Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Tol BORR Seksi IIB Gratis Selama 2 Pekan

image-gnews
Tol Bogor Outer Ring Road (BORR). ANTARA/Jafkhairi
Tol Bogor Outer Ring Road (BORR). ANTARA/Jafkhairi
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta- Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono, meresmikan jalan tol Bogor Outer Ring Road atau Tol BORR seksi IIB dari Kedung Badak ke Yasmin sepanjang ruas 2,65 kilometer. "Selama dua pekan ke depan, tol BORR Seksi IIB belum dikenakan tarif. Pemberlakuan tarif dilakukan pada tanggal 20 Juni 2018m" ujar dia dalam keterangan tertulisnya, Jumat, 8 Juni 2018.

Basuki berharap, Jalan Tol BORR Seksi IIB dapat membantu Pemerintah Kota Bogor menyelesaikan masalah kepadatan lalu lintas di jalan arteri. Selain itu mempercepat waktu tempuh, serta mendorong pengembangan kawasan pendidikan dan bisnis baru di Bogor Barat.

Baca juga: Tol BORR Seksi IIB Jadi Alternatif ke Bogor Selain Jagorawi

Berdasarkan Surat Keputusan Menteri No. 380/KPTS/M/2018 tanggal 5 Juni 2018 tentang penetapan golongan jenis kendaraan bermotor dan besaran tarif tol pada Jalan Tol BORR Seksi I dan II (Sentul Selatan-Simpang Yasmin), untuk kendaraan kecil golongan I akan dikenakan tarif Rp 10.000, dan Rp 15.000 untuk truk golongan II dan III. Sementara untuk truk golongan IV dan V dikenakan tarif Rp 20.000.

Menurut Basuki, tarif tol sebesar Rp 10.000 untuk kendaraan kecil pada ruas Tol BORR dari seksi I hingga seksi II masih cukup terjangkau, mengingat biaya investasi pembangunan tol layang yang dua kali lipat lebih besar dari pembangunan tol non-layang.

Simak pula: Menteri PUPR Basuki Hadimuljono Resmikan Tol BORR Seksi IIB

Pembangunan tol BORR ini, kata Basuki, akan terus dilanjutkan hingga Seksi III hingga ke Parung serta Antasari. Dia menjelaskan untuk bagian utara dari Parung ke Antasari akan menjadi Jagorawi dua dengan posisi yang paralel sehingga dari Jakarta ke Bogor memiliki rute alternatif.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Sedangkan, untuk ke selatan akan terus tersambung ke Cigombong, sehingga menjadi jalan lingkar luar Bogor. “Mudah-mudahan bisa segera terbentuk struktur jaringan jalan tolnya," ujar dia.

Lihat jugaTol BORR seksi 2B Beroperasi April 2018, Ini Besaran Tarifnya

Tol BORR seksi IIB merupakan kelanjutan dari seksi IA dari Sentul menuju Kedung Badak. Tol BORR terbagi menjadi lima seksi. Antara lain, seksi I ruas Sentul Selatan-Kedung Halang yang telah beroperasi sejak tahun November 2009. Kemudian, seksi IIA Ruas Kedung Halang-Kedung Badak telah beroperasi sejak Mei 2014.

Selanjutnya pada seksi IIB dari ruas Kedung Badak-Simpang Yasmin, seksi IIIA meliputi Ruas Simpang Yasmin-Semplak dan seksi IIIB meliputi Semplak - Junction Salabenda. Pembangunan Jalan Tol BORR dengan total panjang 13,45 Km  menggunakan dana investasi badan usaha jalan tol (BUJT)  PT Marga Sarana Jabar (MSJ) sebesar Rp 2,05 triliun dengan saham mayoritas dimiliki oleh PT Jasa Marga (Persero) Tbk.

