Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Inacraft 2018, JK Ingin Kerajinan Tangan Manfaatkan E-commerce

Reporter

Editor

Martha Warta

image-gnews
Wakil Presiden Jusuf Kalla membuka acara Inacraft ke 20 di JCC, Jakarta, Rabu, 25 April 2018. Maria Fransisca Lahur.
Wakil Presiden Jusuf Kalla membuka acara Inacraft ke 20 di JCC, Jakarta, Rabu, 25 April 2018. Maria Fransisca Lahur.
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Wakil Presiden Jusuf Kalla meminta kepada pengrajin tangan agar memanfaatkan e-commerce untuk meningkatkan kualitas produknya. "Dewasa ini kita mengenal e-commerce. Nah tentu kerajinan harus berubah dengan e-commerce itu. Apa yang banyak berubah ialah bagaimana membuat kualitasnya bagus dengan suatu standar yang baik," kata JK dalam sambutannya di pameran produk kerajinan International Handicraft Trade Fair (Inacraft 2018) di Jakarta Convention Center, Rabu, 25 April 2018.

Kalla mengatakan, dengan memanfaatkan e-commerce, pengrajin tangan bisa memiliki standarisasi kualitas dan ukuran. Sebab, kata dia, orang zaman sekarang membeli sesuatu dengan melihat. "Nanti sebagian besar bisnis itu akan terjadi membeli lewat internet hanya dengan melihat katalog. Apabila tidak ada standar kualitas serta ukuran maka sulit sekali memasukkannya dalam sistem e-commerce," ujarnya.

Baca: BNI Ramaikan Inacraft 2018 dengan Pembayaran Digital

Selain itu, JK menuturkan, nantinya tidak banyak pembeli yang hadir dalam acara-acara langsung. Pasalnya, mereka akan mencari sistem yang lebih mudah seperti e-commerce. Karena itu, JK meminta kepada Kementerian Perindustrian maupun asosiasi Dewan Kerajinan Nasional ikut memajukan para pengrajin tangan dan mengubah sistem yang ada menjadi suatu hal yang lebih baik.

Menurut JK, peran generasi milenial juga dibutuhkan untuk memberikan inovasi. Dengan begitu, para pengrajin tangan bisa menjaga standar dan kualitas produknya dapat lebih mendunia di samping mudah untuk dijual.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

JK mengatakan, ada banyak negara yang sudah berhasil memajukan pengrajin tangannya melalui e-commerce. "Contohnya sutra di Thailand. Itu sudah menjadi trademark bahwa ‘kalau begini maka kualtasnya dapat dijamin dengan standar tertentu’, atau pun dengan perbaikan-perbaikan baik dalam kualtas, packaging, promosi dan sebagainya," katanya. 

Sebelum menutup pidatonya, JK menekankan bahwa dunia banyak berubah dan tantangan nanti bagi kerajinan tangan atau hasil dari kemampuan budaya akan bersaing dengan hasil robot. Karenanya, JK meminta agar pengrajin tangan memikirkan langkah agar dapat bersaing dengan baik dan memenuhi kebutuhan masyarakat.

"Karena pasti tidak semua orang senang dengan hasil industri yang seragam itu. Tapi tetap ingin mencari sesuatu produk di samping berguna juga penuh dengan seni. Karena handicraft tidak bisa dilepaskan daripada hasil seni dari pembuatnya, kreativitas pembuatnya. Maka mempunyai suatu kriteria tertentu tapi harus dijaga," kata dia.

Baca berita tentang e-commerce lainnya di Tempo.co.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Cara Daftar Shopee Video Top Creator untuk Pemula yang Mudah

2 jam lalu

Sebagai pengguna Shopee, Anda bisa mendaftar Shopee Video Top Kreator dengan cara berikut ini. Ketahui juga beberapa persyaratannya berikut. Foto: Canva
Cara Daftar Shopee Video Top Creator untuk Pemula yang Mudah

Sebagai pengguna Shopee, Anda bisa mendaftar Shopee Video Top Kreator dengan cara berikut ini. Ketahui juga beberapa persyaratannya berikut.


Usai Salat Id di Masjid Al Azhar, JK Terima Kunjungan Tokoh di Rumahnya Besok

8 hari lalu

Ketua Umum Dewan Masjid Indonesia (DMI) Jusuf Kalla berjalan saat menghadiri acara gerakan masjid bersih 2024 di Masjid Akbar Kemayoran, Jakarta, Rabu, 6 Maret 2024. Kegiatan tersebut merupakan upaya berkelanjutan untuk mendorong terciptanya masjid yang bersih dan nyaman bagi umat Islam di seluruh Indonesia, khususnya dalam menyambut bulan Ramadan. TEMPO/ Febri Angga Palguna
Usai Salat Id di Masjid Al Azhar, JK Terima Kunjungan Tokoh di Rumahnya Besok

Wakil Presiden RI ke-10 dan ke-12 Jusuf Kalla (JK) akan merayakan hari raya Idul Fitri 1445 H atau 2024 M di Jakarta. Rencananya, JK juga akan menerima kunjungan para kolega di kediaman pribadinya di Jalan Brawijaya, Jakarta Selatan.


