Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Indonesia - Arab Saudi Sepakati Kerja Sama Bisnis Rp 2,1 Triliun

image-gnews
Menteri Luar Negeri (Menlu) Retno Marsudi berbincang dengan Menlu Arab Saudi Adel al-Jubeir sebelum memberikan pernyataan pers seusai pertemuan bilateral di kantor Kemenlu, Jakarta, Selasa, 23 Oktober 2018. Pertemuan kedua menteri tersebut membahas isu terorisme, politik, keamanan, ekonomi, energi, pariwisata dan perhubungan. ANTARA
Menteri Luar Negeri (Menlu) Retno Marsudi berbincang dengan Menlu Arab Saudi Adel al-Jubeir sebelum memberikan pernyataan pers seusai pertemuan bilateral di kantor Kemenlu, Jakarta, Selasa, 23 Oktober 2018. Pertemuan kedua menteri tersebut membahas isu terorisme, politik, keamanan, ekonomi, energi, pariwisata dan perhubungan. ANTARA
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Sebanyak tiga perusahaan Arab Saudi resmi menyepakati kerja sama bisnis senilai US$ 140 juta atau setara Rp 2,1 triliun (kurs Rp 15.200 per dolar Amerik Serikat) dengan tiga perusahaan Indonesia. Kerja sama ini disepakati di tengah acara Trade Expo Indonesia (TEI) ke-33 yang digelar di ICE BSD, Tangerang Selatan.

Simak: Ini Daftar Terbaru Kerja Sama Arab Saudi - Indonesia

Konsul Jenderal Republik Indonesia di Jeddah, Arab Saudi, M. Hery Saripudin, mengatakan bahwa pihaknya sejak awal memang mendorong agar kerja sama ketiga kerja sama ini bisa terwujud saat TEI ke-33. “Hal ini sebagai langkah untuk melakukan penetrasi pasar dan ekspansi pasar, dengan target akhir agar nilai transaksi perdagangan Indonesia di Arab Saudi meningkat,” kata dia dalam keterangan di Jakarta, Rabu, 24 Oktober 2018.

Adapun ketiga perusahaan yang terlibat perjanjian bisnis yaitu pertama Prime Star Energy dari Arab Saudi dengan PT Golden Surfactant Indonesia. Prime Star Energy adalah perusahaan importir bahan baku untuk keperluan produksi lapangan minyak dan gas milik perusahaan migas Saudi Aramco. Salah satu bahan baku itu adalah surfaktan yang akan dipasok oleh Golden Surfactant Indonesia.

Selanjutnya yaitu kerja sama antara perusahaan importir produk makanan dari Indonesia yaitu Mohammed Bawazir for Trading Co. Ltd. dan PT Mayora Indah Tbk dari Indonesia. Terakhir yaitu Sami Al Kathiri Trading Est, perusahaan yang juga importir produk makanan Indonesia seperti kecap, sambal hingga ikan tuna, dengan PT Rodamas Inti International. “Estimasi nilai dua kontrak ini mencapai USD 40 juta,” ujar Hery.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Meski berhasil mencetak nilai kerja sama Rp 2,1 triliun, angka ini sebenarnya masih jauh lebih rendah dibandingkan keseluruhan transaksi dagang yang tercatat di hari pertama acara. Kementerian Perdagangan mencatat ada total sebanyak Rp 75,3 triliun yang berhasil dicetak oleh 33 importir dari 17 negara.

17 negara ini yaitu Filipina, Malaysia, Thailand, Singapura, Cina, Korea Selatan, Australia, Arab Saudi, Belgia, Spanyol, Belanda, Austria, Perancis, Amerika Serikat, Meksiko, Chile, dan Brasil. 33 perusahaan di negara-negara ini telah menyepakati sebanyak 44 perjanjian kerja sama. Target dari Kemendag, TEI 33 bisa menciptakan 68 kerja sama bisnis dengan nilai Rp 77,8 triliun hingga hari terakhir pada Minggu, 28 Oktober 2018.

Simak berita tentang Arab Saudi hanya di Tempo.co

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Polda Metro Jaya Ungkap Penipuan Haji Furoda, Korban Rugi Rp 563 Juta

1 hari lalu

Ilustrasi Ibadah Haji. Getty Images
Polda Metro Jaya Ungkap Penipuan Haji Furoda, Korban Rugi Rp 563 Juta

Dirkrimsus Polda Metro Jaya mengungkap kasus penipuan pemberangkatan Haji Furoda atau haji undangan resmi dari pemerintah Kerajaan Arab Saudi.


Perusahaan Arab Saudi Bikin Robot Manusia, Tak Boleh Bicara Seks dan Politik

1 hari lalu

Komunikasi manusia dan robot. Kredit: AFP/Global Times
Perusahaan Arab Saudi Bikin Robot Manusia, Tak Boleh Bicara Seks dan Politik

Perusahaan teknologi Arab Saudi menciptakan robot manusia bernama Sara. Didesain untuk tak bicara seks dan politik.


Arab Saudi Punya Taman Hiburan Dragon Ball di Qiddiya Hadirkan 30 Wahana

2 hari lalu

Dragon Ball. bbc.co.uk
Arab Saudi Punya Taman Hiburan Dragon Ball di Qiddiya Hadirkan 30 Wahana

Taman hiburan pertama di dunia bertema Dragon Ball akan dibangun di Qiddiya, Arab Saudi. Ini keunikannya.


