"

Mudik Lebaran, Lion Air dan Sriwijaya Tambah Penerbangan

Anggota polisi melakukan patroli dengan anjing pelacak GT 9 saat melakukan penjagaan di Pintu Keberangkatan Bandara Internasional Sultan Hasanuddin, Makassar, 05 Februari 2016. Menjelang hari raya Imlek Polda Sulsebar mengerahkan sejumlah anjing pelacak  untuk menjaga objek vital di Makassar hingga 22 Februari. TEMPO/Iqbal Lubis
Anggota polisi melakukan patroli dengan anjing pelacak GT 9 saat melakukan penjagaan di Pintu Keberangkatan Bandara Internasional Sultan Hasanuddin, Makassar, 05 Februari 2016. Menjelang hari raya Imlek Polda Sulsebar mengerahkan sejumlah anjing pelacak untuk menjaga objek vital di Makassar hingga 22 Februari. TEMPO/Iqbal Lubis

TEMPO.CO, Makassar - Maskapai penerbangan Sriwijaya dan Lion Air mengajukan tambahan penerbangan atau extra flight rute Makassar - Yogyakarta saat arus mudik Lebaran 2019.

Baca: Mudik Lebaran Naik Kereta Luxury Sleeper, Tiket Dijual Besok

Juru bicara Bandara Sultan Hasanuddin, Makassar, Dian Permata Sari mengatakan Lion Air mengajukan satu tambahan penerbangan untuk satu rute saja, yakni Makassar - Yogyakarta. Adapun maskapai Sriwijaya mengajukan dua tambahan penerbangan untuk rute Makassar - Yogyakarta dan Makassar - Balikpapan.

Penambahan jadwal penerbangan itu dimulai pada 26 Mei sampai 18 Juni 2019. "Pengajuan tambahan penerbangan ini untuk rute pergi - pulang," ucap Dian Permata Sari, Sabtu 25 Mei 2019.

Kendati harga tiket pesawat dianggap mahal, Dian Permata Sari memprediksi arus mudik tahun ini bakal meningkat 5 persen dibanding hari biasa. Meski begitu, dia mengakui kenaikan harga tiket pesawat berdampak terhadap jumlah penumpang yang tidak setinggi tahun lalu.

Pada 2018 tercatat 719 ribu penumpang selama mudik Lebaran terhitung H-8 hingga H+16. Dengan begitu, rata-rata terdapat 29 ribu penumpang per hari. Adapun saat ini hingga H-10 Lebaran, menurut Dian Permata Sari, belum ada tanda-tanda lonjakan penumpang. Dia memperkirakan puncak arus mudik Lebaran terjadi pada H-5 Idul Fitri.

Baca juga: Jalan Tol se-Indonesia Diskon 15 Persen, Catat Jadwalnya

Pengelola Bandara Hasanuddin mendirikan posko mudik Lebaran yang akan beroperasi mulai 29 Mei hingga 13 Juni 2019. Posko tersebut terdiri dari personel gabungan berjumlah 168 orang, termasuk PT Angkasa Pura I, Otoritas Bandara, Airnav, TNI Angkatan udara, Basarnas, dan BMKG.








Tangerang Gelar Mudik Gratis lebaran 2023, Siapkan Kuota 1.450 Penumpang ke 12 Kota

5 jam lalu

Ilustrasi Mudik Gratis. ANTARA FOTO/Wahyu Putro A
Tangerang Gelar Mudik Gratis lebaran 2023, Siapkan Kuota 1.450 Penumpang ke 12 Kota

mudik gratis lebaran 2023 ini terbuka bagi warga Kabupaten Tangerang yang dibuktikan dengan KTP.


Penjelasan Super Air Jet Terkait Masalah Tekanan Udara dalam Kabin di Penerbangan Bali ke Jakarta

1 hari lalu

Petugas beraktivitas di dekat pesawat maskapai Super Air Jet nomor penerbangan IU-763 tujuan Jakarta di Bandara Internasional Lombok, Nusa Tenggara Barat, 4 Desember 2021. Super Air Jet resmi membuka rute penerbangan Jakarta-Lombok (CGK-LOP) pulang-pergi sejak 18 November lalu. TEMPO/Nita Dian
Penjelasan Super Air Jet Terkait Masalah Tekanan Udara dalam Kabin di Penerbangan Bali ke Jakarta

Pada Selasa, 21 Maret 2023, Super Air Jet dengan nomor penerbangan IU-737 rute Bali menuju Jakarta mengalami gangguan teknis saat terbang.


