


5 Tips Hemat Biaya saat Menonton Konser di Luar Negeri

4 hari lalu

Jewel di Bandara Changi, Singapura. (foto: Jiachen Lin)
5 Tips Hemat Biaya saat Menonton Konser di Luar Negeri

Ada beberapa tips untuk menghemat biaya saat menonton konser di luar negeri


Lion Group Siapkan Promo Tiket Pesawat untuk Lebaran 2024, Cek Ada Berapa Kursi?

8 hari lalu

Pesawat Lion Air. FOTO/Instagram/LionAir
Lion Group Siapkan Promo Tiket Pesawat untuk Lebaran 2024, Cek Ada Berapa Kursi?

Promo tiket pesawat sekaligus menepis anggapan maskapai Lion Air sering menaikan harga tiket pesawat menjelang Lebaran.


Rusdi Kirana Bantah Lion Air Naikkan Tiket di Luar Ketentuan

8 hari lalu

Bos Lion Air Group, Rusdi Kirana, saat ditemui di kantor Kementerian Perhubungan, Jakarta Pusat, Senin, 17 Januari 2020. Tempo/Francisca Christy Rosana
Rusdi Kirana Bantah Lion Air Naikkan Tiket di Luar Ketentuan

Pemilik sekaligus pendiri maskapai Lion Group Rusdi Kirana membantah jika maskapai Lion Air, Batik Air menaikan harga tiket pesawat di luar ketentuan.


Promo Fly Thru AirAsia untuk Libur Lebaran 2024, Harga Tiket Rute Internasional Mulai Rp 990 Ribuan

11 hari lalu

AirAsia QZ8501 rute Surabaya-Singapura jatuh di Selat Karimata, pada 28 Desember 2014. Pesawat tipe Airbus A320-200 ini membawa 155 penumpang serta 7 orang kru di dalam pesawat, dan disebut sebagai tragedi penerbangan terburuk kedua dalam sejarah Indonesia. Oka Sudiatmika (Wikimedia Commons)/CC-BY-SA 3.0
Promo Fly Thru AirAsia untuk Libur Lebaran 2024, Harga Tiket Rute Internasional Mulai Rp 990 Ribuan

AirAsia menggelar promo Fly Thru atau penerbangan lanjutan dari Indonesia ke berbagai rute internasional untuk menyambut libur Lebaran 2024.


Pembatasan BBM Bersubsidi Samarkan Kenaikan Harga, YLKI Dorong Subsidi Tertutup

17 hari lalu

Revisi Perpres 191 Segera Rampung, BBM Subsidi Hanya untuk Kendaraan Pengangkut Bahan Pokok dan Angkutan Umum
Pembatasan BBM Bersubsidi Samarkan Kenaikan Harga, YLKI Dorong Subsidi Tertutup

Pengurus YLKIAgus Suyatno menilai kebijakan pembatasan BBM bersubsidi jenis Pertalite dan Bio Solar distorsi terminologi kenaikan harga.


Pembelian Pertalite Akan Dibatasi, YLKI: Daya Beli Konsumen Terpukul

17 hari lalu

Warga tengah mengisi bahan bakar pada SPBU di Jakarta, Senin, 2 Oktober 2023. PT Pertamina (Persero) resmi melakukan penyesuaian harga BBM non-subsidi pada 1 Oktober 2023 untuk jenis Pertamax, Pertamax Turbo, Dexlite, Pertamina Dex, dan Pertamax Green 95. Tempo/Tony Hartawan
Pembelian Pertalite Akan Dibatasi, YLKI: Daya Beli Konsumen Terpukul

Pengurus Harian YLKI Agus Suyatno menilai kebijakan pembatasan pembelian BBM subsidi seperti Pertalite ini akan memukul daya beli konsumen.


Cara Beli Tiket Pesawat di Traveloka, Lewat Aplikasi dan Website

22 hari lalu

Traveloka adalah salah satu aplikasi penyedia layanan travel untuk bepergian. Bagaimana cara beli tiket pesawat Traveloka? Foto: Canva
Cara Beli Tiket Pesawat di Traveloka, Lewat Aplikasi dan Website

Traveloka adalah salah satu aplikasi penyedia layanan travel untuk bepergian. Lalu, bagaimana cara beli tiket pesawat Traveloka?


Promo AirAsia MOVE, Berikut 4 Tips Dapatkan Tiket Pesawat Murah

24 hari lalu

Ilustrasi calon penumpang pesawat. ANTARA FOTO/Muhammad Iqbal
Promo AirAsia MOVE, Berikut 4 Tips Dapatkan Tiket Pesawat Murah

Tips mendapat tiket pesawat murah melalui promo AirAsia MOVE.


Cerita Penumpang Dapat Tiket Mudik ke Hong Kong PP dengan Cathay Pacific Hanya Rp 3 Jutaan

26 hari lalu

Suasana ramai memadati pameran terakhir maskapai Chatay Pasific di mall Gandaria City, Jakarta Selatan pada Ahad, 3  Maret 2024. TEMPO/Desty Luthfiani.
Cerita Penumpang Dapat Tiket Mudik ke Hong Kong PP dengan Cathay Pacific Hanya Rp 3 Jutaan

Di hari terakhir pameran maskapai Cathay Pacific, pelancong ini cerita berhasil membeli tiket pesawat lebih murah untuk mudik Lebaran mendatang.


BCA Singapore Airlines Travel Fair 2024, Jepang Banyak Diminati

33 hari lalu

Suasana BCA Singapore Airlines Travel Fair Jakarta 2024 pada hari terakhir, Ahad, 25 Februari 2024 di Main Atrium, Gandaria City Mall, Jakarta Selatan. Gelaran ini menghadirkan promo tiket liburan murah ke sejumlah destinasi. TEMPO/Defara Dhanya
BCA Singapore Airlines Travel Fair 2024, Jepang Banyak Diminati

Jepang merupakan salah satu negara yang paling diminati pengunjung BCA Singapore Airlines Travel Fair Jakarta 2024.