Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Ali Mochtar Ngabalin Bantah Bertemu Khusus dengan Rini Soemarno

image-gnews
Ali Mochtar Ngabalin. TEMPO/Wisnu Agung Prasetyo
Ali Mochtar Ngabalin. TEMPO/Wisnu Agung Prasetyo
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Tenaga Ahli Utama Kepala Staf Presiden (KSP) Ali Mochtar Ngabalin membantah bertemu khusus dengan Menteri BUMN Rini Soemarno sebelum dirinya diangkat sebagai salah satu Komisaris PT Angkasa Pura (AP) I. "Saya tidak ada pertemuan khusus dengan beliau sama sekali," kata Ali Mochtar Ngabalin di kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, Kamis, 19 Juli 2018.

Baca: Ali Mochtar Ngabalin Ditunjuk Jadi Komisaris AP I

Menurut Ngabalin, keputusan penunjukan dirinya sebagai Komisaris PT Angkasa Pura I merupakan hak dan kewenangan Menteri BUMN. "Jadi tentu ini menjadi domainnya, menjadi hak dan kewenangan beliau sebagai menteri, dan karena itulah saya berterima kasih banyak.” Ia mengaku sangat bersyukur mendapat kepercayaan dan amanah tersebut.

Lebih jauh, Ngabalin menyatakan, penunjukan dirinya sebagai jajaran komisaris BUMN pengelola bandara itu telah melalui tahapan seleksi yang sesuai dengan prosedur. "Yang pasti bahwa tentu ada tim yang untuk dan atas nama Ibu Menteri (BUMN) tentu mereka pelajari, menyeleksi, sampai pada keputusannya seperti itu," katanya.

Baca: Ali Mochtar Ngabalin: Komisaris AP I, Kewenangan Rini Soemarno

Ngabalin mengaku proses untuk penunjukan dirinya sebagai Komisaris AP I sebenarnya sudah berlangsung lama. "Ya itu sebetulnya proses yang sudah lama. Iya, sebelum di KSP," kata pria asal Fakfak, Papua Barat, itu.

Dengan amanah baru yang diembannya sebagai komisaris, Ngabalin bertekad akan mempelajari kembali aturan-aturan, termasuk tugas dan kewajiban barunya, di AP I. "Dengan menjadi komisaris ini berarti ada yang mesti saya buka lagi aturannya, saya mesti baca aturannya," tuturnya.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Sebelumnya, Kementerian BUMN mengumumkan perubahan susunan Komisaris PT Angkasa Pura I (Persero), di mana terdapat tiga nama baru menduduki posisi komisaris, yaitu Djoko Sasono, Tri Budi Satriyo, dan Ali Mochtar Ngabalin, yang menggantikan tiga pejabat komisaris sebelumnya.

Seperti diketahui, Ali Mochtar Ngabalin diangkat menjadi anggota Dewan Komisaris menggantikan Selby Nugraha Rahman, yang menjabat anggota Dewan Komisaris Angkasa Pura I sejak 25 Oktober 2015. Adapun Anandy Wati, yang menjabat anggota Dewan Komisaris sejak 7 April 2014, ditetapkan menjadi Komisaris Independen.

Sebelumnya, Djoko Sasono menjabat Sekretaris Jenderal Kementerian Perhubungan. Sedangkan Tri Budi Satriyo berlatar belakang dari lingkungan Tentara Nasional Indonesia (TNI) dengan pangkat Marsekal Muda TNI. Ali Mochtar Ngabalin merupakan politikus Partai Golkar, yang pada Mei 2018 sempat diangkat sebagai Tenaga Ahli Utama Kedeputian IV Bidang Komunikasi Politik dan Diseminasi Informasi.

Pengangkatan dan pemberhentian komisaris ini, kata Corporate Communication Senior Manager AP I Awaluddin, dilakukan berdasarkan Surat Keputusan Menteri BUMN dalam rapat umum pemegang saham PT Angkasa Pura I (Persero) Nomor SK-210MBU/07/2018 tentang Pemberhentian dan Pengangkatan Anggota-anggota Dewan Komisaris serta Penetapan Komisaris Independen PT Angkasa Pura I (Persero) tanggal 19 Juli 2018.

