"

Lebaran, Tak Hanya Pasar Beringharjo yang Buka Hingga Malam

Aktivitas penjualan batik saat Pasar Beringharjo Yogya mulai dibuka malam, 11 April. Tempo/Pribadi Wicaksono
Aktivitas penjualan batik saat Pasar Beringharjo Yogya mulai dibuka malam, 11 April. Tempo/Pribadi Wicaksono

TEMPO.CO, Yogyakarta - Pemerintah Kota Yogyakarta berencana mengoperasionalkan sejumlah pasar tradisional agar bisa buka hingga malam di hari menjelang lebaran tahun ini. Dibukanya pasar tradisional hingga malam hari ini untuk memberi kesempatan masyarakat berbelanja bahan pokok seiring meningkatnya aktivitas saat lebaran berlangsung. 

Baca: Maskapai Kurangi Extra Flight Lebaran, Apa Sebab?

“Jadi bukan hanya di Pasar Beringharjo saja yang buka malam, kami siapkan pasar tradisional lain juga bisa buka hingga malam pada lebaran ini,” ujar Wakil Walikota Yogyakarta Heroe Purwadi, Kamis, 23 Mei 2019.

Di Kota Yogyakarta sendiri ada sekitar 30-an pasar tradisional yang tersebar di 14 kecamatan. Namun yang beroperasi sampai malam baru Pasar Beringharjo, karena ada sentra batik di lantai bawah yang menjadi lokasi belanja wisatawan saat ke Malioboro.

Heroe menyadari, setiap mendekati lebaran dan juga masa lebaran, aktivitas rumah tangga masyarakat meningkat. Ajang silaturahmi saat lebaran kerap mempengaruhi peningkatan kebutuhan pokok pangan yang sebagian besar dari belanja di pasar pasar tradisional. “Kami komunikasikan dengan pedagang di tiap pasar apakah bersedia jika operasional saat jelang dan masa lebaran sampai malam, juga kebutuhan pendukungnya,” ujar Heroe.

Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan DIY memastikan menyambut masa lebaran ini, stok komoditas bahan pangan di DIY mengalami surplus. Komoditi yang pasokannya melimpah berdasarkan data produksi dan kebutuhan pada Mei 2019 antara lain daging ayam, telur dan beras. 

Baca: Arcandra Tahar Jamin Pasokan Listrik Aman Selama Lebaran 2019

“Beberapa bahan pangan di DIY masih surplus sampai akhir Mei 2019,” ujar Kepala Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan DIY Sasongko. Selain itu, bahan pangan lain yang surplus ada juga bawang merah, cabai merah, kacang tanah, daging sapi, dan gula pasir.

Simak berita lainnya terkait Lebaran di Tempo.co.








Pendaftar Angkutan Mudik Motor Gratis Mencapai Hampir 2 Ribu

7 jam lalu

Pekerja memeriksa sepeda motor pemudik sebelum dikirim dengan kereta api di Stasiun Jakarta Gudang, Senin, 27 Mei 2019. Direktorat Lalu Lintas dan Angkutan Kereta Api Kementerian Perhubungan menggelar layanan angkutan Motor Gratis (Motis) dengan moda kereta api bagi para pemudik. TEMPO/M Taufan Rengganis
Pendaftar Angkutan Mudik Motor Gratis Mencapai Hampir 2 Ribu

Pendaftar angkutan mudik motor gratis menggunakan kereta api hingga hari ini mencapai hampir 2 ribu kendaraan.


PLN Pastikan Jaringan Listrik Madura Aman Saat Ramadhan dan Lebaran

11 jam lalu

Ilustrasi Listrik dan PLN. Getty Images
PLN Pastikan Jaringan Listrik Madura Aman Saat Ramadhan dan Lebaran

PT PLN (Persero) telah menyelesaikan interkoneksi listrik Jawa-Madura. Jaringan listrik di Madura dipastikan aman saat Ramadhan dan Lebaran.


Kia Berikan Program Aftersales Berkah Lebaran di Bulan Ramadan

14 jam lalu

PT Kreta Indo Artha (KIA) menghadirkan mobil listrik KIA EV6 di Gaikindo Jakarta Auto Week 2023, di JCC, Jakarta, 16 Maret 2023. Dikembangkan di studio desain Kia di Seoul, Frankfurt dan Irvine, California, EV6 adalah sebuah kolaborasi yang terinspirasi oleh filosofi desain yang disebut
Kia Berikan Program Aftersales Berkah Lebaran di Bulan Ramadan

Kia turut menyambut datangnya bulan suci Ramadan tahun ini dengan memberikan program aftersales bertajuk Berkah Lebaran.


