Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Jumlah Penumpang Lewat Bandara Malang Anjlok Hampir 30 Persen

image-gnews
Bandara Abdulrachman Saleh, Malang, Jawa Timur, diambil pada 25 Juni 2015. TEMPO/Aris Novia Hidayat
Bandara Abdulrachman Saleh, Malang, Jawa Timur, diambil pada 25 Juni 2015. TEMPO/Aris Novia Hidayat
Iklan

TEMPO.CO, Malang — Harga tiket pesawat yang mahal berdampak terhadap anjloknya jumlah penumpang melalui bandara di Kabupaten Malang, Jawa Timur. 

BACA: Mudik 2019, Penumpang Pesawat Bandara Sepinggan Turun 40 Persen

Kepala Unit Pelaksana Teknis (UPT) Bandar Udara Abdulrachman Saleh Suharno mengatakan, penurunan jumlah penumpang pesawat rata-rata per bulan (month to month) dalam periode Januari-April tahun ini mencapai 29,8 persen atau berkurang 127.269 orang penumpang. 

“Kalau bahasa pasarannya, ya memang sepi. Enggak usah jauh-jauh kalau mau melihat volume penumpang berkurang, lihat saja lapangan parkir kendaraan di bandara. Walaupun begitu, standar pelayanan kami tetap sama,” kata Suharno yang dihubungi Tempo, Kamis siang, 30 Mei 2019. 

BACA: Masa Mudik, Lima Bandara AP I Beroperasi 24 Jam

Suharno merinci, penumpang yang datang dan pergi melalui Bandara Malang Pada Januari-April 2018 berjumlah 426.795 orang. Jumlah penumpang menyusut jadi 299.526 orang sepanjang Januari-April 2019 atau menyusut 127.269 orang atau menyusut hampir 30 persen. 

Penurunan jumlah penumpang sudah dirasakan sejak Januari 2019, dengan jumlah penumpang 84.733 orang atau berkurang 21.322 orang (20,1 persen) dari jumlah penumpang 106.055 orang pada Januari 2018. 

Penurunan jumlah penumpang pesawat paling dirasakan pada Maret dan April 2019. Pada Maret 2018, total penumpang berangkat dan tiba sebanyak 111.986 orang. Tapi pada Maret 2019 jumlah penumpangnya hanya 74.978 orang atau melorot 33 persen. Sedangkan pada April 2019 tercatat ada 71.372 orang penumpang. Setahun lalu jumlah penumpang 113.136 orang. 

Menurut Suharno, prediksi jumlah pemudik dari tahun ke tahun sebenarnya tidak banyak berubah. Hanya pilihan moda transportasinya saja yang berbeda dan berubah. Di saat harga tiket pesawat murah di tahun-tahun sebelumnya, maka ramai-ramailah pemudik naik pesawat. Di saat harga tiket mahal seperti sekarang, para pemudik kembali ke kebiasaan lama, yakni naik bus dan kapal laut, serta menempuh perjalanan darat. 

Harga tiket kapal laut jelas lebih murah dari harga tiket pesawat. Sangat mungkin ada pemudik dari dan ke wilayah Malang Raya (Kabupaten Malang, Kota Malang, dan Kota Batu) naik kapal laut lewat Pelabuhan Tanjung Perak di Surabaya, terus melanjutkan perjalanan lewat jalan tol. 

Kehadiran jalan tol Transjawa memang sangat mendukung kebiasaan lama pemudik itu. Durasi 1 jam sampai 1,5 jam perjalanan Surabaya-Malang atau Malang-Surabaya bisa saja dipilih pemudik yang ingin naik kapal laut dengan alasan mencari tiket murah. 

Selain naik kapal laut, naik bus bisa jadi pilihan paling rasional bagi pemudik. Pemudik dari Jakarta ke Malang atau sebaliknya bisa memanfaatkan Tol Transjawa. Ongkos bus Malang-Jakarta atau Jakarta-Malang kurang dari Rp 400 ribu. Jika pun nantinya penumpang dikenai tambahan ongkos karena bus lewat Tol Transjawa, ongkosnya diperkirakan masih kurang dari Rp 500 ribu per orang dengan durasi perjalanan jauh lebih cepat dibanding tanpa lewat tol.

Biaya mudik juga masih lebih murah pakai kendaraan pribadi lewat jalan tol dibanding naik pesawat. Dikatakan lebih murah asal berangkatnya rombongan. 

