"

Arus Balik, Menhub: Ada 4 Hari Sistem Satu Arah di Tol Palimanan

Sejumlah kendaraan pemudik melintas di tol Cipali, Palimanan, Cirebon, Jawa Barat, Senin, 3 Juni 2019. Korlantas Polri memperpanjang sistem jalur satu arah (one way) dari Jakarta hingga Semarang karena volume pemudik masih tinggi. ANTARA
Sejumlah kendaraan pemudik melintas di tol Cipali, Palimanan, Cirebon, Jawa Barat, Senin, 3 Juni 2019. Korlantas Polri memperpanjang sistem jalur satu arah (one way) dari Jakarta hingga Semarang karena volume pemudik masih tinggi. ANTARA

TEMPO.CO, Jakarta - Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi mengatakan untuk memastikan kelancaran arus balik lebaran 2019 menuju DKI Jakarta, bakal diberlakukan kebijakan one way atau sistem satu arah di sejumlah ruas tol. Budi mengatakan salah satunya akan dilakukan di Gerbang Tol Palimanan.

BACA: 6 Strategi Penanganan Arus Balik Mudik Lebaran 2019

"Memang kami melihat di Palimanan bakal ada antrean terutama di gerbang tol, dari diskusi kemarin dengan Kepolisian dan operator tol, rekomendasi usulan ada empat hari one way dari 7-10 Juni," kata Budi Karya di Posko Nasional Angkutan Lebaran 2019, Jakarta, Selasa 4 Juni 2019.

Adapun one way atau sistem jalur satu arah pada arus balik ini rencananya bakal diberlakukan dari Gerbang Tol Palimanan hingga Cikampek Utama, Jawa Barat pada KM 70. Sisanya, akan diberlakukan contraflow dari Tol Cikampek Utama hingga di Cikarang KM 29.

BACA: Antisipasi Kemacetan Saat Arus Balik, 10 Mobile Reader Disiagakan di GT Palimanan

Sebelumnya, Kepala Korlantas Polri Irjen Pol Refdi Andri mengatakan pada H-2 Lebaran diberlakukan sistem satu arah atau one way di Tol Trans Jawa mulai dari kilometer 70 Cikampek Utama Jawa Barat hingga kilometer 414 Kali Kangkung Semarang. Kebijakan ini diambil karena masih banyaknya pemudik yang belum meninggalkan Jakarta.

"Berdasarkan masih banyaknya kendaraan yang belum keluar dari Jakarta, diprediksi ada sekitar 90.000 kendaraan, maka one way tetap akan diberlakukan esok hari Senin mulai pukul 06.00 pagi," kata Kakorlantas Polri Irjen Pol Refdi Andri melalui siaran pers, Minggu, 2 Juni 2019.

Sistem one way, pada H-2 Lebaran berlaku pukul 06.00 hingga 21.00 WIB dan dapat diperpanjang berdasarkan situasi di lapangan. Refdi menyampaikan hal tersebut usai memantau kepadatan dan volume kendaraan arus mudik lebaran dari Cikampek hingga Kali Kangkung.

Berdasarkan pemberlakuan one way pada 2018, ada sekitar 49 ribu kendaraan hingga 53 ribu kendaraan yang melintas, sedangkan pada hari biasa sebanyak 12.500 kendaraan yang melintas Gerbang Tol Kali Kangkung Semarang ini per harinya. Sistem satu arah atau one way diberlakukan untuk mengantisipasi lonjakan jumlah kendaraan pada puncak arus mudik maupun arus balik Lebaran.

BISNIS








Jumlah Pemudik Lebaran 2023 Diprediksi Capai 123,8 Juta Orang, Mayoritas Menggunakan Mobil

4 hari lalu

Kendaraan pemudik melintas menuju arah Jabodetabek di Jalan Tol Jakarta-Cikampek, Karawang, Jawa Barat, Minggu 8 Mei 2022. Pada H+5 Lebaran 2022, terjadi peningkatan volume kendaraan pemudik yang menuju arah Jabodetabek. ANTARA FOTO/Aprillio Akbar
Jumlah Pemudik Lebaran 2023 Diprediksi Capai 123,8 Juta Orang, Mayoritas Menggunakan Mobil

Puncak arus mudik Lebaran diperkirakan terjadi pada H-1 atau 21 April 2023. Sedangkan puncak arus balik pada 25 April 2023.


Kota Depok Akan Berlakukan Sistem Satu Arah di Jalan Nusantara 24 Jam Sehari

5 hari lalu

Ratusan pengunjukrasa yang terdiri atas warga, pedagang pasar tradisional, supir angkot menggelar aksi longmarch menuju kantor walikota Depok, di Jalan Dewi Sartika, Depok, 7 September 2017. Aksi ini untuk menolak Sistem Satu Arah yang diberlakukan di lalu lintas Kota Depok. TEMPO/Gunawan Wicaksono
Kota Depok Akan Berlakukan Sistem Satu Arah di Jalan Nusantara 24 Jam Sehari

Kepala Dinas Perhubungan (Kadishub) Kota Depok Eko Herwiyanto mengatakan kembali mengusulkan Sistem Satu Arah (SSA) di Jalan Nusantara Depok.


