Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Angkasa Pura II Siapkan Investasi Rp 500 Miliar untuk Bandara Radin Inten II

image-gnews
Suasana Bandara Internasional Radin Inten II Lampung pada Kamis, 7 Maret 2019, sebelum diresmikan oleh Presiden Joko Widodo. TEMPO/Francisca Christy Rosana
Suasana Bandara Internasional Radin Inten II Lampung pada Kamis, 7 Maret 2019, sebelum diresmikan oleh Presiden Joko Widodo. TEMPO/Francisca Christy Rosana
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta – PT Angkasa Pura II (Persero) segera mengambil alih pengelolaan Bandara Internasional Radin Inten II Lampung. Bandara tersebut saat ini masih dinaungi Unit Penyelenggara Bandara Udara (UPBU) di bawah Kementerian Perhubungan.

Baca juga: Jokowi Minta Bandara Radin Inten II Lampung Punya Kereta Bandara

Direktur Utama AP II Muhammad Awaluddin mengatakan pihaknya telah menyiapkan investasi sebesar Rp 500 miliar untuk pengelolaan bandara selama 30 tahun. “Kami siapkan berbagai rencana pengembangan termasuk perluasan terminal penumpang,” ujar Awaluddin saat ditemui seusai peresmian Bandara Internasional Radin Inten, Jumat, 8 Maret 2019.

Awaluddin mengatakan, sesuai dengan masterplan yang telah dirancang, AP II bakal memprioritaskan perluasan terminal bandara. Bandara Radin Inten II diwacanakan menjadi terminal ultimate. Adapun saat ini, terminal Radin Inten II memiliki bangunan seluas 9.650 meter persegi dengan kapasitas 3,7 juta penumpang.

Bila dikembangkan menjadi terminal ultimate, kapasitas penumpang terminal ditaksir bisa mencapai 6 juta setahun. Pergerakan penumpang pun ditargetkan tumbuh dua kali lipat. Setelah menjadi bandara ultimate, pengembangan dari sisi luas wilayah akan mentok.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

"Bandara ultimate berarti bandara yang tidak bisa lagi dikembangkan karena alasan ketersediaan lahan," kata Direktur Jenderal Direktur Jenderal Perhubungan Udara Polana Banguningsih Pramesti.

Selain memperluas bandara, AP II bakal mengembangkan infrastruktur pendukung operasional. Di antaranya merenovasi gedung kargo, membangun gardu listrik khusus, membangun akses jalan. Selanjutnya, membangun gedung operasional CCR dan power quality.

AP II saat ini belum memegang pengelolaan Bandara Internasional Raden Inten II lantaran masih menunggu verifikasi aset barang milik negara oleh Kementerian Keuangan. Setelah verifikasi aset, tahapan berikutnya ialah menentukan nilai aset.

Pihak-pihak terkaitlah yang nantinya akan menentukan rumus bagi hasil. Penyerahan pengelolaan bandara melalui kerja sama pemanfaatan (KSP) diprediksi baru akan diteken Kementerian Perhubungan dan AP II pada Mei 2019. KSP Bandara Radin Inten II ini dirancang memiliki jangka waktu 30 tahun. 

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Terpopuler: Presiden Jokowi Wanti-wanti Pola Baru TPPU, Gunung Ruang Erupsi Sejumlah Maskapai Batalkan Penerbangan

4 jam lalu

Presiden Jokowi (tengah) melihat proses pembagian sembako untuk warga di pintu Istana Kepresidenan Bogor, Jawa Barat, Sabtu, 6 April 2024. Sebanyak 1000 paket sembako dibagikan Presiden Joko Widodo untuk warga Bogor di bulan Ramadan 1445 Hijriyah. ANTARA/Arif Firmansyah
Terpopuler: Presiden Jokowi Wanti-wanti Pola Baru TPPU, Gunung Ruang Erupsi Sejumlah Maskapai Batalkan Penerbangan

Presiden Joko Widodo atau Jokowi mengingatkan untuk waspada terhadap pola baru tindak pidana pencucian uang (TPPU) yang berbasis teknologi.


Bandara Dubai Kembali Beroperasi Usai Banjir, Jalan Masih Ditutup

13 jam lalu

Mobil melewati jalan yang banjir saat hujan badai di Dubai, Uni Emirat Arab, 16 April 2024. REUTERS/Abdel Hadi Ramahi
Bandara Dubai Kembali Beroperasi Usai Banjir, Jalan Masih Ditutup

Banjir yang menerjang Dubai membuat sejumlah penerbangan dihentikan.


Tony Blair Temui Jokowi, Bahas Rencana Investasi Energi di IKN

16 jam lalu

Mantan Perdana Menteri Inggris Tony Blair menemui Presiden Joko Widodo di Istana Kepresidenan, Jakarta, Kamis, 18 April 2024. Blair sebelumnya diminta Jokowi membantu mempromosikan IKN ke dunia internasional. Tony Blair menyebut pemerintah dapat melakukan promosi ke beberapa negara lain seperti pemerintah Persatuan Emirat Arab (PEA) dan Republik Rakyat Tiongkok (RRT), serta sejumlah perusahaan asing di kawasan Asia untuk berinvestasi di IKN. TEMPO/Subekti.
Tony Blair Temui Jokowi, Bahas Rencana Investasi Energi di IKN

Jokowi dan Tony Blair mengadakan pertemuan di Istana Kepresidenan hari ini.


