Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Kominfo: 100 Persen Indonesia Bisa Nikmati Layanan 4G Tahun Ini

image-gnews
Menteri Komunikasi dan Informatika, Rudiantara memberikan sambutannya dalam acara Tempo Media Week 2018 bertajuk Kelas Tanpa Batas di Gedung Tempo, Jakarta, 14 Desember 2018. TEMPO/Fardi Bestari
Menteri Komunikasi dan Informatika, Rudiantara memberikan sambutannya dalam acara Tempo Media Week 2018 bertajuk Kelas Tanpa Batas di Gedung Tempo, Jakarta, 14 Desember 2018. TEMPO/Fardi Bestari
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Kementerian Komunikasi dan Informatika optimistis layanan 4G LTE sudah bisa menjangkau 100 persen seluruh wilayah Indonesia pada tahun 2019 ini. 

Simak: Mengejutkan, Jaringan 4G di Jakarta Paling Lelet

Direktur Pengembangan Pitalebar Direktorat Jenderal Penyelenggaraan Pos dan Informatika Kemkominfo, Benyamin Sura mengatakan bahwa pembangunan broadband melalui jaringan seluler bisa lebih cepat dari fixed broadband.

"Kita harapkan tahun 2019 ini, sudah 100 persen wilayah Indonesia yang sudah bisa menikmati layanan broadband 4G LTE," tuturnya, Senin 25 Februari 2019.

Menurutnya, sejak diluncurkan Presiden Joko Widodo (Jokowi) Desember 2015, coverage jaringan broadband 4G LTE sudah dinikmati lebih dari 90% dari total penduduk Indonesia saat ini.

Dia menceritakan yang membuat pembangunan 4G LTE sangat cepat karena investasi lebih terjangkau dan mudah dalam instalasinya. Bahkan, operator telekomunikasi Telkomsel sudah memiliki cakupan hingga 97 persen dari total populasi penduduk pada 514 kabupaten/kota di Indonesia.

Sementara itu, Komisioner Badan Regulasi Telekomunikasi Ineonesia (BRTI) Agung Harsono berharap layanan 4G LTE yang sudah masuk ke kabupaten/kota di seluruh Indonesia bisa dimanfaatkan dengan baik oleh masyarakat untuk mempermudah dalam melakukan aktivitas dan meningkatkan nilai ekonomi.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

"Diharapkan penetrasi broadband ini meningkatkan perekonomian masyarakat Indonesia. Masyarakat diharapkan mamanfaatkan e-commercee-healthe-govermentdan e-learning secara optimal, agar bisa jadi enabler pertumbuhan ekonomi nasional," kata Agung.

Dia menilai operator telekomunikasi saat ini sudah siap untuk melayani masyarakat yang membutuhkan layanan 4G LTE di Indonesia. Dia juga berpandangan kapasitas jaringan yang dimiliki operator seluler serta ketersediaan kartu perdana dengan teknologi 4G LTE dinilai sudah mencukupi.

"Jika ada masyarakat yang masih belum menukarkan simcard dengan kartu 4G LTE, mereka bisa langsung menukarkannya ke gerai operator terdekat," ujarnya.

Secara terpisah, Public Relations Manager Advan, Mohammad Ilham Pratama mengakui meratanya layanan 4G LTE berdampak positif pada penjualan ponsel pintar yang sudah mengadopsi teknologi 4G LTE. Menurutnya, Advan sendiri mengalami permintaan yang cukup tinggi pada ponsel pintar di segmen entry level.

"Banyak masyarakat yang masih menggunakan 2G, ingin mulai mencoba layanan 4G LTE dengan segmen entry," tuturnya.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Kominfo Gandeng Tony Blair Institute Antisipasi Kejahatan Artificial Intelligence

3 hari lalu

Mantan Perdana Menteri Inggris Tony Blair menemui Presiden Joko Widodo di Istana Kepresidenan, Jakarta, Kamis, 18 April 2024. Blair sebelumnya diminta Jokowi membantu mempromosikan IKN ke dunia internasional. Tony Blair menyebut pemerintah dapat melakukan promosi ke beberapa negara lain seperti pemerintah Persatuan Emirat Arab (PEA) dan Republik Rakyat Tiongkok (RRT), serta sejumlah perusahaan asing di kawasan Asia untuk berinvestasi di IKN. TEMPO/Subekti.
Kominfo Gandeng Tony Blair Institute Antisipasi Kejahatan Artificial Intelligence

Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo) dan Tony Blair Institute for Global Change bekerja sama antisipasi kejahatan Artificial Intelligence.


Bentuk Laboratorium Bersama dengan Kominfo, Ant Group Jajakan Alipay Plus ke Indonesia

4 hari lalu

Alibaba. REUTERS/Dado Ruvic/Illustration
Bentuk Laboratorium Bersama dengan Kominfo, Ant Group Jajakan Alipay Plus ke Indonesia

Kominfo membahas kerjasama dengan Ant Group untuk pembentukan Joint Lab. Alibaba menawarkan Alipay Plus buat UMKM Indonesia.


Kominfo Pastikan Tak Akan Beri Keistimewaan bagi Starlink

4 hari lalu

Satelit internet Starlink SpaceX di orbit. Kredit : SpaceX
Kominfo Pastikan Tak Akan Beri Keistimewaan bagi Starlink

Menteri Komunikasi dan Informatika Budi Arie Setiadi mengatakan kehadiran starlink menjadi tantangan bagi semua operator seluler di Indonesia.