Catat Kota Tujuan Mudik Gratis Lebaran 2023 Kemenhub di 5 Provinsi

7 hari lalu

Ilustrasi mudik Lebaran. TEMPO/Franoto
Catat Kota Tujuan Mudik Gratis Lebaran 2023 Kemenhub di 5 Provinsi

Mudik Gratis Lebaran 2023 diberikan untuk 24.072 pemudik pada 18 dan 19 April 2023. Angkutan gratis arus balik disediakan pada 28 April 2023.


Kemenhub Gelar Mudik Gratis Lebaran 2023, Berikut Daftar Kota Tujuannya

8 hari lalu

Pengendara sepeda motor antre untuk menunggu motornya dimasukan ke dalam truk saat Mudik Gratis DKI Jakarta 2022 khusus sepeda motor di Terminal Pulo Gadung, Jakarta Timur, Selasa, 26 April 2022. Pemprov DKI Jakarta melalui Dishub menyelenggarakan Program Mudik Gratis DKI Jakarta Tahun 2022 dengan tema
Kemenhub Gelar Mudik Gratis Lebaran 2023, Berikut Daftar Kota Tujuannya

Direktur Angkutan Jalan Kemenhub Suharto menyebutkan beberapa kota tujuan untuk mudik gratis lebaran 2023


Pelebaran Lajur Ketiga Jalan Tol Cipali Dimulai, Berikut Lokasinya

11 hari lalu

Polisi mengatur arus kendaraan saat penerapan jalur satu arah di gerbang Tol Cipali, Palimanan, Cirebon, Jawa Barat, Jumat 6 Mei 2022. Kepolisian menetapkan jalur satu arah atau
Pelebaran Lajur Ketiga Jalan Tol Cipali Dimulai, Berikut Lokasinya

Pengelola jalan Tol Cikopo-Palimanan (Cipali), Astra Tol Cipali, mulai mengerjakan pelebaran jalan.


Dishub Tangsel Evaluasi Kebijakan Sistem Satu Arah Persimpangan Viktor di Sore Hari

13 hari lalu

Penolakan warga Kecamatan Setu, Tangerang Selatan, soal penerapan sistem satu arah (SSA) yang diberlakukan sejak Kamis, 2 Maret 2023. Foto: TEMPO/Muhammad Iqbal
Dishub Tangsel Evaluasi Kebijakan Sistem Satu Arah Persimpangan Viktor di Sore Hari

Kemacetan masih terjadi meski diberlakukan sistem satu arah di persimpangan Viktor, Tangsel. Dishub akan mengevaluasi kebijakan tersebut.


Warga Protes Pemberlakuan Sistem Satu Arah di Simpang Buaran Tangerang Selatan

14 hari lalu

Penolakan warga Kecamatan Setu, Tangerang Selatan, soal penerapan sistem satu arah (SSA) yang diberlakukan sejak Kamis, 2 Maret 2023. Foto: TEMPO/Muhammad Iqbal
Warga Protes Pemberlakuan Sistem Satu Arah di Simpang Buaran Tangerang Selatan

Warga Kecamatan Setu, Tangerang Selatan menyebut sistem satu arah di Simpang Buaran, Viktor, Muncul, dan bundaran Tekno tidak efektif dan menyusahkan


Kemacetan Jakarta Semakin Parah, Dishub DKI Proses Penutupan U-Turn di 27 Titik

21 hari lalu

Foto udara sejumlah kendaraan berputar arah di putaran balik atau u-turn di kawasan Jalan Salemba, Jakarta, Selasa, 15 Februari 2023. Dinas Perhubungan (Dishub) DKI Jakarta berencana menutup 27 putaran balik di lima wilayah Jakarta untuk mengurangi kemacetan lalu lintas di Ibu Kota. TEMPO/Subekti.
Kemacetan Jakarta Semakin Parah, Dishub DKI Proses Penutupan U-Turn di 27 Titik

Dishub DKI juga akan memasifkan sosialisasi kepada masyarakat soal penutupan u-turn.


Dishub DKI: Kemacetan Jakarta Meningkat, Mulai Jalan MT Haryono hingga Rasuna Said

35 hari lalu

Sejumlah kendaraan terjebak kemacetan di kawasan TB Simatupang, Jakarta, Selasa, 7 Februari 2023. Hujan yang menguyur serta adanya genangan banjir di sejumlah titik mengakibatkan terjadinya kemacetan di beberapa ruas jalan ibu kota. ANTARA FOTO/Indrianto Eko Suwarso
Dishub DKI: Kemacetan Jakarta Meningkat, Mulai Jalan MT Haryono hingga Rasuna Said

Ada beberapa ruas jalan yang menjadi titik kepadatan atau kemacetan lalu lintas karena terdampak pembangunan tiang LRT Jabodebek.


Dishub DKI Jakarta Tambah Penutupan U-Turn di 27 Titik untuk Atasi Kemacetan

36 hari lalu

Belokan atau U-Turn Jalan Prof. DR. Satrio, Kuningan, Jakarta Selatan yang tak lagi ditutupi beton, Jumat, 6 Desember 2019. TEMPO/Lani Diana
Dishub DKI Jakarta Tambah Penutupan U-Turn di 27 Titik untuk Atasi Kemacetan

Selain penutupan u-turn di 27 titik, Dishub DKI juga akan menerapkan sistem satu arah di tujuh ruas jalan di Jakarta.