Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

2017, Laba Bersih Bank Danamon Naik Menjadi Rp 3,7 T

image-gnews
Bank Danamon. TEMPO/Dasril Roszandi
Bank Danamon. TEMPO/Dasril Roszandi
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - PT Bank Danamon Indonesia Tbk. memperoleh laba bersih sebesar Rp 3,7 triliun selama tahun 2017 atau meningkat sebesar 38 persen dari tahun sebelumnya. Direktur Utama Bank Danamon, Sng Seow Wah, mengatakan pertumbuhan laba tersebut didorong oleh biaya dana yang lebih rendah, pengelolaan biaya operasional yang disiplin serta kualitas aset yang lebih baik.

"Pertumbuhan laba berkelanjutan ini merupakan hasil dari upaya kami dalam melakukan diversifikasi sumber pendapatan, memperkuat layanan nasabah, dan penerapan solusi berbasis teknologi dan digital secara komprehensif," kata dia dalam Konferensi Pers di gedung Danamon, Jakarta, Senin, 12 Februari 2018.

Baca: Jika Ingin Kuasai Bank Danamon, MUFG Diminta Temui OJK

Direktur Bisnis Mikro Bank Danamon, Satinder Ahluwalia, mengatakan pertumbuhan kredit pada segmen Usaha Kecil dan Menengah (UKM) sebesar 10 persen atau setara dengan Rp 28,5  triliun. Sementara itu, untuk Enterprise yang terdiri dari perbankan korporasi, komersial dan institusi keuangan tumbuh sebesar 4 persen atau Rp 37,6 triliun. "Untuk kredit consumer mortage tumbuh 36 persen setara dengan Rp 6 triliun," ucap dia.

Diluar perbankan mikro, kata Satinder, total portofolio kredit dan trade finance tumbuh sebesar 5 persen menjadi Rp 122,9 triliun dibanding tahun sebelumnya. Di sisi lain, pembiayaan Adira Finance yang merupakan anak perusahaan Bank Danamon tumbuh sebesar 5 persen untuk roda dua dan 6 persen untuk roda empat. "Pembiayaan total Adira Finance sebesar Rp 45,2 triliun tumbuh 2 persen," ujar dia.

Satinder menuturkan selama tahun 2017 perusahaan juga mencatat total kredit bermasalah (NPL) mengalami penurunan dari 9 persen menjadi 3,4 persen dibanding tahun sebelumnya. Selain itu rasio kredit bermasalah Bank Danamon tercatat 2,8 persen.

Sementara itu biaya kredit (cost of kredit) menurun 21 persen menjadi Rp 3,5 triliun. "Rasio biaya kredit berada pada tingkat 2,8 persen atau membaik dibandingkan 3,5 persen pada tahun sebelumnya," kata Satinder menanggapi kinerja Bank Danamon di bidang rasio biaya kredit tersebut.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Telkom Catat Laba Bersih Operasi Tumbuh 3,1 persen YoY Dikuartal Pertama 2024

4 jam lalu

Telkom Catat Laba Bersih Operasi Tumbuh 3,1 persen YoY Dikuartal Pertama 2024

PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk (Telkom) mencatat pendapatan konsolidasi sebesar Rp37,4 triliun atau tumbuh 3,7 persen year on year atau YoY pada akhir kuartal pertama 2024.


Bank DKI Setor Dividen Sebesar Rp 326,4 Miliar ke Pemprov DKI Jakarta

10 jam lalu

Bank DKI Setor Dividen Sebesar Rp 326,4 Miliar ke Pemprov DKI Jakarta

Bank DKI menyumbang dividen terbesar bagi Provinsi DKI Jakarta, jumlahnya mencapai Rp 326,44 miliar.


Komisi VI Puji PLN ihwal Kenaikan Laba Empat Tahun Terakhir

16 hari lalu

Pekerja tengah menyelesaikan pembangunan saluran udara tegangan ekstra tinggi  (SUTET) di kawasan Ancol, Jakarta, Rabu, 17 Januari 2024. PT PLN (Persero) membukukan peningkatan penjualan dari sektor bisnis dan industri mencapai 285,23 Terrawatt hour (TWh) sepanjang tahun 2023. Angka ini tumbuh 5,32 persen secara tahunan atau year on year (yoy) dibandingkan dengan tahun 2022 sebesar 270,82 TWh. TEMPO/Tony Hartawan
Komisi VI Puji PLN ihwal Kenaikan Laba Empat Tahun Terakhir

Komisi VI memuji PLN soal kenaikan laba perusahaan.


