Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Penumpang Pesawat di Bandara Kualanamu Turun 20 Persen, Sebab...

image-gnews
Calon di Bandara Internasional Kualanamu, Deli Serdang, Sumatera Utara, (25/7). ANTARA/Septianda Perdana
Calon di Bandara Internasional Kualanamu, Deli Serdang, Sumatera Utara, (25/7). ANTARA/Septianda Perdana
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta -Jumlah penumpang pesawat di Bandar Udara Internasional Kualanamu atau KNIA, Deliserdang, mengalami penurunan signifikan. Hingga 31 Maret 2019, penurunan penumpang mencapai 20 persen. Total, penumpang yang tiba dan berangkat dari KNIA  berkisar 19 hingga 20 ribu penumpang.

BACA: Keluarga Korban Ethiopian Airlines Menggugat Boeing

"Kalau jumlah penumpang (domestik dan internasional) dari mulai awal Januari relatif turun dari 25 ribu sampai 27 ribu per hari menjadi 19 ribu sampai 20 ribu per hari atau turun sekitar 20 persen. Kalau pergerakan pesawat per hari ada 170 pesawat," ujar Branch Communication and Legal Manager KNIA, Wisnu Budi Setianto, saat dihubungi Tempo pada Senin petang, 1 April 2019.

Wisnu mengatakan kenaikan harga tiket dan kebijakan pembayaran bagasi oleh beberapa maskapai disinyalir menjadi salah satu faktor menurunnya penumpang. Namun begitu, pihaknya belum melakukan analisis pasti terhadap penurunan penumpang. Faktor tersebut hanya berdasarkan kecenderungan yang terjadi diseluruh bandara di Indonesia.

BACA: Dirut Garuda Bertemu Petinggi Boeing, Apa yang Dibahas?

Meski mengalami penurunan secara keseluruhan, namun jika dikhususkan pada penerbangan internasional, terdapat kenaikan penumpang. Berdasarkan data angkutan udara, pada bulan Januari 2019 jumlah penumpang dari luar negeri menuju KNIA mencapai 104.478 penumpang. Jumlah tersebut naik 3 persen dari total 101.870 penumpang pada Januari 2018.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Kenaikan yang sama juga terjadi pada penumpang yang terbang dari KNIA menuju rute internasional. Per Januari 2019, jumlah penumpang internasional yang berangkat dari KNIA sebanyak 96.416 penumpang. Sedangkan pada periode yang sama tahun lalu, jumlah penumpang yang berangkat adalah 96.271 penumpang

Atas penurunan penumpang, Wisnu mengungkapkan berdampak terhadap sektor keuangan Kualanamu. “Tentunya akan berdampak secara finansial. Karena pendapatan kami tidak sesuai dengan target yang ditetapkan dari kantor pusat,” lanjut Wisnu.

Ihwal itu, Wisnu mengatakan jika pihaknya melakukan berbagai inovasi untuk mencapai target keuangan yang telah ditetapkan. Diantaranya melakukan bisnis-bisnis organik, melaksanakan berbagai acara di KNIA. Ditambah pula dengan melakukan kerjasama dengan Usaha Kecil Menengah atau UKM binaan Pemerintah Provinsi Sumatera Utara untuk melakukan pameran dan jualan disekitaran bandara.

Di sisi lain, Wisnu juga berharap Keputusan Menteri Perhubungan Nomor 72 tahun 2019 tentang tarif penerbangan, dapat kembali mendongkrak jumlah penumpang di KNIA.

“Tentu harapan kita selaku pengelola bandara dengan adanya keputusan menteri tersebut, akan ada penurunan harga tiket pesawat dari seluruh maskapai. Meski sampai saat ini, keputusan itu belum berdampak signifikan di Bandara Kualanamu,” kata Wisnu.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Bagaimana Pramugari dan Pilot Tidur saat Penerbangan Jarak Jauh?

7 menit lalu

Ilustrasi pramugari. shutterstock.com
Bagaimana Pramugari dan Pilot Tidur saat Penerbangan Jarak Jauh?

Penerbangan jarak jauh butuh awak kabin yang lebih banyak karena pramugari dan pilot punya waktu istirahat.


Pelita Air Resmi Buka Penerbangan Langsung Kendari-Jakarta

24 menit lalu

Petugas memeriksa kesiapan pesawat Airbus A320-200 maskapai Pelita Air sebelum melakukan penerbangan perdana di Bandara Soekarno Hatta, Tangerang, Banten, Kamis 28 April 2022. PT Pertamina (Persero) melalui anak usahanya PT Pelita Air Service (PAS) membuka penerbangan perdana dengan pesawat Airbus A320-200 rute reguler dari Bandara Soekarno-Hatta ke Bandara I Gusti Ngurah Rai, Bali dan sebaliknya guna mewujudkan komitmen mendukung pengembangan industri transportasi udara dan memperkuat konektivitas di tanah air dengan melayani penerbangan komersial berjadwal (regular flight). ANTARA FOTO/Fauzan
Pelita Air Resmi Buka Penerbangan Langsung Kendari-Jakarta

Maskapai Pelita Air secara resmi membuka rute penerbangan baru Bandara Haluoleo Kendari-Bandara Soekarno-Hatta Cengkareng, Banten.


