Lebaran, Exit Tol Pekalongan Bakal Jadi Titik Rawan Macet Pantura

Ribuan kendaraan pemudik melintas di jalan tol fungsional, di Pekalongan, Jawa Tengah, 22 Juni 2017. Para pemudik yang akan melalui jalur tol fungsional sepanjang 110 kilometer dari Brebes Timur hingga Gringsing Batang, dihimbau untuk berhati-hati saat melintas dengan batas kecepatan 40 hingga 60 kilometer per jam karena kondisi jalur tol yang masih berdebu, minimnya rambu lalu lintas, dan tanpa pagar pembatas jalan. TEMPO/Imam Sukamto
Ribuan kendaraan pemudik melintas di jalan tol fungsional, di Pekalongan, Jawa Tengah, 22 Juni 2017. Para pemudik yang akan melalui jalur tol fungsional sepanjang 110 kilometer dari Brebes Timur hingga Gringsing Batang, dihimbau untuk berhati-hati saat melintas dengan batas kecepatan 40 hingga 60 kilometer per jam karena kondisi jalur tol yang masih berdebu, minimnya rambu lalu lintas, dan tanpa pagar pembatas jalan. TEMPO/Imam Sukamto

TEMPO.CO, Pekalongan - Jalan persimpangan pintu keluar tol Pekalongan dikhawatirkan bakal menjadi titik kerawanan kemacetan arus lalu lintas di jalur pantai utara (pantura) saat Lebaran 2019. Hal tersebut disampaikan oleh Kepala Kepolisian Resor Pekalongan Kota AKBP Ferry Sandi Sitepu.

Baca: Mudik, Jasa Marga Siapkan Jurus Tangkal Kemacetan di Jalan Tol

"Jika arus lalu lintas (kendaraan) tidak berbarengan (bersamaan) keluar dari exit tol itu maka tidak akan terjadi kemacetan. Namun, apabila bersamaan (keluar) maka akan menjadi masalah di jalur pantura karena kelas jalan cukup kecil untuk kendaraan besar," kata Ferry di Pekalongan, Kamis, 23 Mei 2019.

Ferry yang didampingi Kepala Satuan Lalu Lintas Polres Pekalongan Kota AKP Muchamad Yogi mengatakan polisi tidak mungkin melakukan penindakan penilangan atau sanksi apabila terjadi kemacetan di pintu persimpangan jalur pantura menuju pintu keluar tol itu.

"Penyebab kemacetan dimungkinkan karena pengemudi kendaraan saling menyerobot, tetapi kami tidak bisa memberikan bukti pelanggaran karena dimungkinkan hampir semua kendaraan melanggar aturan lalu lintas," kata Ferry.

Menurut Ferry, untuk mengantisipasi kemacetan di jalur pantura, polres telah menyiapkan jalur alternatif termasuk petujuk arah jalan dan menyiagakan petugas di setiap persimpangan jalan yang dianggap rawan menimbulkan kemacetan.

"Oleh karena, kami mengimbau pemudik yang tidak mengetahui atau memahami jalur yang akan dilewati seyogyanya bertanya lah pada petugas agar tidak salah jalan. Kami imbau pengguna jalan tidak coba-coba melewati jalan yang tidak diketahui," kata Ferry.

Ferry mengatakan pada pengamanan Lebaran 2019, polresta juga akan menyiapkan lima pos pengamanan (pospam) yaitu di di jalan Taman Hiburan Rakyat (THR), Ramayana, Terminal Bus Pekalongan, dan Sepacar. "Selain itu, kita siapkan pos pelayanan (tempat istirahat) di Lapangan Brimob Kalibanger dan Masjid Alfairus," ucapnya.

Baca: Diskon Tarif Jalan Tol Mudik Lebaran Ditetapkan Pekan Ini

Yang jelas, kata Ferry, Kepolisian siap memberikan pengamanan pada masyarakat saat arus mudik Lebaran. "Agar mereka lebih aman dan nyaman saat akan pulang ke kampung halamannya."

