"

HUT Pasar Modal Ke-41, BEI Gelar Lari dan Jalan Santai

Direktur Utama PT Kustodian Sentral Efek Indonesia (KSEI), Friderica Widyasari Dewi saat memberikan pidato peluncuran C-BEST untuk peningkatan performa transaksi pembayaran di pasar modal, di Main Hall Bursa Efek Indonesia, Sudirman, Jakarta Selatan, Rabu, 8 Agustus 2018. TEMPO/Dias Prasongko
Direktur Utama PT Kustodian Sentral Efek Indonesia (KSEI), Friderica Widyasari Dewi saat memberikan pidato peluncuran C-BEST untuk peningkatan performa transaksi pembayaran di pasar modal, di Main Hall Bursa Efek Indonesia, Sudirman, Jakarta Selatan, Rabu, 8 Agustus 2018. TEMPO/Dias Prasongko

TEMPO.CO, Jakarta - Bursa Efek Indonesia menggelar acara Fun Run dan Fun Walk dalam rangka merayakan hari jadi pasar modal yang ke-41 tahun di kawasan Sudirman Central Business District, Ahad, 23 September 2018.

Baca juga: Rupiah Melemah, BEI Pasar Modal Masih Bagus

"Pagi hari ini kita merayakan hari pasar modal ke-41. Ini barangkali ribuan," ujar Ketua Dewan Komisioner Otoritas Jasa Keuangan Wimboh Santoso sebelum para peserta mulai berlari. Mengenakan kaos lari berwarna merah, Wimboh ikut berpartisipasi bersama Wakil Ketua Dewan Komisioner OJK Nurhaida, Deputi Gubernur Senior Bank Indonesia Mirza Adityaswara, Kepala Eksekutif Pengawas pasar modal OJK Hoesen, Direktur Utama BEI Inarno Djajadi, dan jajaran regulator pasar modal lainnya.

Wimboh mengatakan acara itu digelar bukan hanya untuk memperingati hari pasar modal, namun juga dalam suasana pasca Asian Games 2018. "Ingin juga meramaikan asian games yang telah berlalu."

OJK, menurut Wimboh, punya kepentingan membawa pasar modal lebih maju dan berkontribusi untuk perekonomian Indonesia. Selain itu, ia mengatakan kepentingan OJK juga untuk melindungi konsumen dan masyarakat. "Selamat Fun Walk dan Fun Run. Dengan ini harapannya bisa berkarya lebih maju," kata Wimboh.

Pemerintah mengaktifkan kembali pasar modal Indonesia pada 10 Agustus 1977. Dalam memperingati 41 Tahun Diaktifkannya Kembali pasar modal Indonesia, tema yang diusung, yaitu “Menuju Pasar Modal Modern di Era Ekonomi Digital”. Sebagai salah satu pilar pendukung perekonomian nasional, Self-Regulatory Organization pasar modal turut berpartisipasi dalam menyokong infrastruktur di bidang digital dan teknologi melalui perkembangan dan pemutakhiran sistem di sepanjang 2018.

Masing-masing SRO telah menerapkan generasi terbaru sistem utama masing-masing yaitu Bursa Efek Indonesia (BEI) dengan JATS Next-G, Kliring Penjaminan Efek Indonesia (KPEI) dengan Enhancement Architecture e-CLEARS (EAE) dan Kustodian Sentral Efek Indonesia (KSEI) dengan The Central Depository and Book Entry Settlement System Next Generation (C-BEST Next-G). Penerapan teknologi tersebut dapat menjadi nilai tambah yang positif dalam peran ekonomi digital yang dijadikan prioritas Pemerintah RI.

Melalui koordinasi dan pengawasan dari Otoritas Jasa Keuangan (OJK), BEI bersama dengan KPEI dan KSEI, pasar modal Indonesia diharapkan akan semakin efisien dari sisi sistem penunjang perdagangan efek yang terkini.

Dari sisi nilai kapitalisasi, pasar modal Indonesia telah tumbuh sebanyak 2.52 juta kali, yakni pada tahun 1977 nilai kapitalisasi pasar modal Indonesia sebesar Rp2,73 miliar dan per 8 Agustus 2018, telah mencapai Rp6.870,7 triliun. Sementara itu, pada periode yang sama Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) telah tumbuh 6.119 persen dari 98 poin pada tahun 1977 menjadi 6.094.83 pada 8 Agustus 2018.

 








Bayan Resources Cetak Laba Bersih Rp 33,7 Triliun pada 2022

12 hari lalu

PT. Bayan Resources, Tbk. facebook.com
Bayan Resources Cetak Laba Bersih Rp 33,7 Triliun pada 2022

Emiten tambang batu bara PT Bayan Resources Tbk. (kode saham: BYAN) mencatatkan laba bersih senilai US$ 2,17 miliar atau setara Rp 33,70 triliun.


Nusantara Sawit IPO, Raup Dana Rp 453,1 Miliar

12 hari lalu

Jurnalis melakukan sesi wawancara di dekat refleksi layar pergerakan IHSG, Bursa Efek Indonesia, Jakarta, Senin, 10 Juni 2019. Pasca libur Lebaran, perdagangan IHSG dibuka menguat 90,91 poin atau 1,4 persen ke 6.300,036, sementara pada sore harinya IHSG diutup di level 6.289,61. ANTARA/Sigid Kurniawan
Nusantara Sawit IPO, Raup Dana Rp 453,1 Miliar

PT Nusantara Sawit Sejahtera Tbk. (kode saham: NSSS) mencatatkan saham perdana atau IPO di Bursa Efek Indonesia (BEI), Jakarta, hari ini.