Dengan alasan mencari tiket murah pula, mungkin pula pemudik dari Kediri dan Malang Raya tidak lagi memanfaatkan Bandar Udara Abdulrachman Saleh alias Bandara Malang, melainkan lewat Bandar Udara Internasional Juanda. Tapi kemungkinan ini kecil dilakukan pemudik karena harga mahal tiket pesawat merata secara nasional. 

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Puncak Arus Mudik Lebaran di Bandara Soekarno-Hatta 6 April, 188.795 Penumpang Diprediksi Melintas

7 jam lalu

Sejumlah calon penumpang pesawat antre untuk lapor diri di Terminal 3 Bandara Sekarno Hatta, Tangerang, Banten, Rabu 19 April 2023. PT Angkasa Pura II selaku pengelola Bandara Soekarno Hatta memprediksi puncak arus mudik lewat bandara Soetta terjadi mulai H-3 atau Rabu (19/4) dengan pergerakan pesawat yang terjadwal mencapai 1.138 penerbangan dengan total penumpang 164.575 hingga H-1 atau Jumat (21/4). ANTARA FOTO/Muhammad Iqbal
Puncak Arus Mudik Lebaran di Bandara Soekarno-Hatta 6 April, 188.795 Penumpang Diprediksi Melintas

PT Angkasa Pura II memperkirakan puncak arus mudik Lebaran 2024 di Bandara Soekarno-Hatta akan terjadi pada Sabtu 6 April atau H-4 Lebaran.


Antisipasi Listrik Padam saat Arus Mudik Lebaran 2024, Bandara Soekarno-Hatta Uji Kehandalan dan Sistem Kelistrikan

13 jam lalu

Suasana kepadatan penumpang di Bandara Soekarno-Hatta pada H-3 Lebaran atau 19 April 2023, yang merupakan puncak arus mudik Lebaran 2023. TEMPO/JONIANSYAH HARDJONO
Antisipasi Listrik Padam saat Arus Mudik Lebaran 2024, Bandara Soekarno-Hatta Uji Kehandalan dan Sistem Kelistrikan

Bandara Soekarno-Hatta melakukan serangkaian pengujian kehandalan jaringan kelistrikan dan sistem cadangan di Terminal 1, 2, dan 3.


Erupsi Gunung Marapi, Bandara Minangkabau Ditutup Sementara

15 jam lalu

Situasi Bandara Internasional Minangkabau (BIM), Sumatera Barat pada Arus Mudik pada Kamis 14 April 2023. TEMPO/Fachri Hamzah
Erupsi Gunung Marapi, Bandara Minangkabau Ditutup Sementara

Bandara Minangkabau ditutup sementara karena terdampak sebaran abu vulkanik dari erupsi Gunung Marapi.


Kemenhub Prediksi 4 Juta Orang Bakal Naik Transportasi Udara saat Arus Mudik dan Balik Lebaran 2024

15 jam lalu

Suasana Terminal 3 Bandara Soekarno Hatta, Tangerang, Banten, Selasa, 8 Maret 2022. Penghapusan persyaratan tes PCR dan antigen itu berlaku bagi penumpang yang telah menerima vaksin dosis kedua atau vaksin dosis ketiga (booster) COVID-19 yang berlaku per 8 Maret 2022. TEMPO/Hilman Fathurrahman W
Kemenhub Prediksi 4 Juta Orang Bakal Naik Transportasi Udara saat Arus Mudik dan Balik Lebaran 2024

Kemenhub memprediksi sebanyak 4 juta orang bakal naik transportasi udara dalam arus mudik dan balik Lebaran 2024.


1.463 Extra Flight Dilayani di Bandara Soekarno-Hatta saat Lebaran 2024, Terbanyak Lion Air Group

18 jam lalu

Penumpang pesawat terlihat di Terminal 3 Bandara Soekarno Hatta, Tangerang, Banten, Senin, 3 Mei 2021. Masa larangan mudik Lebaran berlaku mulai 6 hingga 17 Mei 2021 mendatang. TEMPO/Hilman Fathurrahman W
1.463 Extra Flight Dilayani di Bandara Soekarno-Hatta saat Lebaran 2024, Terbanyak Lion Air Group

Bandara Internasional Soekarno-Hatta menerima pengajuan 1.463 tambahan penerbangan (extra flight) pada angkutan Lebaran 2024 ini.