BISNIS








Dibuka untuk Arus Mudik dan Balik, Jalan Tol Cibitung-Cilincing Seksi 4 Tak Dipungut Biaya

1 jam lalu

Foto udara pembangunan jalan tol Cilincing-Cibitung (JTCC) di kawasan Cilincing, Jakarta, Senin, 14 November 2022. JTCC Seksi 4 ditargetkan rampung dan dapat beroperasi pada awal tahun 2023. TEMPO/Tony Hartawan
Dibuka untuk Arus Mudik dan Balik, Jalan Tol Cibitung-Cilincing Seksi 4 Tak Dipungut Biaya

Jalan Tol Cibitung-Cilincing (JTCC) Seksi 4 yang menghubungkan Tarumajaya-Cilincing sepanjang 7,4 km siap beroperasi fungsional.


Dibangun Sejak 2019, Tol Indralaya - Prabumulih Siap Sambut Pemudik Trans Sumatera

1 jam lalu

Foto udara simpang susun yang menghubungkan Jalan Tol Trans Sumatera (JTTS) ruas simpang Indralaya-Muara Enim seksi simpang Indralaya-Prabumulih dan Palembang-Indralaya saat proses pembangunan di Indralaya, Ogan Ilir (OI), Sumatera Selatan, Jumat 20 Mei 2022. Pembangunan jalan tol sepanjang 65Km tersebut telah mencapai 79,9 persen sedangkan untuk pembebasan lahan telah mencapai 92,92 persen. ANTARA FOTO/Nova Wahyudi
Dibangun Sejak 2019, Tol Indralaya - Prabumulih Siap Sambut Pemudik Trans Sumatera

Proyek jalan tol Trans Sumatera ruas Simpang Indralaya (Ogan Ilir)-Prabumulih, Sumatera Selatan bakal difungsionalkan menjelang libur Lebaran 2023.


9 Destinasi Wisata di Jogja yang Buka saat Libur Lebaran

2 jam lalu

Spot destinasi baru untuk bersantai Lalisa Farmer's Village yang berlokasi di Jalan Wates KM 14, Klangon, Argosari, Sedayu Bantul Yogyakarta. Tempo/Pribadi Wicaksono
9 Destinasi Wisata di Jogja yang Buka saat Libur Lebaran

Nikmati libur lebaran yang berkesan di Jogja dengan mengunjungi destinasi wisata menarik seperti tempat rekreasi, pantai, dan museum. Simak di sini.


Garuda Indonesia Group Siapkan 1,2 Juta Kursi untuk Musim Lebaran 2023

2 jam lalu

Pekerja Garuda Maintenance Facility (GMF) melakukan pengecekan mesin di Pesawat Garuda Indonesia yang akan digunakan untuk armada haji 1443 H/2022 di Hanggar GMF Bandara Soekarno Hatta, Tangerang, Banten, Kamis, 2 Juni 2022. Garuda Indonesia menyiapkan 7 pesawat berbadan lebar sebagai armada haji yang akan mengangkut 47.915 jamaah calon haji dari sembilan dembarkasi seluruh Indonesia seperti Jakarta, Solo, Medan, Padang, Banda Aceh, Makasar, Banjarmasin, Balik Papan, dan Lombok. ANTARA/Muhammad Iqbal
Garuda Indonesia Group Siapkan 1,2 Juta Kursi untuk Musim Lebaran 2023

Garuda Indonesia bersama anak usahanya, Citilink siapkan 1,2 juta kursi penerbangan pada periode arus mudik dan arus balik Lebaran tahun 2023.


Resep Kue Cornflakes Klasik, Kudapan Renyah dan Manis saat Lebaran

3 jam lalu

Resep Kue Lebaran : Greentea Cornflakes. Ttabloidbintang.com
Resep Kue Cornflakes Klasik, Kudapan Renyah dan Manis saat Lebaran

Resep kue cornflakes klasik. Saat dimakan, rasa manis adonan kue akan bercampur dengan sensasi renyah di lidah dari sereal jagung yang garing.