Satgas Pasti Blokir 537 Pinjol Ilegal Sepanjang Februari-Maret 2024

19 jam lalu

Ilustrasi pinjaman online. Freepik
Satgas Pasti Blokir 537 Pinjol Ilegal Sepanjang Februari-Maret 2024

Satuan Tugas Pemberantasan Aktivitas Keuangan Ilegal (Satgas Pasti) memblokir 537 pinjaman online atau pinjol ilegal dan 48 konten penawaran pinjaman pribadi (pinpri) sepanjang Februari hingga Maret 2024.


Indonesia dan Cina akan Perkuat Investasi Pembangunan Infrastruktur hingga Ketahanan Pangan

19 jam lalu

Menteri Luar Negeri Cina Wang Yi dan Menteri Luar Negeri RI Retno Marsudi saat konferensi pers di gedung Kementerian Luar Negeri, Jakarta Pusat pada Kamis, 18 April 2024. TEMPO/Nabiila Azzahra A.
Indonesia dan Cina akan Perkuat Investasi Pembangunan Infrastruktur hingga Ketahanan Pangan

Indonesia dan Cina akan memperkuat kerja sama ekonomi di berbagai bidang, termasuk investasi.


Jokowi dan Tony Blair Bahas Investasi Solar Panel IKN hingga Digitalisasi

20 jam lalu

Presiden Joko Widodo atau Jokowi bertemu dengan mantan Perdana Menteri Inggris Tony Blair di Istana Kepresidenan Bogor, Selasa, 8 Maret 2022 (Sumber: YouTube Sekretariat Presiden)
Jokowi dan Tony Blair Bahas Investasi Solar Panel IKN hingga Digitalisasi

Presiden Jokowi dan mantan Perdana Menteri Inggris Tony Blair membahas investasi dan digitalisasi dalam pertemuan selama satu jam di Istana.


Selain Tim Cook, Siapa Saja Bos Perusahaan Teknologi Dunia yang Pernah Bertemu Jokowi?

22 jam lalu

Bos Apple Tim Cook bertemu Presiden Jokowi di Istana Kepresidenan Jakarta, 17 April 2024. Foto: BPMI Setpres/Kris
Selain Tim Cook, Siapa Saja Bos Perusahaan Teknologi Dunia yang Pernah Bertemu Jokowi?

Selain CEO Apple Tim Cook, Jokowi tercatat beberapa kali pernah bertemu dengan bos-bos perusahaan dunia. Berikut daftarnya:


Ini Tugas Luhut sebagai Koordinator Investasi Apple di IKN

23 jam lalu

Tangkapan layar Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi (Menko Marves) Luhut Binsar Pandjaitan dalam unggahan di akun Instagram @luhut,pandjaitan yang dipantau di Jakarta, Rabu (17/1/2024). (ANTARA/Ade Irma Junida)
Ini Tugas Luhut sebagai Koordinator Investasi Apple di IKN

Presiden Jokowi menunjuk Luhut Binsar Pandjaitan sebagai koordinator dalam investasi perusahaan teknologi Apple di IKN. Apa tugas Luhut?


Arus Mudik Lebaran 2024, Bandara Soekarno-Hatta Tersibuk di Asia Tenggara Mengalahkan Changi

23 jam lalu

Sejumlah calon penumpang antre untuk lapor di Terminal 2F Bandara Soekarno Hatta, Tangerang, Banten, Jumat 24 April 2020. Pemerintah melalui Kementerian Perhubungan menghentikan sementara aktifitas penerbangan komersil terjadwal baik dalam dan luar negeri terhitung mulai 24 April hingga 1 Juni 2020. Hal tersebut merupakan bagian dari pengendalian transportasi selama masa mudik Lebaran 1441 H untuk mencegah penyebaran COVID-19. ANTARA FOTO/Muhammad Iqbal
Arus Mudik Lebaran 2024, Bandara Soekarno-Hatta Tersibuk di Asia Tenggara Mengalahkan Changi

Padatnya penumpang selama periode angkutan Lebaran 2024 menjadikan Bandara Soekarno-Hatta tersibuk di Asia Tenggara.


Gunung Ruang Erupsi, Bandara Sam Ratulangi Manado Ditutup Sementara

1 hari lalu

Suasana di Bandara Samrat para penumpang telah berada di ruang tunggu untuk menunggu keberangkatan, di Manado, Kamis 18 April 2024. ANTARA/Nancy L Tigauw.
Gunung Ruang Erupsi, Bandara Sam Ratulangi Manado Ditutup Sementara

Bandara Sam Ratulangi di Manado, Sulawesi Utara, pada hari ini ditutup untuk sementara waktu sebagai dampak erupsi Gunung Ruang.