Direktur Utama PT Jasa Marga Desi Arryani mengatakan pengerjaan Tol BORR seksi IIB sangat kompleks, karena konstruksinya seluruhnya layang (elevated) dan dikerjakan selama 24 jam.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Hendak Mudik ke Leuwiliang, Seorang Ibu Melahirkan di Bus dari Tanjung Priok

19 April 2022

Ilustrasi melahirkan. Shutterstock
Hendak Mudik ke Leuwiliang, Seorang Ibu Melahirkan di Bus dari Tanjung Priok

Bus dari Tanjung Priok itu langsung parkir di depan RS Hermina Bogor untuk mengantarkan ibu melahirkan di bus itu ke rumah sakit.


Kecelakaan di Tol Lingkar Bogor, Bus CBU Transjabodetabek Hantam Kantor PT Marga

11 Oktober 2021

Ilustrasi mobil kecelakaan tunggal. thebalance.com
Kecelakaan di Tol Lingkar Bogor, Bus CBU Transjabodetabek Hantam Kantor PT Marga

Akibat kecelakaan bus rem blong di Tol BORR itu, empat mobil yang tengah parkir di kantor PT Marga Sarana Jabar mengalami kerusakan cukup parah.


Desain Bogor Outer Ring Road Diusulkan Diubah

30 September 2021

Sejumlah pekerja dan alat berat membersihkan material coran semen di lokasi ambruknya salah satu tiang penyangga proyek pembangunan Tol Bogor Outer Ring Road (BORR) Seksi IIIA simpang Yasmin-Semplak di jalan raya KH Sholeh Iskandar, Kelurahan Cibadak, Tanah Sareal, Kota Bogor, Jawa Barat, Rabu 10 Juli 2019. Salah satu tiang penyangga Tol BORR Seksi IIIA tersebut ambruk karena tidak kuat menahan beban adukan semen yang masih basah dan mengakibatkan dua pekerja luka ringan. ANTARA FOTO/Arif Firmansyah
Desain Bogor Outer Ring Road Diusulkan Diubah

Pemerintah Kota bertemu dengan pimpinan PT Marga Sarana Jabar sebagai pengelola jalan tol Bogor Outer Ring Road yang sedang mengubah desain.


Kuartal I 2021, Laba Bersih Jasa Marga Turun 72,4 Persen

28 Juni 2021

Foto udara Sejumlah kendaraan melintas di tol Jakarta-Cikampek I dan II, Jatimulya, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat, Rabu, 28 Oktober 2020. Menurut data PT Jasa Marga (Persero) Tbk pada libur panjang cuti bersama dan Maulid Nabi SAW terjadi peningkatan kendaraan sebanyak 51,6 persen  yang meninggalkan Jakarta. ANTARA/ Fakhri Hermansyah
Kuartal I 2021, Laba Bersih Jasa Marga Turun 72,4 Persen

PT Jasa Marga (Persero) Tbk mencatatkan laba bersih senilai Rp 161,84 miliar pada kuartal I 2021.


Tarif Jalan Tol Bogor Ring Road Resmi Naik Hari Ini, Simak Rinciannya

30 Januari 2021

Seorang pengendara mobil menggunakan kartu E-Toll untuk memasuki Pintu Tol Dumai di Dumai, Riau, Jumat, 25 September 2020. Tol Trans Sumatera ruas Dumai-Pekanbaru ini diresmikan Presiden Jokowi melalui konferensi video dari Istana Kepresidenan Bogor Jawa Barat hari ini. ANTARA/Aswaddy Hamid
Tarif Jalan Tol Bogor Ring Road Resmi Naik Hari Ini, Simak Rinciannya

PT Jasa Marga (Persero) Tbk resmi menaikkan tarif Jalan Tol Bogor Ring Road (BORR) mulai 30 Januari 2021 pukul 00.00 WIB.