Soal Dugaan Monopoli Data Lokal di Balik Kongsi TikTok dan GOTO, Ini Respons Bos Tokopedia

14 hari lalu

Presiden Tokopedia Melissa Siska Juminto memberikan sambutan saat peluncuran kampanye Beli Lokal 12.12 di Hari Belanja Online Nasional (Harbolnas) di Tokopedia Tower, Jakarta, Selasa, 12 Desember 2023. Gelaran ini menjadi momentum kembalinya TikTok Shop yang bekerja sama dengan Tokopedia. TEMPO/Tony Hartawan
Soal Dugaan Monopoli Data Lokal di Balik Kongsi TikTok dan GOTO, Ini Respons Bos Tokopedia

Setelah menonaktifkan personalisasi data, laman belanja di TikTok itu akan menampilkan produk-produk sesuai algoritma umum.


Bos Tokopedia Dukung Usulan Teten Soal Pengaturan Harga Produk di E-commerce

15 hari lalu

Presiden Tokopedia Melissa Siska Juminto menjelaskan soal integrasi sistem TikTik Shop dan Tokopedia di kantornya, Jakarta Selatan pada Rabu, 3 April 2023. TEMPO/Riani Sanusi Putri
Bos Tokopedia Dukung Usulan Teten Soal Pengaturan Harga Produk di E-commerce

Tokopedia menyatakan bersedia bekerja sama dan membantu penerapan aturan.


Komitmen Telkom Bantu Masyarakat Hadapi Era Ekonomi Digital

15 hari lalu

Komitmen Telkom Bantu Masyarakat Hadapi Era Ekonomi Digital

Gelar kelas digital marketing gratis untuk cetak talenta siap bisnis yang mampu bersaing di dunia internasional.


Tolak Munas Golkar Dipercepat, Jusuf Kalla: Harus Desember, Kalau Dipercepat Munaslub Namanya

28 hari lalu

Ketua Umum Dewan Masjid Indonesia (DMI) Jusuf Kalla berjalan saat menghadiri acara gerakan masjid bersih 2024 di Masjid Akbar Kemayoran, Jakarta, Rabu, 6 Maret 2024. Kegiatan tersebut merupakan upaya berkelanjutan untuk mendorong terciptanya masjid yang bersih dan nyaman bagi umat Islam di seluruh Indonesia, khususnya dalam menyambut bulan Ramadan. TEMPO/ Febri Angga Palguna
Tolak Munas Golkar Dipercepat, Jusuf Kalla: Harus Desember, Kalau Dipercepat Munaslub Namanya

Jusuf Kalla menolak Munas Golkar dipercepat. Menurut dia, Munas Golkar sudah ditetapkan pada Desember 2024.


Jelang Pengumuman Rekapitulasi Pemilu, Anies dan Muhaimin Buka Puasa di Rumah JK

29 hari lalu

Capres nomor urut satu Anies Baswedan dan Wakil Presiden RI ke 10 dan 12 Jusuf Kalla atau JK tiba di Pondok Pesantren DDI Mangkoso, Jalan. Mangkoso, Kecamatan Soppeng Riaja, Kabupaten Barru, Sulawesi Selatan. Rabu, 17 Januari 2024. Tika Ayu/Tempo
Jelang Pengumuman Rekapitulasi Pemilu, Anies dan Muhaimin Buka Puasa di Rumah JK

Anies dan Muhaimin akan menghadiri undangan buka puasa bersama JK sore ini. Menurut Timnas Amin ini adalah undangan terbatas JK ke beberapa tokoh.


6 Tips Sukses Jualan di E-Commerce Saat Ramadan

30 hari lalu

Ilustrasi belanja online / e-commerce. freepik.com
6 Tips Sukses Jualan di E-Commerce Saat Ramadan

Daya beli masyarakat semakin meningkat di bulan Ramadan. Simak tips sukses jualan di e-commerce saat bulan suci.


Ramadan, Lazada Catat Peningkatan Penjualan hingga 3 Kali Lipat pada Jam Tertentu

34 hari lalu

Senior Vice President Campaigns, Traffic, and Onsite Marketing Lazada Indonesia Amelia Tediarjo dalam media gathering di Kuningan, Jakarta Selatan pada Kamis, 14 Maret 2024. Tempo/Annisa Febiola
Ramadan, Lazada Catat Peningkatan Penjualan hingga 3 Kali Lipat pada Jam Tertentu

Memasuki bulan Ramadan, Lazada Indonesia mencatat peningkatan penjualan hingga tiga kali lipat pada jam-jam tertentu.


Zulhas Sebut Geliat Ekonomi di Pasar Tanah Abang di Atas Rata-Rata, Seperti Apa Realitanya?

35 hari lalu

Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan meninjau pasar pakaian Blok A Tanah Abang, Jakarta, Kamis 14 Maret 2024. Zulkifli Hasan mengunjungi Blok A Pasar Tanah Abang untuk melihat secara langsung para pedagang  penjual barang lokal menjelang hari raya Lebaran Idul Fitri nanti. TEMPO/Tony Hartawan
Zulhas Sebut Geliat Ekonomi di Pasar Tanah Abang di Atas Rata-Rata, Seperti Apa Realitanya?

Mendag Zulhas mengklaim geliat ekonomi Indonesia selama Ramadan di atas rata-rata karena melihat ramainya Pasar Tanah Abang. Seperti apa realitanya?