Bansos Menjelang Lebaran, Ayam dan Telur akan Dibagikan ke 7 Provinsi

17 jam lalu

Pengurus RT mengumpulkan sembako Bantuan Pangan Non Tunai (BSNT) untuk dibagikan ke penerima manfaat di desa Pabean udik, Indramayu, Jawa Barat, Selasa, 13 Juli 2021. Kementerian Sosial telah mencairkan Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) untuk 18,8 juta penerima manfaat seiring diberlakukannya PPKM Darurat. ANTARA/Dedhez Anggara
Bansos Menjelang Lebaran, Ayam dan Telur akan Dibagikan ke 7 Provinsi

Bantuan sosial atau bansos menjelang Lebaran berupa ayam dan telur rencananya akan dibagikan ke tujuh provinsi. Provinsi mana saja?


Diskon Jasa Servis dan Suku Cadang Mobil Kia Selama Bulan Ramadan

19 jam lalu

Kia Sonet resmi diluncurkan pada 11 November 2020. TEMPO/Wawan Priyanto
Diskon Jasa Servis dan Suku Cadang Mobil Kia Selama Bulan Ramadan

Program ini berlaku dari 15 Maret hingga 15 April 2023 dan bisa dinikmati untuk seluruh tipe kendaraan penumpang Kia.


63 Persen Tiket Kereta untuk Libur Lebaran Masih Tersedia, PT KAI: Tanggal Favorit 20, 21, dan 26 April 2023

1 hari lalu

Sejumlah penumpang berjalan setibanya di Stasiun Pasar Senen, Jakarta, Kamis 5 Mei 2022. PT KAI mencatat pada H+2 Ramadhan sebanyak 14.700 pemudik kembali ke Jakarta melalui Stasiun Pasar Senen, sementara 14.900 lainnya kembali melalui Stasiun Gambir. ANTARA FOTO/Akbar Nugroho Gumay
63 Persen Tiket Kereta untuk Libur Lebaran Masih Tersedia, PT KAI: Tanggal Favorit 20, 21, dan 26 April 2023

PT KAI mencatat tiket kereta jarak jauh masa Angkutan Lebaran 2023 masih tersedia sekitar 67 persen dari total penjualan tiket keseluruhan.


Pembagian Bansos Menjelang Lebaran: Beras Dibagi Bulan Ini, Ayam dan Telur Awal April

1 hari lalu

Sejumlah warga antre untuk mendapatkan bantuan beras bansos PPKM di kawasan Sukatani, Tapos, Depok, Jawa Barat, Kamis, 19 Agustus 2021. Pemerintah melalui Kementerian Sosial melanjutkan program Bantuan Beras PPKM tahap 2 dengan penerima sebanyak 8,8 juta Keluarga Penerima Manfaat (KPM) berupa paket 10kg beras. TEMPO/M Taufan Rengganis
Pembagian Bansos Menjelang Lebaran: Beras Dibagi Bulan Ini, Ayam dan Telur Awal April

Bansos dalam bentuk beras, ayam, dan telur akan dibagikan menjelang Lebaran mulai Maret, April, hingga Mei.


Tujuh Aturan Wisata saat Ramadhan dan Lebaran di Jakarta, Ini Detailnya

1 hari lalu

Kepala Dinas Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Parekraf) DKI Jakarta Andhika Permata di Grand Cempaka Resort, Bogor, Jawa Barat, Selasa, 1 November 2022. TEMPO/Lani Diana
Tujuh Aturan Wisata saat Ramadhan dan Lebaran di Jakarta, Ini Detailnya

Pemerintah DKI Jakarta menerbitkan surat edaran yang mengatur penyelenggaraan usaha pariwisata selama Ramadhan dan Lebaran.


Harga Daging Sapi Tembus Rp 170.000 per Kilogram, Pedagang: Menjelang Lebaran Bisa Rp 190.000

1 hari lalu

Pedagang melayani pembeli daging sapi di Pasar Simpang Limun, Kota Medan, Sumatera Utara, Rabu 22 Maret 2023. Menjelang Ramadhan, harga daging sapi di daerah tersebut naik dari harga Rp110 ribu per kilogram menjadi  Rp150 ribu per kilogram. ANTARA FOTO/Yudi
Harga Daging Sapi Tembus Rp 170.000 per Kilogram, Pedagang: Menjelang Lebaran Bisa Rp 190.000

Sejumlah pedagang di pasar tradisional menyatakan harga daging sapi segar telah naik sejak sebelum memasuki bulan Ramadan.


Zulhas Harap Stok dan Harga Pangan Selama Ramadan dan Lebaran Terjaga: Bantu Doa, Kita Kerja Keras

1 hari lalu

Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan saat melakukan sidak di Pasar Cisalak, Kota Depok, Jawa Barat, Sabtu 28 Januari 2023. TEMPO/Ade Ridwan Yandwiputra
Zulhas Harap Stok dan Harga Pangan Selama Ramadan dan Lebaran Terjaga: Bantu Doa, Kita Kerja Keras

Mendag Zulhas berharap kestabilan stok dan harga pangan sepanjang periode Ramadan dan Lebaran 2023 ini bisa senantiasa terjaga.