Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Nonaktifkan Data Internet Saat Nyepi, Ini Kata Rudiantara

Reporter

Editor

Martha Warta

image-gnews
Menteri Komunikasi dan Informatika Rudiantara saat peresmian
Menteri Komunikasi dan Informatika Rudiantara saat peresmian "Kembali" Innovation Hub di Seminyak, Bali, Kamis, 1 Maret 2018 (Tempo/Rofiqi Hasan)
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta -Menteri Komunikasi dan Informatika Rudiantara mengatakan keputusan untuk menghentikan sementara layanan paket data Internet selama Nyepi diserahkan kepada operator. Menurutnya kementerian telah mengkomunikasikan usulan itu pada operator.

"Akhirnya dikembalikan ke masing-masing operator, kalau mau tidak menyediakan pelayanan data itu ya silakan," kata Rudiantara di Kempinski Grand Ballroom, Jakarta Pusat, Kamis, 15 Maret 2018.

Baca:Nyepi, Jalur Penyeberangan Ketapang-Gilimanuk Akan Ditutup Total

Sebelumnya, beredar surat dari perwakilan beberapa organisasi masyarakat Bali yang meminta agar layanan paket data berhenti selama pelaksanaan Hari Raya Nyepi mulai Sabtu, 17 Maret 2018, pukul 06.00 WITA hingga Minggu, 18 Maret 2018, pukul 06.00 WITA.

Usulan itu dilakukan untuk mencegah terjadinya kesalahpahaman akibat unggahan status oleh warganet. Gubernur Bali Made Mangku Pastika telah memastikan surat tersebut benar. Dia juga merupakan partisipan yang turut menandatangani surat tersebut.

Rudiantara mengapresiasi usulan itu. Menurut dia Bali mempunyai kekhasan yang harus dihormati. Namun, menurut dia operator juga punya beberapa pertimbangan untuk mengikuti atau tidak usulan tersebut.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

"Operator juga punya proses teknis, tidak seperti mematikan saklar. Selain itu juga harus ditentukan mana yang data dan mana yang bukan data," katanya.

Kepala Dinas Informasi dan Komunikasi (Kadis Infokom) Bali Nyoman Sujaya mengatakan Kementerian Informasi dan Komunikasi (Kominfo) sudah memberikan persetujuan terhadap usulan perwakilan masyarakat Bali agar layanan paket data operator berhenti sementara selama Nyepi. “Sudah disetujui dalam rapat Senin (12 Maret 2018),” ucapnya pada Selasa, 13 Maret 2018.

Sujaya mengatakan selain Kominfo yang memberikan persetujuan, perwakilan asosiasi operator seluler maupun penyedia jaringan internet juga menyatakan kesanggupannya. Dia mengungkapkan, untuk teknis pemutusan sementara layanan paket data tersebut diserahkan kepada masing-masing operator.

Sujaya memastikan hanya paket layanan data internet operator yang diberhentikan sementara selama Nyepi berlangsung. Adapun jaringan internet untuk fasilitas publik, seperti kesehatan hingga keamanan, tidak akan mengalami pemutusan alias tetap dapat beroperasi seperti biasa.

“Kami pastikan sesuai usulan poin empat, hanya layanan data internet di gawai yang mati. Masyarakat tetap dapat menggunakan SMS maupun telepon karena tetap beroperasi seperti biasa,” ujarnya.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Mengenal Teknologi Internet 5,5G, Unduh Film HD Hanya 30 Detik

10 jam lalu

Seri Vivo X Fold3 dan X100 akan menjadi salah satu perangkat pertama yang mendukung konektivitas 5.5G (GSM Arena)
Mengenal Teknologi Internet 5,5G, Unduh Film HD Hanya 30 Detik

Inovasi teknologi seluler terus bergerak cepat dan membawa pengguna ke ranah 5,5G yang kini sudah mulai dikembangkan dan hadir pertama kali di Cina.


Find My Device Luncurkan Fitur Baru, Dapat Lacak HP dalam Kondisi Internet Mati

14 jam lalu

Google Find My Device
Find My Device Luncurkan Fitur Baru, Dapat Lacak HP dalam Kondisi Internet Mati

Find My Device telah mengalami peningkatan fitur yang memungkinkan pengguna untuk melacak lokasi perangkat mereka secara offline.


