Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Hari Kartini, Pertamina Beri Diskon Elpiji Bright Gas Rp 21 Ribu

image-gnews
Aktivitas pengisian tabung Bright Gas di depot Plumpang, Jakarta, 3 November 2015. Bright Gas memiliki fitur katup ganda yang mencegah kebocoran pada kepala tabung. TEMPO/Tony Hartawan
Aktivitas pengisian tabung Bright Gas di depot Plumpang, Jakarta, 3 November 2015. Bright Gas memiliki fitur katup ganda yang mencegah kebocoran pada kepala tabung. TEMPO/Tony Hartawan
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Dalam rangka menyambut Hari Kartini yang jatuh pada 21 April 2019, PT Pertamina (Persero) memberi potongan harga atau diskon pembelian bahan bakar elpiji jenis Bright Gas.

Baca: Sri Mulyani Gelar Dialog dengan Para 'Kartini' Kemenkeu

"Pertamina menggelar pesta diskon untuk pembelian Bright Gas Family," kata Vice President Corporate Communication PT Pertamina (Persero) Fajriyah Usman dalam keterangan tertulis, Sabtu, 20 April 2019. 

Promo potongan harga Rp 21.000 tersebut bakal berlaku secara nasional, baik untuk pembelian tabung perdana, isi ulang, maupun pertukaran elpiji jenis Bright Gas. Untuk mendapat promo tersebut, Fajriyah mengatakan pembelian mesti dilakukan melalui Pertamina Call Center 135, Contact Pertamina 1-500-000, atau email pcc@pertamina.com.

"Batasan pemesanan sebesar 2.100 pemesanan per hari di seluruh Indonesia dan satu KTP maksimal untuk dua pemesanan," kata Fajriyah. Adapun periode promo pembelian Bright Gas Family dalam rangka menyambut Hari Kartini tersebut berlaku selama 21-22 April 2019.

Fajriyah menjelaskan, cara mendapatkan tersebut adalah konsumen menentukan pesanan produk Bright Gas Family berupa tabung perdana atau isi ulang Bright Gas kapasitas 12 kg, Bright Gas 5,5 kilogram, dan Bright Gas kemasan kaleng (untuk kompor portable).

Setelah memesan melalui Pertamina Call Center 135, Contact Pertamina 1-500-000, atau email pcc@pertamina.com dengan mencantumkan subjek email Promo Bright Gas Kartini, konsumen akan mendapatkan verifikasi dari agen elpiji Pertamina yang akan melakukan pengantaran.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Selanjutnya, produk elpiji tersebut akan diantar ke rumah konsumen sesuai waktu pemesanan mulai dari 22 April hingga 3 Mei 2019. Adapun jarak pengantaran maksimal 60 kilometer dari stasiun pengisian atau agen Bright Gas Pertamina. "Produk pun diterima oleh konsumen sesuai pesanan," Fajriyah.

Contoh kasusnya, kata Fajriyah, harga eks agen di wilayah Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang, dan Bekasi untuk pembelian isi ulang Bright Gas 5,5 kilogram, dari harga normal Rp 65 ribu, harga promonya menjadi hanya Rp 44 ribu per tabung. Setelah ditambah ongkos kirim Rp 8.000, maka total harga promo isi ulang Bright Gas 5,5 kilogram sudah sampai di rumah menjadi Rp 52 ribu per tabung.

Harga promo yang sama, yaitu Rp 52 ribu juga bisa diterima konsumen untuk trade in dua tabung elpiji 3 kilogram dengan satu tabung Bright Gas 5,5 kilogram. Sementara, untuk pembelian promo tabung perdana Bright Gas 5,5 kilogram, dari harga normal Rp 270 ribu menjadi Rp249 ribu per tabung.

Baca: Hari Kartini, Menteri Rini Panen Bersama Petani Perempuan  

Dengan ditambah ongkos kirim Rp 8.000, maka harga promo tabung perdana Bright Gas 5,5 kilogram yang dibayarkan konsumen setelah sampai di rumah adalah Rp 257 ribu per tabung.

Simak berita lainnya terkait Hari Kartini di Tempo.co.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Semangat Hari Kartini dalam Transformasi Kepemimpinan Perempuan di Jasa Marga

20 jam lalu

Semangat Hari Kartini dalam Transformasi Kepemimpinan Perempuan di Jasa Marga

27 persen perempuan sebagai pimpinan puncak perusahaan.


Di Hannover Messe 2024, Pertamina Patra Niaga Bicara Pemerataan Energi Indonesia

21 jam lalu

Di Hannover Messe 2024, Pertamina Patra Niaga Bicara Pemerataan Energi Indonesia

PT Pertamina (Persero) dan PT Pertamina Patra Niaga, Sub Holding Commercial & Trading berpartisipasi dalam pameran industri terkemuka internasional


PT Pegadaian Dukung Kesetaraan Gender Melalui Edukasi Keuangan

1 hari lalu

PT Pegadaian Dukung Kesetaraan Gender Melalui Edukasi Keuangan

Dalam rangka memperingati Hari Kartini, PT Pegadaian dukung Kegiatan Edukasi Keuangan bertema "Perempuan Cerdas Keuangan, Perempuan Indonesia Hebat" yang diselenggarakan oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK).