Awaluddin juga menyampaikan ucapan selamat datang kepada komisaris baru PT Angkasa Pura I, yakni Djoko Sasono, Tri Budi Satriyo, dan Ali Mochtar Ngabalin. “Kami yakin hadirnya para komisaris baru ini akan membawa kontribusi positif terhadap kinerja perusahaan yang tengah melakukan percepatan pembangunan bandara baru dan infrastruktur pendukung pada tahun 2018 ini,” tuturnya.

ANTARA | KARTIKA ANGGRAENI

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Sri Mulyani Masih Kaji BUMN yang Sehat dan Sakit, Anggota Dewan Minta Daftar Pastinya

1 jam lalu

Menteri Keuangan Sri Mulyani di Istana Kepresidenan Jakarta pada Kamis, 20 Juni 2024. TEMPO/Daniel A. Fajri
Sri Mulyani Masih Kaji BUMN yang Sehat dan Sakit, Anggota Dewan Minta Daftar Pastinya

Menkeu Sri Mulyani masih mengkaji klasterisasi perusahaan BUMN ke dalam empat kuadran yang telah dibuat, dari yang paling sehat sampai yang sakit dan perlu ditutup


Sri Mulyani Ajukan Suntikan PMN Rp 6,1 Triliun buat Beberapa BUMN dan Bank Tanah

3 jam lalu

Menteri Keuangan Sri Mulyani ditemui di Istana Kepresidenan Jakarta melapor ke Presiden Jokowi usai bertemu tim sinkronisasi Presiden terpilih Prabowo Subianto, Senin, 24 Juni 2024. TEMPO/Daniel A. Fajri
Sri Mulyani Ajukan Suntikan PMN Rp 6,1 Triliun buat Beberapa BUMN dan Bank Tanah

Menkeu Sri Mulyani mengajukan suntikan PMN ke Komisi XI DPR RI bagi empat BUMN dan Badan Bank Tanah yang berasal dari cadangan pembiayaan investasi.


BUMN Dukung Pelaksanaan Upacara 17 Agustus di IKN, Erick Thohir: Akan Membanggakan Indonesia

18 jam lalu

Presiden Joko Widodo berbincang bersama Menteri PUPR Basuki Hadimuljono, Menteri BUMN Erick Thohir, dan Ridwan Kamil saat meninjau proyek Tol IKN seksi 3A di Balikpapan, Kalimantan Timur, Rabu, 1 November 2023. Tol IKN yang menghubungkan Balikpapan ke Ibu Kota Nusantara (IKN) dengan jarak 57 kilometer itu telah mencapai progres 55 persen. Foto: Biro Pers Sekretariat Presiden
BUMN Dukung Pelaksanaan Upacara 17 Agustus di IKN, Erick Thohir: Akan Membanggakan Indonesia

Menteri BUMN Erick Thohir mengatakan institusinya siap memenuhi fasilitas untuk menunjang pelaksanaan upacara HUT ke-78 RI IKN Nusantara.


Erick Thohir ke PLN soal Listrik ke IKN saat HUT RI: Pastikan Juga Pasokan Interkoneksi di Kalimantan

1 hari lalu

Presiden Joko Widodo berbincang dengan Menteri BUMN Erick Thohir (kanan), Menteri PUPR Basuki Hadimuljono (kedua kanan), dan Menteri Sekretaris Negara Pratikno (ketiga kanan) saat 'Topping Off' atau penyelesaian akhir atap bangunan Indoor Multifunction Stadium (IMS) di kawasan Gelora Bung Karno (GBK), Senayan, Jakarta, Jumat 13 Januari 2023. Presiden Joko Widodo menyatakan pembangunan tahap akhir atap bangunan IMS yang menghabiskan anggaran sebesar Rp639 miliar dengan bangunan seluas 50.300 meter persegi yang berkapasitas 16.250 tempat duduk tersebut ditargetkan rampung pada Juni 2023. ANTARA FOTO/M Risyal Hidayat
Erick Thohir ke PLN soal Listrik ke IKN saat HUT RI: Pastikan Juga Pasokan Interkoneksi di Kalimantan

Erick Thohir meminta PLN tak hanya menjamin pasokan listrik guna memenuhi kebutuhan daya total di lokasi upacara HUT Kemerdekaan RI ke-79 di IKN.


