"

BNI Jelaskan Transfer Duit Rp 23,9 T yang Diklaim Ratna Sarumpaet

PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk atau BNI membuka 28 booth khusus pelayanan transaksi perbankan, termasuk penukaran valuta asing (money changer) bagi para atlet, officials, dan pengunjung Asian Games 2018.
PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk atau BNI membuka 28 booth khusus pelayanan transaksi perbankan, termasuk penukaran valuta asing (money changer) bagi para atlet, officials, dan pengunjung Asian Games 2018.

TEMPO.CO, Jakarta - Coorporate Secretary BNI Ryan Kiryanto menyatakan tidak bisa membeberkan data transaksi nasabah kepada pihak manapun, kecuali penegak hukum atas izin Otoritas Jasa Keuangan atau OJK. Hal tersebut merespons pertanyaan apakah dana senilai Rp 23,9 triliun masuk ke rekening Ruben Marey seperti yang disampaikan Ratna Sarumpaet.

BACA:Sri Mulyani Tersenyum Ditanya Soal Klaim Ratna Sarumpaet

"Kami tidak bisa membeberkan data mengenai nasabah dan transaksinya kecuali diminta oleh penegak hukum berdasarkan izin OJK," kata Ryan saat ditemui di kantor BNI Sudirman, Senin, 24 September 2018.

Ryan mengatakan, jika ada transfer dari bank lain masuk BNI, pasti tercatat di sistem BNI. "Pasti akan tercatat. Dan kalau diminta, kami pasti akan berikan print out. Saya rasa di segala industri yang paling tertib dalam hal pencatatan saya kira adalah bank," ujar Ryan.

Ryan mengatakan bank juga selalu berkomunikasi dengan Pusat Pelaporan dan Analisis Transaksi Keuangan atau PPATK, jika ada transaksi yang di luar kebiasaan nasabah.

"Berapa pun nilainya kalau di luar karakteristik transaksi orang tersebut, itu wajib dilaporkan ke PPATK. Tapi untuk yang laporan transaksi cas itu Rp 500 juta ke atas," kata Ryan.

Menurut Ryan transfer dari dalam dan ke keluar negeri berapa pun nilainya, bank harus lapor ke PPATK. Karena, arus dana asing yang masuk dan keluar harus terkontrol.

"Itu diatur dalam peraturan Kepala PPATK nomor 12 tahun 2013. Setiap transaksi keuangan transfer dana dari dan keluar negeri wajib dilaporkan ke PPATK berapa pun jumlah nominal transaksinya yang disampaikan paling lambat 14 hari setelah transaksi itu," kata Ryan.

Lebih lanjut Ryan mengatakan tabungan perorangan bisa senilai Rp 23,9 triliun itu. "Namun, biasanya orang kaya bukan saving, tapi invest," ujar Ryan.

Sebelumnya Ratna Sarumpaet menceritakan pangkal mula kasus pemblokiran duit Rp 23,9 triliun di rekening seorang warga bernama Ruben P.S. Marey untuk pembangunan di Papua.

Menurut Ratna, transfer dengan nilai tersebut melalui BCA, Mandiri, dan BNI.
Ratna mengatakan kasus itu adalah satu dari beberapa laporan yang masuk ke Ratna Sarumpaet Crisis Center. "Saya ajukan adalah Ruben, karena dia lebih mudah komunikasi dengan saya karena lokasinya di Jakarta," ujar Ratna kepada Tempo, Rabu, 19 September 2018.

Ia mengatakan kasus serupa ini pernah terjadi sekitar empat tahun yang lalu, dan kembali terjadi. Menurut Ratna, ia telah mempelajari kasus tersebut selama dua pekan sebelum sepakat membantu Ruben ihwal duit tersebut. "Orang mengatakan itu dongeng, itu bukan dongeng. Saya sudah lihat suratnya."

Ruben, kata Ratna, adalah salah satu keturunan raja nusantara yang diberi amanat untuk memegang fulus dari raja-raja dari segala penjuru nusantara. Selain Ruben, ada enam orang lainnya yang semestinya memegang dana donasi tersebut. Berdasarkan cerita Ratna, uang Rp 23,9 triliun itu diamanatkan kepada Ruben sejak 2011 oleh Bank Dunia.

"Mereka ditunjuk oleh Bank Dunia, bukan keputusan adat," tutur Ratna Sarumpaet. Para penerima amanat, termasuk Ruben, mengaku pada awalnya tidak tahu menahu soal duit tersebut. "Mereka enggak merasa dari lahir akan jadi orang kaya."

Hanya saja, Ruben tidak bisa mengakses dana bantuan tersebut diduga karena telah diblokir pemerintah. Ratna belum bisa memastikan kemana larinya uang sumbangan itu. Ia menduga dana itu diblokir.

"Yang paling menyedihkan dari persoalan ini adalah kita ini lagi susah, utang kita sampai berapa triliun, rupiah terjun bebas, sementara ada uang yang mereka blokir," kata Ratna. Padahal, ia berujar amanat dari uang tersebut bukanlah untuk berhura-hura, melainkan untuk dipakai demi kebaikan bangsa Indonesia.