KAI Sebut Penjualan Tiket Kereta Kelas Suite Compartment dan Luxury Laris saat Libur Lebaran, Laku hingga 112 Persen

3 jam lalu

Kereta Sleeper, Luxury 2 saat diluncurkan di Stasiun Gambir Jakarta, Minggu, 26 Mei 2019. Gerbong kereta ini terdapat pada rangkaikan kereta Argo Lawu relasi Gambir - Solo Balapan, kereta Argo Dwipangga relasi Gambir-Solo Balapan, kereta Taksaka relasi Gambir-Yogyakarta, dan kereta Gajayana relasi Gambir-Malang. Tempo/Hendartyo Hanggi
KAI Sebut Penjualan Tiket Kereta Kelas Suite Compartment dan Luxury Laris saat Libur Lebaran, Laku hingga 112 Persen

EVP of Corporate Secretary PT Kereta Api Indonesia (Persero) atau KAI Raden Agus Dwinanto Budiadji mengatakan penjualan tiket kereta api kelas Suite Class Compartment dan Luxury laris dibeli saat pelaksanaan angkutan masa Lebaran 2024.


Anggota DPR Tolak Penerapan Iuran Pariwisata di Tiket Pesawat: Tidak Semua Penumpang Wisatawan

5 jam lalu

Anggota Komisi V DPR RI Sigit Sosiantomo. Foto : Dok/Andri
Anggota DPR Tolak Penerapan Iuran Pariwisata di Tiket Pesawat: Tidak Semua Penumpang Wisatawan

Anggota Komisi V DPR RI Sigit Sosiantomo menolak rencana iuran pariwisata di tiket pesawat.


Alasan Mengapa Pesawat Komersial Terbang di Ketinggian 35.000 Kaki

9 jam lalu

Ilustrasi pesawat (Pixabay)
Alasan Mengapa Pesawat Komersial Terbang di Ketinggian 35.000 Kaki

Ketinggian jelajah pesawat komersial biasanya berkisar antara 30.000 dan 42.000 kaki. Perbedaan itu tergantung jenis pesawat dan arah penerbangan.


Iuran Pariwisata di Tiket Pesawat Dinilai Berpotensi Langgar Undang-undang

1 hari lalu

Ilustrasi penumpang pesawat terbang. Unsplash.com/Mohammad Arrahmanur
Iuran Pariwisata di Tiket Pesawat Dinilai Berpotensi Langgar Undang-undang

Rencana pemerintah memberlakukan penarikan iuran pariwisata di tiket pesawat dinilai berpotensi melanggar undang-undang.


Tolak Iuran Pariwisata di Tiket Pesawat, Garuda Indonesia: Membebani Penumpang

1 hari lalu

Direktur Utama Garuda Indonesia Tbk Irfan Setiaputra saat pemungutan suara PKPU di Pengadilan Negeri Jakarta Pusat, Jumat, 17 Juni 2022 [Tempo/Eka Yudha Saputra]
Tolak Iuran Pariwisata di Tiket Pesawat, Garuda Indonesia: Membebani Penumpang

Direktur Utama Garuda Indonesia Irfan Saputra menyatakan tidak setuju terhadap rencana penerapan iuran pariwisata di tiket pesawat.


8 Cara Mencegah Jet Lag ala Pramugari setelah Penerbangan Jarak Jauh

1 hari lalu

Ilustrasi penumpang pesawat terbang kelas ekonomi. Freepik.com/DC Studios
8 Cara Mencegah Jet Lag ala Pramugari setelah Penerbangan Jarak Jauh

Pramugari dan pakar perjalanan berbagi cara mencegah jet lag setelah penerbangan jarak jauh, dari mengatur waktu sampai jalan-jalan sore hari.


22 Hari Jadi Angkutan Lebaran, PT KAI Divre 1 Sumut Angkut 187.584 Penumpang

1 hari lalu

Kereta Api Sribilah Utama relasi Medan-Rantauprapat hadirkan promo untuk pelanggan yang ingin mudik lebih awal bersama keluarga. Foto: Istimewa
22 Hari Jadi Angkutan Lebaran, PT KAI Divre 1 Sumut Angkut 187.584 Penumpang

PT Kereta Api Indonesia (Persero) atau KAI resmi menutup pelaksanaan Angkutan Lebaran 2024 yang telah berlangsung selama 22 hari sejak 31 Maret.


Selama Masa Angkutan Lebaran 2024, Ada 208.798 Pelanggan Gunakan Kereta Api di KAI Daop 9 Jember

2 hari lalu

Rangkaian KA Blambangan Ekspres berangkat dari Stasiun Ketapang, Banyuwangi, Jawa Timur, Jumat, 2 Desember 2022. ANTARA/Budi Candra Setya
Selama Masa Angkutan Lebaran 2024, Ada 208.798 Pelanggan Gunakan Kereta Api di KAI Daop 9 Jember

KAI Daop 9 Jember menyebutkan ada sebanyak 208.798 penumpang yang menggunakan kereta api di wilayahnya selama pelaksanaan angkutan Lebaran 2024.