Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Pendaftaran CPNS 2018 Dilakukan Terpusat di Portal sscn.bkn.go.id

image-gnews
RIbuan peserta mengikuti ujian Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) yang diadakan Kementerian Kesehatan di Gelora Bung Karno Senayan, Jakarta, (3/11). TEMPO/Eko Siswono Toyudho
RIbuan peserta mengikuti ujian Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) yang diadakan Kementerian Kesehatan di Gelora Bung Karno Senayan, Jakarta, (3/11). TEMPO/Eko Siswono Toyudho
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya, pendaftaran Calon Pegawai Negeri Sipil atau CPNS 2018 akan dilakukan terpusat melalui portal nasional http://sscn.bkn.go.id. Deputi Bidang Sistem Informasi Kepegawaian Badan Kepegawaian Negara (BKN) Iwan Hermanto menyebut tidak ada pendaftaran melalui portal mandiri oleh masing-masing instansi seperti sebelumnya.

Baca: Lowongan CPNS 2018 Dibuka Lagi, Rekrut 220 Ribu Pegawai Baru

"Dengan perubahan mekanisme ini, alur pendaftaran CPNS akan lebih singkat sehingga memuaskan pelamar dalam pendaftaran satu pintu," ujar Iwan dikutip dari situs resmi BKN, Rabu, 18 Juli 2018. Ihwal sistem pendaftaran terintegrasi itu telah disampaikan Iwan kepada seluruh jajaran pengelola kepegawaian instansi pusat dan daerah dalam rapat koordinasi nasional kepegawaian 2018 yang berlangsung pekan lalu.

Dalam rapat koordinasi itu juga dibahas mengenai kesiapan sumber daya manusia Aparatur Sipil Negara untuk melayani publik di era revolusi industri 4.0. Sebab, BKN, selaku pembina manajemen ASN adalah lembaga yang ditunjuk pemerintah untuk menangani hal tersebut.

Baca: Lowongan CPNS 2018 akan Dibuka, Menpan RB: Ikan Sepat Ikan Gabus

Iwan mengatakan seluruh elemen ASN mesti memahami substansi dari revolusi industri 4.0. Dalam revolusi industri dunia keempat itu, ASN dituntut untuk meningkatkan performa pelayanan kepegawaian sehingga lebih efektif dan efisien. "Selaku pelayan publik, ASN harus mampu beradaptasi dan mengubah paradigma," kata dia.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Untuk itu, secara bersama ASN akan menerapkan layanan berbasis digital. Itu dimulai dari proses rekrutmen berbasis online dan seleksi yang lebih transparan dengan computer assisted test alias CAT BKN yang sudah dimulai sejak 2010.

Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Asman Abnur mengatakan jadwal pendaftaran CPNS akan dipublikasi dalam waktu dekat. "Lagi kita finalisasi, jadi nanti kalau sudah final saya umumkan. Itu ikan sepat ikan gabus, makin cepat makin bagus," kata Asman Abnur, Ahad lalu.

Asman mengatakan mudah-mudahan hal tersebut bisa terealisasi pada Juli 2018. Ia menyebut jumlah PNS yang akan direkrut mencapai 220 hingga 250 ribu orang.

Lebih jauh, Asman enggan membocorkan gambaran formasi CPNS karena butuh waktu untuk melakukan finalisasi. Kementeriannya bersama Badan Kepegawaian Nasional (BKN) masih memperhitungkan sejumlah faktor, seperti jumlah pegawai yang akan pensiun tahun ini dan belanja pegawai di pemerintah pusat dan daerah.

HENDARTYO

Iklan

Berita Selanjutnya



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


UGM Buka Peluang Lulusan Bekerja di Jepang, Begini Kerja Samanya

7 jam lalu

Universitas Gadjah Mada (UGM) di Yogyakarta. (FOTO ANTARA)
UGM Buka Peluang Lulusan Bekerja di Jepang, Begini Kerja Samanya

FMIPA UGM dan Asean Nagoya Club (ANC) Japan menjalin kerja sama yang memungkinkan lulusan bekerja di Jepang.


