Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Luhut Pandjaitan: Angkutan Umum Pakai Mobil Listrik, Ada Insentif

Reporter

image-gnews
Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman Luhut Binsar Pandjaitan memberikan sambutan dalam peluncuran taksi berbahan bakar listrik di kantor pusat Bluebird, Mampang, Jakarta Selatan, Senin, 22 April 2019. TEMPO/Francisca Christy Rosana
Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman Luhut Binsar Pandjaitan memberikan sambutan dalam peluncuran taksi berbahan bakar listrik di kantor pusat Bluebird, Mampang, Jakarta Selatan, Senin, 22 April 2019. TEMPO/Francisca Christy Rosana
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman Luhut Pandjaitan mengatakan pemerintah memberi insentif kepada angkutan umum yang hendak memperbaharui armadanya dengan kendaraan listrik. Insentif itu, kata Luhut, juga sudah dirasakan oleh Blue Bird yang baru saja meluncurkan 30 unit armada mobil listrik untuk layanan Blue Bird dan Silver Bird.

Baca juga: Luhut Pandjaitan: Perpres Mobil Listrik Terbit Akhir Bulan

"Insentif dari pemerintah kepada mereka sudah diberikan," ujar Luhut di Kantor Pusat Blue Bird, Jakarta, Senin, 22 April 2019. Insentif itu berupa Pajak Penjualan Barang Mewah dan pajak impor yang dipatok nol persen. 

Selain itu, pemerintah tengah menghitung soal tarif listrik untuk angkutan umum berbahan bakar listrik itu. "Sedang kami hitung supaya bisa Rp 1.000 per kwh, yang pasti mereka tidak boleh rugi, harus kita back-up," ujar dia. 

Luhut mengatakan pemerintah sangat mendukung langkah perseroan yang hendak menggunakan armada mobil listrik. Sebabnya, ia menyebut pentingnya ketahanan energi. Saat ini, impor dari sektor energi menembus angka Rp 330 triliun per tahun dan menyebabkan defisit transaksi berjalan Indonesia tidak baik.

Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral Ignasius Jonan mengatakan pemerintah akan mendukung angkutan umum bertenaga listrik dengan penambahan Stasiun Penyedia Listrik Umum. "Sekarang 1.600, tahun ini minimal 2.000 di Jabodetabek," kata dia.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Di samping itu, saat ini, kata Jonan, Perusahaan Listrik Negara alias PLN juga sudah memiliki program diskon tarif listrik 30 persen untuk penggunaan pada pukul 22.00 hingga 06.00 WIB. Dengan demikian, tarif listrik yang sebelumnya Rp 1.467 per kwh bisa menjadi Rp 1.000 per kwh. "Jadi meski mobilnya agak mahal, tapi biaya energinya murah."

Blue Bird Group meluncurkan armada taksi dengan teknologi mobil listrik untuk layanan taksi reguler Blue Bird dan taksi premium Silverbird. Adapun armada itu akan menggunakan mobil bermerek BYD e6 A/T dan Tesla Model X 75d A/T. Layanan ini akan tersedia mulai Mei 2019.

Direktur Blue Bird Adrianto Djokosoetono mengatakan saat ini, Blue Bird telah menyediakan pos-pos pengisian bahan bakar di kantor pusatnya yang berada di Mampang. Blue Bird menyediakan tekonologi pengecasan cepat atau fast charging dengan daya 40 kV per 25 menit. 

Hingga 2020, Blue Bird berencana mendatangkan 200 mobil listrik. Dengan jumlah ini, perusahaan meyakini akan menghilangkan 434,095 kilogram emisi CO2 dan konsumsi BBM sebanyak 1.898.182 liter. Setelah itu, perseroan akan mendatangkan 2.000 unit hingga 2025. 

Baca berita Luhut Pandjaitan lainnya di Tempo.co

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Terkini: Deretan Barang Mewah Pemberian Harvey Moeis untuk Sandra Dewi, Jumlah THR Ojol jika Wajib Dibayarkan Bisa Capai Puluhan Triliun?

4 jam lalu

Sandra Dewi dan Harvey Moeis. Instagram.
Terkini: Deretan Barang Mewah Pemberian Harvey Moeis untuk Sandra Dewi, Jumlah THR Ojol jika Wajib Dibayarkan Bisa Capai Puluhan Triliun?

Kejagung menetapkan suami artis Sandra Dewi, Harvey Moeis, sebagai tersangka kasus dugaan tindak pidana korupsi dalam pengelolaan tata niaga timah.


Jasa Marga Tambah Stasiun Pengisian Mobil Listrik di Rest Area

5 jam lalu

 Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum (SPKLU) milik PLN di Gambir, Jakarta Pusat, Selasa, 21 November 2023. TEMPO/Erwan Hartawan
Jasa Marga Tambah Stasiun Pengisian Mobil Listrik di Rest Area

Jasa Marga menambah stasiun pengisian baterai mobil listrik di rest area jalan tol selama mudik Lebaran.


Daftar SPKLU Sepanjang Tol Jawa dan Wilayah Lain untuk Mudik Lebaran 2024

1 hari lalu

Seorang petugas Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum (SPKLU) mengisi daya kendaraan listrik yang digunakan selama KTT ke-43 ASEAN di Jakarta, Sabtu 2 September 2023. Media Center KTT ASEAN 2023/Risa Krisadhi
Daftar SPKLU Sepanjang Tol Jawa dan Wilayah Lain untuk Mudik Lebaran 2024

Menjelang arus mudik Lebaran 2024, sebanyak 33 Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum (SPKLU) di sejumlah jalan tol di Indonesia telah disiapkan.