Penjelasan Polda Bali soal Istri TNI jadi Tersangka Usai Laporkan Dugaan Perselingkuhan Suami

1 hari lalu

Kepala Bidang Hubungan Masyarakat Polda Bali Komisaris Besar Jansen Avitus Panjaitan (tengah) didampingi oleh Kepala Kepolisian Resor Denpasar Komisaris Besar Wisnu Prabowo (kanan) dan Kepala Penerangan Kodam IX/Udayana Kolonel Inf. Agung Udayana menunjukkan foto
Penjelasan Polda Bali soal Istri TNI jadi Tersangka Usai Laporkan Dugaan Perselingkuhan Suami

Polda Bali membantah Anandira Puspita jadi tersangka karena melaporkan dugaan perselingkuhan suaminya yang seorang prajurit TNI


Resep Gurame Nyat Nyat Kuliner Primadona Khas Bangli

3 hari lalu

Gurame Nyat Nyat. Foto : yummy app
Resep Gurame Nyat Nyat Kuliner Primadona Khas Bangli

Gurame nyat nyat adalah kuliner primadona yang banyak diminati wisatawan domestik dan manca negara saat berkunjung ke Bangli, Bali. Ini resepnya.


5 Destinasi Libur Lebaran Teratas Tahun Ini dari Bali hingga Makassar

5 hari lalu

Wisata Bali (TEMPO/Mila Novita)
5 Destinasi Libur Lebaran Teratas Tahun Ini dari Bali hingga Makassar

Selain menunjukkan data destinasi libur Lebaran teratas, Igloo juga memberikan tips perjalanan untuk musim liburan berikutnya


New Delhi dan Hanoi jadi Kota Tujuan Wisata Paling Murah di Dunia, Bali Peringkat Berapa?

7 hari lalu

Qutub Minar, New Delhi, India. Unsplash.com/Shabeeba Ameen
New Delhi dan Hanoi jadi Kota Tujuan Wisata Paling Murah di Dunia, Bali Peringkat Berapa?

Survei ini berdasarkan beberapa penilaian, termasuk harga makanan, transportasi lokal, dan penginapan. New Delhi dan Hanoi di urutan teratas.


8 Amal Jariyah Sadio Mane untuk Desanya di Senegal, Dirikan Masjid hingga Bagi Makan Gratis Saat Ramadan

7 hari lalu

Pemain Al Nassr, Sadio Mane. (Instagram/@alnassr)
8 Amal Jariyah Sadio Mane untuk Desanya di Senegal, Dirikan Masjid hingga Bagi Makan Gratis Saat Ramadan

Sadio Mane bintang Al Nassr dikenal kedermawanannya untuk kampung halamannya, Bambali, Senegal. Berikut 8 amal jariyah Mane untuk kampungnya.


Umat Hindu Bagikan Ribuan Paket "Bhoga Sevanam" kepada Umat Islam yang Menjalankan Ibadah Puasa

8 hari lalu

Panitia Nasional Hari Suci Nyepi Tahun Baru Saka 1946 Tahun 2024 menggelar Aksi Sosial Kepedulian kepada sesama di 17 Pura Sejabodetabek serta pura atau wilayah sekitar pura di berbagai provinsi seluruh Indonesia, pada Ahad, 07 April 2024. Foto: Istimewa
Umat Hindu Bagikan Ribuan Paket "Bhoga Sevanam" kepada Umat Islam yang Menjalankan Ibadah Puasa

Panitia Nasional Hari Suci Nyepi Tahun Baru Saka 1946/2024 membagikan ribuan paket "Bhoga Sevanam" kepada umat Islam yang berpuasa.


PANDI Luncurkan Indonesia Berdaulat Digital Bersama Pemangku Kepentingan Internet

10 hari lalu

Pandi Luncurkan Indonesia Berdaulat Digital. (Padndi)
PANDI Luncurkan Indonesia Berdaulat Digital Bersama Pemangku Kepentingan Internet

PANDI tengah merancang Identitas digital berbasis Blockchain bekerja sama dengan instansi pemerintahan terkait.


Kapolri Tinjau Pelabuhan Gilimanuk, Begini Berdirinya Pelabuhan yang Hubungkan Bali - Jawa

11 hari lalu

Pemudik bersepeda motor antre memasuki kapal pada H-5 Idul Fitri 1445 H di dermaga Pelabuhan Gilimanuk, Jembrana, Bali, Jumat, 5 April 2024. Puncak arus mudik Lebaran 2024 melalui Pelabuhan Gilimanuk, Bali menuju Pelabuhan Ketapang, Jawa Timur diperkirakan terjadi pada Sabtu (6/4) hingga Minggu (7/4). ANTARA FOTO/Nyoman Hendra Wibowo
Kapolri Tinjau Pelabuhan Gilimanuk, Begini Berdirinya Pelabuhan yang Hubungkan Bali - Jawa

Kapolri meninjau Pelabuhan Gilimanuk di masa arus mudik. Ini profil pelabuhan penyeberangan menghubungkan Bali - Jawa.