Jepang Krisis Tenaga Kerja, Butuh Banyak Pekerja dari Indonesia

1 hari lalu

Menteri Tenaga Kerja Ida Fauziyah dan Duta Besar Luar Biasa dan Berkuasa Penuh Jepang untuk Indonesia, Yasushi Masaki, di Jakarta, Selasa (19 Maret 2024). (ANTARA/HO-Kemnaker)
Jepang Krisis Tenaga Kerja, Butuh Banyak Pekerja dari Indonesia

Duta Besar Jepang untuk Indonesia mengungkap alasan negaranya banyak membuka lowongan kerja bagi warga negara Indonesia.


Rekrutmen Bersama BUMN Dibuka 23 Maret, Intip Lowongan Kerja Terbaru

3 hari lalu

BRI Cari Talenta Terbaik dalam Rekrutmen Bersama BUMN 2022
Rekrutmen Bersama BUMN Dibuka 23 Maret, Intip Lowongan Kerja Terbaru

Kementerian BUMN membuka lowongan kerja untuk lebih dari 1.800 posisi di 100 perusahaan pelat merah untuk fresh graduate dan berpengalaman.


Terkini: Prabowo Pernah Janji Bangun 3 Juta Rumah Gratis untuk Masyarakat, BPK Sudah Mengaudit Proyek Gerudukan IKN Sejak 2022

6 hari lalu

Terkini: Prabowo Pernah Janji Bangun 3 Juta Rumah Gratis untuk Masyarakat, BPK Sudah Mengaudit Proyek Gerudukan IKN Sejak 2022

KPU menyatakan pasangan capres-cawapres nomor urut 2 Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka (Prabowo-Gibran) unggul dalam Pilpres 2024.


Pegadaian Buka Lowongan Kerja Khusus IT

6 hari lalu

Pegadaian Buka Lowongan Kerja Khusus IT

Batas akhir lamaran 26 Maret 2024. Lamaran melalui situs resmi Pegadaian.


Viral, Peserta Walk in Interview KAI Berdesakan untuk Lamar Lowongan Kerja Cuci Kereta

6 hari lalu

Suasana Walk Interview PT KAI. Foto/Instagram
Viral, Peserta Walk in Interview KAI Berdesakan untuk Lamar Lowongan Kerja Cuci Kereta

Belakangan ini sedang ramai dibicarakan video singkat yang memperlihatkan peserta walk in interview dari PT PT KAI yang berdesakan. Apa yang terjadi?


Terpopuler Bisnis: Pilot Batik Air yang Tertidur Diklaim bukan Salah Perusahaan, Alasan Grab-Gojek Tidak Bayar THR Ojol

6 hari lalu

Bos Lion Air Group, Rusdi Kirana, saat ditemui di kantor Kementerian Perhubungan, Jakarta Pusat, Senin, 17 Januari 2020. Tempo/Francisca Christy Rosana
Terpopuler Bisnis: Pilot Batik Air yang Tertidur Diklaim bukan Salah Perusahaan, Alasan Grab-Gojek Tidak Bayar THR Ojol

Bos Lion Air Rusdi Kirana mengklaim insiden pilot Batik Air yang tertidur bukan salah perusahaan.


Pegadaian Buka Lowongan Kerja di Bidang IT

7 hari lalu

Pegadaian Buka Lowongan Kerja di Bidang IT

Bagi masyarakat yang memiliki keahlian dibidang IT dapat melamar dan menyesuaikan kemampuan diri sesuai deskripsi pekerjaan yang sedang diperlukan oleh Pegadaian.


Rekrutmen CPNS Dibuka Mei 2024, Ini Instansi yang Umumkan Formasi

7 hari lalu

Pemerintah membuka 2.302.543 formasi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) untuk tahun 2024.
Rekrutmen CPNS Dibuka Mei 2024, Ini Instansi yang Umumkan Formasi

Sejumlah instansi sudah umumkan formasi rekrutmen CPNS yang akan dibuka Mei tahun ini.


Ini 25 Instansi yang Siap Pindah ke IKN, mulai dari BMKG sampai PUPR

8 hari lalu

Desain komputerisasi Istana Kepresidenan Indonesia di lokasi ibu kota baru, Kalimantan Timur. Desain Istana Kepresidenan untuk ibu kota negara baru tersebut telah disetujui oleh Presiden Joko Widodo. Instagram/nyoman_nuarta
Ini 25 Instansi yang Siap Pindah ke IKN, mulai dari BMKG sampai PUPR

BKN mengungkapkan 25 instansi kementerian dan lembaga menyatakan siap pindah ke Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara, mulai dari BMKG, PUPR, dan Kemenlu