Sebulan Menjelang HUT RI, Erick Thohir Beberkan Kesiapan Pasokan Listrik dan Gas di IKN

1 hari lalu

Pekerja menyelesaikan pembangunan Pembangkit Listrik Tenaga Surya (PLTS) untuk Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara di Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur, Kamis 15 Februari 2024. Pembangunan PLTS tersebut untuk fase pertama sebesar 10 megawatt (MW) dari total kapasitas 50 MW yang akan menyuplai energi terbarukan untuk IKN dan akan beroperasi pada 29 Pebruari 2024. ANTARA FOTO/Rivan Awal Lingga
Sebulan Menjelang HUT RI, Erick Thohir Beberkan Kesiapan Pasokan Listrik dan Gas di IKN

Erick Thohir memastikan sejumlah perusahaan pelat merah siap memasok kebutuhan energi, baik listrik dan gas, untuk kantor-kantor pemerintahan di IKN.


Boyong Jajaran BUMN Tinjau IKN, Erick Thohir Pastikan Kesiapan Fasilitas Upacara 17 Agustus di Nusantara

1 hari lalu

Ketum PSSI Erick Thohir. PSSI.org
Boyong Jajaran BUMN Tinjau IKN, Erick Thohir Pastikan Kesiapan Fasilitas Upacara 17 Agustus di Nusantara

Menteri BUMN Erick Thohir menyebut kementeriannya siap memasok kebutuhan energi, baik listrik dan gas, untuk kantor pemerintahan di IKN


PWI Tidak Melanjutkan Kasus Dana UKW ke Proses Hukum

2 hari lalu

Logo PWI. Istimewa
PWI Tidak Melanjutkan Kasus Dana UKW ke Proses Hukum

Kasus dana sponsorship Forum Humas BUMN untuk Uji Kompetensi Wartawan (UKW) Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) tidak dilanjutkan ke proses hukum.


Terkini: 4 Negara Ini Kendalikan Bandar Judi Online di Indonesia, Rumah Pensiun Jokowi di Colomadu Bikin Harga Tanah Melonjak

2 hari lalu

Ilustrasi pemain judi online. Menteri Kordinasi Politik Hukum dan Keamanan Hadi Tjahjanto mengungkap 164 wartawan terlibat judi online dengan analisis transaksi keuangan mencapai Rp1,4 miliar. TEMPO/ Febri Angga Palguna
Terkini: 4 Negara Ini Kendalikan Bandar Judi Online di Indonesia, Rumah Pensiun Jokowi di Colomadu Bikin Harga Tanah Melonjak

Kepolisian menyebut mayoritas bandar judi daring atau judi online yang beroperasi di Indonesia dikendalikan dari negara-negara kawasan Mekong.


Soal Kenaikan Harga BBM Pekan Depan, Menteri ESDM Serahkan ke Pertamina dan Kementerian BUMN

3 hari lalu

Warga tengah mengisi bahan bakar pada SPBU di Jakarta, Senin, 2 Oktober 2023. PT Pertamina (Persero) resmi melakukan penyesuaian harga BBM non-subsidi pada 1 Oktober 2023 untuk jenis Pertamax, Pertamax Turbo, Dexlite, Pertamina Dex, dan Pertamax Green 95. Tempo/Tony Hartawan
Soal Kenaikan Harga BBM Pekan Depan, Menteri ESDM Serahkan ke Pertamina dan Kementerian BUMN

Menteri Arifin Tasrif angkat bicara soal kenaikan harga BBM nonsubsidi, seperti Pertamax series serta Dex series pada Juli mendatang.


Utang Menumpuk jadi Salah Satu Penyebab Banyak BUMN Terancam Bangkrut

4 hari lalu

Direktur Utama PT Danareksa (Persero) Yadi Jaya Ruchandi. ANTARA/Maria Cicilia Galuh.
Utang Menumpuk jadi Salah Satu Penyebab Banyak BUMN Terancam Bangkrut

Ada berbagai masalah yang dihadapi sejumlah BUMN sehingga rencananya akan disuntik mati