Strategi Jokowi Berantas Judi Online Lewat Satgas Terpadu

5 hari lalu

Menkominfo Budi Arie Setiadi bertemu dengan Diaspora Indonesia yang berada di Barcelona, Spanyol, Selasa (27/02/2024). Pertemuan tersebut merupakan salah satu kegiatan dalam Lawatan Menkominfo di Spanyol. - (PeyHS)
Strategi Jokowi Berantas Judi Online Lewat Satgas Terpadu

Pemerintah ingin ada langkah yang lebih komprehensif dalam membereskan masalah judi online.


CEO Microsoft Kunjungi Indonesia 30 April, Kominfo Sebut Nilai Investasi Hingga Rp 14 Triliun

5 hari lalu

CEO Microsoft Satya Nadella mengunjungi hackathon bertema
CEO Microsoft Kunjungi Indonesia 30 April, Kominfo Sebut Nilai Investasi Hingga Rp 14 Triliun

Kementerian Komunikasi dan Informasi mengatakan CEO Microsoft bakal datang ke Indonesia pada 30 April 2024 membahas investasi senilai Rp 14 Triliun.


Presiden Jokowi Bakal Bentuk Satgas Judi Online, Libatkan Kementerian dan Lembaga

5 hari lalu

Presiden Joko Widodo memberi pengarahan dalam acara Peringatan 22 Tahun Gerakan Nasional Anti Pencucian Uang dan Pencegahan Pendanaan Terorisme (APU PPT) di Istana Negara, Jakarta, Rabu 17 April 2024. Indonesia telah dinyatakan secara aklamasi diterima sebagai Anggota Financial Action Task Force on Money Laundering and Terrorism Financing (full membership). Keberhasilan tersebut diperoleh dalam FATF Plenary Meeting di Paris, Perancis yang dipimpin oleh Presiden FATF, MR. T. Raja Kumar pada Rabu, 25 Oktober 2023. TEMPO/Subekti.
Presiden Jokowi Bakal Bentuk Satgas Judi Online, Libatkan Kementerian dan Lembaga

Menteri Komunikasi dan Informatika Budi Arie Setiadi menjelaskan satuan tugas kali ini akan bersifat menyeluruh untuk mengatasi permasalahan judi online.


Mengenal Teknologi Internet 5,5G, Unduh Film HD Hanya 30 Detik

7 hari lalu

Seri Vivo X Fold3 dan X100 akan menjadi salah satu perangkat pertama yang mendukung konektivitas 5.5G (GSM Arena)
Mengenal Teknologi Internet 5,5G, Unduh Film HD Hanya 30 Detik

Inovasi teknologi seluler terus bergerak cepat dan membawa pengguna ke ranah 5,5G yang kini sudah mulai dikembangkan dan hadir pertama kali di Cina.


Starlink Penuhi Izin Operasi di RI, Kapan Uji Coba Layanan di IKN?

19 hari lalu

Direktur Jenderal Penyelenggaraan Pos dan Informatika Kementerian Kominfo Wayan Tony Supriyanto di Kantor Kementerian Kominfo, Jakarta Pusat, Rabu, 3 April 2024. (ANTARA/Livia Kristianti)
Starlink Penuhi Izin Operasi di RI, Kapan Uji Coba Layanan di IKN?

Pemerintah menyatakan perusahaan penyedia jasa telekomunikasi asal Amerika Serikat, Starlink, sudah mulai memenuhi izin untuk beroperasi di Indonesia.


PELNI Sediakan WiFi dan Jaringan 4G untuk Pemudik Lebaran 2024, Cek Daftar Kapalnya

24 hari lalu

Kapal Tunda mendorong KM Bukit Raya yang akan bersandar di Pelabuhan Penumpang Tanjung Priok, Jakarta Utara, Selasa, 26 Maret 2024. Menurut petugas, keberangkatan penumpang yang menggunakan dua kapal PT Pelayaran Nasional Indonesia (Pelni) mengalami kenaikan jumlah penumpang, yakni KM Nggapulu mengangkut penumpang sekitar 1.300 orang dan KM Bukit Raya sekitar 700 penumpang yang merupakan awal mudik Lebaran 2024 di pelabuhan itu. ANTARA/M Risyal Hidayat
PELNI Sediakan WiFi dan Jaringan 4G untuk Pemudik Lebaran 2024, Cek Daftar Kapalnya

PELNI menyediakan jaringan WiFi di hampir seluruh kapal. Ada jaringan 4G Telkomsel di kapal yang tak ada wifi-nya.


Divonis 3 Tahun Penjara dan Denda 500 Juta Perkara Korupsi BTS 4G, Windi Purnama Masih Pikir pikir

29 hari lalu

Terdakwa Direktur PT. Mulitimedia Berdikasi Sejahtera, Windi Purnama, mengikuti sidang pembacaan surat tuntutan, di Pengadilan Tipikor Pengadilan Negeri Jakarta Pusat, Senin, 4 Maret 2024. Jaksa Penuntut Umum Kejaksaan Agung menuntut Windi Purnama, pidana penjara badan selama 4 tahun, denda Rp.1 miliar subsider enam bulan kurungan dinilai terbukti secara sah dan meyakinkan menurut hukum melakukan pencucian uang  dalam tindak pidana korupsi pengadaan infrastruktur Base Transceiver Station (BTS) 4G dan infrastruktur pendukung paket 1,2,3, 4 dan 5 Badan Aksesibilitas Telekomunikasi dan Informasi di Kementerian Telekomunikasi dan Informatika Tahun 2020-2022 yang mengakibatkan kerugian keuangan negara sebesar Rp8,3 triliun.TEMPO/Imam Sukamto
Divonis 3 Tahun Penjara dan Denda 500 Juta Perkara Korupsi BTS 4G, Windi Purnama Masih Pikir pikir

Windi Purnama telah mengembalikan uang Rp 750 juta dari hasil korupsi BTS Kominfo secara sukarela sebelum pengucapan putusan.