Tiket Kereta Lebaran untuk Keberangkatan dari Daop 6 Yogyakarta Baru Terjual 53 Persen

3 jam lalu

Arus balik pemudik yang menggunakan kereta api di Stasiun Pasar Senen, Jakarta Pusat, Jumat, 06 Mei 2022. Volume penumpang kedatangan di Stasiun Pasar Senen sejumlah 15.500 penumpang, mengalami peningkatan sejak tanggal 4 - 6 Mei 2022 terdapat 111.700 penumpang yang tiba di Stasiun kedatangan kereta, Gambir, Pasarsenen, Jatinegara, Jakarta Kota, dan Bekasi. TEMPO/ Faisal Ramadhan
Tiket Kereta Lebaran untuk Keberangkatan dari Daop 6 Yogyakarta Baru Terjual 53 Persen

Tiket kereta api angkutan mudik Lebaran 2023 yang terjual untuk keberangkatan penumpang dari Daerah Operasional (Daop) 6 Yogyakarta terus bertambah jumlahnya.


Mabes Polri Rilis Prediksi Puncak Arus Mudik, Siapkan Skema Contraflow, One Way dan Ganji Genap

4 jam lalu

Kendaraan pemudik melintas menuju arah Jabodetabek di Jalan Tol Jakarta-Cikampek, Karawang, Jawa Barat, Minggu 8 Mei 2022. Pada H+5 Lebaran 2022, terjadi peningkatan volume kendaraan pemudik yang menuju arah Jabodetabek. ANTARA FOTO/Aprillio Akbar
Mabes Polri Rilis Prediksi Puncak Arus Mudik, Siapkan Skema Contraflow, One Way dan Ganji Genap

Mabes Polri menyampaikan prediksi terjadinya puncak arus mudik lebaran 2023 nanti. Siapkan skema contraflow, one way dan ganjil genap.


Tips Manfaatkan THR untuk Tabungan Masa Depan

5 jam lalu

Ilustrasi Tunjangan Hari Raya (THR). Foto : humasprovkaltara
Tips Manfaatkan THR untuk Tabungan Masa Depan

Menjelang Lebaran biasanya banyak orang yang menghabiskan uang THR untuk membeli hal-hal yang sifatnya konsumtif. Kenapa tidak ditabung sebagian?


Waspadai Penipuan di Musim Mudik Lebaran, Pahami Cara Mencegahnya

6 jam lalu

Pesan tiket kereta api di online travel agent terpercaya.
Waspadai Penipuan di Musim Mudik Lebaran, Pahami Cara Mencegahnya

Hati-hati penipuan menjelang musim mudik Lebaran. Hati-hati saat memesan tiket atau penginapan online.


Polda Metro Pastikan Tidak Ada Pakaian Bekas Sitaan yang Keluar, Pembuat Konten akan Diselidiki

8 jam lalu

Barang bukti diperlihatkan saat rilis pengungkapan kasus penyelundupan barang bekas dan ilegal di Polda Metro Jaya, Jakarta, Jumat, 24 Maret 2023. Sebanyak 535 karung pakaian, 577 handphone, 27 tablet ilegal yang didapat dari E-Commerce Alibaba dari berbagai negara dan dua tersangka berinisial JM dan OW ditangkap Polisi, hal tersebut dianggap dapat merugikan UMKM dalam negeri. TEMPO/ Febri Angga Palguna
Polda Metro Pastikan Tidak Ada Pakaian Bekas Sitaan yang Keluar, Pembuat Konten akan Diselidiki

Polda Metro menyatakan tidak ada pakaian bekas sitaan yang disalahgunakan oleh anggota. Tidak ada satu pakaian bekas pun yang keluar.