Penjelasan Pesawat Lion Air Terbang dari Bali ke Solo Tiba-tiba Mendarat di Yogyakarta

1 hari lalu

Pesawat Lion Air. FOTO/Instagram/lionairgroup
Penjelasan Pesawat Lion Air Terbang dari Bali ke Solo Tiba-tiba Mendarat di Yogyakarta

Corporate Communications Strategic of Lion Air, Danang Mandala memastikan pesawat JT-927 sudah dijalankan mengikuti standar operasional prosedur.


Penerbangan Batik Air di Halim Perdanakusuma Dialihkan ke Bandara Soekarno-Hatta 22-28 Maret

1 hari lalu

Ilustrasi Batik Air. TEMPO/Tony Hartawan
Penerbangan Batik Air di Halim Perdanakusuma Dialihkan ke Bandara Soekarno-Hatta 22-28 Maret

Maskapai penerbangan Batik Air mengumumkan seluruh penerbangan Batik Air dari dan ke Bandara Halim Perdanakusuma (HLP) pada periode 22 - 28 Maret 2023 dialihkan ke Bandar Udara Soekarno-Hatta (CGK).


Menjelang Libur Lebaran Ada Promo Tiket Garuda Diskon 80 Persen hingga Hadiah Mobil Wuling , Cek Detailnya

2 hari lalu

Dua Pesawat Jumbo Garuda Tiba
Menjelang Libur Lebaran Ada Promo Tiket Garuda Diskon 80 Persen hingga Hadiah Mobil Wuling , Cek Detailnya

Garuda Indonesia Online Travel Fair menjelang libur Lebaran, ada promo tiket Garuda berupa diskon hingga 80 persen serta hadiah mobil Wuling.


Mudik Lebaran 2023, Simak Cara Sewa Mobil di Zoomcar

2 hari lalu

Ilustrasi kemacetan arus mudik / balik. TEMPO/Prima Mulia
Mudik Lebaran 2023, Simak Cara Sewa Mobil di Zoomcar

Sewa mobil untuk mudik Lebaran 2023 bisa dilakukan melalui Aplikasi Zoomcar yang bisa diunduh di PlayStore dan AppStore.


Menjelang Ramadan dan Mudik Lebaran 2023, Sandiaga Akan Gencar Promo Wisata

2 hari lalu

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno usai ditemui dalam konferensi pers mingguan The Weekly Brief with Sandi Uno di kantor Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Jakarta Pusat, Senin, 20 Maret 2023. Tempo/Eka Yudha Saputra
Menjelang Ramadan dan Mudik Lebaran 2023, Sandiaga Akan Gencar Promo Wisata

Menparekraf Sandiaga Uno menyebutkan akan menggencarkan promosi wisata dengan menghadirkan berbagai diskon wisata, apa saja?


Perbedaan Penerbangan Langsung dan Nonstop, Salah Satunya Lebih Hemat

2 hari lalu

Ilustrasi penumpang pesawat (pixabay.com)
Perbedaan Penerbangan Langsung dan Nonstop, Salah Satunya Lebih Hemat

Ketahui perbedaan antara penerbangan langsung dan nonstop, bisa menghemat budget.


3 Tips Persiapan Mudik Lebaran Agar Aman dan Nyaman di Perjalanan

2 hari lalu

Beberapa mobil bekas yang dipasarkan mobbi. PT Astra Digital meluncurkan platform jual beli mobil mobbi pada Jumat, 25 November 2022, di Jakarta Pusat. FOTO: TEMPO?Kholis KW
3 Tips Persiapan Mudik Lebaran Agar Aman dan Nyaman di Perjalanan

Mobbi memberikan tiga tips mengenai hal-hal teknis yang perlu dipersiapkan untuk mudik Lebaran 2023. Berikut ulasannya:


Sewa Mobil Buat Mudik Lebaran di Zoomcar, Tarif Mulai Rp 150 Ribu-an

2 hari lalu

Ilustrasi arus mudik dan balik Lebaran. TEMPO/Hilman Fathurrahman
Sewa Mobil Buat Mudik Lebaran di Zoomcar, Tarif Mulai Rp 150 Ribu-an

Perusahaan sewa mobil Zoomcar memiliki 250 armada yang bisa disewa konsumen dengan seluruh unit berdomisili di Jabodetabek.