Sektor Jasa Keuangan di Solo Raya pada 2022 Tumbuh Positif, OJK Beberkan Indikatornya

13 hari lalu

Petugas Otoritas Jasa Keuangan (OJK) beraktivitas di ruang layanan Konsumen, Kantor OJK, Jakarta. (ANTARA FOTO/Akbar Nugroho Gumay/aww.)
Sektor Jasa Keuangan di Solo Raya pada 2022 Tumbuh Positif, OJK Beberkan Indikatornya

Kepala OJK Solo, Eko Yunianto, menyatakan perkembangan sektor jasa keuangan di wilayah Solo Raya tetap tumbuh positif dan stabil pada 2022.


OJK Bahas Bursa Karbon Bareng Jokowi, BEI Jadi Pelaksana?

14 hari lalu

Mahendra Siregar. TEMPO/Aditia Noviansyah
OJK Bahas Bursa Karbon Bareng Jokowi, BEI Jadi Pelaksana?

Otoritas Jasa Keuangan (OJK) menyiapkan peraturan dan mekanisme untuk pelaksanaan bursa perdagangan karbon yang bakal diluncurkan tahun ini.


BEI Buka Suspensi Saham Waskita Karya

18 hari lalu

Suasana pembangunan box culvert 2x2 meter di sepanjang sisi barat Jalan D.I. Panjaitan, tampungan air dengan ukuran 16x4 meter, dan sumur resapan di sekitar proyek Tol Becakayu (Bekasi, Cawang, Kampung Melayu), Cawang, Jakarta Timur. Pembangunan dilakukan oleh kontraktor PT Waskita Karya usai terjadinya banjir di sekitar lokasi proyek pada Rabu, 3 April 2019. Sumber: Waskita Karya
BEI Buka Suspensi Saham Waskita Karya

BEI telah resmi membuka suspensi saham emiten badan usaha milik negara (BUMN) konstruksi PT Waskita Karya Tbk pada perdagangan hari ini.


10 Perusahaan akan IPO pada 2023 Melalui RHB Sekuritas

19 hari lalu

Layar pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan di Bursa Efek Indonesia, Jakarta, Kamis, 28 April 2022. IHSG parkir pada posisi 7.246,25 atau naik 0,69 persen. Tempo/Tony Hartawan'
10 Perusahaan akan IPO pada 2023 Melalui RHB Sekuritas

Sebanyak 10 perusahaan melakukan penawaran umum perdana saham atau IPO pada tahun 2023 ini melalui PT RHB Sekuritas Indonesia.


OJK Beberkan Strategi Jaga Stabilitas Sektor Jasa Keuangan RI

22 hari lalu

OJK. Foto: Istimewa
OJK Beberkan Strategi Jaga Stabilitas Sektor Jasa Keuangan RI

Wakil Ketua Dewan Komisioner Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Mirza Adityaswara membeberkan strategi lembaganya untuk menjaga stabilitas sektor jasa keuangan dan menghadapi tantangan ke depan.


IHSG Awal Pekan Melemah, Ikuti Pelemahan Bursa Kawasan

23 hari lalu

Sejumlah pialang mengamati monitor pergerakan saham di Jakarta, Senin (01/2). Pada penutupan perdagangan awal pekan, IHSG ditutup melemah hingga 23,247 poin (0,89%) ke level 2.587,549. TEMPO/Dinul Mubarok
IHSG Awal Pekan Melemah, Ikuti Pelemahan Bursa Kawasan

IHSG Bursa Efek Indonesia (BEI) pada awal pekan, dibuka melemah mengikuti pelemahan bursa saham kawasan Asia.


Samuel Sekuritas: IHSG Hari Ini Kemungkinan Menguat, Ini Saham-Saham yang Layak Diperhatikan

26 hari lalu

Layar pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan di Bursa Efek Indonesia, Jakarta, Kamis, 28 April 2022. Tercatat, 317 saham menguat, 200 saham melemah dan 163 saham bergerak stagnan pada akhir sesi I perdagangan. Tempo/Tony Hartawan
Samuel Sekuritas: IHSG Hari Ini Kemungkinan Menguat, Ini Saham-Saham yang Layak Diperhatikan

Samuel Sekuritas Indonesia menyebut Indeks Harga Saham Gabungan atau IHSG di Bursa Efek Indonesia (BEI) kemarin rebound dari angka psikologis 6.800.


Kemenparekraf-BEI Gelar Bincang-bincang Pasar Modal bagi Pelaku Usaha Pariwisata dan UMKM

31 hari lalu

Pasar Beringharjo Yogyakarta masih menjadi primadona wisatawan berburu oleh-oleh batik dan kerajinan khas Yogya selama libur Nataru. Dok. Pemkot Yogya
Kemenparekraf-BEI Gelar Bincang-bincang Pasar Modal bagi Pelaku Usaha Pariwisata dan UMKM

Kemenparekraf dan BEI menggelar bincang-bincang pasar modal bagi para pelaku usaha pariwisata dan ekonomi kreatif atau parekraf hingga UMKM.