Per Hari Ini, Tarif Tol BORR Simpang Yasmin-Simpang Semplak Naik

30 Januari 2021

Daftar penyesuaian tarif jalan rol Bogor Ring Road (BORR) (ANTARA/HO/PT MSJ)
Per Hari Ini, Tarif Tol BORR Simpang Yasmin-Simpang Semplak Naik

Tarif tol Bogor Ring Road atau Tol BORR Seksi 3A ruas Simpang Yasmin-Simpang Semplak mulai naik per hari ini, Sabtu, 30 Januari 2021.


Tol BORR Simpang Yasmin Mulai Beroperasi, Bakal Urai Kepadatan di Kota Bogor

29 Januari 2021

Sejumlah pekerja menyelesaikan pengerjaan tiang pancang pembangunan jalan tol Bogor Outer Ring Road (BORR) tahap II B di Jalan Soleh Iskandar, Bogor, Jawa Barat, 20 Maret 2017. Pembangunan tol BORR tahap II B dari Kedung Badak sampai Simpang Jasmine sepanjang 2,6 Km ditargetkan selesai pada 2018
Tol BORR Simpang Yasmin Mulai Beroperasi, Bakal Urai Kepadatan di Kota Bogor

PT Marga Sarana Jabar optimistis dengan dioperasikannya Tol BORR Seksi 3A ruas Simpang Yasmin-Simpang Semplak di Kota Bogor mulai Sabtu jam 00.00 WIB.


Bupati Bogor Siap Kawal Pembangunan Jalan Tol Termbus Serpong dan Karawang

11 November 2020

Kepadatan kendaraan di jalan Raya Sawangan dipersimpangan pintu keluar tol Depok Antasari(Desari) Seksi II Brigif-Sawangan, Sabtu 4 Juli 2020. Ruas tol ini rencananya akan terkoneksi dengan ruas Jalan Tol Lingkar Luar Jakarta 2 (Cinere-Cimanggis) serta Lingkar Luar Bogor (BORR) dan Jalan Ciawi-Sukabumi. Tempo/Nurdiansah
Bupati Bogor Siap Kawal Pembangunan Jalan Tol Termbus Serpong dan Karawang

Bupati Bogor Ade Yasin mengaku siap mengawal pembangunan jalan tol dari Bogor tembus Serpong dan Karawang yang dibangun Kemen PUPR.


Crane Proyek Tol BORR Patah, Gara-gara Salah Posisi?

3 Desember 2019

Sejumlah pekerja menyelesaikan pengerjaan tiang pancang pembangunan jalan tol Bogor Outer Ring Road (BORR) tahap II B di Jalan Soleh Iskandar, Bogor, Jawa Barat, 20 Maret 2017. Pembangunan tol BORR tahap II B dari Kedung Badak sampai Simpang Jasmine sepanjang 2,6 Km ditargetkan selesai pada 2018
Crane Proyek Tol BORR Patah, Gara-gara Salah Posisi?

Kemacetan sempat terjadi di dua arah Jalan Sholeh Iskandar di bawah proyek Tol BORR. Beruntung, tidak ada korban jiwa.


Cor Beton Proyek Tol BORR Tumpah, Kontraktor Harus Tanggung Jawab

16 Juli 2019

Sejumlah pekerja dan alat berat membersihkan material coran semen di lokasi ambruknya salah satu tiang penyangga proyek pembangunan Tol Bogor Outer Ring Road (BORR) Seksi IIIA simpang Yasmin-Semplak di jalan raya KH Sholeh Iskandar, Kelurahan Cibadak, Tanah Sareal, Kota Bogor, Jawa Barat, Rabu 10 Juli 2019. Salah satu tiang penyangga Tol BORR Seksi IIIA tersebut ambruk karena tidak kuat menahan beban adukan semen yang masih basah dan mengakibatkan dua pekerja luka ringan. ANTARA FOTO/Arif Firmansyah
Cor Beton Proyek Tol BORR Tumpah, Kontraktor Harus Tanggung Jawab

Komite Keselamatan Konstruksi telah memberikan sebanyak 11 rekomendasi kepada pemilik proyek Tol BORR.