Jerman Krisis Tenaga Kerja, Minta Pelajar Sopiri Trem

4 hari lalu

Penumpang melintasi rel kereta api pada jam sibuk di stasiun kereta Gare de Lyon, saat karyawan kereta melakukan aksi mogok massal, di Paris, 3 April 2018. Aksi mogok pekerja kereta di Prancis mengganggu kelancaran perjalanan kereta di Eropa terutama untuk rute perjalanan dari Prancis ke Inggris dan Brussels yang dilayani kereta Eurostar. REUTERS
Jerman Krisis Tenaga Kerja, Minta Pelajar Sopiri Trem

Jerman sedang mengalami krisis tenaga kerja sehingga meminta anak muda magang menjadi sopir trem.


Luhut Sebut BYD Groundbreaking Pabrik di RI pada Juli 2024: Indonesia jadi Hub Produksi Mobil Listrik di Asia Tenggara

8 hari lalu

Menko Marves Luhut Binsar Pandjaitan memberi sambutan saat acara penandatanganan dokumen transaksi pengambilalihan saham Divestasi PT Vale Indonesia Tbk. di Jakarta, Senin, 26 Februari 2024. TEMPO/Tony Hartawan
Luhut Sebut BYD Groundbreaking Pabrik di RI pada Juli 2024: Indonesia jadi Hub Produksi Mobil Listrik di Asia Tenggara

Menteri Luhut Binsar Pandjaitan mengatakan produsen electric vehicle (EV) atau mobil listrik BYD akan berinvestasi di Indonesia.


5 Hal yang Disorot Jokowi saat KTT ASEAN di Australia, Sebut Kampanye Hitam Berdalih Isu Lingkungan

20 hari lalu

Presiden Indonesia Joko Widodo berbicara pada sesi pembukaan Pertemuan KTT Peringatan ASEAN-Jepang di Hotel Okura Tokyo di Tokyo pada 17 Desember 2023. KAZUHIRO NOGI/Pool via REUTERS
5 Hal yang Disorot Jokowi saat KTT ASEAN di Australia, Sebut Kampanye Hitam Berdalih Isu Lingkungan

Mulai kampanye hitam hingga Palestina, berbagai hal penting turut disorot Presiden Jokowi dalam KTT ASEAN Australia.


Polda Metro Jaya Berharap Operasi Keselamatan Jaya 2024 Tumbuhkan Kesadaran Masyarakat terhadap Aturan Lalu Lintas

23 hari lalu

Polda Metro Jaya menyosialisasikan Operasi Keselamatan Jaya 2024 kepada masyarakat di beberapa titik strategis di Jakarta, pada Senin, 4 Februari 2024. Operasi ini disebut untuk meningkatkan kesadaran dan kepatuhan masyarakat terhadap aturan lalu lintas, mengurangi angka kecelakaan, dan pelanggaran. Foto: Humas Polda Metro Jaya
Polda Metro Jaya Berharap Operasi Keselamatan Jaya 2024 Tumbuhkan Kesadaran Masyarakat terhadap Aturan Lalu Lintas

Polda Metro Jaya berharap masyarakat akan lebih sadar dan patuh terhadap aturan lalu lintas.


Populasi Kendaraan Listrik Meningkat Pesat, Roda Dua Naik 262 Persen

27 hari lalu

Pengunjung melihat kendaraan roda dua yang dipamerkan dalam Indonesian International Motor Show (IIMS) 2024 di JIExpo Kemayoran, Jakarta, Jumat 16 Februari 2024. Pameran otomotif IIMS 2024 yang berlangsung 15-25 Pebruari itu diikuti sebanyak 188 merek meramaikan IIMS 2024, termasuk diantaranya 53 merek kendaraan roda empat dan dua berbahan dasar mesin dan listrik dengan target transaksi mencapai Rp5,3 triliun. TEMPO/Tony Hartawan
Populasi Kendaraan Listrik Meningkat Pesat, Roda Dua Naik 262 Persen

Kendaraan listrik roda dua dan roda empat meningkat pesat berkat insentif yang ditebar oleh pemerintah.


Terkini: Ekonom Kritisi Pemerintah yang Kambinghitamkan Harga Beras Akibat El Nino, Beras di Era Jokowi Termahal Sepanjang Sejarah

30 hari lalu

Pembeli tengah memilih kualitas beras di Pasar Induk Beras Cipinang, Jakarta, Jumat 1 September 2023. Secara bulanan, inflasi beras pada Agustus 2023 sebesar 1,43 persen merupakan tertinggi sejak Maret 2023. Sebelumnya, pada Februari 2023, harga beras mengalami inflasi sebesar 2,34 persen. Tempo/Tony Hartawan
Terkini: Ekonom Kritisi Pemerintah yang Kambinghitamkan Harga Beras Akibat El Nino, Beras di Era Jokowi Termahal Sepanjang Sejarah

IDEAS menilai terdapat tendensi dari banyak pejabat pemerintah untuk menganggap wajar tingginya harga beras saat ini dengan alasan faktor El Nino.


BYD Gandeng PLN Sediakan Layanan Pengisian Daya Rumahan Mobil Listrik

30 hari lalu

BYD Dolphin di pameran IIMS 2024. Jakarta, 15 Februari 2024. TEMPO/Dimas Prassetyo
BYD Gandeng PLN Sediakan Layanan Pengisian Daya Rumahan Mobil Listrik

Home charging diinisiasi untuk memberikan kemudahan dan keamanan pengguna BYD. Daya yang digunakan juga lebih hemat.