Terkini: Nilai THR Jokowi dan Ma'ruf Amin, Kisah Sri Mulyani Dirayu Susi Pudjiastuti Pulang ke Indonesia

2 hari lalu

Presiden Joko Widodo bersama Wakil Presiden Maaruf Amin memimpin Sidang Kabinet Paripurna di Istana Negara, Jakarta, Selasa 9 Januari 2024. Sidang kabinet membahas Peningkatan Kinerja Aparatur Sipil Negara Melalui Keterpaduan Layanan Digital Pemerintah. TEMPO/Subekti.
Terkini: Nilai THR Jokowi dan Ma'ruf Amin, Kisah Sri Mulyani Dirayu Susi Pudjiastuti Pulang ke Indonesia

Berita terkini: Berapa nilai THR yang diterima Jokowi dan Ma'ruf Amin? Kisah Sri Mulyani saat dirayu Susi Pudjiastuti untuk pulang ke Indonesia.


Awas, Jemaah Haji Ketahuan Bawa Jimat Bisa Diancam Hukuman Mati

2 hari lalu

Ratusan umat muslim melakukan tawaf di kabah pada hari-hari terakhir ibadah haji di Masjidil Haram di kota suci Mekah, Arab Saudi 10 Juli 2022. Jemaah haji dari luar negeri kembali untuk haji setelah dua tahun terganggu akibat pandemi COVID-19. REUTERS/Mohammed Salem
Awas, Jemaah Haji Ketahuan Bawa Jimat Bisa Diancam Hukuman Mati

Ada baiknya calon jemaah haji asal Indonesia untuk memperhatikan barang-barang yang boleh dan tidak boleh dibawa ke Arab Saudi. Apa saja?


Jepang Optimis Kerja Sama Bilateral akan Naik di Bawah Pemerintahan Prabowo Subianto

2 hari lalu

Duta Besar Jepang untuk Indonesia Masaki Yasushi dalam acara jumpa wartawan di kantor Kedutaan Besar Jepang, Jakarta Pusat pada Senin, 25 Maret 2024. TEMPO/Nabiila Azzahra A.
Jepang Optimis Kerja Sama Bilateral akan Naik di Bawah Pemerintahan Prabowo Subianto

Duta Besar Jepang yakin kerja sama bilateral Jepang dan Indonesia akan semakin kuat di bawah pemerintahan Prabowo Subianto


49 Tahun Kematian King Faisal Putra Pendiri Kerajaan Arab Saudi, 3 Peluru Ditembakkan Keponakannya

3 hari lalu

Pangeran Faisal bin Musaid bin Abdulaziz Al Saud adalah pembunuh dan keponakan dari Raja Saudi Arabia Faisal bin Abdul Aziz. Ia menembakkan tiga peluru dari jarak dekat ke arah Raja Faisal di tengah sebuah acara kerajaan. Pada Juni 1975, Faisal bin Musaed dieksekusi mati dalam kasus pembunuhan sang raja. Eksekusi pancung dilakukan di sebuah alun-alun di Riyadh. alchetron.com
49 Tahun Kematian King Faisal Putra Pendiri Kerajaan Arab Saudi, 3 Peluru Ditembakkan Keponakannya

Raja Arab Saudi King Faisal ditembak keponakannya sendiri. Tiga peluru menewaskan putra King Abdul Aziz pendiri kerajaan Arab Saudi, 49 tahun lalu.


Rekomendasi 5 Destinasi Wisata Menarik di Arab Saudi

3 hari lalu

Hegra, Arab Saudi. Unsplash.com/Hatem Boukhit
Rekomendasi 5 Destinasi Wisata Menarik di Arab Saudi

Kekayaan budaya, tradisi, dan sejarah Arab Saudi menyatu dengan keindahan alam yang dapat memberikan pengalaman tak terlupakan untuk wisatawan


Taman Hiburan Dragon Ball Pertama di Dunia Dibangun di Arab Saudi Seluas 500 Meter Persegi

3 hari lalu

Dragon Ball Theme Park satu-satunya di dunia akan dibangun di Arab Saudi. (Tangkapan layar Youtube.com/Qiddiya)
Taman Hiburan Dragon Ball Pertama di Dunia Dibangun di Arab Saudi Seluas 500 Meter Persegi

Taman hiburan Dragon Ball pertama di dunia akan membawa pengunjung mengikuti perjalanan Son Goku


Retno Marsudi Hadiri Ministerial Conference Summit for Democracy di Korea Selatan

5 hari lalu

Menteri Luar Negeri RI, Ibu Retno L.P. Marsudi, melakukan kunjungan kerja ke Seoul guna menghadiri Ministerial Conference Summit for Democracy (SFD) di Seoul, pada 18 Maret 2024. sumber: dokumen KBRI Seoul
Retno Marsudi Hadiri Ministerial Conference Summit for Democracy di Korea Selatan

Retno Marsudi dalam acara Ministerial Conference Summit for Democracy (SFD) menyuarakan demokrasi yang lebih baik dan isu Palestina.