Laba Pelindo 2023 Tembus 4 Triliun Rupiah

16 hari lalu

Laba Pelindo 2023 Tembus 4 Triliun Rupiah

Pelindo sukses mencatat laba bersih sebesar Rp 4,01 triliun sepanjang tahun 2023, mengalami pertumbuhan sebesar 2,6 persen dibandingkan tahun sebelumnya.


Bos PT Timah Ungkap Kerugian Rp 450 Miliar, Dipicu Penurunan Harga Global

17 hari lalu

Tangkapan layar - Direktur Utama PT Timah Tbk (TINS) Ahmad Dani Virsal dalam Rapat Dengar Pendapat dengan Komisi VI DPR RI, dipantau melalui kanal YouTube TVR Parlemen, dari Jakarta, Selasa (2/4/2024). ANTARA/Putu Indah Savitri
Bos PT Timah Ungkap Kerugian Rp 450 Miliar, Dipicu Penurunan Harga Global

Direktur Utama PT Timah (Persero) Tbk. Ahmad Dani Virsal menyebut kerugian yang dialami perusahaannya mencapai Rp 450 miliar.


Daya Beli Masyarakat Menurun, Pendapatan Bisnis Agung Podomoro Land Anjlok 46 Persen

20 hari lalu

Pengunjung melihat maket apartemen pada acara pemilihan unit di Senayan City, Jakarta, 21 November 2015. Kawasan terpadu Agung Podomoro Land dibangun di atas lahan seluas 80 hektar dengan 25 menara apartemen yang diisi 37.000 unit. TEMPO/Aditia Noviansyah
Daya Beli Masyarakat Menurun, Pendapatan Bisnis Agung Podomoro Land Anjlok 46 Persen

Penjualan dan pendapatan usaha PT Agung Podomoro Land Tbk (kode saham APLN) anjlok pada 2023.


Sambut Libur Panjang Idul Fitri, Danamon Lakukan Penyesuaian Jadwal Operasional

24 hari lalu

Logo Kookmin Bank dan Bank Danamon. wikipedia
Sambut Libur Panjang Idul Fitri, Danamon Lakukan Penyesuaian Jadwal Operasional

PT Bank Danamon Indonesia Tbk. mengumumkan jadwal operasional kantor cabang dan layanan periode libur Idul Fitri.


Bank Danamon akan Bagi-bagi Dividen Senilai Rp 1,2 Triliun

27 hari lalu

Bank of Tokyo Mitsubishi UFJ dan Bank Danamon. google.com
Bank Danamon akan Bagi-bagi Dividen Senilai Rp 1,2 Triliun

PT Bank Danamon Indonesia Tbk memutuskan bagi-bagi dividen senilai Rp 1,2 triliun atau Rp 125,48 per saham.


Dirut BTN Targetkan Laba Bersih Rp 3,8 Triliun pada 2024

31 hari lalu

Nixon Napitupulu. Instagram BTN
Dirut BTN Targetkan Laba Bersih Rp 3,8 Triliun pada 2024

BTN mengklaim memperoleh laba pada 2023 sebesar Rp 3,5 triliun dari kehati-hatian penyaluran kredit cost of credit.


RUPST Putuskan BCA Tebar Dividen Rp 270 per Saham ke Investor

37 hari lalu

Presiden Direktur BCA Jahja Setiaatmadja saat mencoba mesin CS Digital dan mengganti kartu BCA magnetic menjadi kartu BCA berteknologi chip hasil kerja sama dengan Mastercard. Tempo/M JULNIS FIRMANSYAH
RUPST Putuskan BCA Tebar Dividen Rp 270 per Saham ke Investor

BCA akan membagikan dividen tunai sebesar Rp 270 per saham. Dividen ini meningkat 31,7 persen dibanding tahun lalu.