Hari Kartini, OJK Prioritaskan Peningkatan Literasi Keuangan Perempuan

1 hari lalu

Kepala Eksekutif Pengawas Perilaku Pelaku Usaha Jasa Keuangan, Edukasi, dan Pelindungan Konsumen OJK Friderica Widyasari Dewi. TEMPO/Tony Hartawan
Hari Kartini, OJK Prioritaskan Peningkatan Literasi Keuangan Perempuan

Otoritas Jasa Keuangan (OJK) berkomitmen meningkatkan edukasi literasi keuangan untuk perempuan.


Pertamina Geothermal Energy Dorong Program Pengelolaan Sampah

1 hari lalu

Power plan PLTP Lumut Balai I, Semende Darat Laut beroperasi sejak 2019. Dari pembangkit milik PT. Pertamina Geothermal Energy area Lumut Balai, energi sebesar 55Mw dialirkan untuk menjaga sistem kelistrikan di Sumbagsel. TEMPO/Parliza Hendrawan
Pertamina Geothermal Energy Dorong Program Pengelolaan Sampah

PT Pertamina Geothermal Energy Tbk (PGE) melakukan berbagai inisiatif untuk menjaga lingkungan.


Pertamina International Shipping Klaim Berhasil Turunkan Emisi Karbon

1 hari lalu

Kapal Gas Arjuna milik PT Pertamina International Shipping (PIS). Dok. Pertamina
Pertamina International Shipping Klaim Berhasil Turunkan Emisi Karbon

PT Pertamina International Shipping (PIS) mengklaim dekarbonisasi yang dilakukan perusahaannya dapat menurunkan emisi karbon.


Konflik Israel-Iran, Pertamina Klaim Tidak Ada Gangguan Stok BBM

1 hari lalu

Aktivitas pengisian truk tangki untuk distribusi bahan bakar minyak (BBM) di Depo BBM Pertamina di Plumpang, Jakarta, Selasa 2 April 2024. Menjelang libur panjang Idul Fitri 1445 H, Pertamina telah menyiapkan sarana dan fasilitas tambahan yang meliputi 1.792 SPBU Siaga 24 Jam, 5.027 Agen LPG Siaga 24 Jam, 200 Mobil Tangki Stand By, 61 Kiosk Pertamina Siaga, 54 Motorist, dan 281 Pertamina Delivery Service. TEMPO/Tony Hartawan
Konflik Israel-Iran, Pertamina Klaim Tidak Ada Gangguan Stok BBM

PT Pertamina Patra Niaga memastikan stok bahan bakar minyak (BBM) Indonesia tidak terganggu meski ada konflik di Israel dan Iran.


Berita Catur: Pertamina Indonesia Tournament 2024 Pekan Ini Diikuti 12 GM dan 12 IM dari 8 Negara

1 hari lalu

Dewan Pembina Pengurus Besar Persatuan Catur Seluruh Indonesia (PB Percasi) Eka Putra Wirya (dua dari kanan) saat konferensi pers jelang Pertamina GM Tournament 2024 yang berlangsung di Arotel Gelora Senayan, Jakarta, Senin, 22 April 2024. Foto: PB Humas Percasi
Berita Catur: Pertamina Indonesia Tournament 2024 Pekan Ini Diikuti 12 GM dan 12 IM dari 8 Negara

PB Percasi selenggarakan Pertamina Indonesian GM Tournament 2024, pekan ini. Kejuaraan internasional catur ini diikuti 12 GM dan 12 IM dari 8 Negara.


Terpopuler: Tim Kereta Cepat Jakarta-Surabaya Segera Dibentuk, AirAsia Tebar Promo Tiket 28 Rute Internasional Mulai Kemarin

2 hari lalu

Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Indonesia Luhut Binsar Pandjaitan (kedua dari kanan) dan Menteri Luar Negeri Tiongkok Wang Yi (kedua dari kiri) saat acara High Level Dialogue and Cooperation Mechanism (HDCM) Indonesia dan Tiongkok ke-4 di Labuan Bajo, Timur Nusa Tenggara, Jumat (19 April 2024). ANTARA/HO-Kementerian Koordinator Bidang Kelautan dan Perikanan
Terpopuler: Tim Kereta Cepat Jakarta-Surabaya Segera Dibentuk, AirAsia Tebar Promo Tiket 28 Rute Internasional Mulai Kemarin

Luhut Binsar Pandjaitan mengatakan Indonesia dan Tiongkok telah sepakat untuk membentuk tim ihwal penggarapan proyek Kereta Cepat Jakarta-Surabaya.


Indonesia AirAsia Tebar Promo Tiket 20 Persen untuk 28 Rute Internasional, Tiket Bisa Dipesan Hari ini

2 hari lalu

Pesawat Airbus A320 milik maskapai AirAsia di Terminal 3, Bandara Soekarno-Hatta, Jakarta, Maret 2012. PT Indonesia AirAsia resmi mengoperasikan 17 unit pesawat Airbus A320 dan berencana mengoperasikan 34 unit Airbus A320 hingga 2015. Dok. TEMPO/Jacky Rachmansyah
Indonesia AirAsia Tebar Promo Tiket 20 Persen untuk 28 Rute Internasional, Tiket Bisa Dipesan Hari ini

Maskapai penerbangan berbiaya hemat Indonesia AirAsia menawarkan promo hemat 20 persen untuk pembelian tiket penerbangan di 28 rute internasional.