Ihwal penyelesaian kasus ini, Ratna berujar telah menyurati Presiden Joko Widodo. Namun, surat tersebut belum berbalas hingga sekarang. Kini, Ratna bakal membentuk tim hukum guna melanjutkan kasus itu ke penegakan hukum. Ia juga tengah menyiapkan surat untuk dengar pendapat dengan Komisi Keuangan DPR.

BACA:Pangkal Mula Cerita Duit Rp 23,9 T Diblokir Versi Ratna Sarumpaet

Bank Dunia membantah pernyataan aktivis Ratna Sarumpaet tentang adanya transfer Rp 23,9 triliun ke seorang bernama Ruben P.S. Marey. Dalam keterangan resminya, Bank Dunia menyatakan tak pernah melakukan transaksi keuangan dengan pihak perorangan di Indonesia.

"Terkait dengan tuduhan yang keliru baru-baru ini, bahwa Bank Dunia terlibat transaksi keuangan dengan pihak perorangan di Indonesia, dengan ini Bank Dunia Kantor Jakarta memberikan klarifikasi bahwa tuduhan tersebut tidak benar," demikian ditulis Bank Dunia dalam keterangan resmi di Jakarta, Jumat, 21 September 2018.

Baca berita tentang Ratna Sarumpaet lainnya di Tempo.co.

CAESAR AKBAR | RYAN DWIKY ANGGRIAWAN | ANTARA








Ini Cara BNI Dukung Kebijakan Subsidi Motor Listrik Pemerintah

3 jam lalu

Ini Cara BNI Dukung Kebijakan Subsidi Motor Listrik Pemerintah

BNI Multifinance siap mendukung dengan menyediakan fasilitas kredit yang terjangkau


Adeging Pura Mangkunegaran ke-266, BNI Proaktif Pelihara Makna Kultural

1 hari lalu

Bank BNI turut berpartisiapsi dalam memeriahkan Hari Jadi atau Adeging Pura Mangkunegaran ke-266. Minggu (19/3/2023).
Adeging Pura Mangkunegaran ke-266, BNI Proaktif Pelihara Makna Kultural

BNI memiliki Xpora Hub di Solo yang bertugas sebagai channel untuk menghimpun pelaku UMKM Go Global


Fajar - Rian Juara All England 2023, BNI Terus Dukung Atlet Indonesia

1 hari lalu

Fajar dan Rian Juara di All England 2023.
Fajar - Rian Juara All England 2023, BNI Terus Dukung Atlet Indonesia

Bulu tangkis Indonesia masih menjadi yang terbaik di dunia.


Hari Raya Nyepi, BNI Hanya Layani Penerimaan Setoran BBM Pertamina

2 hari lalu

Hari Raya Nyepi, BNI Hanya Layani Penerimaan Setoran BBM Pertamina

BNI akan memberlakukan kegiatan operasional terbatas dalam memberikan pelayanan kepada nasabah.


BNI Bagikan Paket Sembako dan Pembangunan Pura

3 hari lalu

BNI Bagikan Paket Sembako dan Pembangunan Pura

BNI melaksanakan program CSR untuk menyambut Hari Raya Nyepi


Rasio Likuiditas BNI Capai 219 Persen

3 hari lalu

Rasio Likuiditas BNI Capai 219 Persen

BNI mampu menjaga keuangan bank dalam kondisi likuid


BNI-AM Beri Beasiswa PMI di Korea Selatan

4 hari lalu

Penyerahan apresiasi berupa top up Reksa Dana
BNI-AM Beri Beasiswa PMI di Korea Selatan

BNI-AM sebelumnya bersama BNI dan BNI Sekuritas memberikan edukasi finansial


BNI Fokus Kembangkan Fitur Mobile Banking

4 hari lalu

Fitur baru pada aplikasi BNI Mobile Banking di antaranya DigiBond dan FX Mobile untuk mempermudah transaksi dan investasi nasabah.
BNI Fokus Kembangkan Fitur Mobile Banking

Perseroan gencar melakukan perluasan partnership melalui platform open application programming interface (API). Layanan perbankan digital terus dikembangkan pada 2023.


BNI Bagikan Dividen Rp 7,32 Triliun, Sebesar 40 Persen dari Laba Bersih pada 2022

6 hari lalu

Tangkapan layar Direktur Utama PT Bank Negara Indonesia Tbk (BNI) Royke Tumilaar dalam konferensi pers daring, Rabu (31/8/2022). (ANTARA/Sanya Dinda)
BNI Bagikan Dividen Rp 7,32 Triliun, Sebesar 40 Persen dari Laba Bersih pada 2022

RUPST BNI pada hari ini menyetujui pembagian dividen sebesar 40 persen dari laba bersih konsolidasi 2022.


BNI Semangati Pebulutangkis Nasional Bertanding di All England 2023

6 hari lalu

BNI Semangati Pebulutangkis Nasional Bertanding di All England 2023

PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk. atau BNI berkomitmen untuk memberikan dukungan penuh kepada para pebulutangkis nasional untuk berlaga All England 2023.