Mudik Lebaran 2024, Cek Tarif Tol Trans Jawa

1 hari lalu

Sejumlah kendaraan melintas di Gerbang Pintu Jalan Tol Trans Jawa Gayamsari, Semarang, Jawa Tengah, Senin, 25 Desember 2023. PT Jasa Marga Tbk (JSMR) bersama sejumlah Badan Usaha Jalan Tol (BJJT) memberlakukan potongan tarif sebesar 10 persen untuk Jalan Tol Trans Jawa, berlaku pada perjalanan dari Jakarta menuju Semarang dan sebaliknya pada periode arus mudik serta arus balik libur Natal 2023 dan Tahun Baru 2024. ANTARA FOTO/Makna Zaezar
Mudik Lebaran 2024, Cek Tarif Tol Trans Jawa

Berikut info lengkap tarif Jalan Tol Trans Jawa selama masa mudik Lebaran 2024.


Daftar SPKLU Sepanjang Tol Jawa dan Wilayah Lain untuk Mudik Lebaran 2024

1 hari lalu

Seorang petugas Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum (SPKLU) mengisi daya kendaraan listrik yang digunakan selama KTT ke-43 ASEAN di Jakarta, Sabtu 2 September 2023. Media Center KTT ASEAN 2023/Risa Krisadhi
Daftar SPKLU Sepanjang Tol Jawa dan Wilayah Lain untuk Mudik Lebaran 2024

Menjelang arus mudik Lebaran 2024, sebanyak 33 Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum (SPKLU) di sejumlah jalan tol di Indonesia telah disiapkan.


Terkini: Jokowi Resmikan 4 Bandara di Sulawesi termasuk di Palu yang Kena Gempa 2018, Begini Bunyi Peraturan Bawaan Penumpang yang ke Luar Negeri

2 hari lalu

Presiden Joko Widodo alias Jokowi ketika meresmikan rehabilitasi dan rekonstruksi Bandara Mutiara SIS Al-Jufri Kota Palu, Sulawesi Tengah, Selasa, 26 Maret 2024. Jokowi juga meresmikan tiga bandara lain, yaitu Bandara Banggai Laut serta Bandara Bolaang Mongondow dan Bandara Taman Bung Karno di Sulawesi Utara. Foto: tangkapan layar YouTube Sekretariat Presiden.
Terkini: Jokowi Resmikan 4 Bandara di Sulawesi termasuk di Palu yang Kena Gempa 2018, Begini Bunyi Peraturan Bawaan Penumpang yang ke Luar Negeri

Presiden Jokowi meresmikan rehabilitasi dan rekonstruksi Bandara Mutiara SIS Al-Jufri Kota Palu, Sulawesi Tengah, Selasa, 26 Maret 2024.


Jokowi Resmikan Bandara Mutiara Palu dan Tiga Bandara Lain di Sulawesi

2 hari lalu

Presiden Jokowi meresmikan pelaksanaan Instruksi Presiden (Inpres) Jalan Daerah di Provinsi Sulawesi Tengah pada Selasa, 26 Maret 2024. Inpres ini mencakup pembangunan 15 ruas jalan sepanjang 147 kilometer dengan biaya Rp 330 miliar. (Foto: Biro Pers Sekretariat Presiden)
Jokowi Resmikan Bandara Mutiara Palu dan Tiga Bandara Lain di Sulawesi

Presiden Jokowi meresmikan sejumlah bandara di Sulawesi Tengah dan Sulawesi Utara pada Selasa, 26 Maret 2024.


Puncak Arus Mudik Lebaran Diprediksi pada 6 April 2024

3 hari lalu

Sejumlah kendaraan melintas di Gerbang Pintu Jalan Tol Trans Jawa Gayamsari, Semarang, Jawa Tengah, Senin, 25 Desember 2023. PT Jasa Marga Tbk (JSMR) bersama sejumlah Badan Usaha Jalan Tol (BJJT) memberlakukan potongan tarif sebesar 10 persen untuk Jalan Tol Trans Jawa, berlaku pada perjalanan dari Jakarta menuju Semarang dan sebaliknya pada periode arus mudik serta arus balik libur Natal 2023 dan Tahun Baru 2024. ANTARA FOTO/Makna Zaezar
Puncak Arus Mudik Lebaran Diprediksi pada 6 April 2024

Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan, Muhadjir Effendy menyebut puncak arus mudik diperkirakan terjadi pada 5-7 April 2024.